Islamic Management: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Vol. 7 No. 01 (2024): Islamic Management: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam

AL-KHAIRIYAH BANTEN: Manajemen Pendidikan Islam di Era Modernisasi Pesantren

Mustopa, Mustopa (Unknown)
Andari, An An (Unknown)
Solihati, Elis (Unknown)
Livia, Diana (Unknown)
Nurmila, Ilma Sripa (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2024

Abstract

Perkembangan Pendidikan Islam yang pesat di abad ini tidak terlepas dari historis yang Panjang dan penuh tantangan. Lembaga dengan manajemen kuat yang mampu bertahan hingga saat ini, salah satunya adalah Al-Khairiyah yang sudah berdiri lebih dari 1 abad. Paper ini akan mengkaji historis, manajemen pendidikan, dan ciri khas Lembaga Pendidikan Al-Khairiyah. Peneliti menggunakan studi deskriptif kualitatif, dengan teknik pengambilan data melalui wawancara, dokumentasi, dan observasi. Analisis data menggunakan Langkah pengumpulan data, kategorisasi data, dan menjelaskan data. Al-Khairiyah menjadi Lembaga Pendidikan Islam dengan manajemen yang kuat, terbesar dan tertua di daerah Banten, serta menjadi pusat jaringan madrasah. Al-Khairiyah memiliki peran penting dalam perkembangan pendidikan Islam di Indonesia, sehingga tahun1929 dibentuk cabang-cabang madrasah guna memperkuat manajemen dan keberlangsungan Al-Khairiyah meskipun pendirinya sudah tidak ada. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jim

Publisher

Subject

Education

Description

Islamic Management: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam adalah jurnal berkala ilmiah yang diterbitkan oleh Prodi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Jurusan Tarbiyah STAI Al Hidayah Bogor. Jurnal ini mengkhususkan diri pada pengkajian ilmu manajemen pendidikan Islam. Pengelola menyambut baik kontribusi ...