cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
JURNAL PANGAN
ISSN : 08520607     EISSN : 25276239     DOI : -
Core Subject : Agriculture, Social,
PANGAN merupakan sebuah jurnal ilmiah yang dipublikasikan oleh Pusat Riset dan Perencanaan Strategis Perum BULOG, terbit secara berkala tiga kali dalam setahun pada bulan April, Agustus, dan Desember.
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 31 No. 3 (2022): PANGAN" : 7 Documents clear
Pola Konfigurasi Mesin dan Rendemen Penggilingan di Usaha Penggilingan Padi Kecil (PPK): Studi Kasus di Provinsi Jawa Barat Aminudin Aminudin; Momon Rusmono
JURNAL PANGAN Vol. 31 No. 3 (2022): PANGAN
Publisher : Perum BULOG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33964/jp.v31i3.576

Abstract

Pola konfigurasi mesin penggilingan padi adalah urutan proses pengolahan padi menjadi beras. Pola konfigurasi mesin dapat menentukan rendemen penggilingan. Data pola konfigurasi mesin dan nilai rendemen di penggilingan padi PPK di Jawa Barat belum tersedia komprehensif. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui mutu padi, pola konfigurasi mesin penggilingan padi, rendemen, dan menentukan pola konfigurasi mesin optimum dengan kualitas beras medium tinggi. Penelitian dilakukan dengan cara surveiPPK di Kabupaten Indramayu, Subang, dan Karawang serta pengujian sampel padi. Kegiatan penelitian dari Juli sampai dengan Oktober 2021. Responden PPK ditentukan secara purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan padi atau gabah yang digiling di PPK sudah memenuhi standar mutu gabah dengan kadar air 14 persen dan butir hampa kurang dari 3 persen. Varietas padi yang digiling di tingkat PPK didominasi oleh varietas Inpari 32 dan Ciherang dan rata-rata kapasitas penggilingannya kurang dari 1,5 ton/jam. Semua PPK tidak memiliki mesin pemisah butir gabah dari beras pecah kulit dan hanya sedikit yang memiliki mesin pembersih kotoran. Terdapat 12 pola konfigurasi mesin penggilingan padi di PPK dan yang dominan diterapkan adalah pola konfigurasi mesin 0C-2H-0S-2P dengan rendemen penggilingan sebesar 65,35±0,55 persen. Pola konfigurasi mesin yang terbaik adalah 0C-1H-0S-2P dengan nilai rendemen 70,23±1,11 persen. Kisaran rendemen penggilingan lapangan PPK di Jawa Barat adalah 60–74 persen dengan rata-rata 65,87±0,76 persen. Nilai rata-rata rendemen ini lebih besar dari rata-rata rendemen penggilingan nasional 64,02 persen.
Analysis of Trade Distribution Network Structure on Livestock Commodities among Regions in Indonesia Andi Ishak; Emlan Fauzi; Erpan Ramon; Jhon Firison; Zul Efendi; Harwi Kusnadi
JURNAL PANGAN Vol. 31 No. 3 (2022): PANGAN
Publisher : Perum BULOG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33964/jp.v31i3.581

Abstract

The inter-regional trade distribution networks are essential for constructing a more efficient trade distribution system. This study aimed to compare the structure and role of regions in the distribution network of trade in beef, broiler meat, and broiler eggs in Indonesia. Secondary data analysis was carried out on the distribution network between regions of each commodity published by BPS-Statistics Indonesia in 2019 using UCINET 6 Software. The results showed that the structure of the beef trading networks in Indonesiaconsisted of one component, while chicken meat and eggs, respectively, consisted of four and two elements. East Nusa Tenggara Province was isolated from two of the three distribution networks: beef and egg trade. The structure of the three trade distribution networks was relatively the same in the variables of network density (between 5.9–7.2 percent), number of clicks (20–21 clicks), reciprocity (14.1–15.7 percent), degree of centralization (31.4–34.1 percent), mean distance (2.331–2.664 steps), and network diameter (6–7).The distribution network of trade of essential livestock commodities in Indonesia is still concentrated in Java, especially DKI Jakarta for beef and East Java for broiler meat and eggs.
Keragaan Pertumbuhan Empat Varietas Padi Sawah melalui Pendekatan Teknologi PTT di Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu Taufik H Ayat
JURNAL PANGAN Vol. 31 No. 3 (2022): PANGAN
Publisher : Perum BULOG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33964/jp.v31i3.594

Abstract

Produktivitas padi di Kabupaten Seluma masih tergolong rendah. Peningkatan produktivitas padi dapat dilakukan dengan penggunaan VUB. Penelitian bertujuan untuk mengetahui produktivitas VUB padi sawah dengan pendekatan teknologi pengelolaan tanaman terpadu (PTT). Penelitian dimulai bulan Maret sampai bulan Juni 2020 di Desa Padang Merbau, Kabupaten Seluma. Penelitian menggunakan rancangan acak kelompok nonfaktorial dengan 12 ulangan. Sebagai perlakuan adalah empat VUB padi sawah yaituInpari 43 GSR, Cakrabuana Agritan, Padjadjaran Agritan, dan Siliwangi Agritan dengan sistem tanam jajar legowo 2:1 [(20 x 10) x 40 cm]. Pemupukan berdasarkan rekomendasi KATAM Terpadu dengan dosis pupuk urea 100 kg/ha dan NPK 350 kg/ha. Peubah yang diukur adalah tinggi tanaman, panjang malai, jumlah malai, jumlah gabah bernas, jumlah gabah hampa, bobot 1.000 butir, dan produktivitas. Data dianalisis menggunakan SAS v. 2.3 dan uji lanjut DMRT 5 persen. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapatperbedaan yang nyata (P<0,05) terhadap peubah tinggi tanaman. Varietas Cakrabuana Agritan (113,88 cm) berbeda tidak nyata dengan varietas Siliwangi Agritan (110,29 cm), tetapi berbeda nyata dengan Inpari 43 GSR (103,54 cm) dan Padjadjaran Agritan (102,50 cm). Varietas Inpari 43 GSR memiliki jumlah gabah bernas tertinggi (1.246,33 butir/rumpun). Produktivitas varietas Inpari 43 GSR merupakan yang tertinggi yaitu 5,54 ton/ha.
Kontribusi Lahan Sawah Tadah Hujan terhadap Kesejahteraan Rumah Tangga Petani di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah Dewi Sahara; Agus Supriyo
JURNAL PANGAN Vol. 31 No. 3 (2022): PANGAN
Publisher : Perum BULOG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33964/jp.v31i3.606

Abstract

Lahan sawah tadah hujan memiliki kesuburan dan ketersediaan air yang rendah, namun masih menjadi sumber pendapatan petani. Penelitian dilaksanakan di Desa Gemolong, Kecamatan Gemolong, Kabupaten Sragen dari Oktober–Desember 2021, dengan metode survei. Penelitian bertujuan untuk mengetahui kelayakan finansial usahatani padi, sumber pendapatan dan pengeluaran rumah tangga dan mengidentifikasi kesejahteraan rumah tangga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan petani dari usahatani padi sebesar Rp21.050.905,00/ha/musim. Pendapatan rumah tangga petani berasal dari usahatani padi, usahatani jagung, dan luar pertanian dengan kontribusi 41,52 persen, 18,88 persen, dan 39,60 persen. Distribusi pendapatan digunakan untuk konsumsi pangan (31,10 persen), konsumsi nonpangan (41,89 persen), biaya usahatani (22,84 persen), dan 4,16 persen pendapatan tidak dibelanjakan. Rata-rata rumah tangga petani lahan sawah tadah hujan berada dalam kondisi sejahtera, ditunjukkan dengan nilai pendapatanlebih besar dibandingkan nilai pengeluaran, pendapatan perkapita lebih tinggi dari angka garis kemiskinan dan nilai tukar pendapatan rumah tangga sebesar 1,78. Pekerjaan di luar pertanian mengurangi jumlah rumah tangga di bawah garis kemiskinan dari 9 menjadi 2 rumah tangga dan meningkatkan jumlah rumah tangga sejahtera dari 31 menjadi 38 rumah tangga. Oleh karena itu, untuk meningkatkan kesejahteraan rumah tangga petani diharapkan dapat memberi pelatihan keterampilan agar petani memiliki akses terhadap kesempatan kerja di daerah pedesaan, baik di sektor pertanian maupun nonpertanian.
Sebuah Evaluasi Keberhasilan Usaha Ternak Ayam Broiler Sistem Kemitraan Inti Plasma Amam Amam
JURNAL PANGAN Vol. 31 No. 3 (2022): PANGAN
Publisher : Perum BULOG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33964/jp.v31i3.608

Abstract

Tujuan penelitian ialah untuk mengobservasi kemitraan inti plasma ayam broiler berdasarkan fakta dan realita. Data penelitian terdiri dari data primer dan sekunder. Data primer didapatkan dari hasil wawancara mendalam (in-depth interview) kepada peternak yang bertindak sebagai pihak plasma dan perusahaan peternakan yang bertindak sebagai pihak inti. Data sekunder didapatkan dari hasil rekording pemeliharaan ayam broiler selama satu kali masa produksi, data kontrak kemitraan, dan Rekapitulasi Hasil Pemeliharaan Peternak (RHPP) pada populasi ayam broiler 6.000 ekor. Hasil penelitian merujuk pada RHPP didapatkan bahwa umur panen ayam broiler ialah 35,2 hari dengan bobot rata-rata 1,807 kg, jumlah ayam yang dipanen ialah 5.635 ekor dengan timbangan sebanyak 10.181 kg, total pakan terpakai sebanyak 17.300 kg (3,07 kg/ekor) dengan Feed Conversion Ratio (FCR) 1,699 dan Average Daily Growth (ADG) sebesar 51 gram/ekor/hari, deplesi sebanyak 425 ekor (7,01%), dan Index Performance (IP) atau angka yang menunjukkan tingkat keberhasilan produksi ayam broiler dalam 1 (satu) periode sebesar 281. Kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa operasional pemeliharaan yang didapatkan peternak plasma sebesar Rp 6.934.730.
Pengaruh Kredibilitas Social Media Influencer (SMI) terhadap Kesadaran Merek Produk Pangan Olahan: Studi pada Produk Beras “Fortivit” Perum BULOG Teradijah Febriani
JURNAL PANGAN Vol. 31 No. 3 (2022): PANGAN
Publisher : Perum BULOG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33964/jp.v31i3.619

Abstract

Perkembangan teknologi digital mendorong perubahan perilaku yang menuntut perusahaan menjadi lebih inovatif dan adaptif dalam menetapkan strategi bersaing untuk memasarkan produknya, tidak terlepas dari produk makanan. Strategi komunikasi pemasaran diperlukan untuk meningkatkan ketersediaan dan keterjangkauan pangan di masyarakat. Pemilihan media yang sesuai perlu mendapat perhatian khusus untuk memperkenalkan dan memasarkan produk pangan khususnya beras melalui pemasaran onlineagar mudah dikenal dan dijangkau oleh masyarakat. Pemilihan Social Media Influencer (SMI) sebagai media dalam membentuk sikap konsumen dan citra perusahaan merupakan salah satu strategi pilihan perusahaan. Berdasarkan Model Kredibilitas Sumber, penelitian ini menganalisis pengaruh karakter Social Media Influencer (SMI) menggunakan Model TEARS (Trustworthiness, Expertise, Attractiveness, Respect and Similarity) dalam meningkatkan Brand Awareness Beras Fortivit. Penelitian ini menggunakan metodekuantitatif melalui aplikasi SPSS dengan analisis regresi, diperoleh hasil R square (R2) sebesar 92,7 persen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indikator yang paling signifikan adalah trustworthiness yang mengacu pada tingkat kepercayaan. Hal ini dapat memberikan perspektif baru bagi perusahaan untuk memilih influencer dengan kredibilitas yang baik dan yang dapat dipercaya untuk memasarkan produknya.
Determinan Ketahanan Pangan di Provinsi Jawa Tengah Herning Prabayanti
JURNAL PANGAN Vol. 31 No. 3 (2022): PANGAN
Publisher : Perum BULOG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33964/jp.v31i3.629

Abstract

Pangan merupakan jati diri suatu bangsa yang membentuk peradaban dan juga sebagai perekat sosial. Negara harus mencukupi kebutuhan pangan rakyatnya. Tugas Indonesia tidak hanya mewujudkan ketahanan pangan dalam negeri. Namun, Indonesia juga berkewajiban mesukseskan tujuan dalam Sustainable Development Goals (SDGs). Ketersediaan beras sebagai makanan pokok utama merupakan syarat utama untuk mewujudkan ketahanan pangan Indonesia. Provinsi Jawa Tengah sebagai salah satu provinsi penyangga beras memiliki tantangan dalam mewujudkan ketahanan pangan. Penelitian menganalisis determinan ketahanan pangan di Provinsi Jawa Tengah. Metode penelitian ini adalah deskriptif dengan data sekunder yang berupa data panel. Data dianalisis dengan regresi data panel. Model regresi data panel dalam penelitian ini adalah fixed effects method (FEM). Pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen dapat dijelaskan dalam model sebanyak 80,6%. Hasil Uji F menunjukkan ketahanan pangan di Provinsi Jawa Tengah secara signifikan dipengaruhi oleh luas areal panen padi, produktivitas lahan, harga beras dan jumlah penduduk. Berdasarkan uji t, variabel luas areal panen padi dan produktivitas signifikan dan positif. Variabel harga beras dan jumlah penduduk berpengaruh signifikan dan negatif.

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol. 32 No. 1 (2023): PANGAN Vol. 31 No. 3 (2022): PANGAN Vol. 31 No. 2 (2022): PANGAN Vol. 31 No. 1 (2022): PANGAN Vol. 30 No. 3 (2021): PANGAN Vol. 30 No. 2 (2021): PANGAN Vol. 30 No. 1 (2021): PANGAN Vol. 29 No. 3 (2020): PANGAN Vol. 29 No. 2 (2020): PANGAN Vol. 29 No. 1 (2020): PANGAN Vol 29, No 1 (2020): PANGAN Vol. 28 No. 3 (2019): PANGAN Vol 28, No 3 (2019): PANGAN Vol 28, No 2 (2019): PANGAN Vol. 28 No. 2 (2019): PANGAN Vol 28, No 1 (2019): PANGAN Vol 28, No 1 (2019): PANGAN Vol. 28 No. 1 (2019): PANGAN Vol 27, No 3 (2018): Vol 27, No 3 (2018): PANGAN Vol. 27 No. 3 (2018): PANGAN Vol 27, No 2 (2018): PANGAN Vol. 27 No. 2 (2018): PANGAN Vol. 27 No. 1 (2018): PANGAN Vol 27, No 1 (2018): PANGAN Vol 26, No 3 (2017): PANGAN Vol. 26 No. 3 (2017): PANGAN Vol. 26 No. 2 (2017): PANGAN Vol 26, No 2 (2017): PANGAN Vol. 26 No. 1 (2017): PANGAN Vol 26, No 1 (2017): PANGAN Vol 25, No 3 (2016): PANGAN Vol. 25 No. 3 (2016): PANGAN Vol 25, No 3 (2016): PANGAN Vol 25, No 2 (2016): PANGAN Vol. 25 No. 2 (2016): PANGAN Vol 25, No 1 (2016): PANGAN Vol. 25 No. 1 (2016): PANGAN Vol 24, No 3 (2015): PANGAN Vol. 24 No. 3 (2015): PANGAN Vol 24, No 2 (2015): PANGAN Vol. 24 No. 2 (2015): PANGAN Vol 24, No 1 (2015): PANGAN Vol. 24 No. 1 (2015): PANGAN Vol 23, No 3 (2014): PANGAN Vol. 23 No. 3 (2014): PANGAN Vol 23, No 3 (2014): PANGAN Vol 23, No 2 (2014): PANGAN Vol. 23 No. 2 (2014): PANGAN Vol 23, No 1 (2014): PANGAN Vol. 23 No. 1 (2014): PANGAN Vol. 22 No. 4 (2013): PANGAN Vol 22, No 4 (2013): PANGAN Vol. 22 No. 3 (2013): PANGAN Vol 22, No 3 (2013): PANGAN Vol 22, No 2 (2013): PANGAN Vol 22, No 2 (2013): PANGAN Vol. 22 No. 2 (2013): PANGAN Vol. 22 No. 1 (2013): PANGAN Vol 22, No 1 (2013): PANGAN Vol 21, No 4 (2012): PANGAN Vol 21, No 4 (2012): PANGAN Vol. 21 No. 4 (2012): PANGAN Vol 21, No 3 (2012): PANGAN Vol. 21 No. 3 (2012): PANGAN Vol. 21 No. 2 (2012): PANGAN Vol 21, No 2 (2012): PANGAN Vol. 21 No. 1 (2012): PANGAN Vol 21, No 1 (2012): PANGAN Vol 20, No 4 (2011): PANGAN Vol. 20 No. 4 (2011): PANGAN Vol. 20 No. 3 (2011): PANGAN Vol 20, No 3 (2011): PANGAN Vol. 20 No. 2 (2011): PANGAN Vol 20, No 2 (2011): PANGAN Vol. 20 No. 1 (2011): PANGAN Vol 20, No 1 (2011): PANGAN Vol. 19 No. 4 (2010): PANGAN Vol 19, No 4 (2010): PANGAN Vol. 19 No. 3 (2010): PANGAN Vol 19, No 3 (2010): PANGAN Vol 19, No 2 (2010): PANGAN Vol. 19 No. 2 (2010): PANGAN Vol 19, No 1 (2010): PANGAN Vol. 19 No. 1 (2010): PANGAN Vol. 18 No. 4 (2009): PANGAN Vol 18, No 4 (2009): PANGAN Vol 18, No 3 (2009): PANGAN Vol. 18 No. 3 (2009): PANGAN Vol 18, No 2 (2009): PANGAN Vol. 18 No. 2 (2009): PANGAN Vol 18, No 1 (2009): PANGAN Vol. 18 No. 1 (2009): PANGAN Vol 17, No 3 (2008): PANGAN Vol. 17 No. 3 (2008): PANGAN Vol. 17 No. 2 (2008): PANGAN Vol 17, No 2 (2008): PANGAN Vol 17, No 2 (2008): PANGAN Vol 17, No 1 (2008): PANGAN Vol. 17 No. 1 (2008): PANGAN Vol. 16 No. 1 (2007): PANGAN Vol 16, No 1 (2007): PANGAN Vol. 15 No. 2 (2006): PANGAN Vol 15, No 2 (2006): PANGAN Vol 15, No 1 (2006): PANGAN Vol. 15 No. 1 (2006): PANGAN More Issue