Journal of Education and Instruction (JOEAI)
Vol 6 No 2 (2023): JOEAI (Journal of Education and Instruction)

Penerapan Model Team Assisted Individualization pada Mata Pelajaran IPA Kelas V Sd Negeri 1 Banpres

Wibawa, Dicky Chandra Setya (Unknown)
Charli, Leo (Unknown)
Lokaria, Eka (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketuntasan hasil belajar siswa kelas V SD Negeri 1 Banpres setelah menggunakan model pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI). Metode yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan desain penelitian eksperimen semu kategori one group pre-test and post-test group. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik sampling jenuh. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan tes berbentuk pilihan ganda. Teknik analisis data terdiri dari teknik prasyarat analisis dan pengujian hipotesis. Teknik pengujian prasyarat analisis menggunakan uji normalitas sedangkan hipotesis yang digunakan adalah uji-z satu sampel. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata pre-test diperoleh 43,37 dengan persentase ketuntasan 0% atau tidak ada siswa yang tuntas sedangkan rata-rata post-test 77,00 dengan persentase ketuntasan 81,48% atau 22 siswa yang tuntas. Hasil analisis uji-z diperoleh nilai zhitung (6,81) ≥ ztabel (1,64). Kesimpulan, bahwa penerapan model Team Assisted Individualization (TAI) pada hasil belajar IPA siswa kelas V signifikan tuntas. Kata Kunci : Penerapan, TAI, Hasil Belajar IPA

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JOEAI

Publisher

Subject

Education

Description

Journal of Education and Instruction (JOEAI) memuat artikel hasil penelitian baik penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif, kualitatif, dan mixed method yang terkait dengan bidang ilmu teknologi ...