cover
Contact Name
Ni Luh Made Mahendrawati
Contact Email
made.mahendrawati@gmail.com
Phone
+628123961868
Journal Mail Official
made.mahendrawati@gmail.com
Editorial Address
Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali, Indonesia 81116
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
International Journal of Community Service Learning
ISSN : 25797166     EISSN : 25496417     DOI : https://doi.org/10.23887/ijcsl.v5i3.37047
Core Subject : Economy, Social,
International Journal of Community Service Learning is a scientific journal Community Service published by Universitas Pendidikan Ganesha. This journal is published 4 times a year, ie in February, May, August, and November. The article was published on the results of community service related to education, science, technology, socio-economics, and entrepreneurship.
Articles 13 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 4 (2019): November 2019" : 13 Documents clear
Pengembangan Desa Mitra Kalitengah Banjarnegara Menuju Desa Wisata Pendidikan Bukit Sulsitiyo Mukhlis .; Ervina Eka Subekti; Khusnul Fajriyah; Muhammad Agung
International Journal of Community Service Learning Vol. 3 No. 4 (2019): November 2019
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (537.764 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v3i4.22547

Abstract

Salah satu prioritas dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa Kalitengah Kecamatan Purwanegara Kabupaten Banjarnegara tahun 2018-2024 adalah mengembangkan desa menjadi desa wisata. Desa Kalitengah memiliki sumber daya alam potensial yang melimpah berupa  pasir felspar. Di Desa ini juga terdapat magnet wisata makam Bapak Dr.H. Sulistiyo, M.Pd  yang merupakan tokoh Pendidikan. Setiap peringatan hari guru dan ulang tahun PGRI komplek makam ini menjadi tempat upacara oleh perwakilan guru-guru se-Jawa tengah. Mitra belum mampu memanfaatkan peluang banyaknya pengunjung tersebut. Tujuan dari kegiatan ini adalah pembinaan jiwa kewirasuhaan mitra dan fasilitiasi dalam penyiapan dan perijinan desa wisata,. Metode pelaksanaan yang digunakan adalah analisis situasi, perencanaan dan pelaksanaan melalui sosialisasi, pendampingan, dan fasilitasi. Hasil yang dicapai berupa: 1) SK Desa Wisata Pendidikan Bukit Sulistyo Desa Kalitengah Kecamatan Purwonegoro Kabupaten Banjarnegara; 2) terbentuknya kelompok pokdarwis Intan Putih; dan 3) meningkatnya pemahaman warga mengenai konsep wirasusahan dan desa wisata.  Kata Kunci: Pendampingan, Desa Wisata, Bukit Sulistiyo
Peningkatan Kemampuan Guru SDN REO II dalam Literasi Membaca Permulaan Sebagai Dasar Gerakan Literasi Sekolah Florianus Dus Arifian; Ambros Leonangung Edu; Fabianus Hadiman Bosco; Vinsensius Sumardi; Yosef Firman Narut
International Journal of Community Service Learning Vol. 3 No. 4 (2019): November 2019
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (554.194 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v3i4.22549

Abstract

PKM ini dilatarbelakangi oleh kesulitan para guru SDN Reo II, Kabupaten Manggarai, Flores, tentang konsep dan strategi-strategi praktis dalam membentuk literasi membaca permulaan siswa. Sebagian besar siswa kelas rendah di sekolah tersebut sangat lambat menguasai aspek bentuk (grafem) dan bunyi (fonem) huruf-huruf. Problematika ini pada gilirannya menghambat siswa dalam memasuki gerakan literasi sekolah yang dicanangkan pemerintah. Oleh karena itu, PkM ini bertujuan menguatkan pemahaman mitra (guru) tentang konsep literasi membaca permulaan dan cara meningkatkan kemampuan mitra dalam merancang dan mengembangkan literasi membaca permulaan. Metode PkM yang digunakan adalah ceramah, diskusi, dan pelatihan. Ceramah dan diskusi menguatkan pemahaman mitra tentang konsep literasi membaca permulaan. Sementara itu, pelatihan membantu mitra dalam merancang dan mengembangkan aktivitas pembelajaran literasi membaca permulaan. Hasil PkM ini menunjukkan bahwa mitra mengalami peningkatan pemahaman terhadap konsep literasi membaca permulaan serta adanya peningkatan keterampilan dalam merancang dan mengembangkan aktivitas pembelajaran literasi membaca permulaan. Hal ini terlihat dari antusiasme mitra dalam mendiskusikan konsep literasi membaca permulaan dan output rancangan aktivitas pembelajaran literasi membaca permulaan.  Kata Kunci: Gerakan Literasi Sekolah, Membaca Permulaan, SDN Reo II
Pemanfaatan Media Pembelajaran Fisika Berbasis Android Bagi Guru-Guru Fisika SMA Rai Sujanem; Iwan Suswandi; Putu Yasa
International Journal of Community Service Learning Vol. 3 No. 4 (2019): November 2019
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (691.792 KB) | DOI: 10.23887/ijcsl.v3i4.22551

Abstract

Tujuan pengabdian masyarakat penerapan Ipteks ini, yaitu: (1) guru-guru fisika dapat memproduksi media pembelajaran fisika berbasis android (mpfiba), dan (2) mpfiba tersebut dapat diimplementasikan di kelas. Mitra pengabdian ini adalah 10 orang guru fisika SMA di kecamatan Kuta dan Kuta Utara kabupaten Badung. Metode yang digunakan adalah metode pelatihan, penugasan, dan pendampingan. Pada saat pelatihan, para peserta dibekali konsep dasar mpfiba, dan latihan membuat mpfiba. Pada saat penugasan, peserta diberikan form isian untuk merancang media yang dilengkapi tema atau topik, landasan teori, video, simulasi, dan soal kuis. Pada saat pendampingan, peserta mendiskusikan rancangan yang telah dibuat, narasumber mengklarifikasi, dan memberikan bimbingan dalam pembuatan mpfiba sampai terwujud media mpfiba yang siap untuk diimplementasikan. Pada saat implementasi mpfiba di kelas, narasumber melakukan observasi dan evaluasi untuk dianalisis sejauhmana efektivitas mpfiba dalam menunjang proses belajar mengajar Fisika. Berdasarkan hasil evaluasi diperoleh, yaitu: (1) para peserta pelatihan telah dapat memproduksi mpfiba dengan kriteria sangat baik sebanyak 20%, dan kriteria baik sebanyak 80%. (2) peserta telah dapat mengimplementasikan mpfiba di kelas. Dengan demikian, peserta pelatihan telah dapat memproduksi mpfiba serta pemanfaatan mpfiba untuk diimplementasikan dalam pembelajaran fisika. Kata Kunci: Media Pembelajaran Fisika, Android

Page 2 of 2 | Total Record : 13


Filter by Year

2019 2019


Filter By Issues
All Issue Vol. 7 No. 2 (2023): May 2023 Vol. 7 No. 1 (2023): February 2023 Vol. 7 No. 4 (2023): November Vol. 7 No. 3 (2023): Agustus Vol. 6 No. 4 (2022): November 2022 Vol. 6 No. 3 (2022): August 2022 Vol. 6 No. 2 (2022): May 2022 Vol 6, No 1 (2022): February 2022 Vol. 6 No. 1 (2022): February 2022 Vol. 5 No. 4 (2021): November 2021 Vol 5, No 4 (2021): November 2021 Vol. 5 No. 3 (2021): August 2021 Vol. 5 No. 2 (2021): May 2021 Vol. 5 No. 1 (2021): February 2021 Vol 5, No 1 (2021): February 2021 Vol 5, No 3 (2021): Agustus Vol 5, No 2 (2021): May Vol 4, No 4 (2020): November 2020 Vol. 4 No. 4 (2020): November 2020 Vol. 4 No. 3 (2020): August 2020 Vol 4, No 3 (2020): August 2020 Vol. 4 No. 2 (2020): May 2020 Vol 4, No 2 (2020): May 2020 Vol 4, No 1 (2020): February 2020 Vol. 4 No. 1 (2020): February 2020 Vol. 3 No. 4 (2019): November 2019 Vol 3, No 4 (2019): November 2019 Vol 3, No 3 (2019): August 2019 Vol. 3 No. 3 (2019): August 2019 Vol. 3 No. 2 (2019): May 2019 Vol 3, No 1 (2019): February 2019 Vol. 3 No. 1 (2019): February 2019 Vol 3, No 2 (2019) Vol. 2 No. 4 (2018): November 2018 Vol 2, No 4 (2018): November 2018 Vol. 2 No. 3 (2018): August 2018 Vol 2, No 3 (2018): August 2018 Vol. 2 No. 2 (2018): May 2018 Vol 2, No 2 (2018): May 2018 Vol 2, No 1 (2018): February 2018 Vol. 2 No. 1 (2018): February 2018 Vol. 1 No. 3 (2017): November 2017 Vol 1, No 3 (2017): November 2017 Vol 1, No 2 (2017): August 2017 Vol. 1 No. 2 (2017): August 2017 Vol 1, No 1 (2017): May 2017 Vol. 1 No. 1 (2017): May 2017 More Issue