Medic Nutricia : Jurnal Ilmu Kesehatan
Vol. 7 No. 4 (2024): Medic Nutricia : Jurnal Ilmu Kesehatan

ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN FRAKTUR POST OPERASI DEBRIDEMENT DENGAN AROMATHERAPY LAVENDER TERHADAP PENURUNAN INTENSITAS NYERI

Sri Hidayati (Unknown)
Imas Sartika (Unknown)
Nurfadila, Nurfadila (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2024

Abstract

Latar Belakang:. Fraktur adalah terputusnya kontinuitas tulang, retak atau patahnya tulang yang utuh, yang biasanya disebabkan oleh trauma/ruda paksa atau tenaga fisik. Kekuatan dan sudut dari tenaga tersebut, keadaan tulang, dan jaringan lunak disekitar tulang akan menentukan apakah fraktur yang terjadi itu lengkap atau tidak lengkap. Debridement merupakan tindakan operasi yang dilakukan untukmembersihkan dengan tindakan pengangkatan jaringan nekrotik yang ada pada luka. Pada pasien yangdilakukan tindakan debridement mengakibatkan pasien mengalami perasaan nyeri. Nyeri adalahpengalaman sensorik yang memberikan perasaan tidak menyenangkan akibat kerusakan jaringan.Tujuan :Karya Tulis Ilmiah ini bertujuan untuk menganalisis implementasi pemberian aromaterapi lavenderterhadap penurunan intensitas nyeri di ruang Anggrek C RSUD Kabupaten Tangerang Tahun 2024. Metode:Pemberian intervensi asuhan keperawatan dan inovasi terhadap intensitas nyeri dengan pemberian aromaterapi lavender dengan alat diffuser selama 30 menit. Hasil: Berdasarkan studi kasus pada pasien kelolaan didapatkan pemberian intervensi aromaterapi lavender memiliki pengaruh atau efektifitas untukmenurunkan intensitas nyeri.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

medicnutricia

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Medicine & Pharmacology Neuroscience Nursing Public Health Veterinary

Description

Medic Nutricia : Jurnal Ilmu Kesehatan adalah jurnal open access yang diterbitkan oleh CV SWA Anugrah yang didalamnya menerima jurnal hasil penelitian maupun kajian pustaka tentang ilmu kesehatan, kedokteran, kesehatan masyarakat, kesehatan lingkungan, keperawatan, ilmu nutrisi, gizi, urgensi ...