MetaCommunication; Journal Of Communication Studies
Journal of Communication Studies

ANALISIS SEMIOTIKA REPRESENTASI KRITIK SOSIAL ATAS KEBIJAKAN PEMERINTAH INDONESIA PADA MICE CARTOON

Rizkyanoor Rizkyanoor (Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Lambung Mangkurat)
Sri Astuty (Pogram Studi Ilmu Komunikasi Universitas Lambung Mangkurat)
lalita Hanief (Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Lambung Mangkurat)



Article Info

Publish Date
18 Mar 2018

Abstract

Abstrak Pada tahun 2015, pemerintahan Jokowi-JK mengeluarkan kebijakan tentang kenaikan harga BBM serta pembekuan PSSI yang banyak mendapatkan perhatian serta respon dari masyarakat. Pada zaman reformasi ini, semua khalayak diberikan kebebasan dalam menyampaikan pendapat termasuk dalam mengkritik kebijakan pemerintah yang bertujuan sebagai kontrol terhadap jalannya suatu sistem sosial atau proses bermasyarakat. Muhammad ‘Mice’ Misrad dalam Mice Cartoon membuat karikatur yang bertujuan untuk mengetahui representasi kritik sosial mengenai kebijakan kenaikan harga BBM dan pembekuan PSSI. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis representasi kritik sosial pada Mice Cartoon edisi Januari-Mei 2015 mengenai kenaikan harga BBM dan pembekuan PSSI dengan menggunakan analisis semiotika Charles Sanders Pierce. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi serta dokumentasi dan kepustakaan. Tipe penelitian menggunakan deskriptif. Analisis data menggunakan teori kritik media dan teori agenda setting. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada karikatur Mice Cartoon terdapat atas kritik sosial dimana (1) sign menunjukkan kondisi masyarakat kalangan menengah kebawah, (2) object menunjukkan kondisi ketidakstabilan kehidupan ekonomi masyarakat, dan (3) interpretant menunjukkan realitas kehidupan masyarakat mengalami dampak dari kenaikan harga BBM serta pembekuan PSSI. Kata kunci: Representasi, Kritik Sosial, dan Mice Cartoon Abstract In 2015, Jokowi-JK government carried out the policy on increasing the price of BBM (Fuel Oil) and freezing PSSI (Indonesian Football Federation) which one got many attention from society. In reformation era, all people are given a freedom to say their opinion including given critic in policy government which purpose as a control to run a social system or process. Muhammad ‘Mice’ Misrad in Mice Cartoon making caricature which purpose to know social criticism representation on the policy about increasing the price of BBM (Fuel Oil) and freezing PSSI (Indonesian Football Federation). This research as a purpose to analyze social critic representation on Mice Cartoon edition January-May 2015 about increasing the price of BBM (Fuel Oil) and freezing PSSI (Indonesian Football Federation) by using semiotica analyzing Charles Sanders Pierce. The method which is used in this research is qualitative approach. In technic collecting data, the writer uses observation and literature document. The type of this research is descriptive. Data analysis using media criticial theory and agenda setting theory. The results of this study show that the Mice Cartoon caricature contained on the social criticsm where (1) signs indicate the condition of the lower middle class people, (2) objects shows that instabillity of the economic life, and (3) interpretan shows the realness of society life affected from the increased of fuel price of BBM (Fuel Oil) and freezing PSSI (Indonesian Football Federation). Keyword: Representation, Criticism Social, and Mice Cartoon

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

MC

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

MetaCommunication; Journal Of Communication Studies is a scientific journal, published by Department of Communications, Faculty of Political and Social Sciences, Universitas Lambung Mangkurat. The articles are focused on the results of research and idea in the study of: 1. Communication Science. 2. ...