MAUIZHAH JURNAL KAJIAN KEISLAMAN
Vol 13 No 2 (2023): Volume XIII No. 2 Juli - Desember 2023

Pengaruh Penggunaan Gadget Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Sekolah Dasar

Yuliati, Ikha (Unknown)
Yi’Tsabit, Yi’Tsabit (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh penggunaan gadget terhadap hasil belajar matematika siswa Sekolah Dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis data Regresi Linier sederhana. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi dan angket. Sampel yang digunakan adalah seluruh siswa kelas IV, V dan VI MI Miftahul Ulum Sumenep yang berjumlah 28 siswa dengan teknik sampling jenuh. Uji coba instrumen angket menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Uji asumsi klasik menggunakan uji normalitas, linieritas, dan heterokedastisitas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan gadget terhadap hasil belajar matematika siswa Sekolah Dasar. Hal itu diketahui berdasarkan uji t diperoleh nilai - thitung (-3,107) < -ttabel (-2,056) dengan nilai Sig. sebesar 0,005 < 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan gadget memiliki pengaruh negatif yang signifikan terhadap hasil belajar matematika siswa Sekolah Dasar. Berdasarkan tabel R-Square pada perhitungan koefisien determinasi diperoleh nilai sebesar 0,271 yang berarti besarnya pengaruh penggunaan gadget terhadap hasil belajar matematika siswa adalah sebesar 27,1 % sedangkan 72,9 % hasil belajar matematika dipengaruhi oleh faktor lain.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mauizhah

Publisher

Subject

Religion

Description

Jurnal Kajian Keislaman merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT)Syekh Burhanuddin Pariaman. Menerima artikel dengan kajian studi islam sebagai sarana publikasi hasil penelitian serta sharing perkembangan ilmu studi islam. Semua artikel yang masuk akan melalui ...