Jurnal Medika Malahayati
Vol 8, No 2 (2024): Volume 8 Nomor 2

EFEKTIVITAS SELF MANAGEMENT TERHADAP KECANDUAN BERMAIN GADGET PADA ANAK USIA SEKOLAH

Simanjuntak, Edriyani Yonlafado (Unknown)
Aryani, Novita (Unknown)
Rahmadayanti, Vita (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jul 2024

Abstract

Gadget merupakan hal yang sangat membantu anak dalam mengikuti perkembangan zaman, namun penggunaan gadget yang berlebihan akan mengakibatkan adanya kecanduan. Salah satu cara menurunkan kecanduan bermain gadget pada anak usia sekolah menggunakan teknik Self Management. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas Self Management terhadap kecanduan bermain gadget pada anak usia sekolah di SD Negeri 0715 Pir Sosa IV dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dengan Pre Experimen model one group pre-test post-test design. Populasi anak sekolah berjumlah 68 responden dan dilakukan screening yang kecanduan tinggi dan sedang sebanyak 60 orang dan diambil sampel untuk penelitian sebanyak 19 responden menggunakan Stratified Random Sampling. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner SAS. Pengolahan data dengan uji statistic Paired Sample Test dan hasil penelitian menunjukkan kecanduan bermain gadget menurun dengan p-value 0,00 (<0,05) atau ada perubahan yang signifikan sebelum dan sesudah diberikan Self Management. Kesimpulan penelitian ini adalah Self Management efektif terhadap kecanduan bermain gadget pada anak usia sekolah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

medika

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Medika Malahayati (JMM) merupakan jurnal peer-review, multidisiplin dan ilmiah yang menerbitkan artikel ilmiah yang relevan dengan masalah kesehatan nasional, bidang Kedokteran Dasar; Kedokteran Klinis; Kedokteran Molekuler; Kedokteran Forensik; Kesehatan Psikologi; Pendidikan Kedokteran; ...