cover
Contact Name
Irwan Desyantoro
Contact Email
filantropi@usm.ac.id
Phone
+6282138532903
Journal Mail Official
filantropi@usm.ac.id
Editorial Address
Fakultas Psikologi, Universitas Semarang, Jl. Soekarno-Hatta, Pedurungan, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Philanthropy: Journal of Psychology
Published by Universitas Semarang
ISSN : 25806076     EISSN : 25808532     DOI : https://doi.org/10.26623/philanthropy
Philanthropy: Journal of Psychology includes articles on the results of applied concepts and psychology studies that are within the scope of positive psychology and mental health issues. It accepts articles that are based on the thorough and systematic examination of psychological constructs from the perspective of Indonesian context. Philanthropy: Journal of Psychology is published twice a year with the main issues published surrounding: Positive psychology / mental health in Industrial and Organizational Psychology Positive psychology / mental health in Clinical Psychology Positive psychology / mental health in Educational Psychology Positive psychology / mental health in Developmental Psychology Positive psychology / mental health in Experimental Psychology Positive psychology / mental health in Social Psychology Positive psychology / mental health in Forensic Psychology Positive psychology / mental health in Counseling Psychology
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 1 (2017)" : 6 Documents clear
Terapi Kognitif Perilaku untuk Mengurangi Episode Depresi Berat dengan Gejala Psikotik Yudi Kurniawan, Indahria Sulistyarini
Philanthropy: Journal of Psychology Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (759.986 KB) | DOI: 10.26623/philanthropy.v1i1.680

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas Cognitive-Behavior Therapy terhadap penurunan intensitas episode depresi berat dengan gejala psikotik. Penelitian ini penting karena depresi telah menjadi ancaman kesehatan mental dan fisik di seluruh dunia. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan single-case research design. Responden dalam penelitian ini adalah seorang pria yang mengalami episode depresi berat dengan gejala psikotik. Gejala depresi diukur dengan menggunakan Beck Depression Inventory (BDI). Diagnosis diberikan setelah peneliti melakukan asesmen dengan metode observasi, wawancara, dan tes psikologi. Peneliti menentukan baseline kondisi psikologis subjek sebagai dasar penentuan intervensi/psikoterapi. Cognitive-Behavior Therapy diberikan kepada subjek dalam enam sesi intervensi, yang terdiri atas formulasi masalah, thought catching, testing realita, penghentian pikiran negatif, dan behavior activation. Peneliti menambahkan forgiveness technique untuk mengurangi perasaan bersalah pada diri subjek. Hasil intervensi psikologis menunjukkan ada penurunan intensitas gejala utama episode depresi berat dengan gejala psikotik pada subjek.
Penyesuaian Diri pada Orang dengan HIV dan AIDS (ODHA) Ditinjau dari Dukungan Sosial Anna Dian Savitri, Purwaningtyastuti
Philanthropy: Journal of Psychology Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (241.549 KB) | DOI: 10.26623/philanthropy.v1i1.773

Abstract

Akibat stigma dan diskriminasi pada ODHA, tidak semua ODHA mau membuka statusnya kepada orang lain. ODHA mau membuka statusnya kepada orang lain dengan berbagai pertimbangan, yaitu di antaranya untuk mengurangi beban yang dirasakan, untuk mendapatkan dukungan sosial maupun dukungan secara ekonomi serta sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan sosial dan penyesuaian diri pada ODHA yang menjalani pengobatan ARV. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Metode pengumpulan data menggunakan skala penyesuaian diri dan skala dukungan sosial. Subjek penelitian adalah 33 ODHA yang sedang menjalani pengobatan ARV di RS X Semarang. Metode pengambilan sampel menggunakan studi populasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi product moment. Hasil analisis korelasi product moment dari Pearson sebesar 0,130 dengan angka signifikansi 0,471 (p > 0,05). Nilai ini menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan positif antara variabel dukungan sosial dengan variabel penyesuaian diri, sehingga hipotesis dalam penelitian ini ditolak.
Pelatihan Regulasi Emosi Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Subjektif Orang dengan Hipoertensi Esensial Dwi Widarna Lita Putri, Qurotul Uyun, Indahria Sulistyarini
Philanthropy: Journal of Psychology Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (794.814 KB) | DOI: 10.26623/philanthropy.v1i1.675

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelatihan regulasi emosi terhadap peningkatan kesejahteraan subjektif orang dengan hipertensi. Subjek dalam penelitian ini adalah 26 subjek yang mengalami hipertensi esensial. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah ada perbedaan kesejahteraan subjektif orang dengan hipertensi esensial yang mengikuti pelatihan regulasi emosi dengan orang dengan hipertensi esensial yang tidak mengikuti pelatihan regulasi emosi. Desain penelitian yang digunakan adalah control group design. Analisis kuantitatif menggunakan uji independen sample t-tes untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh pelatihan regulasi emosi terhadap peningkatan kesejahteraan subjektif pada kelompok eksperimen yang diberikan pelatihan-pelatihan regulasi emosi dengan kelompok kontrol yang tidak diberikan pelatihan regulasi emosi. Hasil penelitian, berupa semua aspek kesejahteraan subjektif menunjukkan adanya perbedaan yang sangat signifikan, orang dengan hipertensi esensial pada kelompok kontrol dengan kelompok eksperimen yang diberikan perlakuan dengan nilai tes akhir kesejahteraan subjektif yang berupa kepuasan hidup dengan nilai p=0,002 (P<0,01), afek positif dengan nilai p=0,03 (P<0,01) dan afek negatif dengan nilai P=0,005 (P<0,01).
Pengaruh Pelatihan Peer Group Counseling dalam meningkatkan Psychological Well-Being pada Siswa Sekolah Menengah Pertama Fitria Linayaningsih; Mulya Virgonita I.W.; Anna Dian Savitri
Philanthropy: Journal of Psychology Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (331.393 KB) | DOI: 10.26623/philanthropy.v1i1.774

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pelatihan Peer Group Counseling dalam meningkatkan Psychological Well-Being siswa menengah pertama. Peer group counseling merupakan suatu cara bagi para siswa (remaja) belajar bagaimana memperhatikan dan membantu anak-anak lain, serta menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.   Psychological well-being sebagai suatu dorongan untuk menggali potensi diri individu secara keseluruhan. Kondisi well-being siswa disekolah dipengaruhi oleh tersedianya organisasi layanan dan konseling serta dipengaruhi oleh hubungan sosial baik dengan guru maupun dengan teman sebaya.   Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen dengan desain one-group pre test post test design. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII-D SMP Maria Mediatrix Semarang. Perlakuan yang diberikan yaitu pelatihan peer group counseling, efektivitas perlakuan tersebut diukur dengan membandingkan hasil pre-test dan post-test. Alat ukur yang digunakan adalah Skala Psychological Well-Being. Metode analisa data menggunakan uji komparatif (uji t berpasangan).Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat sumbangan pelatihan peer group counselingsebesar 51,9 %   terhadappsychological well being.
Komunikasi Diadik Ibu-Anak dan Kematangan Sosial Anak Prasekolah Sri Widyawati, Martha Kurnia Asih
Philanthropy: Journal of Psychology Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (861.736 KB) | DOI: 10.26623/philanthropy.v1i1.678

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara empiris apakah ada pengaruh komunikasi diadik ibu dan anak terhadap tingkat kematangan sosial peserta didik TK/PAUD. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan Vineland Social Maturation Scale dan Skala Komunikasi Diadik Ibu dan Anak. Sejumlah 33 peserta didik TK/PAUD ikut berpartisipasi sebagai subjek penelitian. Hipotesis diuji dengan teknik analisis korelasi product moment, menghasilkan r= 0,121 dengan p = 0,502 (p > 0,05). Hal ini menunjukkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara komunikasi diadik ibu dan anak dengan kematangan sosial anak, sehingga hipotesis dalam penelitian ini ditolak.
Integrasi Pendidikan Cinta Tanah Air dalam Kurikulum Tersembunyi Berbasis Karakter Kebangsaan Tatas Transinata
Philanthropy: Journal of Psychology Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (761.614 KB) | DOI: 10.26623/philanthropy.v1i1.679

Abstract

Karakter kebangsaan didefinisikan sebagai pendekatan yang terencana dan sistematis dalam hal saling menghargai, tanggung jawab, kejujuran, dan sebagainya untuk menjadi warga negara yang baik. Unsur kurikulum tersembunyi yang terdapat di sekolah adalah tentang nilai, kepercayaan, sikap, dan norma yang merupakan bagian penting dari fungsi sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja nilai karakter kebangsaan, bagaimana memadukan karakter kebangsaan dan kegiatan yang terdapat dalam kurikulum tersembunyi. Dalam penelitian ini, salah satu metode penelitian kualitatif menggunakan model studi kasus. Penelitian ini dilaksanakan pada tahun ajaran 2015-2016 melalui Rencana Pembelajaran Bahasa Inggris Psikologi (RPS) Universitas Semarang dengan menginvestigasi kegiatan mahasiswa dalam kurikulum tersembunyi. Untuk menganalisis data yang terkumpul, analisis dokumen dan analisis isi digunakan. Hal ini menentukan bahwa ada beberapa nilai yang termasuk dalam kurikulum Universitas dan kegiatan pendukung dalam kurikulum tersembunyi.

Page 1 of 1 | Total Record : 6