cover
Contact Name
Hafiz Muchti Kurniawan
Contact Email
hafezkurniawan84@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
hafezkurniawan84@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota jambi,
Jambi
INDONESIA
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
ISSN : -     EISSN : 26228289     DOI : -
Core Subject : Social,
JUMANJI Merupakan Jurnal Ilmiah yang memiliki fokus bidang Ekonomi Manajemen sebagai wadah bagi peneliti untuk menuangkan hasil penelitiannya secara konseptual. terbit dua kali dalam setahun yakni bulan Mei dan Desember.
Arjuna Subject : -
Articles 81 Documents
ANALISIS PENGARUH FASILITAS, LOKASI, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP TINGKAT KEPUASAN ORANG TUA DI LEMBAGA PAUD AL- HASYIMI 2 TAWANGSARI Dewi, Nuning Nurna; Aini, Isfarokhatul
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol 2 No 2 (2019): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh fasilitas, lokasi dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen di PAUD AL-Hasyimi 2 Tawaangsari.Penelitian ini dilakukan terhadap kepuasan konsumen PAUD AL-Hasyimi 2 Tawangsari dengan populasi 50 orang tua. Metode pengambilan sampel dengan sampling jenuh yang berarti seluruh populasi dijadikan sampel yakni 50 orang tua siswa dengan menggunakan teknik pengumpulan data atau kuesioner. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik regresi linier berganda dan analisis deskriptif.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa fasilitas secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hal ini dapat dilihat dari nilai thitung 2,540 > ttabel 2,0141 dan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Sedangkan lokasi dan kualitas pelayanan tidak mempunyai pengaruh terhadap kepuasan konsumen. Hasil uji F diperoleh nilai Fhitung 22,115 >Ftabel 2,81 dan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa secara bersama- sama atau simultan variabel fasilitas, lokasi dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signikansi terhadap kepuasan konsumen. Dari hasil analisis koefisien determinasi (R2) diperoleh nilai 0,591. Artinya, ketiga variabel fasilitas, lokasi dan kualitas pelayanan secara bersama- sama memberikan kontribusi sebesar 59,1% terhadap kepuasan konsumen, sedangkan sisanya sebesar 40,9% yang merupakan kontribusi dari variabel lain yang tidak diamati dalam penelitian ini.
POTENSI SUKUK NEGARA (SBSN) SEBAGAI INSTRUMEN ALTERNATIF PEMBIAYAAN PEMBANGUNAN Nasution, Lokot Zein
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol 2 No 2 (2019): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemerintah mempunyai tiga fungsi penting, yaitu alokasi, distribusi, dan stabilisasi, dimana ketiga fungsi tersebut akan berjalan optimal jika diimbangi dengan kesesuaian pendanaan fiskal yang memadai. Namun, keterbatasan pembiayaan pembangunan seringkali menjadi hambatan utama dalam menjalankan fungsi pemerintah, sehingga berimplikasi pada derajat kualitas pembangunan yang seringkali belum optimal. Persoalan utama terletak pada keterbatasan inovasi akibat terbatasnya instrumen pembiayaan. Oleh karena itu, tulisan ini bertujuan untuk mengeksplorasi bagaimana potensi sukuk negara (SBSN) dapat menjadi instrumen alternatif bagi pembiayaan pembangunan. Dengan metode review literatur kritis (critical literature), didapatkan bahwa kebutuhan anggaran pemerintah pusat untuk kasus di Indonesia sangat tinggi. Rata-rata pemerintah selalu mengalami defisit fiskal, sehingga peningkatan ruang fiskal sangat diperlukan dalam rangka memenuhi belanja pemerintah bagi pembiayaan pembangunan. Pengembangan instrumen SBSN merupakan strategi kebijakan municipal bonds, yang sangat bermanfaat bagi pemerintah agar bisa memiliki perencanaan detail jangka panjang. Dibandingkan Utang Luar Negeri (ULN), risiko yang ditimbulkan SBSN relatif lebih rendah. Dibandingkan obligasi konvensional, SBSN sebagai sumber pembiayaan dinilai lebih unggul karena tidak mengandung unsur spekulasi, judi (maysir), riba, dan ketidakjelasan (gharar). Sukuk dinilai lebih memperhatikan prinsip keadilan dan kesetaraan, terutama yang terletak pada konsep bagi hasil/margin. Banyak studi mengungkapkan bahwa selama masa krisis keuangan global pada tahun 2008, penerbitan sukuk di Indonesia pasca dikeluarkannya Undang-Undang SBSN mampu menunjukkan lebih sedikit risiko, kinerja yang lebih baik, dan stabilitas yang lebih tinggi daripada obligasi konvensional. Dengan demikian, SBSN dapat menyediakan alternatif pendanaan bagi sektor publik yang lebih baik, yang secara otomatis akan berimplikasi pada penyediaan pembiayaan pembangunan. Oleh karena itu, diperlukan penguatan nilai strategis SBSN, yang dapat dilakukan melalui dukungan kebijakan dan komitmen berbagai pemangku kepentingan, terutama dari OJK, Bank Indonesia, Kementerian Keuangan, dan Majelis Ulama Indonesia (MUI).
PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN DAN ANALISIS KEBUTUHAN MODAL KERJA PADA PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) TIRTA MAYANG KOTA JAMBI DAN PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) TIRTA SAKTI KABUPATEN KERINCI (PERIODE TAHUN 2013-2017) Wahyu, Wawan Devis; Rahayu, Sri; Machpudin, Asep
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol 2 No 2 (2019): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this study is to determine and analyze the comparison of financial performance of PDAM Tirta Mayang Kota Jambi and PDAM Tirta Sakti Kabupaten Kerinci. Another purpose is to know the adequacy of working capital and analyze the amount of working capital needs in PDAM Tirta Mayang Kota Jambi and PDAM Tirta Sakti Kabupaten Kerinci 2013-2017. The method used is Comparative. The results of this study indicate: (1) The calculation results of Minister of Internal Affairs number 47 in 1999 show no significant difference to the financial performance of the two companies. (2) Based on the analysis of the table shows that the analysis of working capital requirement in PDAM Tirta Mayang Kota Jambi and Tirta Sakti PDAM Kabupaten Kerinci fluctuated during the last 5 years. In 2015 the largest working capital needs analysis of PDAM Kota Jambi with the number Rp 36.725.261.051.55, while in 2017 the largest working capital requirement analysis PDAM Kabupaten Kerinci with the number Rp13.589.692.686,57. In 2013 the working capital requirement analysis of PDAM Kota Jambi is the smallest with the number Rp 22.484.602.508,19, while in 2014 the working capital requirement analysis of PDAM of Kerinci Regency is the smallest with the number Rp5.573.143.108,43. With average working capital requirement for PDAM Kota jambi is Rp23.661.204.073,25 and Rp7.568.176.762,16 for PDAM Kabupaten Kerinci.
KORELASI SOSIAL RUMAH TANGGA DENGAN DENGAN PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT DESA Noordiana Rachma Yulia, Novie; Eko Putro, Suryati
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol 1 No 2 (2018): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan uutuk mengetahui hubungan antara faktor Sosial rumah tangga dengan pemberdayaan ekonomi masyarakat di desa Sedapurklagen Kec. Benjeng Kab. Gresik. Penelitian ini merupakan Penelitian kuantitatif dengan variabel Faktor Sosial Rumah Tangga sebagai variabel bebas terdiri dari 3 indikator. dan pemberdayaan ekonomi masyarakat desa sebagai variabel terikat terdiri dari 12 indikator. Populasi penelitian ini adalah warga di desa Sedapurklagen Kec. Benjeng Kab. gresik sebanyak 237 KK, Pengambilan sampel dengan tenik puposive random sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 148 KK. Pengumpulan data diperoleh melalui pengisian kuisioner responden sebagai sampel. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan analisa korelasi Rank spearmen, diperoleh nilai Rho sebesar 0,3198, jika di konsultasikan dengan pedoman interpretasi koefisien korelasi terletak antara 0,20 ? 0,399 hal ini menunjukan bahwa antara faktor sosial rumah tangga dengan pemberdayaan ekonomi masyarakat desa terdapat hubungan yang rendah. Hasil uji hipotesis dengan uji t di dapat hasil sebesar 4,0782, nilai t tabel dengan taraf signifikan 0,05 untuk uji dua pihak pada dk = 146 sebesar 1,97638, maka hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara faktor sosial rumah tangga dengan pemberdayaan ekonomi masyarakat desa di desa sedapurklagen Kec. Benjeng Kab. Gresik dalam kategori Rendah.
PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, MOTIVASI KERJA, DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KEPUASAN KERJA DAN KINERJA PADA TENAGA MEDIS DAN PARAMEDIS ( STUDI KASUS PADA PUSKESMAS “X” DI SURABAYA ) Rachma Yulia, Novie Noordiana; Sudarsono, Heri
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol 2 No 1 (2019): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

dari seluruh aktivitas perusahaan. Upaya untuk meningkatkan kinerja dilakukan melalui sistem kepemimpinan yang tertata dengan baik dan pemberian motivasi agar semangat kerja karyawan meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan transformasional, motivasi kerja, dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh tenaga medis dan paramedis di Puskesmas ?X? Surabaya  yang berjumlah 30 orang. Sampel yang diambil sebanyak 30 orang karyawan dengan teknik pengambilan sampel Non-Probability Sampling dengan Sampling Jenuh, dimana semua anggota populasi menjadi sampel. Data yang diperoleh melalui kuesioner kemudian diuji validitas dan reliabilitasnya dengan menggunakan rumus korelasi product moment dan cronbach?s alpha. Analisis data menggunakan analisi regresi ganda, uji F,uji t, dan uji koefisien determinasi dan disertai dengan pengujian asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Kepemimpinan transformasional secara individu/parsial tidak berpengaruh terhadap kinerja petugas medis dan paramedis Puskesmas ?X? Surabaya. Hal ini terbukti dari hasil uji t memperoleh nilai thitung sebesar 1,028 dengan t tabel sebesar 2,05 dengan taraf signifikansi 5%. Artinya kepemimpinan transformasional yang dijalankan secara parsial tanpa diikuti oleh motivasi kerja dan komitmen organisasi, maka tidak akan berpengaruh terhadap kinerja karyawan. (2) Motivasi kerja berpengaruh positif terhadap kinerja petugas medis dan paramedis Puskesmas ?X? Surabaya. Hal ini terbukti dari hasil uji t memperoleh nilai thitung sebesar 34,013 dengan t tabel sebesar 2,05 dengan taraf signifikansi 5%, maka H2 diterima. Artinya semakin tinggi motivasi kerja karyawan, maka kinerjanya akan semakin meningkat. (3) Komitmen Organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja petugas medis dan paramedis Puskesmas ?X? Surabaya. Hal ini terbukti dari hasil uji t memperoleh nilai thitung sebesar 3,478 dengan t tabel sebesar 2,05 dengan taraf signifikansi 5%, maka H3 diterima. Artinya semakin tinggi komitmen organisasi karyawan, maka kinerjanya akan semakin meningkat.
Analisis Reaksi Pasar Modal Sebelum dan Saat Peristiwa Pandemi Covid-19 (Studi Pada Perusahaan Sub Sektor Restoran, Hotel, Tourism Yang Tedaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020) Adria Wuri Lastari; Efandri Agustian; Alan Yulianza
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol. 3 No. 1 (2020): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jmj.v3i1.71

Abstract

This study was conducted to determine the difference before and during the Covid-19 Pandemic on the capital market reaction by using the Restaurant, Hotel, and Tourism subsector samples listed on the Indonesia Stock Exchange in the 2020 period. The population and sample in this study were the entire population, namely 31 sector companies. restaurant hotel and tourism This research is a quantitative research, the type of data using secondary data The research method that researchers use is summary. The results in this study indicate that the Covid-19 pandemic event had a fairly bad impact on the capital market. Based on the summary test results that have been carried out, it can be concluded that before and during the Covid-19 pandemic the Abnormal Return variable reacted negatively to the capital market reaction, it can be said that there was a difference between before and during the Covid-19 pandemic. For the Abnormal Return variable that has a negative reaction to the reaction of the capital market, it can be said that there is a difference between before and during the Covid-19 pandemic.
Komunikasi Kepemimpinan di Era Digital dengan Pendekatan Model Relasional Puji Kusuma Wardani; Alfian Zainul Akbar
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol. 3 No. 1 (2020): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jmj.v3i1.90

Abstract

Kepemimpinan adalah konsep kompleks yang telah dipelajari dari berbagai perspektif baik dalam studi organisasi dan lintas disiplin ilmu yang beragam (Baxter, 201). Bidang ilmu yang sangat terkait dengan kepemimpinan adalah ilmu komunikasi. Sejak awal, komunikasi adalah topik yang sering dikaitkan dengan kepemimpinan (Ruben dan Gigliotti, 2016). Sebagai contoh, hasil penelitian menyatakan bahwa 60 persen hingga 70 persen waktu yang dimiliki oleh para pemimpin atau CEO dihabiskan untuk kegiatan komunikasi seperti rapat, negosiasi, rapat konstituen, menerima aspirasi, keluhan, atau mengendalikan bawahan, dan menghadapi krisis perusahaan. Dengan demikian, sesuai dengan pernyataan bahwa aspek penting dari kepemimpinan yang utama adalah aktivitas berbasis komunikasi (Hackman and Johnson, 2014).
Pengaruh Kepuasan Kerja dan Psychological Empowerment terhadap Employee Engagement pada Guru SD Negeri di Kelurahan Pagambiran Ampalu Nan XX Hadi Irfani; Rika Wahyuni; Rina Mariana
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol. 3 No. 1 (2020): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jmj.v3i1.123

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kepuasan kerja dan psychological empowerment terhadap employee engagement pada guru SD Negeri di Kelurahan Pagambiran Ampalu Nan XX. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan menyebarkan kuesioner. Pengujian data penelitian memakai analisis regresi linier berganda kepada 45 orang guru SD Negeri di Kelurahan Pagambiran Ampalu Nan XX didapatkan bahwa (1) kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap employee engagement pada guru SD Negeri di Kelurahan Pagambiran Ampalu Nan XX, (2) bahwa psychological empowerment berpengaruh positif dan signifikan terhadap employee engagement pada guru SD Negeri di Kelurahan Pagambiran Ampalu Nan XX, dan (3) bahwa kepuasan kerja dan psychological empowerment secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap employee engagement pada guru SD Negeri di Kelurahan Pagambiran Ampalu Nan XX. Implikasi praktis penelitian ini khusus bagi kepala sekolah agar melibatkan guru pada setiap tugas penting dan memaksimalkan potensi guru sehingga guru lebih semangat dalam bekerja serta berdampak pada peningkatan produktivitas kerja.
Pengaruh Current Ratio, Total Asset Turnover, Return on Eequity dan Debt to Total Asset Ratio Terhadap Harga Saham pada Industri Telekomunikasi di Bursa Efek Indonesia Periode 2008-2012 Adria Wuri Lastari
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol. 3 No. 1 (2020): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jmj.v3i1.183

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan judul “Pengaruh Current Ratio, Total AssetTurnover, Return On Equity dan Debt To Total Asset Ratio Terhadap Harga SahamPada Industri Telekomunikasi di Bursa Efek Indonesia periode 2008-2012”, yangdibimbing oleh Bapak Drs. H. Firmansyah, M.E dan Mohd Ihsan, S.E., M.M.Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk : 1) Untuk menganalisis gambaranperubahan Current Ratio, Total Asset Turnovel, Return On Equity dan Debt to TotalAsset Ratio dan Harga Saham pada Industri telekomunikasi di Bursa Efek Indonesiaperiode 2008-2012. 2) Untuk mengetahui besarnya pengaruh secara simultan danparsial dari variabel Current Ratio, Total Asset Turnover, Return On Equity dan Debtto Total Asset Ratio terhadap Harga Saham pada Industri telekomunikasi di BursaEfek Indonesia periode 2008-2012. 3) Untuk mengetahui variabel mana yang palingberpengaruh apakah Current Ratio, Total Asset Turnover, Return On Equity dan Debtto Total Asset Ratio terhadap Harga Saham pada Industri telekomunikasi di BursaEfek Indonesia periode 2008-2012 .Dengan menggunakan metode purpose sampling, pada penelitian ini terdapat 5sampel perusahaan yang berasal dari 9 perusahaan Industri Telekomunikasi di BEIsebagai populasi. Data yang digunakan adalah data sekunder, data diolah denganmenggunakan bantuan program komputer yaitu Microsoft Excel 2007 dan SPSS versi18.0.CR, TATO, ROE dan DAR secara bersama-sama berpengaruh signifikanterhadap harga saham pada perusahaan industri Telekomunikasi di BEI. Hal inimenunjukkan bahwa hubungan antara variabel Current Ratio, Total Asset Turnover,Return On Equity dan Debt to Total Asset Ratio dengan harga saham industriTelekomunikasi pada BEI periode 2008-2012 adalah sangat kuat, yaitu sebesar 0,625.Nilai koefisien korelasi mendekati angka 1.Variabel yang dominan dalam mempengaruhi harga saham industriTelekomunikasi yang tercatat di BEI adalah Variabel Current Ratio
Analisis Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Harga Saham pada Industri Telekomunikasi di Bursa Efek Indonesia Adria Wuri Lastari
JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI) Vol. 3 No. 2 (2020): JUMANJI (JURNAL MANAJEMEN JAMBI)
Publisher : LPPM Universitas Adiwangsa Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35141/jmj.v3i2.184

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji kinerja keuangan perusahaan telekomunikasiterbesar di Indonesia yang terdaftar di BEI. Populasi dalam penelitian ini adalah 11perusahaan sektor Asuransi yang terdaftar di BEI selama 5 tahun (2012-2015). Teknikpengambilan sampel yang digunakan disini adalah purposive sampling. Data tersebutdiperoleh berdasarkan publikasi Indonesian Capital Market Directory (ICMD 2012 dan2015). Diperoleh jumlah sampel 7 perusahaan dari 11 perusahaan Asuransi yang terdaftar diBEI. Metode analisis perbandingan digunakan untuk menilai kinerja keuangan dan hargasaham, dan metode statistik, metode regresi untuk menganalisis pengaruh rasio datakeuangan yang berasal dari Bursa Efek Indonesia (BEI) dari tahun 2012 sampai dengantahun 2016, terhadap harga saham saham. Hasil pengujian hipotesis dalam penelitian inimenunjukkan bahwa (1) secara parsial hanya variabel Return On Investment yangberpengaruh signifikan terhadap Harga Saham. Namun secara simultan semua variabelindependen berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham sektor Telekomunikasi yangterdaftar di BEI. Dalam penelitian ini, (2) ROI menunjukkan variabel yang palingberpengaruh terhadap Harga Saham yang ditunjukkan dengan besarnya nilai koefisiendeterminan sebesar 36,12%. (3) Statistik uji F menunjukkan bahwa semua variabel bebassecara simultan mempengaruhi DPR pada nilai koefisien determinan yang disesuaikan (R)sebesar 58,2% hal ini menunjukkan bahwa variabel bebas penelitian mampu menjelaskanterhadap Harga Saham sedangkan sisanya sebesar 72, 6 % dijelaskan oleh variabel bebasyang tidak diteliti.