Arkhais - Jurnal Ilmu Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 7 No 2 (2016): Arkhais - Jurnal Ilmu Bahasa dan Sastra Indonesia

AFIKSASI PADA KARANGAN ANAK USIA 10 – 12 TAHUN DI KUNINGAN, JAWA BARAT: SEBUAH KAJIAN MORFOLOGI

Praspati Riansyah (Unknown)
Endry Boeriswati (Unknown)
Aulia Rahmawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2016

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh pemahaman yang mendalam tentang proses afiksasi dan perubahan kelas kata yang terdapat pada karangan anak umur 11 tahun di Kuningan, Jawa Barat. Penelitian ini dilakukan pada semester genap tahun 2014–2015.Metode yang digunakan dalam penelitian ini berupa metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik analisis isi. Penelitian ini difokuskan pada proses afiksasi dan perubahan kelas kata pada karangan anak umur 10–12 tahun di Kuningan, Jawa Barat. Objek penelitian adalah karangan anak umur 10–12 tahun di Kuningan, Jawa Barat. Instrumen penelitian yang digunakan adalah peneliti sendiri dibantu dengan tabel analisis kerja, yaitu tabel analisis proses afiksasi dan perubahan kelas kata. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa proses morfologi dan perubahan kelas kata pada karangan anak umur 10–12 tahun di Kuningan, Jawa Barat menandakan bahwa proses morfologi dan perubahan kelas kata terdapat dalam pembuatan karangan oleh anak umur 11 tahun di Kuningan, Jawa Barat. Dengan demikian, proses morfologi dan perubahan kelas kata terdapat dalam karangan anak umur 10–12 tahun di Kuningan, Jawa Barat. Kata Kunci: Afiksasi, Perubahan Kelas Kata, Karangan, Dananak Umur 10–12 Tahun.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

arkhais

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

The Jurnal Arkhais is dedicated to all linguistics, literature, and culture Indonesia. The coverage of Jurnal Arkhais includes: experimental research, action research, qualitative research, quantitative research, and development research aimed to improving the quality and building innovation in ...