cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Akuntansi dan Pajak
Published by STIE AAS Surakarta
ISSN : 1412629X     EISSN : 25793055     DOI : -
Core Subject : Economy, Social,
Jurnal Akuntansi dan Pajak (JAP) diterbitkan dua kali setahun (Januari dan Juli) oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi - AAS Surakarta.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 14, No 02 (2014): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 14, No. 02, januari 2014" : 5 Documents clear
ANALISIS PENGARUH EVA, ROA DAN ROE TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK JAKARTA TAHUN 2006-2008 Wikan Budi Utami
Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol 14, No 02 (2014): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 14, No. 02, januari 2014
Publisher : ITB AAS INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.085 KB) | DOI: 10.29040/jap.v14i02.72

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh EVA, ROA dan ROE terhadap return pemegang saham.Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta (BEJ) yang tercantum dalam Indonesian Capital Market Directory dan internet dengan situs www.jsx.co.id sejak tahun 2006 sampai dengan 2008. Sampel penelitian ditentukan berdasarkan purposive sampling. Dalam penelitian ini uji asumsi klasik yang digunakan adalah: uji normalitas, uji Autokorelasi, uji Multikolinearitas, uji Heterokedastisitas, Uji Regresi (Uji f dan t).Pengujian hipotesis yang digunakan adalah uji f, uji t dan uji R2. Hasil uji F diperoleh nilai Fhitung sebesar 1,226 dengan tingkat signifikansi 0,317. Karena nilai signifikansi F lebih besar dari 0,05 maka disimpulkan tidak ada pengaruh simultan antara variabel Economic Value Added (EVA), Return on Assets (ROA), Return on Equity (ROE) terhadap Return Saham.Hasil uji t diperoleh variabel EVA memiliki tingkat signifikansi lebih dari 0,05 yaitu sebesar 0,100. Dengan tingkat signifikansi 0,100 yang lebih besar dari 0,05 disimpulkan bahwa secara parsial Economic Value Added (EVA) tidak berpengaruh terhadap Return Saham perusahaan. Variabel ROA memiliki tingkat signifikansi lebih besar dari 0,05 yaitu sebesar 0,789. Dengan tingkat signifikansi 0,789 lebih besar dari 0,05 disimpulkan bahwa secara parsial Return on Asset tidak berpengaruh terhadap Return Saham perusahaan. Variabel ROE memiliki tingkat signifikansi lebih dari 0,05 yaitu sebesar 0,689. Dengan tingkat signifikansi sebesar 0,689 yang lebih besar dari 0,05 disimpulkan bahwa secara parsial Return on Equity (ROE) tidak berpengaruh terhadap Return Saham perusahaanHasil uji koefisien determinasi diperoleh nilai R2 sebesar 0,109 atau 10,9%. Hal ini menunjukan bahwa 10,9% dari nilai variabel dependen yaitu Return Saham dapat dijelaskan oleh Economic Value Added (EVA), Return on Assets (ROA) dan Return on Equity (ROE) sedangkan sisa nilai variabel dependen yaitu  sebesar 89,1% tidak dapat dijelaskan oleh persamaan regresi atau dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak termasuk dalam model analisis.Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi masukan bagi investor dalam melakukan invetasi saham dengan tidak hanya melihat kondisi perusahaan melalui rasio keuangan, khususnya melalui rasio EVA, ROA dan ROE tapi dengan rasio lain sebagai penentu investasi.Kata kunci: Economic Value Added (EVA), Return on Assets (ROA), Return on Equity (ROE) dan Return Saham
Baitul Maal Sebagai Lembaga Keuangan Islam Dalam Memperlancar Aktivitas Perekonomian Agus Marimin
Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol 14, No 02 (2014): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 14, No. 02, januari 2014
Publisher : ITB AAS INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (371.243 KB) | DOI: 10.29040/jap.v14i02.139

Abstract

This study aims to determine the scope, purpose, and function of the baitul mall as an Islamic financial institution in facilitating the existing economic activity in the community. The method of research in this study using literature study by studying various literature related to research studied. The result of the research indicates that the scope of baitul maal that Baitul Maal is an institution or agency which is responsible to handle the state's wealth especially finance, whether related to the matter of income and management as well as related to the issue of expenditure and others or receiving, storing and distributing money state in accordance with the rules of Shari'a. The purpose and function of baitul maal is the realization of zakat collection service, infaq, shodakoh and wakaf which optimize value for muzaki, munfiq, tatasaddiq, and muwafit. The second is the realization of ziswaf empowerment services that optimize the network based levy-based mustahiq empowerment efforts. And also the realization of the organization as a good organization that optimizes value for stakeholders.
PERAN WADUK GAJAH MUNGKUR TERHADAP PERTUMBUHAN SEKTOR PERTANIAN DI KABUPATEN SRAGEN Suprihati Suprihati
Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol 14, No 02 (2014): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 14, No. 02, januari 2014
Publisher : ITB AAS INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (419.329 KB) | DOI: 10.29040/jap.v14i02.78

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui peran Waduk Gajah Mungkur terhadap pertumbuhan sektor pertanian khususnya pada tahun irigasi teknis di Kecamatan Masaran Kabupaten Sragen dan konversi lahan pertanian ke lahan non pertanian di Kecamatan Masaran Kabupaten Sragen.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan studi kepustakaan, dokumen dan lapangan. Metode analisis digunakan adalah kualitatif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran Waduk Gajah Mungkur terhadap pertumbuhan sektor pertanian khususnya pada tahun irigasi teknik di Kecamatan Masaran Kabupaten Sragen sangat penting diantaranya mengatasi dampak dari kemarau panjang, meningkatkan produksi padi hal ini dikarenakan adanya perubahan pola tanam dalam satu tahun yaitu padi – padi – palawijo, dan adakalanya diseling dengan tanaman tebu. Dalam hasil penelitian ditemukan adanya perbedaan yang signifikan hasil produksi padi sebelum dan sesudah menggunakan irigasi teknik. Konversi lahan pertanian ke lahan non pertanian di Kecamatan Masaran Kabupaten Sragen tahun 2002 ke 2011 diketahui jenis penggunaan lahan yang meningkat cukup menonjol yaitu untuk industri menunjukkan angka 149 Ha atau 3,38 % dari konversi yang terjadi pada waktu tersebut, begitu juga perumahan 27,41 %. Sedangkan yang berkurang sawah seluas 292 Ha dan tegalan seluas 19 Ha. Dampak yang terjadi akibat konversi lahan pertanian ke non pertanian di Kecamatan Masaran Kabupaten Sragen antara lain adanya degradasi daya dukung ketahanan pangan dan pendapatan pertanian menurun dan meningkatnya kemiskinan masyarakat.Kata kunci :     Peran Waduk Gajah Mungkur, Sektor Pertanian, Konversi Lahan Pertanian ke Nonpertanian
MEKANISME PENGUJIAN SPP DAN PENERBITAN SPM DI BALAI BESAR WILAYAH SUNGAI BENGAWAN SOLO LMS Kristiyanti
Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol 14, No 02 (2014): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 14, No. 02, januari 2014
Publisher : ITB AAS INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.602 KB) | DOI: 10.29040/jap.v14i02.218

Abstract

Pertanggungjawaban pengelolaan keuangaan Negara merupakan wujud transparansi dan akuntabilitas. Pengelolaaan keuangan negara merupakan penyampaian laporan pertanggungjawaban keuangan pemerintah yang memenuhi prinsip-prinsip tepat waktu, disusun mengikuti standar akuntansi pemerintah yang telah diterima umum.  Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo merupakan unit pelaksanaan teknis dibidang konservasi sumber daya air, pengembangan sumber daya air, pendayagunaan sumber daya air dan pengendalian daya rusak air pada wilayah sungai Bengawan Solo, bertanggungjawab kepada Direktur Jenderal Sumber Daya Air. Tata cara pembayaran dalam rangka pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) mencakup beberapa bagian seperti tertulis dalam Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomer 190/PMK 05/2012. Mekanisme pengujian SPP dan Penerbitan SPM di Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo, berdasar pada Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 190/PMK.05/2012 tentang: Tata Cara Pembayaran Dalam Rangka Pelaksanaan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Negara pasal 56, 57, 58 dan 59.Kata kunci: APBN, pengujian SPP, penerbitan SPM.
IMPLEMENTASI SAP BERBASIS AKRUAL DALAM PENYAJIAN AKUNTANSI ASET TETAP DAERAH: PRESPEKTIF OPINI BPK Antin Okfitasari
Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol 14, No 02 (2014): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 14, No. 02, januari 2014
Publisher : ITB AAS INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (521.043 KB) | DOI: 10.29040/jap.v14i02.219

Abstract

Implementasi Sistem Akuntansi Pemerintah melalui Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP) berdasar PP no 71/2010 menimbulkan kesulitan bagi entitas pelaporan yang menggunakannya. Kesulitan ini dapat dilihat dari masih sedikitnya jumlah laporan keuangan unit pemerintah yang mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK. Penerapan basis akrual di Indonesia terkendala oleh beberapa hal yaitu pengembangan sistem akuntansi permerintah yang bersifat sentralis dan top down, pencatatan dan sistem inventarisir aset sebagaai dasar penyusunan aset yang masih jauh memadai, sumber daya manusia (SDM) yang kurang handal dalam pemahaman penerapan Standar Akuntansi Pemerintah (SAP).  Pengawasan yang ketat perlu dilakukan sejak tahap perencanaan hingga penghapusan aset. Dalam hal ini peran masyarakat dan DPRD serta auditor internal sangat penting. Pengawasan diperlukan untuk menghindari penyimpangan dalam perencanaan maupun pengelolaan aset yang  dimiliki entitas pemerintah. Implementasi akrual atas akuntansi aset tetap di pemerintah daerah masih jauh dari apa yang diharapkan. Hal ini dibuktikan dengan perbandingan opini BPK atas LKPD Provinsi pada tahun 2011. Opini WTP atas LKPD Provini hanya sebesar 36% saja dan didominasi oleh opini WDP.Kata kunci: basis akrual, akuntansi asset, Standar kuntansi Pemerintahan.

Page 1 of 1 | Total Record : 5


Filter by Year

2014 2014


Filter By Issues
All Issue Vol 25, No 1 (2024): JAP : Vol. 25, No. 1, Februari 2024 - Juli 2024 Vol 24, No 2 (2024): JAP : Vol. 24, No. 2, Agustus 2023 - Januari 2024 Vol 24, No 1 (2023): JAP : Vol. 24, No. 1, Februari 2023 - Juli 2023 Vol 23, No 2 (2023): JAP : Vol. 23, No. 2, Agustus 2022 - Januari 2023 Vol 23, No 1 (2022): JAP : Vol. 23, No. 1, Februari 2022 - Juli 2022 Vol 22, No 2 (2022): JAP : Vol. 22, No. 2, Agustus 2021 - Januari 2022 Vol 21, No 2 (2021): JAP VOL. 21 No. 02, Agustus 2020 - Januari 2021 Vol 22, No 1 (2021): JAP, Vol. 22, No. 1, Pebruari - Juli 2021 Vol 21, No 01 (2020): Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol. 21 No. 1, Juli 2020 Vol 20, No 02 (2020): Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol. 20 No. 2, Januari 2020 Vol 19, No 02 (2019): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 19, No. 02, Januari 2019 Vol 20, No 01 (2019): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 20 No. 1, Juli 2019 Vol 19, No 01 (2018): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 19, No. 01, Juli 2018 Vol 18, No 02 (2018): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 18, No. 02, Januari 2018 Vol 18, No 01 (2017): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 18, No. 01, Juli 2017 Vol 17, No 02 (2017): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 17, No. 02, Januari 2017 Vol 17, No 01 (2016): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 17, No. 01, Juli 2016 Vol 16, No 02 (2016): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 16, No. 02, Januari 2016 Vol 16, No 01 (2015): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 16 No. 01, Juli 2015 Vol 15, No 02 (2015): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 15, No. 02, Januari 2015 Vol 15, No 01 (2014): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 15, No. 01, Juli 2014 Vol 14, No 02 (2014): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 14, No. 02, januari 2014 Vol 14, No 01 (2013): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 14, No. 01, Juli 2013 Vol 13, No 02 (2013): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 13, No. 02, Januari 2013 Vol 13, No 01 (2012): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 13, No. 01, Juli 2012 More Issue