Jurnal Infortech
Vol 5, No 2 (2023): Desember 2023

Simulasi Penerapan Sistem Monitoring Jaringan Snort NIDS Pada Web Server Menggunakan Metode SPDLC

Yuliandari, Dewi (Unknown)
Walim, Walim (Unknown)
Raja, Bangkit Kharisma (Unknown)
Ningsih, Rahayu (Unknown)
Wahidin, Ahmad Jurnaidi (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2023

Abstract

Keamanan jaringan pada saat ini sangatlah diperlukan, terutama pada jaringan server. Server yang memiliki celah pada keamanannya dapat dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Data-data pada server yang harusnya bersifat pribadi bisa saja disalahgunakan. Seorang administrator jaringan harus dapat memastikan bahwa sistem serta data yang ada di dalamnya benar-benar aman. Untuk meningkatkan keamanan tersebut dapat menggunakan sebuah sistem Intrusion Detection System (IDS). Dalam penelitian ini, penulis melakukan instalasi Snort IDS dan ACID-BASE di jaringan localhost menggunakan Virtual Box untuk menganalisis lalu lintas jaringan dan mendeteksi serangan keamanan. Metode yang digunakan adalah SPDLC (Secure Policy Development Life Cycle). Penulis akan melakukan pengujian dengan serangan berupa mendeteksi sebuah Ping Attack, SQL injection dan Port Scanning ke server. Hasil pengujian menunjukkan bahwa Snort dan ACID-BASE dapat mendeteksi serangan dengan akurasi yang baik dan memberikan informasi yang cukup untuk mengambil tindakan yang diperlukan untuk melindungi jaringan dari serangan lebih lanjut. Selain itu, Snort Base juga memberikan informasi yang berguna untuk memantau kinerja jaringan dan menemukan masalah yang mungkin terjadi. Kesimpulan nya, Snort Base merupakan alat yang efektif untuk memantau dan memperingati adanya serangan keamanan pada jaringan. Penerapan Snort Base pada jaringan dapat membantu administrator jaringan untuk meningkatkan keamanan jaringan serta membantu meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman siber.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

infortech

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Library & Information Science

Description

Jurnal Infortech pertama publikasi tahun 2019, dengan registrasi ISSN dari LIPI Indonesia Nomor 2715-8160. Jurnal Infortech (Information Technology) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Bina Sarana Informatika. Jurnal Infortech diterbitkan dua ...