Journal of Law, Education and Business
Vol 2, No 2 (2024): Oktober 2024

Pengaruh Media Powtoon Terhadap Pemahaman Organ Tubuh Manusia pada Materi IPA Kelas V Sekolah Dasar

Ikrom, Fadhli Dzil (Unknown)
Istiqomah, Afifah (Unknown)
Holillah, Holillah (Unknown)
Umamah, Umamah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Media Powtoon terhadap Pemahaman Organ Tubuh Manusia pada Materi IPA Kelas V Sekolah Dasar. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dalam bentuk One group pre-post design. Sampel dari penelitian ini adalah seluruh kelas V Sekolah Dasar yang berjumlah 26 siswa. Teknik pengumpulan datanya adalah tes dan non tes, teknik tes menggunakan soal pemahaman organ tubuh manusia pada materi pelajaran IPA kelas V, sedangkan pada teknik nontes menggunakan observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas dan uji t. Hasil analisis data diperoleh kesimpulan bahwa terdapat pengaruh media powtoon terhadap pemahaman organ tubuh manusia pada materi pelajaran IPA kelas V di Sekolah Dasar. Hal ini terbukti dari paired sampel t-tes, didapatkan bahwa terdapat pengaruh media powtoon terhadap pemahaman organ tubuh manusia pada materi IPA kelas V Sekolah Dasar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jleb

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Journal of Law, Education, and Business dengan nomor terdaftar E-ISSN 2988-1242 (online) dan P-ISSN 2988-604X (Cetak) adalah jurnal akses terbuka ilmiah yang diterbitkan oleh CV Rayyan Dwi Bharata. JLEB bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian asli dan review hasil penelitian tentang: 1. ...