JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika
Vol 3, No 1: Maret - Agustus 2018

Analisis Kemampuan Kognitif dalam Pemecahan Masalah Berdasarkan Kecerdasan Logis-Matematis

Susanti, Vera Dewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan kognitif mahasiswa dalam pemecahan masalah pada  mata kuliah matematika SMP berdasarkan kecerdasan logis-matematis. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif jenis studi kasus. Subyek dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester III Universitas PGRI Madiun. Teknik analisis datanya terdiri dari tiga alur yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, serta teknik keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan kemampuan kognitif dalam pemecahan masalah (1) mahasiswa dengan kecerdasan logis-matematis tinggi memiliki kemampuan mengingat, memahami, menerapkan, menganalisis, mengevaluasi, dan mencipta dengan baik. (2) mahasiswa dengan kecerdasan logis-matematis sedang memiliki kemampuan mengingat, memahami, menerapkan, menganalisis, mengevaluasi, dan mencipta dengan cukup baik (3) mahasiswa dengan kecerdasan logis-matematis kategori rendah memiliki kemampuan mengingat, memahami, menerapkan, menganalisis kurang baik.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jmpm

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika (e-ISSN: 2502-9878, p-ISSN: 2502-986X) is a journal publishes original research and review articles in the field of mathematics and mathematics education. This journal published twice a year (in March and ...