cover
Contact Name
Ekonomika Syariah
Contact Email
ekonomikasyariah.ejurnaliain@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
ekonomikasyariah.ejurnaliain@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota bukittinggi,
Sumatera barat
INDONESIA
EKONOMIKA SYARIAH : Journal of Economic Studies
ISSN : 26147890     EISSN : 26148110     DOI : -
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonomi Syariah adalah forum untuk memberikan pemahaman ilmiah dalam hal ekonomi, keuangan serta perbankan syariah. Ini juga memberikan peran penting dalam mempromosikan proses pengetahuan, nilai-nilai dan keterampilan. Teks ilmiah yang membahas topik ekonomi, keuangan dan perbankan syariah sangat diharapkan untuk disajikan. Jurnal-jurnal tersebut terdiri dari artikel penelitian, laporan penelitian, ulasan, komunikasi singkat dan informasi ilmiah di bidang ekonomi, keuangan, dan perbankan syariah termasuk realitas, regulasi, implementasi, dan dampaknya.
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 2 (2020): Juli-Desember 2020" : 7 Documents clear
Peranan Bundo Kanduang Mengembangkan Wisata Halal Ekonomi Kreatif Berbasis Kearifan Lokal di Tirtasari Tilatang Kamang Rusyaida Rusyaida; Noor Fadlli Marh
EKONOMIKA SYARIAH : Journal of Economic Studies Vol 4, No 2 (2020): Juli-Desember 2020
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30983/es.v4i2.3704

Abstract

Halal Tourism is becoming a new trend in the world and each destination strives to take advantage of this opportunity as a new step in tourism development. There are several tourist destinations that are managed by the community by involving all elements including women or “bundo kanduang”. The term Bundo Kanduang is a call to women according to the Minangkabau customary order, especially to mothers. Bundo kanduang who are successful in the nagari will be respected in adat, which take one step first, be exalted by one another, respected and respected by the people and the community in the village. This research is a field research with a qualitative approach. The informants of this study consisted of community leaders, Bundo Kanduang, and tourism actors. The purposive sampling was used so that the information obtained are in accordance with existing realities. The results showed that there was an important role of Bundo Kanduang in developing halal tourism relate to local wisdom that adheres to the principles and values of Islam in the Tirtasari area. Halal tourism is managed by the local government with the community, but the role of bundo is more dominant as a service and tourism actor . Halal Tourism menjadi trend baru di dunia dan masing-masing destinasi berupaya kuat memanfaatkan peluang tersebut sebagai langkah baru dalam pengembangan wisata. Terdapat beberapa destinasi wisata yang dikelola masyarakat dengan melibatkan semua unsur termasuk  peran perempuan atau bundo kandung. Istilah Bundo Kanduang adalah panggilan kepada perempuan menurut tatanan adat Minangkabau khususnya kepada kaum ibu. Bundo kanduang yang sukses dalam nagari akan terpandang dalam adat, yang didahulukan selangkah dan ditinggikan seranting, disegani dan dihormati kaum dan masyarakat dalam nagari Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif.  Informan penelitian ini terdiri dari beberapa orang tokoh masyarakat, bundo kanduang, dan beberapa orang pelaku wisata.  Pendekatan purposive sampling digunakan agar informasi dan data yang diperoleh sesuai dengan realita yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat  eksistensi peranan bundo kanduang  dalam  mengembangkan  wisata halal  sebagai wujud kearifan lokal yang berpegang teguh pada prinsip dan nilai Islam di daerah Tirtasari Tilatang Kamang. Wisata halal  dikelola oleh pemerintahan daerah setempat dengan masyarakat, namun peranan bundo kanduang lebih dominan sebagai pelayanan dan pelaku wisata  di destinasi wisata. Di antara peranan bundo kanduang yaitu penanggung jawab wahana permainan anak anak, penanggung jawab pakan ikan, pengelola kuliner khas daerah, penjual cinderamata, dan usaha home stay di rumah penduduk yang kosong. 
Penerapan Akuntansi Pondok Pesantren (Studi pada Koperasi Pondok Pesantren Al Hasyimi Kabupaten Pekalongan) Muhamad Rozaidin; Hendri Hermawan Adinugraha
EKONOMIKA SYARIAH : Journal of Economic Studies Vol 4, No 2 (2020): Juli-Desember 2020
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30983/es.v4i2.3716

Abstract

Islamic boarding schools are religious educational institutions that must be of high quality with proper infrastructure and economic facilities such as Islamic boarding school cooperatives. Islamic boarding school cooperative is an economic institution that is engaged in the scope of Islamic boarding school. As an economic institution, it is compulsory for cooperatives to be able to apply financial management appropriately. Often Islamic boarding school cooperatives do not pay too much attention to financial management in depth due to limited knowledge and experience in financial recording. In fact, financial records greatly affect financial management in Islamic boarding school cooperatives. This study aims to examine the application of accounting in the Al Hasyimi Islamic boarding school cooperative and its compliance with applicable accounting standards, and to determine the importance of accounting for an institution. This study used a qualitative descriptive research method with interviews, observation and documentation. The findings of this study reveal that accounting in the Al Hasyimi Islamic boarding school cooperative has implemented accounting even though it is not yet perfect. It is necessary to make accounting improvements to comply with applicable accounting standards by learning and evaluating the records that have been applied.Pondok pesantren merupakan lembaga pendidikan keagamaan yang semestinya memberikan kualitas yang layak dalam fasilitas infrastruktur fasilitas perekonomian seperti koperasi pondok pesantren. Koperasi pondok pesantren adalah sebuah lembaga perekonomian yang bergerak di ruang lingkup pondok pesantren yang diwajibkan untuk bisa menerapkan pengelolaan keuangan secara layak. Pengelolaan keuangan yang layak bisa diwujudkan dengan pencatatan keuangan yang baik dan sesuai dengan Standar Akuntansi yang berlaku. Seringkali koperasi pondok pesantren tidak terlalu memperhatikan pengelolaan keuangan secara mendalam dikarenakan keterbatasan keilmuan dan pengalaman dalam pencatatan keuangan. Padahal, pencatatan keuangan sangat berpengaruh terhadap pengelolaan keuangan di koperasi pondok pesantren. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti bagaimana penerapan akuntansi yang berlaku dan kesesuaiannya dengan standar akuntansi di koperasi pondok pesantren Al Hasyimi., serta untuk mengetahui pentingnya akuntansi bagi sebuah lembaga. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Akuntansi pondok pesantren adalah suatu proses penyusunan laporan keuangan secara umum untuk menghasilkan informasi keuangan dengan mempertimbangkan karakteristik dan sifat dari pondok pesantren. Temuan penelitian ini mengungkap bahwa akuntansi yang terdapat di koperasi pondok pesantren Al Hasyimi telah menerapkan akuntansi walaupun belum sempurna. Perlunya melakukan penyempurnaan akuntansi agar sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku dengan melakukan pembelajaran dan mengevaluasi pencatatan yang telah diterapkan.
Kesesuaian Fatwa DSN MUI No. 4 Tahun 2000 Pada Pembiayaan Murabahah di Bank Syariah Mandiri KCP Padang Panjang Rahmat Firdaus; Melisantri Okvita
EKONOMIKA SYARIAH : Journal of Economic Studies Vol 4, No 2 (2020): Juli-Desember 2020
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30983/es.v4i2.3584

Abstract

The purpose of this research is to find out and to analyze the implementation of murabahah financing at Bank Syariah Mandiri KCP Padang Panjang its conformity with the DSN MUI Fatwa Number four of two thousand. This type of research is field research field research and library research research. The research method used is a qualitative method. Data collection techniques are observation, interview and documentation. The results of this study indicate that in the general provisions of Islamic banks that the bank buys the goods needed only on behalf of the bank itself and the purchase must be separate and have personal limitations. However, in practice, it is found that the bank provides money to customers to buy one of the items needed on behalf of the bank using an installment system based on the amount and time determined by the bank. in is allowed by the clerics on the condition that the bank authorizes the customer to buy goods under the murabahah bil wakalah contract. However, according to the author's opinion, there is no conformity of the DSN-MUI fatwa regarding murabahah with its practice at Bank Syariah Mandiri KCP Padang Panjang.Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pelaksanaan pembiayaan murabahah pada Bank Syariah Mandiri KCP Padang Panjang kesesuaiannya dengan Fatwa DSN MUI No. 4 Tahun 2000. Jenis penelitian adalah penelitian lapangan field research. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwasannya dalam ketentuan umum fatwa murabahah di bank syariah yaitu bank membeli barang yang dibutuhkan nasabah atas nama bank sendiri dan pembelian harus sah dan bebas riba. Akan tetapi pada prakteknya dilapangan adalah bank memberikan uang kepada nasabah untuk membeli salah satu barang yang dibutuhkan atas nama bank dengan sistem angsuran berdasarkan jumlah dan waktu yang telah ditetapkan oleh bank. Hal ini dibolehkan oleh ulama dengan ketentuan pihak bank menguasakan kepada nasabah untuk membeli barang dengan akad murabahah bil wakalah.
Ukuran Perusahaan sebagai Pemoderasi dalam Hubungan Profitabilitas dan Likuiditas terhadap Struktur Modal Bank Umum Syariah Fauziah Nur Hutauruk
EKONOMIKA SYARIAH : Journal of Economic Studies Vol 4, No 2 (2020): Juli-Desember 2020
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30983/es.v4i2.3633

Abstract

The research aims to examine the effect of profitability and liquidity on capital structure of Islamic Commercial Banks with the firm size as a moderation variable. The population of this research is Islamic Commercial Banks, which was registered in the Financial Services Authority (OJK) in period 2015-2018. Sample of research was a purposive sampling covering eights units of Islamic Commercial Banks in Indonesia. The data analysis technique used was the panel data regression method (pooled data) and processing by using Eviews10 software. The result of the analysis showed that Profitability (ROE) and Liquidity (FDR) did not affect the capital structure (CAR) simultaneously. Then firm size proved unable to moderate the relationship between profitability (ROE) on capital structure. On the other hand, the firm size was able to moderate the relationship between liquidity (FDR) and capital structure in Islamic commercial banks. This study has confirmed the previous findings that did not elaborate in detail the relationship.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan profitabilitas dan likuiditas terhadap struktur modal dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi. Populasi penelitian ini adalah bank umum syariah yang terdaftar pada otoritas jasa keuangan (OJK) periode tahun 2015-2018. Sampel penelitian diambil dengan cara purposive sampling, sehingga diperoleh sampel 8 BUS yang ada di Indonesia. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode regresi data panel (pooled data) yang merupakan gabungan dari data cross section dan data time series dengan menggunakan Software Eviews 10. Hasil analisis menunjukkan Profitabilitas (ROE) dan Likuiditas (FDR) secara parsial tidak memiliki pengaruh terhadap struktur modal (CAR). Kemudian ukuran perusahaan terbukti tidak mampu memoderasi hubungan antara profitabilitas (ROE) terhadap struktur modal, namun sebaliknya ukuran perusahaan mampu sebagai pemoderasi hubungan antara Likuiditas (FDR) terhadap struktur modal pada bank umum syariah. Studi ini mempertegas temuan terdahulu yang tidak mengelaborasi dengan detail terkait hubungan tersebut.
Analisis Biaya Produksi dan Keuntungan Bagi Peternak Muslim di Kawasan Sentra Produksi (KSP) Payakumbuh Sumatera Barat Deltri Apriyeni; Wati Wati; Meri Rahmania
EKONOMIKA SYARIAH : Journal of Economic Studies Vol 4, No 2 (2020): Juli-Desember 2020
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30983/es.v4i2.3730

Abstract

This study aims to describe the advantages of the Payakumbuh Production Center Area (popular as  KSP) as a suitable production area in terms of production cost efficiency and business profits obtained by Muslim stockbreeder in the Payakumbuh area of West Sumatra. The study was conducted on Payakumbuh KSP and as comparative data taken business locations that are outside Payakumbuh KSP. The data used are primary data obtained from laying hens breeders. The total number of breeders in the KSP location was made as research objects i.e. 67 people and as a comparison data using 67 farmers who had business locations outside the KSP. The analyszed data using statistics with different test formulations between the two business locations. The results showed that there was no characteristic difference between breeders who tried at the Payakumbuh KSP business location and outside the Payakumbuh KSP. Based on the difference test between the two business locations, there is a significant difference in production costs and business profits obtained between breeders located on the Payakumbuh KSP and outside the Payakumbuh KSP. This study recommends the importance of the Payakumbuh KSP in determining the sustainability of the business run by breeders. Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan keunggulan Kawasan Sentra Produksi (KSP) Payakumbuh sebagai kawasan produksi yang sesuai dari segi efisiensi biaya produksi dan keuntungan usaha yang diperoleh para peternak muslim di daerah Payakumbuh Sumatera Barat. Studi dilakukan di KSP Payakumbuh dan sebagai data pembanding diambil lokasi usaha yang berada di luar KSP Payakumbuh. Data yang digunakan merupakan data primer yang diperoleh dari peternak ayam petelur. Jumlah total peternak di lokasi KSP dijadikan sebagai objek penelitian yaitu 67 orang dan sebagai data pembanding menggunakan 67 peternak yang memiliki lokasi usaha di luar KSP. Data dianalisis menggunakan statistik dengan formulasi uji yang berbeda antara dua lokasi usaha. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan karakteristik antara peternak yang mencoba di lokasi usaha KSP Payakumbuh dengan di luar KSP Payakumbuh. Berdasarkan uji beda antara kedua lokasi usaha, terdapat perbedaan yang signifikan antara biaya produksi dan keuntungan usaha yang diperoleh antara peternak yang berada di KSP Payakumbuh dan di luar KSP Payakumbuh. Studi ini merekomendasikan pentingnya keberadaan KSP Payakumbuh dalam menentukan kelangsungan usaha yang dijalankan oleh para peternak.
Kontribusi UMKM terhadap Pendapatan Masyarakat Ponorogo: Analisis Ekonomi Islam tentang Strategi Bertahan di Masa Pandemi Covid-19 Sedinadia Putri
EKONOMIKA SYARIAH : Journal of Economic Studies Vol 4, No 2 (2020): Juli-Desember 2020
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30983/es.v4i2.3591

Abstract

The purpose of this study was to determine the impact of MSMEs on the income of community in an Islamic perspective, and also find out how the strategies of micro, small and medium enterprises (MSMEs) can survive in the Covid-19 pandemic. This study was a field research based on qualitative method. The results of showed that MSMEs in Ponorogo district are able to contribute to the surrounding residents, namely by providing jobs. This clearly gives welfare to the community in general and especially to the owner. Micro, Small, and Medium Enterprises (MSMEs) are a strategic economic sector and involve the livelihoods of many people, thus affecting the national economy. In the Islamic economic perspectives, UMKM is a legalized economic activity. There is no prohibition as long as the business being carried out does not deviate from the Islamic religion. The sustainability and existence of the MSME business is influenced by two factors, namely internal factors in the form of economic motives while external factors in the form of the economic environment which are usually used as a person's life theme. In addition, during a pandemic like today, business owners must have a strategy so that their business continues and does not suffer too large losses. No exception sharia business owners must also have a strategy so that Micro, Small and Medium Enterprises are able to recover economic shocks during the Covid-19 pandemic.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh UMKM terhadap pendapatan masyarakat dalam perspektif Islam, dan bagaimana strategi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dapat bertahan dari pandemic Covid-19. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif.  Berdasarkan hasil penelitian terlihat bahwa UMKM di kabupaten Ponorogo tersebut mampu memberikan kontribusi terhadap warga sekitarnya, yaitu dengan memberikan lapangan pekerjaan. Hal ini jelas memberikan kesejahteraan terhadap masyarakat pada umumnya dan khususnya pada pemilik.  Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) merupakan sektor ekonomi yang strategis dan melibatkan mata pencaharian orang banyak, sehingga berpengaruh terhadap perekonomian nasional. Ekonomi Islam memandang bahwa tidak ada larangan selama usaha yang dijalankan tidak melenceng dari agama Islam. Keberlangsungan dan keberadaan bisnis UMKM dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu faktor internal berupa motif ekonomi sedangkan faktor eksternal berupa lingkungan ekonomi yang biasanya dijadikan tempat hidup seseorang. Selain itu, di masa pandemi seperti saat ini pemilik bisnis harus mempunyai strategi agar bisnisnya tetap berjalan dan tidak mengalami kerugian yang terlalu besar. Tak terkecuali pemilik bisnis syariah juga harus memiliki strategi agar Usaha Mikro Kecil Menengah mampu memulihkan guncangan ekonomi dimasa pandemi covid-19.  
Pengaruh Islamic Human Capital dan Pengembangan Karir terhadap Kinerja Karyawan Bank Syariah Rahayu Ningsih; Asyari Asyari; Iiz Izmuddin
EKONOMIKA SYARIAH : Journal of Economic Studies Vol 4, No 2 (2020): Juli-Desember 2020
Publisher : Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30983/es.v4i2.3490

Abstract

This study aims to measure the effect of Islamic Human Capital and career development on the performance of Islamic Bank employees in Pasaman district. This research was a causality research with a quantitative approach based on statistical data and empirical data at the research location. The population in this study were employees of Islamic Banks in Pasaman district. Sampling was carried out by total sampling, consisting of Bank Syariah Mandiri, Bank Syariah BTPN and Bank Nagari Syariah, as many as 32 people. Data were collected using  questionnaires, observation and documentation. Based on the results of the data analysis, it appears that Islamic Human Capital has a positive effect on employee performance (p-value = 0.000). While the career development variable does not have a positive and significant effect on employee performance (p-value = 0.589). Simultaneously, the Islamic Human Capital variable and career development have an effect on employee performance (p-value = 0.000). The findings of this study reveal the importance of improving Islamic Human Capital and career development efforts in improving the performance of Islamic Bank employees, especially in Pasaman districtPenelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh Islamic Human Capital dan pengembangan karirterhadap kinerja karyawan Bank Syariah di Kabupaten Pasaman. Penelitian ini merupakan penelitian kausalitas dengan pendekatan kuantitatif berdasarkan data statistik dan data empiris di lokasi penelitian. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan dari Bank Syariah yang terdapat di Kabupaten Pasaman. Penarikan sampel dilakukan dengan total sampling, yang terdiri dari Bank Syariah Mandiri, Bank Syariah BTPN dan Bank Nagari Syariah, sebanyak 32 orang. Teknik pengumpulan data adalah dengan metode kuesioner, observasi dan  dokumentasi,  Berdasarkan hasil analisis data terlihat bahwa  Islamic Human Capital berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan (p-value = 0,000). Sedangkan variabel pengembangan karir tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (p-value = 0,589). Secara simultan, variabel Islamic Human Capital dan pengembangan karir berpengaruh terhadap kinerja karyawan (p-value = 0.000). Temuan penelitian ini mengungkap pentingnya perbaikan  Islamic Human Capital dan dan upaya pengembangan karir dalam meningkatkan kinerja karyawan Bank Syariah, terutama di kabupaten Pasaman

Page 1 of 1 | Total Record : 7