Edutourism : Journal Of Tourism Reseach
Vol. 6 No. 01 (2024): HOSPITALITY AND TOURISM

Optimalisasi Promosi Pariwisata Berbasis Media Berbahasa Arab di Era Society 5.0

Lutfiyatun, Eka (Unknown)
Shinta, Durrotus (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2024

Abstract

Industri hospitaliti di Indonesia sangat menentukan kemajuan paraiwisata. Pelaku pariwisata harus memberikan pelayanan maksimal sehingga wisatawan yang berkunjung merasa senang karena disambut dan dilayani dengan baik. Pariwisata Indonesia merupakan salah satu tujuan favorit wisatawan mancanegara. Oleh sebab itu, pelaku industri pariwisata perlu memerhatikan aspek hospitaliti. Salah satunya adalah dengan pelayanan yang menggunakan bahasa ibu wisatawan mancanegara tersebut. Wisatawan yang paling royal adalah yang berasal dari negara-negara Arab. Dengan demikian, perlu adanya usaha untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Asing, salah satunya adalah bahasa Arab. Artikel ini adalah studi literatur yang menganalisis berbagai tulisan dan hasil penelitian sebelumnya. Data yang digunakan adalah data primer dari sumber tertulis. Tujuan untuk mengkorelasikan antara peningkatan mutu pariwisata dengan hospitaliti berbasis komunikasi berbahasa Arab. Hasil analisis dari studi ini adalah wisatawan asing yang berbahasa Arab merasakan adanya sikap ramah dan kedekatan emosional dikarenakan pelaku industri pariwisata yang melayaninya dapat berkomunikasi dengan bahasa ibu mereka. Oleh sebab itu, sangat perlu bagi pelaku industri pariwisata untuk meningkatkan mutu hospitalitinya dengan melatih kemampuan berkomunikasi dengan bahasa asing, khususnya bahasa Arab. Dengan demikian, wisatawan mancanegara dapat melakukan kunjungan kembali karena kepuasan hospitaliti yang diberikan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

edutourism

Publisher

Subject

Arts Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Edutourism Journal of Tourism Research (EJTR) published twice a year in June and December by Tourism Department of State Polytechnic of Samarinda, East Kalimantan. The publication of this journal is a scientific and applied journal in hospitality and tourism studies. The manuscript can be research ...