JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024

Pengaruh Metode Speed Reading terhadap Kemampuan Membaca Teks pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas V SD Negeri Kunciran 9 Kota Tangerang

Tantular, Lisa Damayanti (Unknown)
Nurfadhillah, Septy (Unknown)
Azhar, Arry Patriasurya (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh Metode Speed Reading Terhadap Kemampuan Mmebaca Teks Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia di Kelas V SD Negeri Kunciran 9 Kota Tangerang. Penelitian ini merupakan penelitian Kuantitatif, dengan jumlah populasi 52 orang yang terbagi menjadi 2 Kelas yaitu kelas Pre-Test dan juga kelas Post-Test. Hasil pengujian hipotesis dengan uji t pada akhir pembelajaran (post-test) pada kelas kontrol dan kelas eksperimen diperoleh thitung sebesar 2,04 dengan taraf signifikansi 95% (?=0,05) diperoleh ttabel; = 2,01 karena 2,04 > 2,01 (thitung > ttabel) maka H0 ditolak. Dengan demikian berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan bahwa metode speed reading berpengaruh terhadap kemampuan membaca teks pada mata pelajaran Bahasa Indonesia di Kelas V SD Negeri Kunciran 9 Kota Tangerang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...