Jurnal Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer
Vol 5 No 5: Oktober 2018

Implementasi Web Crawling untuk Mengumpulkan Informasi Wisata Kuliner di Bandar Lampung

Raidah Hanifah (Institut Teknologi Sumatera)
Isye Susana Nurhasanah (Institut Teknologi Sumatera)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2018

Abstract

Bandar Lampung merupakan ibu kota Provinsi Lampung yang terletak di ujung pulau Sumatera. Berbeda dengan beberapa Kabupaten di Provinsi Lampung yang memiliki banyak potensi wisata alam, Bandar Lampung sebagai pusat kota tidak banyak memiliki potensi wisata alam. Namun, kota Bandar Lampung masih memiliki potensi untuk mengembangkan wisata kulinernya. Untuk menangkap peluang ekonomi dari wisata kuliner, salah satu caranya adalah dengan membuat pemetaan lokasi-lokasi wisata kuliner strategis yang telah dan berpotensi untuk berkembang, serta membuat perencanaan dan program pengembangan wisata kuliner beserta dengan promosinya yang efektif dan optimal. Sebelum hal tersebut dilakukan, tentunya dibutuhkan informasi terkait kondisi wisata kuliner yang ada saat ini, seperti berapa jumlah wisata kuliner dan letak persebaran lokasinya.  Sayangnya, informasi tersebut belum diakomodasi oleh pemerintah kota Bandar Lampung. Informasi terkait kuliner di Bandar Lampung justru tersedia di berbagai website dan media sosial lainnya, mengingat saat ini orang senang berbagi informasi melalui internet. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengumpulkan informasi kuliner di Bandar Lampung yang tersebar di web. Untuk mencapai tujuan tersebut, dilakukan penggalian web (web mining) untuk mendapatkan informasi terkait wisata kuliner di Bandar Lampung dengan metode web crawling. Hasil web crawling dari website TripAdvisor, didapatkan berbagai macam informasi seperti nama restoran, alamat, nomor telepon, rating serta jumlah orang yang me-review kuliner tersebut. Informasi yang telah dikumpulkan tersebut dapat dianalisis lebih lanjut untuk berbagai kebutuhan, seperti analisis spasial persebaran objek wisata kuliner, analisis rasio perkembangan jumlah wisata kuliner terhadap jumlah wisatawan yang datang, perencanaan pengembangan wisata kuliner di suatu wilayah secara spesifik maupun komprehensif, serta lokasi dan jenis kuliner yang paling diminati. AbstractBandar Lampung is the capital city of Lampung Province which is located on the edge of the Sumatera island. Unlike some regencies in Lampung Province which have a lot of potential natural tourism, Bandar Lampung as a capital city does not have much. However, Bandar Lampung city still has the potential to develop its culinary tourism. To capture the economic opportunities of culinary tourism, one of the way is to map strategic culinary tourism locations that have developed and potentially develop, and create a comprehensive planning and programs for culinary tourism development along with effective and optimal promotion. But before that, information regarding the current conditions of culinary tourism is needed; for instance, how many and where the location of the culinary tourism are in Bandar Lampung area. Unfortunately, this information has not accomodate yet by the municipility government. Culinary information in Bandar Lampung is actually available on various websites and other social media, considering that currently people like to share information via the internet. So, this study aim is to collect culinary tourism information in Bandar Lampung that  sprawl in web. In accomplishing the goal, this research conducts web mining to get information related to culinary tourism in Bandar Lampung by web crawling method. The results of web crawling from the TripAdvisor website such as restaurant name, address, telephone number, rating and the number of people who reviewed the culinary. The result of this research can be use for further analysis with difference approach and goals, such as spatial analysis of culinary tourism sprawl, analysis the impact of culinary tourism development to the number of tourists coming, culinary tourism development and planning in certain region, as well as the type and location of favorable culinary in Bandar Lampung.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JTIIK

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Jurnal Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer (JTIIK) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM), Universitas Brawijaya (UB), Malang sejak tahun 2014. JTIIK memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer. JTIIK berkomitmen ...