cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Jurusan Ilmu Keolahragaan
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Health,
Arjuna Subject : -
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol. 9 No. 1 (2021): April" : 9 Documents clear
Minat dan Motivasi Peserta Didik Sebagai Generasi Milenial terhadap Olahraga Tradisional Bali Ida Bagus Ketut Wipradana; Kadek Yogi Parta Lesmana
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 9 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v9i1.29818

Abstract

Perkembangan teknologi menyebabkan permainan olahraga tradisional mulai ditinggalkan oleh siswa yang mengakibatkan permainan olahraga tradisional mulai jarang ditemui dan dimainkan oleh siswa. Penelitian ini betujuan untuk mengetahui minat serta motivasi siswa kelas VII SMP pada permainan tardisional. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei. Populasi dari peneltian ini terdiri dari 359 orang dari seluruh kelas VII SMP. Sampel yang digunakan berjumlah 126 orang. Data dianalisis menggunakan statistik deskriptif. Hasilnya bahwa (1) minat peserta didik terhadap olahraga tradisioal Bali di SMP Negeri 2 Singaraja tahun pelajaran 2019/2020 yaitu 126 orang (100%) mempunyai minat yang sangat tinggi, 0 orang (0%) tinggi, 0 orang (0%) sedang, 0 orang (0%) rendah, dan 0 orang (0%) sangat rendah. (2) motivasi peserta didik terhadap olahraga tradisional Bali di SMP Negeri 2 Singaraja yaitu tahun pelajaran 2019/2020 yaitu 126 orang (100%) orang masuk kategori sangat tinggi, 0 orang (0%) tinggi, 0 orang (0%) sedang, 0 orang 0(%) rendah, dan 0 orang (0%) sangat rendah. Jadi, minat serta motivasi peserta didik terhadap olahraga tradisional masih tinggi. Implikasi dalam penelitian ini adalah dengan adanya penelitian ini guru akan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran melalui permainan serta olahraga tradisional sesuai dengan tradisi yang ada di daerahnya.
Modul Pembelajaran PJOK Berbasis Tematik Terpadu untuk Peserta Didik pada Tema Kegemaranku (Sub Tema: Gemar Bernyanyi dan Menari) Ainun Dian Febrianti; I Wayan Artanayasa; Ni Putu Dwi Sucita Dartini
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 9 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v9i1.30623

Abstract

Penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan modul pembelajaran PJOK berbasis tematik terpadu untuk peserta didik kelas 1 SD pada tema “Kegemaranku (Sub tema: Gemar Bernyanyi dan Menari) di Kecamatan Buleleng. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan metode R&D desain Borg & Gall. Instrumen data yang digunakan adalah kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa validasi bahan ajar ditinjau dari aspek isi / materi kategori sangat baik dengan presentase 90,58%. Aspek media pembelejaran kategori sangat baik dengan presentase 93,33%. Hasil uji lapangan persiapan guru kategori sangat baik dengan presentasi 96,25%, hasil uji lapangan peserta didik kategori sangat baik dengan presentasi 97,15%. Berdasarkan hasil penelitian dapat menunjukkan bahwa pengembangan modul pembelajaran PJOK berbasis tematik terpadu untuk peserta didik kelas 1 SD pada tema “Kegemaranku (Sub tema: Gemar Bernyanyi dan Menari)” di Kecamatan Buleleng layak digunakan. Penelitian ini diharapkan dapat digunakan untuk meningkatkan motivasi peserta belajar didik guna meningkatkan kemampuan belajar PJOK.
Hasil Belajar Materi Kesehatan PJOK Peserta Didik pada Masa Pandemi Covid-19 I Made Karmawan AP; I. K. B. Astra; M. A. Wijaya
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 9 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v9i1.30891

Abstract

Adanya pandemi covid-19 menyebabkan proses pembelajaran tidak dapat berjalan dengan maksimal, dan mengalami berbagai macam kendala dalam pelaksanaanya, sehingga mempengaruhi hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil belajar materi kesehatan PJOK peserta didik SMP Kelas VIII. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif-kualitatif. Populasi penelitian ini berjumlah sebanyak 315 peserta didik. Sampel penelitian diambil dengan teknik random sampling. Sampel terdiri dari 4 kelas yaitu kelas VIII A, kelas VIII C, kelas VIII D, dan kelas VIII F, dengan jumlah sebanyak 127 peserta didik. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini diperoleh melalui kuisioner daring dengan bantuan Google Form mengenai hasil belajar materi kesehatan yang terdiri dari 30 soal pilihan ganda dengan materi kesehatan pada sub materi seks bebas, penyakit menular, kesehatan pribadi dan NAPZA. Data dianalisis berdasarkan analisis deskriptif kuantitatif-kualititif dengan bantuan Ms. Excel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar materi kesehatan PJOK peserta didik SMP kelas VIII yaitu sebesar 48,82% dengan kategori sangat tinggi. Hasil ini menunjukkkan bahwa hasil belajar siswa maish berada dalam kategori cukup baik walaupun dalam kondisi pembelajaran daring. 
Ketersediaan Guru, Sarana dan Prasarana Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan di Sekolah Dasar I Made Setiawan
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 9 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v9i1.30976

Abstract

Kurangnya sarana dan prasarana pada pembelajaran PJOK mengakibatkan siswa akan mengantri untuk menggunakan sarana yang ada, sehingga pada saat pelaksanaan pembelajaran PJOK siswa akan lebih banyak diam dan menjadi bosan. Oleh sebab itu, guru harus mampu memodifikasi sarana dan prasarana agar pembelajaran menjadi maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah ketersediaan guru PJOK baik yang PNS maupun kontrak dimasing-masing sekolah dan juga untuk mengetahui ketersediaan sarana dan prasarana penunjang pembelajaran PJOK. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode survei. Populasi dari penelitian ini adalah sekolah yang berjumlah 12. Pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan cara menggunakan lembar observasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ketersediaan Guru Pendidikan Jasmani Olahraga Kesehatan sangat baik; sedangkan sarana dan prasarana pendidikan jasmani cukup sehingga masih diperlukan tambahan. Implikasi dari penelitian ini adalah Dengan hasil penelitian ini agar dapat digunakan sebagai acuan bagi sekolah dan juga guru untuk mampu memaksimalkan pembelajaran PJOK melalui menyiapkan sarana dan prasarana.
Motivasi Peserta Didik dalam Mengikuti Pembelajaran PJOK di Masa Pandemi Covid-19 Dody Aldino Saputra; I Made Satyawan
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 9 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v9i1.30984

Abstract

Adanya pandemi covid-19 yang menyerang sebegian besar masyarakat Indonesia, mengharuskan masyarakat untuk melaksanakan semua kegiatan dari rumah termasuk kegiatan belajar mengar. Kegiatan belajar mengajar di masa pandemi dilaksanakan dengan moda daring. Namun pada proses pelaksanaannya pembelajaran daring tidak dapat berjalan dengan maksimal dan mempengaruhi motivasi belajar siswa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Motivasi peserta didik dalam mengikuti pembelajaran PJOK di masa pandemi covid-19 di kelas VIII SMP. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan jenis penelitian survei. Populasi penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII SMP dengan jumlah keseluruhan 210 orang. Sampel penelitian ini menggunakan non random sampling yaitu quota sampling dengan besaran 25% dari total populasi sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 52 orang. Data dianalisis menggunakan statistik deskriptif kuantitatif dengan kategori interval. Hasil penelitian ini adalah dari 52 orang peserta didik sebanyak 19 orang berkategori sangat tinggi, 27 orang berkategori tinggi, 5 orang berkategori sedang, 1 orang berkategori rendah. Hasil penelitian motivasi peserta didik dalam mengikuti pembelajaran PJOK di masa pandemi covid-19 di kelas VIII SMP mendapat skor rata-rata 58 dalam skala kategori tinggi. Maka, bisa disimpulkan motivasi peserta didik dalam mengikuti pembelajaran PJOK di masa pandemi covid-19 di kelas VIII SMP berkategori tinggi. Studi ini memberikan implikasi praktis sebagai tolak ukur penilaian yang guru laksanakan dalam pembelajaran PJOK.
Permainan Tradisional Daerah Bolaang Mongondow Selatan Hartono Hadjarati; Aswan Dai; Arief Ibnu Haryanto
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 9 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v9i1.33485

Abstract

Adanya perkembangan teknologi digital mengakibatkan mulai terkikisanya permainan-pemainan tradisional yang menjadi warisan budaya leluhur. Penelitian ini bertujuan untuk menyurvei permainan tradisional yang ada di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode observasi, wawancara, dokumentasi dalam pengumpulan data. Objek dalam penelitian ini yaitu permainan tradisional tradisional yang berada di daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan dengan subjek penelitian meliputi anak-anak dan tokoh budaya setempat. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yakni teknik analisis data deskriptif kualitatif, yakni dengan mendeskirpsikan hasil dari observasi, wawancara dan dokumentasi yang telak dilaksanakan. Adapun temuan dari penelitian ini ada beberapa jenis permainan dan olahraga tradisional di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan yaitu Pasika, Pangkisboi, Palapudu, Tengge-tengge (Cengek-cengek), Teki (Ceklen), Tenggedi, Kelereng, Lari Tempurung, Kutia, Pai, Cur-Cur Pal, Kalari, Tumbu-tumbu Balangan, Slepdur. Hal ini membuktikan bahwa masih banyak jenis permainan dan olahraga tradisional di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan yang perlu mendapatkan apresiasi positif dari Masyarakat dan Pemerintah.
Discovery learning untuk Meningkatkan Dribble Bolabasket Sarjan Mile; Ruslan Ruslan
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 9 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v9i1.33587

Abstract

Kurangnya penggunaan metode yang tepat dalam pelatihan kemampuan dribble siswa dalam permainan bola basket menyebabkan kurangnya kemampuan siswa dalam melakukan tekni dribble tersebut. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar peningkatan kemampuan dribble melalui model discovery learning bola basket siswa kelas XI SMK. Populasi dalam penelitian ini yakni sebanyak 19 Siswa kemudian sampel diambil menggunakan teknik Total Sampling. Penelitian ini merupakan penelitian PTK dengan menerapkan dua siklus yang meliputi tahap persiapan, tahap pelaksanaan tindakan, tahap pemantauan dan evaluasi, tahap analisis dan refleksi. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik pengamatan dan dokumentasi sehingga teknik analisis data dilakukan dengan mencarai rata-rata ketuntasan siswa. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat peningkatan kemampuan siswa dalam melakukan teknik dribble. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran discovery learning dapat meningkatkan kemampuan dribble siswa dalam permainan bola basket.
Pengaruh Latihan Drill untuk Meningkatkan Keterampilan Passing Bawah Bola Voli pada Kegiatan Ekstrakulikuler Alek Susanto; Galih Dwi Pradipta; Isna Nurdin Wibisana
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 9 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v9i1.34531

Abstract

Kurangnya keterampilan siswa terhadap teknik dasar pasing bawah pada bola voli menjadi latar belakang dalam penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan passing bawah bola voli dengan metode latihan drill. Penelitian ini menggunakan rancangan one grup pretest and posttest design ini, dilakukan terhadap satu kelompok tanpa adanya kelompok kontrol atau pembanding. Adapun sampel dalam penelitian ini adalah seluruh siswa ekstrakurikuler bola voli yang berjumlah 21 siswa. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan total sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan modifikasi tes Brady. Hasil uji t test menunjukan rata- rata hasil tes kemampuan passing bawah pada kelompok pretest sebesar 19.64 dan kelompok postest sebesar 24.76 dengan selisish 5.120. Berdasarkan output SPSS pada hasil uji t-test menunjukan bahwa nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0.000 < 0.05 maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima, artinya adanya pengaruh metode drill terhadap kemampuan passing bawah obola voli pada siswa ekstrakurikuler Karangayung secara signifikan.
Hubungan Tinggi Badan dan Berat Badan terhadap Kemampuan Vertical Jump Pemain Kabaddi Azry Ayu Nabillah
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 9 No. 1 (2021): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v9i1.37428

Abstract

Kemampuan vertical jump pada olahraga kabaddi digunakan untuk dapat melakukan serangan dan menghindari lawan. Vertical jump digunakan dalam mengukur kemampuan daya ledak pemain kabaddi. Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tinggi badan dan berat badan terhadap vertical jump. Metode yang digunakan adalah penelitian korelasi dengan menggunakan analisis regresi linier berganda untuk mengetahui hubungan antara variabel indenpenden terhadap variabel dependent. Populasi yang digunakan adalah populasi terjangkau yang terdiri dari 30 pemain kabaddi di provinsi lampung. Sampel pada penelitian dilakukan berdasarkan kriteria inklusi 1) Pemian olahraga kabaddi, 2) berjenis kelamin laki-laki, serta untuk eksklusi 1) tidak pernah mengalami pata tulang pada tungkai bawah. Instrumen pegumpulan data pada penelitian ini adalah hasil ukur kemampuan daya ledak otot tungkai. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan uji koefisien determinasi (r square), Uji F (uji Pengaruh simultan) dan uji t (uji pengaruh parsial). Hasil uji t untuk variabel tinggi badan berdasarkan nilai t hitung 4.248 > t tabel 2.052 dengan nilai sig 0.000 < 0.05 dan untuk variabel berat badan berdasarkan nilai t hitung 2.068 > t tabel 2.052 dengan nilai sig 0.048 < 0.05. Tinggi badan dan berat badan memiliki pengatuh positif terhadap vertical jump dengan persentasepengaruh sebesar 55,6% sementara sisanya 44,4% dijelaskan oleh variabel lainnya yang tidak ada dalam penelitian ini. tingi badan dan berat badan memiliki hubungan positif terhadap kemampuan daya ledak pemain kabaddi di provinsi lampung dengan tingkat persentase hubungan sebesar 55.6%. 

Page 1 of 1 | Total Record : 9