EDU-MAT: Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 3, No 2 (2015)

Peningkatan Kemampuan Berhitung pada Anak Tunagrahita Ringan Melalui Media Permainan Kartu

Suparman, Suparman (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2015

Abstract

Dalam pembelajaran, guru hendaknya menggunakan alat peraga untuk memperjelas pelajaran yang disampaikan. Pemilihan alat peraga hendaknya disesuaikan dengan kondisi anak dan keadaan sekolah yang ada. Kenyataan yang terjadi pada pembelajaran di sekolah, guru dalam menyampaikan pelajaran berhitung kepada anak tunagraahita ringan menggunakan alat peraga hitung jari. Padahal alat peraga hitung jari mempunyai keterbatasan. Permainan merupakan suatu selingan pemberian media atau alat peraga yang bisa digunakan di kelas sehingga membuat suasana lingkungan belajar menjadi menyenangkan, bahagia, santai, namun tetap memiliki suasana yang kondusif, sehingga dengan menggunakan media permainan kartu diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar berhitung pada anak berkebutuhan khusus, khususnya anak tunagrahita ringan. Penelitian ini bertujuan  untuk meningkatkan prestasi belajar berhitung pada anak tunagrahita ringan kelas IV di SLB Negeri Marabahan Kabupaten Barito Kuala Tahun 2013/2014. Untuk itu, penelitian ini menggunakan metode deskriptif komperatif, yang merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SLB Negeri Marabahan yang berjumlah 6 siswa. Teknik pengambilan data berupa tes. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan menggunakan uji deskriptif komparatif. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa dengan penggunaan media permainan kartu dapat meningkatkan prestasi belajar berhitung pada anak tunagrahita ringan. Nilai rata-rata awal siswa tunagrahita Kelas IV SLBN Negeri Marabahan Kabupaten Barito Kuala pada mata pelajaran berhitung/ matematika adalah sebesar 42,50. Setelah dilakukan tindakan kelas pertama siklus I nilai rata-rata siswa pada mata pelajaran berhitung menjadi 65,83. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat kenaikan nilai rata-rata sebesar 55,09%. Setelah dilakukan tindakan kelas kedua (siklus II) nilai rata-rata siswa pada mata pelajaran ini meningkat menjadi 72,50. Kondisi ini menunjukkan bahwa terdapat kenaikan nilai rata-rata siswa sebesar 68,52% atau berada pada kategori baik (berhasil). Dengan demikian, penggunaan media permainan kartu dapat meningkatkan kemampuan berhitung pada anak tunagrahita ringan kelas IV di SLB Negeri Marabahan Kabupaten Barito Kuala Tahun 2013/2014 Kata kunci: Anak tunagrahita ringan, berhitung, dan permainan kartu.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

edumat

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

EDU-MAT adalah jurnal yang didirikan pada tahun 2013 di Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat. EDU-MAT merupakan kumpulan artikel hasil penelitian maupun kajian dosen, peneliti, guru, maupun mahasiswa di bidang pendidikan matematika ...