JURNAL TEKNIK SIPIL UNAYA
Vol 10, No 1 (2024): Januari 2024

Analisis Hubungan Volume, Kecepatan dan Kepadatan Jalan di Takengon Dengan Model Greenshields, Greenberg dan Underwood

Ridha, Muhammad (Unknown)
Sriana, Tety (Unknown)
Effendy, Amalia (Unknown)
Zardi, Muhammad (Unknown)
Warniati, Linda (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Feb 2024

Abstract

Untuk melayani lalu lintas orang, kendaraan maupun barang maka pembangunan jalan merupakan tujuan utama yang dilakukan. Salah satu jalan yang terdapat di kabupaten aceh tengah ini adalah jalan sengeda-takengon. Kemacetan di ruas jalan ini sudah menjadi hal yang biasa setiap harinya. Untuk melihat kondisi ini maka dilakukan survey pengamatan lalu lintas dilapangan selama 12 jam yaitu jam 07.00-19.00 WIB yang dilaksanakan pada hari, senin, kamis, dan sabtu. Untuk menganalisa volume, kecepatan dan kepadatan lalu lintas ini digunakan model liner Greenshields, Greenberg dan Underwood. Untuk model Greenshields kecepatan-kepadatan (S-D) S = 36 – 0,27D, volume-kecepatan V = 133,38S – 3,75 S2, volume-kepadatan V = 35,54D – 0,27 D2. Model Greenberg, kecepatan-kepadatan (S-D) S = 8,19Ln(856,71/D), volume-kecepatan V = V = 856,71Se-s/8,19, volume-kepadatan V = 8,19DLn856,7/D. Model Underwood kecepatan-kepadatan (S-D) S = 36,5e-D/103,24, volume-kecepatan V = 103,24SLn36,5/S, volume-kepadatan V = 36,5De-D/103,24. Untuk jalan Sengeda – Takengon model yang dapat dikatakan paling sesuai adalah Greenshield dengan nilai volume lalu lintas paling rendah yaitu Vm = 1184,93 Smp/Jam. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

tekniksipilunaya

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Materials Science & Nanotechnology

Description

JURNAL TEKNIK SIPIL UNAYA merupakan wadah bagi seluruh peneliti, pengambil kebijakan, perencana dan pelaksana konstruksi untuk saling berbagi dalam perkembangan pengetahuan dan teknologi di bidang konstruksi dan perencanaan lainnya. Frekuensi terbit dua kali setahun pada bulan Januari dan ...