Preventif Journal
Vol 3, No 1 (2018): PREVENTIF JOURNAL

PENDAMPINGAN KOMUNITAS PEREMPUAN PEMULUNG MELALUI PEMBENTUKAN FAMILY EDUCATOR UNTUK MEWUJUDKAN KELUARGA SADAR SEHAT (KADARSEH) DAN KELUARGA SADAR GIZI (KADARZI) SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN DERAJAT KESEHATAN MASYARAKAT DI TPA PUUWATU KOTA KENDARI SULTRA

Lestari, Hariati (Unknown)
Jufri, Nurnashriana (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2018

Abstract

ABSTRAKFokus kegiatan pendampingan ini dilakukan terhadap Komunitas perempuan pemulung di TPAPuuwatu Kelurahan Watulondo Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari. Hal ini dikarenakan banyaknya masalahkesehatan dan masalah gizi yang ditemui pada komunitas pemulung, khususnya di Kec. Puuwatu sebagaiwilayah yang banyak ditemukan pemulung yang bekerja mengumpul sampah untuk mencari pendapatan diTempat Pembuangan Akhir sekaligus bermukim di tempat tersebut. Untuk itu diperlukan upaya transformasibagi komunitas pemulung di Kec. Puuwatu melalui gerakan pemberdayaan komunitas perempuan pemulung(khususnya ibu) dalam rangka menekan angka penyakit infeksi dan status gizi kurang melalui Pendampingan danpembentukan kader keluarga sebagai family education yang diharapkan dapat menjadi solusi bagipermasalahan di kota ini yang semakin mengkhawatirkan, karena upaya yang ada belum memberikan dampakpada permasalahan yang akrab ditemui di daerah urban ini khususnya di Kecamatan Puuwatu. Pelaksanaankegiatan ini rencana akan dilakukan selama satu tahun pada komunitas perempuan pemulung yang ada di Kec.Puuwatu khususnya di Kel. Watulondo Kota Kendari. Metode pelaksanaan kegiatan ini dilakukan denganmetode diskusi, pembinaan, pelatihan serta kegiatan pendampingan terhadap komunitas perempuanpemulung di TPA Puuwatu kelurahan tersebut. Target utama yang diharapkan dari kegiatan ini adalahterciptanya kesadaran pada komunitas perempuan pemulung di Kec. Puuwatu melalui pendampingan danpembentukan kader Konselor keluarga sebagai family educator yang dilaksanakan secara berkelanjutansehingga dapat menekan angka penyakit infeksi dan status gizi kurang serta meningkatkan derajat kesehatan.Strategi yang dilakukan dalam rangka mengurangi dan menekan angka penyakit infeksi dan status gizi kurang diTPA Puuwatu dilakukan melalui pendampingan dan pembentukan konselor keluarga yaitu : (1) Membentukbaseline data penyakit infeksi dan determinannya dan status gizi kurang pada bayi dan balita yang ada padakomunitas pemulung (2) Membentuk konselor keluarga sebagai family educator melalui kegiatanpendampingan (3) Membentuk sistem pengawasan surveilans penyakit infeksi dan determinannya sertastatus gizi pada komunitas pemulung (4) Membentuk keluarga sadar sehat (kadarseh) dan keluargasadar gizi(kadarzi) melalui kegiatan pelatihan yang dilakukan secara kontinyu dan berkesinambungan dengan melibatkanpihak terkait.Kata Kunci :Komunitas perempuan pemulung, penyakit infeksi, Status gizi kurang, Kadarseh, kadarzi,Konselor keluarga

Copyrights © 2018