cover
Contact Name
Nanang Durahman
Contact Email
nanang@stmik-dci.ac.id
Phone
+6285659754991
Journal Mail Official
nanang@stmik-dci.ac.id
Editorial Address
Jl. Sutisna Senjaya No.158 A Kota Tasikmalaya
Location
Kota tasikmalaya,
Jawa barat
INDONESIA
JUTEKIN (Jurnal Manajemen Informatika)
ISSN : 23381477     EISSN : 25416375     DOI : https://doi.org/10.51530/jutekin.v8i1.463
Jurnal JUTEKIN ISSN : 2541-6375 (Online) PSSN : 2338-1477 (Cetak) di http://jurnal.stmik-dci.ac.id/index.php/jutekin) adalah peer-reviewed journal yang mempublikasikan artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu Teknik Informatika. Artikel-artikel yang dipublikasikan di Jurnal JUTEKIN meliputi hasil-hasil penelitian ilmiah asli (prioritas utama). Tujuan jurnal ini adalah untuk menerbitkan artikel berkualitas yang didedikasikan untuk semua aspek perkembangan terkini di bidang teknik informatika. Cakupannya mencakup serperti : 1. ICT 2. Rekayasa Perangkat Lunak 3. Sistem Informasi Geografis 4. Data mining and Big Data 5. Komunikasi Data 6. Mobile Computing 7. Kesercasan Buatan 8. E-Learning 9. Multimedia and Pengolahan Gambar 10. Sistem Keamanan dan Basisdata 11. IOT 12. Jaringan Komputer
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 2 (2020): JUTEKIN" : 6 Documents clear
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN MAHASISWA PENDIDIKAN SARJANA WARGA MISKIN (DIKSARWAKIN) MENGGUNAKAN ALGORITMA SIMPLE ADDITIVE WEIGTHING (STUDI KASUS : STMIK DCI) Septiasari, Selly; Durahman, Nanang; Nugraha, Iman Hikmat
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 8, No 2 (2020): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v8i2.478

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang cepat dan menghasilkan inovasi baru. Salah satu bidang tersebut adalah sistem pendukung keputusan yang dapat membantu dalam pengambilan keputusan. Hasil keputusan yang diperoleh diharapkan tidak subyektif sehingga tidak ada pihak yang dirugikan.STMIK DCI merupakan pergurunan tinggi yang menyelenggarakan Pendidikan Strata 1 dan Diploma 3 dengan memberikan banyak fasilitas diantaranya program beasiswa. Pada tahun 2018 STMIK DCI menyelenggarakan program beasiswa Pendidikan sarjana warga miskin yang diperoleh dari dana aspirasi. Pihak kampus sering kali mengalami kesulitan dalam menentukan keputusan dalam menghitung dan menentukan mahasiswa tersebut, karena penilaian yang dilakukan masih dengan cara manual yaitu pengolahan data-datanya yang masih dicatat dan dihitung dengan Microsoft Excel. Tentunya hal ini mengakibatkan tidak maksimalnya dalam proses penilaian yang sudah terjadi.Berdasarkan permasalahan diatas maka dibuat sistem untuk memecahkan masalah yang dialami STMIK DCI dengan menggunakan sistem pendukung keputusan Metode Simple Additive Weighting (SAW). Tujuan dari sistem tersebut diharapkan dapat membantu menghasilkan informasi suatu sistem penilaian keputusan agar tidak mengalami kekeliruan dalam memberi penilaian terhadap mahasiswa tersebut.Kata Kunci : Sistem Pendukung Keputusan; Diksarwakin;  stmikdci; 
IMPLEMENTASI FIREWALL DAN WEB FILTERING PADA MIKROTIK ROUTEROS UNTUK MENDUKUNG INTERNET SEHAT DAN AMAN (INSAN) Deni Ahmad Jakaria; Aneu Yulianeu
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 8, No 2 (2020): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v8i2.480

Abstract

Internet telah menjadi bagian dari kebutuhan manusia yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan sehari-hari.  Saat ini setiap orang dapat dengan mudah mengakses internet untuk mendapatkan informasi atau mencari hiburan. Sifat internet yang bebas menyebabkan banyaknya konten tidak pantas di Internet. Salah satu cara membatasi konten tersebut dengan menerapkan firewall di sisi router. Dengan menggunakan Layer 7 firewall diharapkan dapat menyaring konten yang tidak pantas.  Layer 7 firewall melakukan penapisan konten web berdasarkan kata kunci. Implementasi firewall Layer 7 dapat diterapkan diantaranya menggunakan perangkat routerboard MikroTik. Kata kunci : Mikrotik, Firewall, Web Filtering, Internet Sehat
PROTOTIPE MOBILE ROBOT PEMINDAH BARANG DENGAN KENDALI SMARTPHONE ANDROID BERBASIS ARDUINO Akik Hidayat; Manarul Hidayah
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 8, No 2 (2020): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v8i2.481

Abstract

Pemindahan barang adalah aktivitas memindahkan barang dari satu tempat ke tempat lainya. Pemindahan barang dilakukan setiap hari oleh manusia terutama didalam dunia kerja contohnya perindustrian. Pemindahan dengan menggunakan tenaga manusia merupakan salah satu beban fisik yang diterima pekerja. Beberapa aktivitas seringkali membuat pekerja mengalami kecelakaan kerja. Dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi sekarang penulis mendapat ide untuk menyelesaikan permasalahan di atas yaitu, membuat alat kendali mobile robot pemindah barang dengan memanfaatkan smartphone android. Mobile robot ini dibangun menggunakan Arduino Uno R3, Motor Driver Shield L293D, Motor DC untuk penggerak ban dan Motor Servo sebagai penggerak Gripper, serta Modul Bluetooth HC-06 untuk koneksi antara perangkat Arduino dan Smartphone Android. Cara kerja mobile robot pemindah barang ini adalah melalui aplikasi di smartphone android dengan kendali navigasi tombol dan kendali suara.Kata kunci : Mobile robot, Kendali smartphone android, Pemindah barang.
APLIKASI PENGENGENALAN NAMA-NAMA HEWAN DALAM BAHASA SUNDA BERBASIS MULTIMEDIA Yusuf Sumaryana; Gea Aristi; Gilar Rizki Permana
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 8, No 2 (2020): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v8i2.484

Abstract

Timbulnya rasa ketertarikan belajar diperlukan untuk mencapai proses belajar pada anak. Namun kegiatan belajar mengajar di sekolah maupun di rumah hususnya pada pelajaran bahasa Sunda kebanyakan masih menggunakan media pembelajaran berupa buku, inilah salahsatu hal yang menyebabkan kurangnya rasa ketertarikan anak untuk belajar sehingga menjadikan kurangnya pengetahuan siswa terhadap mengenal sesuatu pada bahasa Sunda. Untuk mengatasi permasalah tersebut diperlukan sebuah media pembelajaran berupa Game Edukasi yang dapat merangsang rasa ketertarikan belajar pada anak,Metode yang digunakan pada penelitian kali ini yaitu model pengembangan MDLC (Multimedia Depelovment Life Cycle) dan di bangun dengan aplikasi Adobe Flash Cs6 menggunakan bahasa pemrograman Action script 3.0. Hasil penelitian ini yaitu berupa game edukasi berbasis android yang dibuat untuk di jadikan media pembelajaran yang dapat menarik minat anak untuk belajar mengenal nama-nama hewan dalam bahasa Sunda. Kata Kunci : Game Edukasi, Metode MDLC, Android, Adobe Flash Cs6 ,bahasa Sunda.
SISTEM INFORMASI PELATIHAN ENTERPRENEUR TERHADAP PRODUKTIFITAS KINERJA UKM DENGAN MENGGUNAKAN METODE CEFE Iman Hikmat Nugraha; Nanang Durahman
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 8, No 2 (2020): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v8i2.477

Abstract

Beberapa tahun terakhir, UPI dan perguruan Tinggi lain di negara kita mencoba untuk berpartisipasi aktif di dalam mengatasi kondisi tersebut, antara lain dengan mengembangkan kurikulum kewirausahaan dan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan kewirausahaan, seperti mengembangkan program kemitraan dengan para UKM, menyelenggarakan diklat diklat kewirausahaan (TOT untuk dosen dan mahasiswa, pendampingan terhadap para guru dan siswa Sekolah Menengah dll.)Filsafat CEFE itu sendiri dikembangkan dari kesadaran bahwa enterpreneur tidak dilahirkan atau dibuat, calon enterpreneur dapat dikembangkan dan distimulasi untuk melalui perusahaan mereka sendiri melalui investasi yang tepat.Program CEFE menyediakan beberapa intervensi melalui paket sub - program yang terdiri dari pelatihan konsultasi dan pembiayaan. Filsafat CEFE tidak memanjakan enterpreneur, tetapi memberikan dorongan yang kuat untuk pengembangan yang utuh dari potensi dan kemampuan enterpreneur untuk mandiri dan percaya diri sehingga dapat sukses dengan mengeksploitasi kesempatan bisnis dan menghadapi hambatan - hambatan dalam lingkungan.Pendekatan CEFE dalam pelatihan enterpreneur memiliki keistimewaan - keistimewaan yang unikKata kunci : Pelatihan, Enterpreneur, Produktifitas, Metode CEFE
PERUMUSAN STRATEGI PENGEMBANGAN UNIVERSITAS MENGGUNAKAN METODE AHP DAN SWOT PADA UNIVERSITAS XYZ Lestari Retnawati; Nia Saurina
JUTEKIN (Jurnal Teknik Informatika) Vol 8, No 2 (2020): JUTEKIN
Publisher : LPPM STMIK DCI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51530/jutekin.v8i2.475

Abstract

Universitas XYZ merupakan Universitas XYZ merupakan salah satu perguruan tinggi di Surabaya, namun dalam sejarah perkembangannya, analisa peneliti masih menggunakan sistem informasi hanya sebagai alat pendukung pengolahan data dan belum menggunakan sistem informasinya sebagai alat yang strategis guna mendukung keunggulan kompetitifnya, sehingga dalam penelitian ini, pembuatan perencanaan strategis sistem informasi dianggap perlu agar sistem informasi dapat digunakan sebagai satu alat yang dapat menggunakan sistem informasi sebagai alat pendukung keberhasilan UniversitasXYZ dalam mencapai visi dan misi organisasinya.Berdasarkan kebutuhan dan permasalahan tersebut maka dari sinilah awal ide perlunya dilakukan penelitian berjudul Perumusan Strategi Pengembangan Universitas Menggunakan Metode AHP (Analytical Hierarchy Process) dan SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats) Pada Universitas XYZ yang diproyeksikan selama tiga tahun kedepan.Dengan perencanaan strategis sistem informasi dan teknologi informasi diharapkan dapat memberikan arahan bagi Universitas XYZ dalam pengembangan sistem informasi dan teknologi informasi yang akan mendukung tujuan bisnis organisasi Universitas XYZ. Kata Kunci           : AHP (Analytical Hierarchy Process), SWOT (Strengths, Weaknesses,  Opportunities, Threats), Strategi, Universitas XYZ.

Page 1 of 1 | Total Record : 6