cover
Contact Name
Khalid
Contact Email
khalid@uinsby.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
systemic@uinsby.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Systemic: Information System and Informatics Journal
ISSN : 24608092     EISSN : 25486551     DOI : -
Core Subject : Science,
SYSTEMIC (Information System and Informatic Journal) publishes articles on information technology from various perspectives, including literature studies, laboratory studies, and field studies. The journal prioritizes studies related to the theme: -Information System -IT Governance and Management -Information Security -Artificial Intelligent and Its Application -Internet of Things.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 2 (2016): Desember" : 5 Documents clear
The Use of Information Management as a Decision Making Tools of Prophet Sulaiman Anang Kunaefi; Nita Yalina
Systemic: Information System and Informatics Journal Vol. 2 No. 2 (2016): Desember
Publisher : Program Studi Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (882.09 KB) | DOI: 10.29080/systemic.v2i2.108

Abstract

In the information era today, value of data and Information is increasing rapidly. Data and information become more and more important to organization, because it is used as a tools in making decisions. A lot of concept and theory about data and information management has been launched. Our research tried to study and make a bridge between today’s theory about information management and Islamic values based on Islamic history written in Alquran. We took Prophet Sulaiman as our case. Sulaiman was a Prophet as well as a King. He was awarded intelligence and wisdom of God. We learn the story of Sulaiman and performed a literature review and cross references to various theories of information management. We found that Prophet Sulaiman uses data and process it into valuable information, to make right decision. We believe that, during his age, Prophet Sulaiman had implement basics of information management concept and theory.
Prototype Sistem Pendukung Keputusan Untuk Penetapan Jadwal Kuliah Menggunakan Algoritma Genetika Mujib Ridwan
Systemic: Information System and Informatics Journal Vol. 2 No. 2 (2016): Desember
Publisher : Program Studi Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (708.301 KB) | DOI: 10.29080/systemic.v2i2.109

Abstract

Penjadwalan diperlukan untuk mengatur waktu kerja, sehingga didapatkan jadwal yang seefisien mungkin. Sebuah penjadwalan akan tampak mudah jika komponen yang dijadwalkan dalam jumlah relatif sedikit, namun akan menjadi rumit jika komponen penyusunnya dalam jumlah yang besar. Saat ini telah banyak metode yang digunakan untuk menyelesaikan masalah penjadwalan matakuliah. Metode yang digunakan seperti, teknik intelligent search, metode graph, dan algoritma genetika. Pada teknik intelligent search digunakan pendekatan heuristic untuk memecahkan masalah, yaitu dilakukan pencarian dengan urutan dosen – waktu – ruang. Algoritma genetika dapat digunakan sebagai alternatif solusi untuk menyelesaikan masalah penjadwalan mata kuliah. Jadwal mata kuliah diperoleh dari kromosom yang memiliki nilai fitness terbaik.
Super Smart Optimized Round Robin Achmad Teguh Wibowo
Systemic: Information System and Informatics Journal Vol. 2 No. 2 (2016): Desember
Publisher : Program Studi Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (525.645 KB) | DOI: 10.29080/systemic.v2i2.110

Abstract

Aspek penting dalam sistem operasi adalah multiprogramming. Multiprogramming adalah proses atau metode yang digunakan untuk mengekssekusi beberapa proses secara bersamaan dalam memori. Tujuan utamanya adalah untuk meminimalkan Average Waiting Time, Average Turnaround Time, dan memaksimalkan penggunaan CPU. Ada berbagai algoritma yang digunakan dalam multiprogramming seperti First Come First Serve (FCFS), Shortest Job First (SJF), Priority Scheduling (PS) dan Round Robin(RR). Diantara semua itu yang paling sering digunakan adalah Round Robin. Round Robin merupakan algoritma penjadwalan yang optimal dengn sistem timeshared. Dalam RR, waktu kuantum bersifat statis dan algoritma ini bergantung pada besarnya kuantum yang dipilih/digunakan. Kuantum inilah yang berpengaruh pada Average Waiting Time dan Average Turnaround Time nantinya. Tujuan dari makalah ini adalah mengusulkan algoritma yang lebih baik daripada Round Robin sederhana dan Smart Optimized Round Robin sebelumnya.
Clustering Kinerja Akademis Mahasiswa Menggunakan Fuzzy C-means Nurissaidah Ulinnuha
Systemic: Information System and Informatics Journal Vol. 2 No. 2 (2016): Desember
Publisher : Program Studi Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (763.582 KB) | DOI: 10.29080/systemic.v2i2.112

Abstract

Dunia pendidikan khususnya di universitas sering mengalami masalah dengan tidak tercapainya visi dan misi institusi. Pemantauan kinerja akademik mahasiswa menjadi peranan yang sangat penting di lembaga-lembaga perguruan tinggi sehingga salah satu tolak ukurnya adalah sistem monitoring dan evaluasi yang bersifat obyektif dan subyektif.Salah satu cara untuk memonitor perkembangan akademik mahasiswa adalah dengan mengelompokkan mahasiswa berdasarkan kesamaan karakteristik dan kemampuan.Pada penelitian kali ini parameter-parameter yang digunakan berupa nilai-nilai indeks prestasi semester 1 sampai 3 dan nilai indeks prestasi komulatif dari data mahasiswa program studi matematika.Dari data tersebut akan di cluster menggunakan Algoritma Fuzzy C-Means.Clustering menggunakan Fuzzy C-Means pada semua parameter-parameter nantinya akan terkelompok ke dalam mahasiswa dengan nilai sangat memuaskan, memuaskan dan kurang memuaskan. Hal inibertujuan agar dapat mempermudah memonitoring mahasiswa yang berada pada cluster yang sama.Dengan adanya sistem monitoring akan membantu mahasiswa untuk memperbaiki hasil akademisnya. Dari hasil uji coba dengan menggunakan sistem Fuzzy C-Means Clustering ke dalam 3 cluster dengan 16 data yang di training didapatkan akurasi RMSE dan 4 data yang di testing didapatkan akurasi RMSE 0.1165.
Sistem Prediksi Saham Menggunakan Adaptive Neuro Fuzzy Inference System (Studi Kasus Saham Mingguan PT Astra Agro Lestari,Tbk) Yuniar Farida
Systemic: Information System and Informatics Journal Vol. 2 No. 2 (2016): Desember
Publisher : Program Studi Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (759.745 KB) | DOI: 10.29080/systemic.v2i2.113

Abstract

Informasi mengenai harga saham sangat dibutuhkan oleh investor karena pembelian saham akan dilakukan pada saat harga rendah dan sebaliknya penjualan saham dilakukan pada saat harga tinggi. Untuk memprediksi perubahan harga-harga saham di setiap periode dapat dilakukan penelitian sebagai acuan bagi investor dan manajemen perusahaan dalam mengambil keputusan. Metode yang digunakan untuk memprediksi yaitu metode Adaptive Neuro Fuzzy Inference System (ANFIS). Pada penelitian ini metode ANFIS diimplementasikan dengan struktur standar ANFIS yaitu lima layer. Namun sebagai data inputan dianalisis menggunakan analisis time series. Kemudian dihitung RSME sistem prediksi tersebut menggunakan data training dan data testing yang diambil secara acak. Hasil perhitungan RSME dalam proses prediksi diharapkan mengetahui pengolahan data untuk time series begitupun untuk mendapatkan error terkecil sebesar 0,001.

Page 1 of 1 | Total Record : 5