JURNAL ILMU PERTANIAN
Vol 21, No 3 (2018)

Pertumbuhan Sawi Pakchoi (Brassica rapa L.) Pada Pemberian Pupuk Bokashi Kulit Buah Kakao Dan Poc Kulit Pisang Kepok

Asritanarni Munar (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)
Imam Hartono Bangun (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)
Efrida Lubis (Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2018

Abstract

Pakchoi (Brassica rapaL.) adalah jenis sayur yang bernilai gizi tinggi. Untuk tetap menjamin produktivitasnya, pemupukan merupakan hal yang harus dilakukan, diantaranya dengan memberikan pupuk organik yang berasal dari limbah.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari pupuk bokashi kulit buah kakao dan Pupuk Organik Cair (POC) kulit pisang kepok terhadap pertumbuhan tanaman sawi pakchoi.Tempat dilaksanakannya penelitian di lahan percobaan Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara.  Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial dengan dua faktor yang diteliti, yaitu: Faktor bokashi kulit buah kakao (B) terdiri dari 4 taraf, B1 = 50 g/polibeg, B2 = 100 g/polibeg, B3 = 150 g/polibeg, B4 = 200 g/polibeg. Faktor POC kulit pisang kepok (P) terdiri dari 4 taraf, P0 = Kontrol, P1 = 25 ml/polibeg P2 = 50 ml /polibeg, P3 =75 ml/polibeg. Parameter yang diukur adalah tinggi tanaman, jumlah daun dan luas daun.  Hasil penelitian mendapatkan bahwa pupuk bokashi kulit buah kakao memberikan pengaruh  yang nyata terhadap tinggi tanaman umur 4 sampai 6 minggu setelah pindah tanam (MSPT), jumlah daun umur 3 MSPT dan luas daun pada 5 MSPT. Pemberian POC kulit pisang kepok memberikan pengaruh signifikan terhadap tinggi tanaman umur 4 sampai 6 MSPT, serta luas daun 5 dan 6 MSPT.Diberikannya pupuk bokashi kulit buah kakao berinteraksi secara nyata dengan pemberian POC kulit pisang kepok terhadap tinggi tanaman 3 MSPT, jumlah daun 4 dan 6 MSPT.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

AGRIUM

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Ilmu Pertanian "AGRIUM" adalah publikasi ilmiah yang diterbitkan dua kali dalam setahun untuk mengkomunikasikan hasil-hasil penelitian ataupun review yang dirancang sebagai sarana komunikasi untuk para ilmuwan/peneliti yang terkait dengan bidang ...