cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota mojokerto,
Jawa timur
INDONESIA
MEDICA MAJAPAHIT
ISSN : 20853793     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Health,
Diterbitkan oleh Bagian Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Majapahit Mojokerto sebagai terbitan berkala yang terbit pada bulan Maret dan September menyajikan informasi dan analisis masalah-masalah kesehatan. Kajian ini bersifat ilmiah sebagai hasil pikiran yang empiric dan teoritis. Untuk itu redaksi bersedia menerima karya ilmiah hasil penelitian, atau artikel termasuk ide-ide pengembangan di bidang kesehatan yang dihasilkan oleh dosen-dosen dan mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Majapahit Mojokerto.
Arjuna Subject : -
Articles 4 Documents
Search results for , issue " Vol 9, No 1 (2017): MEDICA MAJAPAHIT" : 4 Documents clear
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT DEPRESI PADA PASIEN DENGAN PENYAKIT GINJAL KRONIK DI RSUD JOMBANG Fatmawati, Atikah; Soelaeman, M. Rachmat; Rafiyah, Imas
MEDICA MAJAPAHIT Vol 9, No 1 (2017): MEDICA MAJAPAHIT
Publisher : SEKOLAH TINGGI KESEHATAN MAJAPAHIT MOJOKERTO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pasien Penyakit Ginjal Kronik (PGK) yang menjalani hemodialisis selain dapat menimbulkan dampak bagi fisik, juga dapat menimbulkan dampak secara psikologis. Salah satunya adalah depresi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat depresi pada pasien dengan PGK yang menjalani hemodialisis. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional. Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner data umum dan kuesioner Beck Depression Inventory (BDI-II) versi Indonesia. Data dianalisis menggunakan uji Pearson, uji Rank Spearman’s, dan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa umur (p = 0,028), pendidikan (p = 0,033), pekerjaan (p = 0,004), dan lama menjalani hemodialisis (p = 0,000) memiliki hubungan dengan terjadinya depresi pada responden. Sedangkan karakteristik jenis kelamin tidak memiliki hubungan dengan kejadian depresi pada responden (p = 0,222). Pengetahuan dan pemahaman terkait kondisi depresi dan intervensi yang dapat digunakan untuk mengatasi depresi harus dimiliki oleh perawat. Hal tersebut diharapkan dapat meningkatkan kemampuan adaptasi psikologis pada pasien PGK yang menjalani hemodialisis.Kata kunci : depresi, hemodialisis, PGK
ANALISIS HUKUM PENGADAAN OBAT BPJS SECARA ELEKTRONIK (E-PURCHASING) Rokhmat Rokhmawan, Ulum; Yudha Hernoko, Agus; Huda, M. Khoirul
MEDICA MAJAPAHIT Vol 9, No 1 (2017): MEDICA MAJAPAHIT
Publisher : SEKOLAH TINGGI KESEHATAN MAJAPAHIT MOJOKERTO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Seluruh Satuan Kerja di bidang kesehatan baik pusat maupun daerah dan FKTP atau FKRTL dalam pengadaan obat baik untuk program JKN maupun program kesehatan lainnya tidak perlu melakukan proses pelelangan, namun dapat langsung memanfaatkan Katalog Elektronik (e-Catalogue) obat dengan prosedur Pengadaan Secara Elektronik (e-Purchasing).  Pengadaan Obat BPJS Secara Elektronik (e-Purchasing) merupakan merupakan tata cara pembelian obat BPJS sesudah sistem Katalog Elektronik (e-Catalogue) Obat tersedia. Penelitian ini merupakan penelitian hukum normatif dengan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan perundang-undangan (statue approach) dan pendekatan komparatif (comparative approach). Puskesmas sebagai UPT-SKPD termasuk pengguna barang/jasa yang menggunakan APBD dan/atau APBN sebagai bagian dari unsur penyelenggara Pemerintah Daerah (D), sehingga keberadaan Puskesmas tidak berbeda dengan Rumah Sakit Pemerintah Daerah maka model Pengadaan Obat BPJS secara Elektronik (e-Purchasing) di Rumah Sakit dapat diaplikasikan juga di Puskesmas dengan membentuk perangkat organisasi Pengadaan Barang/Jasa untuk menyederhanakan alur sistem Pengadaan Obat BPJS secara Elektronik (e-Purchasing) di Puskesmas.Kata kunci : analisis hukum, pengadaan obat BPJS, e-purchasing
HUBUNGAN LAMA KERJA DENGAN PROFESSIONAL QUALITY OF LIFE PERAWAT DI INSTALASI GAWAT DARURAT RSUD DR. ISKAK TULUNG AGUNG Debora, Oda; Ahsan, -; Kartikawatiningsih, Dewi
MEDICA MAJAPAHIT Vol 9, No 1 (2017): MEDICA MAJAPAHIT
Publisher : SEKOLAH TINGGI KESEHATAN MAJAPAHIT MOJOKERTO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ekerja di ruang gawat darurat memerlukan persyaratan yang berbeda jika dibandingkan dengan ruangan lain. Agar dapat memberikan pelayanan yang baik, perawat harus mampu mengenali kegawatan pasien dengan cepat dan memberikan intervensi dengan tepat. Untuk itu, perawat yang bekerja di ruang gawat darurat sebaiknya memiliki pengalaman kerja sebelumnya. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan antara lama kerja dengan professional quality of life (ProQOL) perawat IGD RSUD Dr. Iskak Tulung Agung. Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan desain cross-sectional. Populasi perawat adalah 52 orang, dan didapatkan sampel sebesar 49 responden. Pengambilan data professional quality of life menggunakan kuesioner ProQOL R-V yang diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia dan dilakukan uji validitas dan reliabilitas ulang. Analisis yang digunakan adalah uji Chi-square. Hasil p>0,05, yang artinya lama bekerja tidak berhubungan dengan ProQOL. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pengalaman yang dimiliki oleh perawat yang bekerja kurang dari atau lebih dari lima tahun tidak menjadi barier terhadap pelayanan yang diberikan kepada pasien.Kata kunci: lama kerja, professional quality of life, compassion satisfaction, compassion fatigue, burnout, perawat IGD
PENGARUH PENERAPAN SKALA ROSIER TERHADAP KECEPATAN DAN KETEPATAN PERAWAT DALAM PENGENALAN TANDA DAN GEJALA PASIEN STROKE DI IGD RSUD NGIMBANG LAMONGAN, RSI SAKINAH DAN RSI HASANAH MOJOKERTO Prafita Sari, Ike; Thoharoh Romadhona, Rizki
MEDICA MAJAPAHIT Vol 9, No 1 (2017): MEDICA MAJAPAHIT
Publisher : SEKOLAH TINGGI KESEHATAN MAJAPAHIT MOJOKERTO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Stroke merupakan penyakit yang bisa mengancam siapa saja tanpa memandang strata sosial. Penenlitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Skala ROSIER terhadap kecepatan dan ketepatan perawat dalam mengenali tanda dan gejala pasien stroke di IGD RSUD Ngimbang Lamongan, RSI Sakinah dan RSI Hasanah Mojokerto. Penelitian ini menggunakan The One-Group Pretest-Posttest Design. Analisa data menggunakan Uji Mc Nemar. Hasil penelitian menunjukkan angka Significancy kecepatan adalah 0,625> p value 0,05, maka h0 diterima. Sedangkan untuk ketepatan tidak ada perubahan baik saat pretest maupun posttest. Kesimpulannya adalah tidak ada pengaruh penerapan Skala ROSIER di IGD RSUD Ngimbang Lamongan, RSI Sakinah dan RSI Hasanah Mojokerto. Perawat disarankan untuk meningkatkan motivasi untuk belajar ilmu keperawatan yang baru guna meningkatkan mutu pelayanan.Kata kunci: skala ROSIER, kecepatan perawat, ketepatan perawat

Page 1 of 1 | Total Record : 4