cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan)
ISSN : 2548298X     EISSN : 25485024     DOI : -
Core Subject : Economy,
Diterbitkan oleh Sekolah Tinggi ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya secara berkala (setiap tiga bulan) yaitu setiap Maret, Juni, September, dan Desember, dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian, pengkajian, dan pengembangan bidang ekonomi dan keuangan, khususnya bidang akuntansi, manajemen, pasar modal hukum bisnis, perpajakan, sistem informasi, serta bidang ekonomi dan keuangan lainnya. Artikel yang dipublikasikan dalam EKUITAS dapat berupa Artikel Penelitian maupun Artikel Konseptual (non-penelitian).
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 2 (2020)" : 7 Documents clear
AKUNTANSI FORENSIK: TELAAH EMPIRIS PENERAPAN DALAM KURIKULUM AKUNTANSI Zaenal Fanani; Clarina Widyati Gunawan
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan) Vol 4 No 2 (2020)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya(STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (495.977 KB) | DOI: 10.24034/j25485024.y2020.v4.i2.3952

Abstract

The main objective of this study was to determine whether there are differences in the application of the teaching of forensic accounting in the accounting curriculum. This study uses a simple random sampling by distributing questionnaires for accounting lecturer in public and private universities with accreditation A. Observation data obtained as many as 63. The variables used were the relevance of teaching, teaching benefits, obstacles teaching, teaching materials, and learning mechanisms. Analysis techniques using Independent Sample T Test. The results showed that there is a difference between public and private universities in terms of teaching the relevance, benefits of teaching, teaching materials and learning mechanisms forensic accounting and there is no difference between public and private universities for teaching barriers forensic accounting.
DETERMINAN KECURANGAN AKUNTANSI DI LINGKUNGAN PERGURUAN TINGGI Johan Arifin
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan) Vol 4 No 2 (2020)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya(STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (552.517 KB) | DOI: 10.24034/j25485024.y2020.v4.i2.4035

Abstract

Kecurangan bisa terjadi pada berbagai institusi, baik pada bisnis maupun publik sektor. Pada beberapa tahun terakhir ini, berbagai kasus seperti korupsi, penggelapan dana, dan mark-up anggaran telah ditemukan pada institusi pendidikan di Indonesia. Studi ini mengevaluasi apakah variabel-variabel potensial seperti moralitas individu, sistem pengendalian internal, dan informasi asimetri berpengaruh terhadap kecurangan akuntansi pada institusi pendidikan. Populasi penelitian ini adalah semua perguruan tinggi yang terdapat di wilayah Daerah Istimewa Yogyakartta (DIY), sebuah kota yang mendapat julukan ‘kota pelajar’ yang menjadi tolok ukur kualitas pendidikan di Indonesia. Analisis regresi menunjukkan bahwa moralitas individu dan sistem pengendalian internal berpengaruh negatif signifikan terhadap kecurangan akuntansi, sedangkan informasi asimetri tidak berpengaruh signifikan terhadap kecurangan akuntansi. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada pengelola institusi pendidikan khususnya perguruan tinggi dalam memecahkan permasalahan kecurangan akuntansi, sehingga mereka dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
EFEK GREEN ACCOUNTING TERHADAP MATERIAL FLOW COST ACCOUNTING DALAM MENINGKATKAN KEBERLANGSUNGAN PERUSAHAAN M. Wahyuddin Abdullah; Hernawati Amiruddin
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan) Vol 4 No 2 (2020)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya(STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (789.975 KB) | DOI: 10.24034/j25485024.y2020.v4.i2.4145

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan mengetahui efek green accounting terhadap material flow cost accounting dalam meningkatkan keberlangsungan perusahaan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2015-2017. Total sampel berjumlah 36 dari 4 perusahaan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis data menggunakan regresi berganda dan analisis regresi moderating dengan pendekatan nilai selisih mutlak. Analisis regresi linear berganda untuk hipotesis MFCA (biaya produksi, luas area pabrik, dan hasil/nilai produksi). Hasil penelitian menunjukkan bahwa MFCA (biaya produksi, dan hasil/nilai produksi) berpengaruh positif dan signifikan terhadap green accounting. MFCA (luas area pabrik) berpengaruh negatif dalam meningkatkan keberlangsungan perusahaan. Hasil penelitian terkait variabel moderating menunjukkan bahwa green accounting sebagai variabel moderating memperkuat hubungan antara MFCA (hasil/nilai produksi) dalam meningkatkan keberlangsungan perusahaan. Sebaliknya, dalam hipotesis keempat dan kelima green accounting melemahkan hubungan MFCA (biaya produksi, luas area pabrik) dalam meningkatkan keberlangsungan perusahaan.
MODEL EMPIRIS ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR DAN KINERJA DOSEN PERGURUAN TINGGI SWASTA DI MEDAN Jufrizen Jufrizen; Salman Farisi; Muhammad Elfi Azhar; Raihanah Daulay
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan) Vol 4 No 2 (2020)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya(STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (918.951 KB) | DOI: 10.24034/j25485024.y2020.v4.i2.4159

Abstract

Penelitian memiliki tujuan untuk menganalisis pengaruh motivasi dan iklim organisasi terhadap kinerja dosen dengan Organizational citizenship behavior sebagai variable mediasi pada Dosen Perguruan Tinggi Swasta di Medan. Populasi penelitian adalah seluruh Dosen pada Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang ada di Medan dosen yang memiliki fungsional. Dalam penelitian ini hanya dibatasi pada dosen Dosen yang memiliki jabatan fungsional Asisten Ahli, Lektor dan Lektor Kepala yang berdomisili di Medan. Metode analisis data yang digunakan adalah dengan Model Persamaan Struktural. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, motivasi kerja berpengaruh signifikan terhadap organizational citizenship behavior, motivasi kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja dosen, iklim organisasi berpengaruh signifikan terhadap organizational citizenship behavior, iklim organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja dosen dan organizational citizenship behavior berpengaruh signifikan terhadap kinerja Dosen Perguruan Tinggi Swasta di Medan. Serta motivasi kerja dan iklim organisasi berpengaruh terhadap Kinerja Dosen melalui variabel Organizational Citizenship Behaviour.  Oleh karena itu penelitian ini, mendorong pihak Manajemen Perguruan Tinggi Swasta di Medan harus dapat membangun iklim organisasi yang baik dengan menjalin hubungan yang harmonis antara dosen dengan pemimpin maupun dosen dengan dosen lainnya dan pihak Manajemen Perguruan Tinggi dapat meningkatkan motivasi dosen dengan memberikan fasilitas yang nyaman, agar para dosen dalam menjalankan aktivitasnya berjalan dengan baik dan nantinya akan meningkatkan kinerja dosen.
MODEL EMPIRIS ONLINE TRUST DAN REPEAT PURCHASE PELANGGAN TERHADAP SITUS E-COMMERCE Roswita Hafni; Jasman Saripuddin Hasibuan; Muslih Muslih; Willy Yusnandar
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan) Vol 4 No 2 (2020)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya(STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (788.634 KB) | DOI: 10.24034/j25485024.y2020.v4.i2.4163

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis model empiris online trust dan repeat purchase pelanggan Terhadap Situs E-Commerce (Studi Kasus pada Pelanggan E-Commerce di Kota Medan). Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian eksplanatori.  Skala pengukuran variabel menggunakan Skala Ordinal dengan teknik pengukuran variable menggunakan skala Likert. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat kota Medan. Metode pengambilan sampel dilakukan dengan metode Purposive sampling (judgmental) dan snowball sampling. Kriteria pemilihan sampel dalam penelitian ini adalah masyarakat kota Medan yang pernah berkunjung dan melakukan transaksi di e-commerce yang ada di Indonesia lebih dari 3 kali. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, kuesioner (angket) dan studi pustaka. Metode analisis data yang digunakan adalah Model Persamaan Struktural (Structural Equation Model). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Web Quality, Perceived Risk, dan Online Trust berpengaruh signifikan terhadap Repeat Purchase, begitu juga Web Quality dan Perceived Risk berpengaruh signifikan terhadap online trust. Web Quality berpengaruh terhadap Repeat Puchase melalui variabel Online Trust, dan Perceived Risk berpengaruh terhadap Repeat Purchase melalui variabel Online Trust.
PERAN KNOWLEDGE SHARING DAN MOTIVASI PADA PENGARUH LEARNING ORGANIZATION TERHADAP KINERJA KARYAWAN Aniek Rumijati
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan) Vol 4 No 2 (2020)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya(STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (674.397 KB) | DOI: 10.24034/j25485024.y2020.v4.i2.4228

Abstract

Tujuan penelitian untuk menguji peran knowledge sharing dan motivasi pada pengaruh learning organization terhadap kinerja. Penelitian diadakan di bidang layanan Telekomunikasi, khususnya Telkom dan Telkomsel. Sampel adalah semua karyawan di kedua perusahaan dengan jumlah sampel sebanyak 91 responden. Teknik pengambilan sampel purposive sampling. Analisis data menggunakan analisis jalur dengan metode Smart PLS3.  Hasil menunjukkan bahwa semakin baik penerapan learning organization akan meningkatkan kinerka karyawan, knowledge sharing dan motivasi; knowledge sharing akan mingkatkan kinerja karyawan, namum motivasi tidak memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan. Knowledge sharing memiliki peran mediasi pada pengaruh learning organization terhadap kinerka karyawan, sedangkan motivasi tidak memediasi pada pengaruh learning organization terhadap kinerja karyawanbc b
PENGARUH PENDIDIKAN, PELATIHAN, DAN PENGALAMAN TERHADAP SKEPTISISME PROFESIONAL AUDITOR Nurkholis Nurkholis
EKUITAS (Jurnal Ekonomi dan Keuangan) Vol 4 No 2 (2020)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya(STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (584.746 KB) | DOI: 10.24034/j25485024.y2020.v4.i2.4376

Abstract

Professional skepticism is needed by auditors to detect indications of audit fraud and risk. This study aims to examine the effect of education, training, and experience on auditor professional skepticism. This research is based on the theory of cognitive dissonance. The object of this study is the auditor who works at the Public Accounting Firm in Indonesia. Data were collected through a questionnaire and processed using multiple linear regression analysis methods. The test results show that education and experience have a significant positive effect on the level of professional skepticism of auditors. On the other hand, training does not affect the level of auditor professional skepticism. This research provides advice on the development of HR in Public Accounting Firm and curriculum development in educational institutions related to efforts to introduce and add insight to accounting students regarding the importance of applying professional skepticism.Skeptisisme profesional diperlukan oleh auditor untuk mendeteksi indikasi kecurangan dan risiko audit. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pendidikan, pelatihan, dan pengalaman terhadap skeptisisme profesional auditor. Penelitian ini didasarkan pada teori disonansi kognitif. Objek penelitian ini adalah auditor yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik di Indonesia. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan diolah menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Hasil pengujian menunjukkan bahwa pendidikan dan pengalaman berpengaruh positif signifikan terhadap tingkat skeptisisme profesional pada auditor. Sedangkan pelatihan tidak berpengaruh terhadap tingkat skeptisisme professional auditor. Penelitian ini memberikan saran terhadap pengembangan SDM di KAP dan pengembangan kurikulum di lembaga pendidikan terkait dengan usaha memperkenalkan dan menambah wawasan kepada mahasiswa akuntansi mengenai pentingnya penerapan skeptisisme profesional.

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2020 2020


Filter By Issues
All Issue Vol 8 No 1 (2024) Vol 7 No 4 (2023) Vol 7 No 3 (2023) Vol 7 No 2 (2023) Vol 7 No 1 (2023) Vol 6 No 4 (2022) Vol 6 No 3 (2022) Vol 6 No 2 (2022) Vol 6 No 1 (2022) Vol 5 No 4 (2021) Vol 5 No 3 (2021) Vol 5 No 2 (2021) Vol 5 No 1 (2021) Vol 4 No 4 (2020) Vol 4 No 3 (2020) Vol 4 No 2 (2020) Vol 4 No 1 (2020) Vol 3 No 4 (2019) Vol 3 No 3 (2019) Vol 3 No 2 (2019) Vol 3 No 1 (2019) Vol 2 No 4 (2018) Vol 2 No 3 (2018) Vol 2 No 2 (2018) Vol 2 No 1 (2018) Vol 1 No 4 (2017) Vol 1 No 3 (2017) Vol 1 No 2 (2017) Vol 1 No 1 (2017) Vol 20 No 4 (2016) Vol 20 No 3 (2016) Vol 20 No 2 (2016) Vol 20 No 1 (2016) Vol 19 No 4 (2015) Vol 19 No 3 (2015) Vol 19 No 2 (2015) Vol 19 No 1 (2015) Vol 18 No 4 (2014) Vol 18 No 3 (2014) Vol 18 No 2 (2014) Vol 18 No 1 (2014) Vol 17 No 4 (2013) Vol 17 No 3 (2013) Vol 17 No 2 (2013) Vol 17 No 1 (2013) Vol 16 No 4 (2012) Vol 16 No 3 (2012) Vol 16 No 2 (2012) Vol 16 No 1 (2012) Vol 15 No 4 (2011) Vol 15 No 3 (2011) Vol 15 No 2 (2011) Vol 15 No 1 (2011) Vol 14 No 4 (2010) Vol 14 No 3 (2010) Vol 14 No 2 (2010) Vol 14 No 1 (2010) Vol 13 No 4 (2009) Vol 13 No 3 (2009) Vol 13 No 2 (2009) Vol 13 No 1 (2009) Vol 12 No 4 (2008) Vol 12 No 3 (2008) Vol 12 No 2 (2008) Vol 12 No 1 (2008) Vol 11 No 4 (2007) Vol 11 No 3 (2007) Vol 11 No 2 (2007) Vol 11 No 1 (2007) Vol 10 No 4 (2006) Vol 10 No 3 (2006) Vol 10 No 2 (2006) Vol 10 No 1 (2006) Vol 9 No 4 (2005) Vol 9 No 3 (2005) Vol 9 No 2 (2005) Vol 9 No 1 (2005) Vol 8 No 4 (2004) Vol 7 No 4 (2003) More Issue