Jurnal Kajian Informasi & Perpustakaan
Vol 2, No 1 (2014)

PERILAKU PENCARIAN INFORMASI PARIWISATA PARA WISATAWAN DOMESTIK DI RUMAH MODE

Damara, Ghanis Haryendra (Unknown)
Yusup, Pawit M (Unknown)
Anwar, Rully Khairul (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2014

Abstract

This thesis is titled “Tourism Information Searching Behaviours Of Domestic Tourist In The City Of Bandung Rumah Mode”. The method used in this thesis is a qualititative method. Study of theory used in this study is Information Seeking Behavior Theory (Wilson). Data collection techniques used are observation, interview and documentation study. From the observation of researchers by going directly to the Rumah Mode, tourist arrivals generally have an incentive and motivation that is fulfill the shopping needs with a variety of branded clothing and underwear from young to old. Knowledge about the safety of domestic tourist on Rumah Mode actually varied according to what they are looking. So far the treatment of domestic tourist to the information that was obtained was made of feed back to the Rumah Mode. The general interest of domestic tourist to come to Rumah Mode is almost the same, because tourist can see bt itself on the facilities provided for the convenience of Rumah Mode tourist. Satisfaction at Rumah Mode is calssified into three aspects of satisfaction. Namely, satisfaction with the quality of goods, price and service the Rumah Mode. So far, the tourist were satisfied with what already exist in the Rumah Mode, but there are also tourists who are not satisfied because there is little interference due to renovation of the parking lot.Skripsi ini berjudul “Perilaku Pencarian Informasi Pariwisata Para Wisatawan Domestik Kota Bandung di Rumah Mode”. Metode yang digunakan dalam skripsi ini adalah metode kualitatif. Kajian teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori Information Seeking Behavior (Wilson). Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Dari hasil observasi peneliti dengan terjun langsung ke Rumah Mode ini, umumnya wisatawan yang datang mempunyai tujuan dan motivasi yaitu memenuhi kebutuhan hidupnya dengan berbelanja aneka pakaian dan celana yang bermerk dari kalangan muda sampai kalangan tua. Pengetahuan wisatawan domestik tentang keamanan Rumah Modesejauh ini umumnya merasa nyaman. Dilihat dari segi aspek parkir, keamanan dan pelayanannya Rumah Mode sudah memberikan yang terbaik. Pengalaman wisatawan domestik tentang Rumah Mode ini sebenarnya beraneka ragam sesuai dengan kebutuhan yang mereka cari. Sejauh ini perlakuan wisatawan domestik terhadap informasi yang sudah di dapat memang membuat adanya feed back kepada Rumah Mode. Pada umumnya ketertarikan wisatawan domestik untuk datang ke Rumah Mode ini hampir sama, karena wisatawan dapat melihat dengan sendirinya tentang apa saja fasilitas yang disediakan dari Rumah Mode untuk kenyamanan wisatawannya. Kepuasan berada di Rumah Mode ini tergolong terjadi tiga aspek kepuasan. Yaitu, kepuasan terhadap kualitas barang, kepuasan terhadap kualitas harga, dan yang terakhir kualitas terhadap aspek pelayanan Rumah Mode tersebut. Sejauh ini, wisatawan merasa puas dengan apa yang sudah ada di Rumah Mode ini, namun ada juga wisatawan yang merasa tidak puas karena adanya sedikit gangguan akibat renovasi lapangan parkir di dalam Rumah Mode ini.  

Copyrights © 2014