cover
Contact Name
Hadi
Contact Email
jpsmipaunsri@mipa.unsri.ac.id
Phone
+6282374210479
Journal Mail Official
jpsmipaunsri@mipa.unsri.ac.id
Editorial Address
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Jl. Palembang-Prabumulih Km. 32 Inderalaya Ogan Ilir
Location
Kab. ogan ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Penelitian Sains
Published by Universitas Sriwijaya
ISSN : 14107058     EISSN : 25977059     DOI : 10.26554
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Penelitian Sains (JPS) MIPA UNSRI merupakan wahana komunikasi ilmiah di bidang sains serta lintas ilmu yang terkait; diterbitkan sejak 1 Oktober 1996 oleh UP2M FMIPA Universitas Sriwijaya. Jurnal ini berisikan tulisan atau karangan ilmiah dalam berbagai bidang tersebut yang diangkat dari hasil penelitian, survei, atau telaah pustaka, yang belum pernah dipublikasikan dalam terbitan lain.
Arjuna Subject : -
Articles 11 Documents
Search results for , issue "No 19 (2006)" : 11 Documents clear
Perancangan Sistem Instrumen Pengukur Suhu Tinggi Non Kontak M. Yusup Nur Khakim
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5814.5 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.471

Abstract

Pada pengukuran suhu tinggi sulit dilakukan secara kontak langsung dengan objek yang diukur, karena sensor yang digunakan harus memiliki titik leleh yang tinggi. Pada penelitian ini dirancang alat yang mampu mengukur suhu tinggi dengan menggunakan sinar laser He-Ne yang dikontrol dengan komputer. Defleksi sinar laser He-Ne dideteksi dengan menggunakan fotodetektor yang digerakkan dengan motor stepper dan dikontrol dengan komputer. Komputer ini juga berfingsi sebagai stasiun pengumpul data yang berasal dari termokopel NiCr-Ni. Dari data pergeseran detektor dan suhu objek selanjutnya dibuat interpolasi polynomial orde dua. Berdasarkan hasil interpolasi dari data, maka dimungkinkan alat tersebut mengukur suhu 4977,46°C. 
The Measurement of Noise Level Intensity at Inderalaya Campus Yulinar Adnan
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5782.001 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.462

Abstract

Lingkungan kampus yang tenang dan tidak bising merupakan salah satu faktor yang dapat menunjukkan suasana belajar mahasiswa di kampus. Tapi mengingat penataan lalu lintas jalan raya melewati gedung perkuliahan, sehingga bunyi yang ditimbulkan oleh kendaraan bermotor yang melintas mempunyai peluang mengganggu ketenangan belajar mahasiswa. Untuk mengetahui tingkat kebisingan yang terjadi, telah dilakukan pengukuran tingkat intensitas gelombang bunyi dalam ruang dan luar ruang kuliah serta pinggir jalan tempat melintasnya kendaraan bermotor, tanpa mengindentifikasi sumber bunyi. Dari pengukuran, diperoleh intensitas bunyi dalam ruang perkuliahan 56±14 dB, si luar ruang 68±8 dB serta di pinggir jalan 72±12 dB. Dari hasil yang diperoleh intensitas bunyi yang terjadi dalam ruang perkuliahan belum termasuk bising, walaupun sumber bising lebih banyak dibanding 10 tahun yang lalu.
Pengaruh Kandungan Ligan pada Pasir Kuarsa Terhadap Interaksi Kation Zn (II) Fahma Riyanti; Aldes Lesbani Aldes Lesbani; Ratna, L.P Ratna, L.P
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4789.113 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.467

Abstract

Telah dilakukan penentuan sifat fisikokimia interaksi kation Zn (II) pada pasir kuarsa melalui penentuan konstanta laju interaksi, pengaruh konsentrasi awal dan pengaruh HCl-NaOH. Pada pasir kuarsa dalam media air bebas mineral dan media 0,5%(b/v) MgCl2. Hasil penelitian pada laju interaksi kation Zn(II) dalam media air bebas mineral lebih cepat dengan konstanta laju 1,2864.102 menit-1 daripada dalam media 0,5%(b/v) MgCl2 4,7855.10-3 menit-1. Pengaruh konstanta kation menunjukkan bahwa kation Zn(II) lebih banyak terikat dalam media air bebas mineral. Pangaruh HCl-NaOH menunjukkan bahwa pH>6,907 proses interaksi akan menurun akibat terjadinya pengendapan kation membuat senyawa hidroksida.
Penggunaan Algoritma Goal Programming pada Penentuan Jumlah Optimal Produksi BBM di PT. Pertamina (Persero) Unit Pengolahan III Plaju-Palembang Endro Setyo Cahyono; Fitri Maya Puspita; Rima Kesuma
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5804.245 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.463

Abstract

Perusahaan seringkali mempunyai suatu teknik untuk memaksimumkan laba, meminimumkan biaya produksi ataupun mengoptimalkan hal lainnya. PT. Pertamina sebagai salah satu perusahaan besar memiliki beberapa tujuan yang ingin dicapai dalam hal mengoptimalkan jumlah produksi BBM, diantaranya yaitu memperoleh laba perusahaan diatas US $ 2000, mengoptimalkan waktu pada proses produksi, menghindari kelebihan kapasitas produksi dan memenuhi permintaan pasar terhadap BBM minimal 32.005.320 Barel. Goal Programming merupakan teknik yang layak untuk menyelesaikan masalah tersebut karena ciri dasar dari Goal Programming dapat menyelesaikan masalah yang memiliki beberapa tujuan. Model Goal Programming menggunakan Tabel simpleks yang dimodifikasi. Dari penyelesaian yang telah dilakukan diperoleh solusi optimal Goal Programming maka dari keempat tujuan yang ingin dicapai hanya satu tujuan yang dapat dipenuhi yaitu terpenuhinya permintaan pasar terhadap BBM minimal 32.005.320 Barel dengan jumlah optimal produksi BBM sebanyak 40.292.730 Barel.
Simulation Ruin Probability on Mixture Exponential Distribution Des Alwine Z; Yuli Andriani
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5417.89 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.468

Abstract

Dalam menghitung peluang ruin sangat tergantung pada klain, salam kasus ini klaimnya berdistribusi eksponensial. Pertama, gunakan Lemma fungsi . Lalu gunakan fungsi padat peluang dari kombinasi eksponensial dan cari fungsi distribusinya. Substitusikan ke suku kedua dari persamaan (*). Ganti u menjadi u+ct-x dan diferensilkan fungsi distribusi kombinasi eksponensial lalu substitusikan ke (*). Bandingkan koefisien dalam dua persamaan sehingga diperoleh akar-akar persamaan r1, r2, ...rn dan . Persamaan peluang ruin diperolehdengan syarat r1, r2 ....rn dan C1, C2, ..., Cn memenuhi persamaan (**). Hasil perhitungan ruinnya yaitu Y(u) = 0,62500 e-u -0,04167.e-5u. Yang nilainya sangat tergantung dengan u (cadangan awal).
Penyederhanaan Ungkapan Boole dari Suatu Rangkaian Logika Dengan Metode Peta Karnaugh Ning Eliyati; Indrawati Indrawati; Amalia Syari
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4398.032 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.464

Abstract

Aljabar boole digunakan  untuk menyederhanakan ungkapan dalam rangkaian logika. Metode yang dapat digunakan dapat digunakan diantaranya adalah peta Karnaugh. Peta Karnaugh adalah susunan segiempat beraturan yang mengikuti pola 2n, dimana n adalah jumlah variabel masukan pada rangkaian logika. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk ungkapan Boole dari suatu rangkaian logika dan bentuk yang paling sederhana dari ungkapan itu. Penyederhanaan dilakukan dengan menggunakan sifat adjacent dari segiempat pada peta Karnaugh. Pada peta Karnaugh 2 variable untuk 21 segiempat adjacent menghasilkan 1 literal. Pada peta Karnaugh 3 variabel untuk 21 segiempat adjacent menghasilkan 2 literal, sedangkan untuk 22 segiempat adjacent menghasilkan 1 literal.
Potensi Belimbing Wuluh dan Jeruk Sitrun Sebagai Bahan Pengatur Ph pada Fermentasi Nata De Coco Pariwanti Pariwanti
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5345.472 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.469

Abstract

The effects of “belimbing wuluh” and citrun acid as pH conditioning in the Nata de coco fermentation was studied by using factorial experimental design. The objective af this research was to determine optimum addition oa natural citrate acids and its concentration at nata de coco fermentation. The treatments are kinds of natural citrate acids and its concentration in the three and four levels respectively. Kinds of natural citrate acids are sintatic citrate acid, ‘belimbing wuluh’ and citrum acid. Four levels concentration are 0,4%, 0,6%, 0,8% and 1,0%. The results showed that kinds of natural citrate acids and its concentration had sigbificant effect on thicness, throughput and pH but not for texture. The best fermentation process was obtained by using ‘belimbing wuluh’ at 0,4% concentrations.
Kajian Teoritis Untuk Mencari Hubungan Antara Konduktivitas Panas Dengan Kecepatan Gelombang Elastik pada Batuan Muhammad Irfan
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3840.028 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.465

Abstract

Telah dilakukan penelitian melalui kajian teoritis untuk mencari hubungan antara konduktivitas panas dengan kecepatan gelombang elastik pada batuan. Penelitian ini dilakukan panas dengan membuat  tiga model arah aliran panas dan arah rambatan gelombang elastik terhadap matriks dan porositas batuan, yaitu model sejajar, tegak lurus dan kombinasi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan untuk ketiga model tersebut konduktivitas panas dan kecepatan gelombang elastik mempunyai hubungan linier.
Estimasi Risk Premium Untuk Asuransi Kumpulan Dengan Model Compound Poisson-Eksponensial Yulia Resti
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4209.541 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.470

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengestimasi risk premium asuransi kumpulan menggunakan model Compound Poisson-Eksponensial dengan teori Credibility. Dengan mengasumsikan klaim aggregate masing-masing kelompok saling bebas dan berdistribusi compound Poisson, dan besarnya klaim berdistribusi eksponensial siperoleh bahwa estimasi risk premium masing-masing kelompok asuransi kumpulan dominan dipengaruhi oleh kelompoknya sendiri.
Pemetaan Intrusi Air Sungai Dengan Menggunakan Metode Tahanan Jenis 2D Frinsyah Virgo
Jurnal Penelitian Sains No 19 (2006)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3076.931 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i19.461

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang penerapan metoda tahanan jenis 2d dalam usaha memetakan intrusi air sungai ke daratan, berdasarkan aspek variasi tahanan jenis di bawah permukaan. Pengukuran dilakukan pada 3 lintasan yang berbeda yang semuanya paralel terhadap sungai Musi. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa di bawah lintasan 1 yang berjarak 5 meter dari sisi sungai terdapat adanya akumulasi air yang menandakan adanya intrusi air yang berasal dari sungai Musi, yaitu pada kedalaman ± 2 m, pada jarak ± 90 m dari titik 0 lintasan. Sedangkan di bawah lintasan 2 dan 3 yang masing-masing berjarak 75 m dan 150 m dari sisi sungai tidak terdapat adanya intrusi air. Berdasarkan distribusi tahanan jenis yang terjadi, litologi batuan penyusun yang ada di bawah setiap lintasan pengukuran adalah lempung pasiran.

Page 1 of 2 | Total Record : 11