Public Health Perspective Journal
Vol 2, No 1 (2017): April 2017

Pengaruh Pendidikan Kesehatan tentang Keamanan Jajanan terhadap Pengetahuan dan Sikap Anak

Mulyawati, Isti (Unknown)
Kuswardinah, Asih (Unknown)
Yuniastuti, Ari (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Apr 2017

Abstract

Keamanan jajanan merupakan salah satu masalah kesehatan yang harus diperhatikan, karena jutaan manusia dilaporkan keracunan pangan dan masyarakat yang sering mengalami keracunan pangan adalah anak sekolah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan  tentang keamanan jajanan terhadap pengetahuan dan sikap jajan. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain penelitian eksperimen semu dengan metode pretest posttest group design. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 54 responden yaitu siswa kelas IV dan V SD yang ditentukan dengan purposive simple random sampling. Tehnik pengambilan data menggunakan kuesioner. Analisis yang digunakan yaitu uji T-test untuk mengetahui perbedaan dan regresi untuk mengetahui pengaruh. Hasil yang diperoleh yaitu ada perbedaan pengetahuan dan sikap sebelum dan sesudah mendapat pendidikan kesehatan dengan nilai p 0,000, dan ada pengaruh pendidikan kesehatan dengan nilai R Square 0,007. Saran peneliti yang direkomendasikan adalah pada penelitian selanjutnya diharapkan dapat lebih menambah pengetahuan dan sikap anak dengan metode pendidikan kesehatan lain yang lebih baik lagi. Safety of snacks is one of the health issues that must be considered, because millions of people reported food poisoning and people who often suffer from food poisoning was a school children. The purpose of this study was to determine the effect of health education on the safety of snacks on knowledge and attitudes snack. This type of research is quantitative with quasi-experimental research design with pretest posttest group design method. The sample in this study amounted to 54 respondents are students of class IV and V primary school were determined by purposive random sampling. The technique of data collection using the questionnaire. Analisys applied that test T-test to determine differences and regression to determine the effect. The results obtained are no differences in knowledge and attitudes before and after receiving health education with p value 0,000, and there is the influence of health education with the value of R Square 0,007. Researchers recommended advice is the later study is expected to further increase the knowledge and attitudes of children with health education methods other better.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

phpj

Publisher

Subject

Public Health

Description

Public Health Perspective Journal publishes original papers, reviews and short reports on all aspects of the science, philosophy, and practice of public health. It is aimed at all public health practitioners and researchers and those who manage and deliver public health services and systems. It ...