Jurnal Kolaboratif Sains
Vol 1, No 1 (2018): Oktober

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMANFAATAN POSYANDU LANSIA DESA TIKOPO KECAMATAN BOKAT KABUPATEN BUOL

Purnama, Surya (Unknown)
Sudirman, Sudirman (Unknown)
Yusuf, Herlina (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Oct 2018

Abstract

Data yang di peroleh dari kader posyandu, kehadiran lansia di Posyandu lansia Desa Tikopo pada bulan Agustus 2017 sampai Oktober 2017 menunjukkan bahwa jumlah lansia yang terdaftar di Posyandu lansia sebanyak 63 orang. Tingkat kehadiran pada bulan Agustus 2017 sebanyak 10 orang, bulan September sebanyak 8 orang, bulan Oktober sebanyak 12 orang. Tujuan penelitian adalah mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pemanfaatan posyandu lansia di Desa Tikopo kecamatan Bokat Kabupaten Buol. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan Cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh lansia di Desa Tikopo Kecamatan Bokat Kabupaten Buol, yaitu berjumlah 63 orang lansia. Sampel yang digunakan dalam penelitian adalah jumlah dari populasi yaitu 63 orang. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis univariat dan bivariat dengan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan antara pengetahuan dengan pemanfaatan posyandu lansia dengan nilai P Value 0,001 < 0,05, Ada hubungan antara sikap lansia dengan pemanfaatan posyandu lansia dengan nilai P Value 0,001 < 0,05, Ada hubungan antara peran kader dengan pemanfaatan posyandu lansia dengan nilai P Value 0,001 < 0,05 dan Ada hubungan antara dukuingan keluarga dengan pemanfaatan posyandu lansia dengan nilai P Value 0,001 < 0,05. Saran yang diajukan berdasarkan hasil penelitian ini adalah diharapkan agar ada peningkatan kinerja serta peran petugas kesehatan khususnya pada Posyandu lansia, sehigga lansia yang ada di Desa Tikopo bias termotivasi dan mau berkunjung ke Posyandu lansia untuk memperoleh pelayanan kesehatan.

Copyrights © 2018