Jurnal Jalan Jembatan
Vol 29 No 3 (2012)

ANALISIS NONLINER GEMPA DALAM ARAH MELINTANG PADA KEPALA JEMBATAN INTEGRAL

Surviyanto, Anton (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jan 2018

Abstract

ABSTRAKJembatan integral merupakan tipe jembatan tanpa ada sambungan dengan lantai jembatan menerus dan terhubung secara monolit dengan dinding abutmen. Dalam analisis linier dan nonlinier struktur, dinding kepala jembatan di modelkan sebagai dinding geser menggunakan beberapa teknik baik itu menggunakan elemen shell maupun kombinasi element frame. Teknik pemodelan yang umum digunakan adalah mid-pier frame untuk merepresentasikan kekakuan dinding  frame horizontal (rigid arm). Dalam makalah ini, analisis statik nonlinier pushover dilakaukan untuk jembatan abuten integral. Dinding abutmen dimodelkan dalam elemen mid-pier frame dan elemen shell. Material besar nonlinier untuk model mid-pier diasumsikan dengan sendi plastis (interaksi PMM/aksial terhadap momen arah masing-masing), sedangkan model multilayer mempertimbangkan beton dan tulangan sebagai shell yang berlapis. Hasil kedua model yang dibandingkan dalam perilaku sistem struktur global. Hasil menunjukan kurva pushover untuk kedua model serupa. Namum model mid-pier arm overestimasi kapasitas struktur untuk incremental perpindahan lebih besar dari 0,038 m dibandingkan dengan model shell multilayer. Perpindahan stuktur dari beberapa titik yang berbeda cukup signivikan dengan selisih lebih dari 10% antar kedua  model. Hal ini disebabkan oleh kekakuan rigid beam pada model abutmen dengan model mid-pier frame.Kata kunci : jembatan abutem integral, gempa arah transversal, dinding geser, analisis nonlinier, multilayer shell, sendi plastis, interaksi PMM

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

jurnaljembatan

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation

Description

Jurnal Jalan-Jembatan adalah wadah informasi bidang Jalan dan Jembatan berupa hasil penelitian, studi kepustakaan maupun tulisan ilmiah terkait yang meliputi Bidang Bahan dan Perkerasan Jalan, Geoteknik Jalan, Transportasi dan Teknik Lalu-Lintas serta Lingkungan Jalan, Jembatan dan Bangunan ...