Jurnal Pendidikan
Vol 2 No 1 (2024): Special Issue

THE ROLE OF SCHOOL PRINCIPAL PERFORMANCE IN IMPROVING TEACHER PERFORMANCE AND COMPETENCY AT THE ISLAMIC CENTER FOUNDATION, NORTH SUMATRA

Difa Rahmawati Cibro (Unknown)
Carla Chairunnisya (Unknown)
Ashabi Kahfy (Unknown)
Nabila Putri Natasya (Unknown)
Chairunnisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini membahas tentang peran dan strategi kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja dan kompetensi guru di Yayasan Islamic Center Sumut. Sejarah berdirinya Islamic Center Sumut yang melibatkan tokoh masyarakat dan ulama menjadi latar belakang penting dalam memahami konteks penelitian ini. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif dan metode deskriptif. Data diperoleh melalui observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran kepala sekolah di Yayasan Islamic Center Sumut sangat signifikan dalam mengelola sumber daya, memberikan bimbingan, dan mengembangkan program pengembangan profesi guru. Strategi yang digunakan antara lain fokus pada peningkatan kompetensi guru, alokasi dana yang memadai, pengembangan profesi secara berkala, menciptakan budaya organisasi yang kondusif, mendorong inovasi, dan memberikan penghargaan atas prestasi guru. Faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas peran kepala sekolah antara lain komitmen dan kepemimpinan, keterampilan manajerial, kerja sama tim, serta ketersediaan sumber daya dan anggaran. Dukungan dari berbagai pihak terkait, termasuk kalangan ulama dan masyarakat, juga menjadi kunci dalam peningkatan mutu pendidikan dan pengembangan profesionalisme guru di yayasan. Penelitian ini memberikan pemahaman mendalam mengenai peran kinerja kepala sekolah dalam konteks pendidikan Islam di yayasan, serta memaparkan strategi efektif dalam meningkatkan mutu pendidikan dan mengembangkan profesionalisme guru.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JournalESLR

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Open Access Journals Published The Journal of Educational Science Learning and Research is published regularly twice a year. With three annual publications: January and June Journal of Educational Science Learning and Research is intended to help researchers develop and communicate original research ...