Jurnal Mahasiswa Jurusan Teknik Sipil
Vol 1, No 2 (2016)

PENGARUH MUTU BETON TERHADAP KUAT LENTUR BALOK BETON BERTULANGAN BAMBU DENGAN KAIT

AmbarPratiwi, Isma Arum (Staff Ruang Baca Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Brawijaya)
Dewi, Sri Murni (Unknown)
Arifi, Eva (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2015

Abstract

Beton bertulangmerupakan material konstruksi yang digunakan dalam hampir semua bangunan. Tulangan yang digunakanpadabetonberfungsiuntukmenahantegangantarik.Satu alternatif tulangan untuk beton yang jumlahnya akan selalu terbaharui adalah bambu. Meskipun bambu memilliki tegangan tarik yang tinggi namun tegangan lekat antara beton dan tulangan bambu masih rendah sehingga kapasitas beban yang dapat ditahan oleh beton bertulangan bambu masih rendah. Maka padapenelitianinitulangan bambu diberikaituntuk meningkatkan kapasitas beban maksimum. Penelitian ini membahas tentang pengaruh mutu beton terhadap kuat lentur balok beton bertulangan bambu dengan kait.Variasimutubeton yang dibuatadalah 20 MPadan 30 MPa. Benda uji pull out berukuran  cmsebanyak 16 buahuntuk menguji kuat lekat tulangan bambu dengan kait dan balok berukuran  cmsebanyak 24 buah untuk menguji kuat lentur balok. penelitian ini menggunakan metode analisis varian multi ragam (anova) rancangan setengah faktorial untuk menghemat tenaga, biaya dan waktu.Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata kuat lekat beton bertulangan bambu dengan kait untuk mutu beton rendah sebesar 0,383 MPa, sedangkan untuk mutu beton tinggi sebesar 0,379 MPa. Uji statistik dengan metode anova menunjukkan pengaruh mutu beton terhadap kuat lekat belum dapat terlihat. Beban maksimum rata-rata balok untuk mutu beton rendah sebesar 7016,67 kg dan untuk mutu beton tinggi adalah 6187,5 kg. Uji statistik dengan metode anova rancangan setengah faktorial menunjukkan terdapat pengaruh antara mutu beton dan kuat lentur.   Kata kunci: Tulangan bambu dengan kait, mutu beton, kuat lekat, kuat lentur, analisis varian multi ragam (anova) rancangan setengah faktorial

Copyrights © 2016