cover
Contact Name
Nining Asniar Ridzal
Contact Email
niningasniarridzal84@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
niningasniarridzal84@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota bau bau,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen
ISSN : 25980696     EISSN : 26849283     DOI : -
Core Subject : Economy,
Jurnal Akuntansi Manajemen diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Buton. Jurnal ini dimaksudkan sebagai media berbagi ilmu pengetahuan dan karya ilmiah di kalangan akademisi yang menggeluti bidang akuntansi dan manajemen. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun, yaitu bulan April dan November.
Arjuna Subject : -
Articles 110 Documents
ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS PADA BADAN PENGELOLA KEUANGAN DAN ASET DAERAH (BPKAD) KOTA BAUBAU Agustyawati, Dwi
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 2 No 1 (2019): APRIL
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/jiam.v2i1.257

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pelaksanaan sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kota Baubau sesuai dengan peraturan yang berlaku. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa sistem penatausahaan penerimaan dan pengeluaran kas telah dilengkapi dengan dokumen, Surat Tanda Bukti Pembayaran, Surat Tanda Setor (STS) dan Nota Kredit telah sesuai dengan pemendagri No. 21 Tahun 2011. Selanjutnya sistem pengeluaran kas atas beban Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang digunakan sudah sesuai dengan peraturan yang digunakan. Sistem dan prosedur pengeluaran kas di Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Baubau sudah efektif, hal ini dilihat dari penyelesaian Surat Perintah Membayar (SPM) yang masuk di Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kota Baubau dapat dilakukan dalam jangka waktu 1 hari dengan memenuhi persyaratan yang telah ditentukan. Keywords: Sistem Informasi Akuntansi; Penerimaan Kas; Pengeluaran Kas
ANALISIS PENGARUH MODAL KERJA TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DIBURSA EFEK INDONESIA (BEI) Agustyawati, Dwi
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 2 No 2 (2019): NOVEMBER
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Modal kerja menjadi hal yang penting dibahas dalam usaha meningkatkan profitabilitas dikarenakan modal kerja merupakan pembelanjaan jangka pendek perusahaan yang diharapkan akan dapat kembali lagi masuk dalam perusahaan dalam waktu jangka pendek. Hal ini seiring dengan tujuan utama perusahaan yaitu meningkatkan profitabilitas dikarenakan modal kerja berperan dalam menopang operasi serta kegiatan perusahaan. Adanya modal kerja yang cukup memungkinkan bagi perusahaan untuk beroperasi dengan seekonomis mungkin sehingga perusahaan tidak akan mengalami kesulitan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh modal kerja terhadap profitabilitas pada perusahaan manufaktur yang terdaftar diBursa Efek Indonesia. Objek penelitian ini adalah 30 perusahaan manufaktur yang terdaftar diBursa Efek Indonesia pada sektor industri barang konsumsi.Data laporan keuangan yang digunakan adalah laporan keuangan perusahaan selama 3 tahun terakhir, dari tahun 2015 – 2017. Jenis data dalam penelitian ini adalah data kuantitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi linear sederhana. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi. Untuk mendapatkan tingkat akurasi dan dapat mengetahui apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel independent (modal kerja) terhadap variabel dependent (Profitabilitas) dengan menggunakan persamaan perhitungan modal kerja dan persaam perhitungan profitabilitas. Dari penelitian ini dapat diketahui bahwa modal kerja memberikan hasil yang signifikan terhadap return on total asset( ROA). Hasil penelitian menunjukan bahwa modal kerja berpengaruh terhadap profitabilitas pada perusahaan manufaktur yang terdapat dibursa efek indonesia pada sektor industri barang konsumsi. Hal ini dapat dilihat dari nilai t hitung lebih besar dari nilai t tabel : 0,211> 2,048.
ANALISIS PENERAPAN METODE PENCATATAN DAN PENILAIAN PERSEDIAAN BARANG DAGANGAN DI TOKO LIWANDA BAUBAU Ridzal, Nining Asniar
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 2 No 2 (2019): NOVEMBER
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Persediaan pada umumnya meliputi jenis barang yang jumlahnya cukup banyak dan merupakan salah satu bagian yang terpenting dari seluruh aktiva perusahaan. Jumlah persediaan barang dagangan harus disesuaikan dengan tingkat kebutuhan agar dapat memenuhi permintaan konsumen namun tetap memperhatikan biaya-biaya lain yang berhubungan dengan barang tersebut. Perusahaan akan mengalami kerugian jika tidak memperhitungkan tingkat persediaan yang dimiliki. Transaksi yang berhubungan dengan persediaan barang dagangan merupakan aktivitas yang paling sering terjadi, sehingga diperlukan pencatatan dan penilaian secara terus menerus dan berkesinambungan. Selain untuk mengetahui kuantitas dan nilai persediaan barang setelah menghitung biaya-biaya yang dikeluarkan dalam pembelian. Pencatatan dan penilaian inilah yang juga akan menjadi dasar untuk mengetahui seberapa besar keuntungan yang telah diperoleh atau kerugian yang harus ditanggung perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode pencatatan dan penilaian persediaan barang dagangan dan apakah telah sesuai dengan pernyataan standar akuntansi Keuangan (PSAK No. 14). Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif yaitu memberikan gambaran mengenai fakta-fakta yang diperoleh dari hasil penelitian lapangan secara komprehensif. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa toko Liwanda menerapkan metode pencatatan perpectual terhadap persediaan barang dagangan. Dan metode penilaian persediaan barang dagangan yang diterapkan yaitu metode eceran. Yang mana metode penilaian persediaan barang dagangan pada toko Liwanda telah sesuai dengan pernyataan Standar Akuntansi keuangan (PSAK No. 14) yang secara eksplisit dikatakan bahwa metode harga eceran sangat cocok diaplikasikan pada usaha ritel seperti yang dijalankan Toko Liwanda.
ANALISIS KONTRIBUSI RETRIBUSI PELAYANAN PASAR TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA BAU-BAU Hasni, Hasni
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 2 No 2 (2019): NOVEMBER
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kota Baubau merupakan salah satu daerah otonom di Provinsi Sulawesi Tenggara. Sejak menjadi daerah otonom, Kota Baubau telah berupaya untuk meningkatkan pembangunan fisik dan non fisik guna meningkatkan pelayanan serta kesejahteraan masyarakat Kota Baubau berdasarkan prinsip keterbukaan, partisipasi atau pertanggung jawaban kepada masyarakat. Oleh sebab itu, dalam hal ini Pemerintah Kota Baubau harus berperan penting dalam upaya menghimpun sumber-sumber penerimaan daerah yang merupakan bagian dari pembangunan daerah yang ada sebagai modal pembangunan daerah.Dari berbagai macam sumber-sumber penerimaan daerah di Kota Baubau, terdapat sumber penerimaan yang berasal dari retribusi daerah yang meliputi retribusi jasa umum, retribusi jasa usaha dan retribusi perizinan. Daerah Provinsi, Kabupaten/Kota diberi peluang dalam menggali potensi sumber-sumber keuangannya dengan menetapkan jenis retribusi selain yang telah ditetapkan, sepanjang memenuhi kriteria yang telah ditetapkan dan sesuai dengan aspirasi masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kontribusi retribusi pelayanan pasar terhadap Pendapatan Asli Daerah Kota Baubau.Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptis kuantitatif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tahun 2015 pendapatan Asli daerah yang dikelola oleh pemerintah daerah Kota Baubau sebesar Rp. 28.365.263.333, dan pendapatan retribusi pelayanan pasar Rp. 244.565.250, hal ini menunjukan bahwa kontribusi retribusi pelayanan pasar dalam Pendapatan Asli Daerah adalah sebesar 0,86%. Pada tahun 2016 pendapatan Asli daerah Kota Baubau sebesar Rp. 34.449.723.144, dan pendapatan retribusi pelayanan pasar Rp. 421.339.450, hal ini menunjukan bahwa kontribusi retribusi pelayanan pasar dalam Pendapatan Asli Daerah adalah sebesar 0,12%. Pada tahun 2017 pendapatan Asli daerah Kota Baubau sebesar Rp. 50.312.819.293,36 dan pendapatan retribusi pelayanan pasar Rp. 460.751.450, hal ini menunjukan bahwa kontribusi retribusi pelayanan pasar dalam Pendapatan Asli Daerah adalah sebesar 0,91%.
PENGARUH TEKNOLOGI INFORMASI, KOMPETENSI, DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA PENGELOLAAN KEUANGAN PADA BADAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASSET DAERAH (BPKAD) KOTA BAUBAU Mustaqim, Fariz
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 2 No 2 (2019): NOVEMBER
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis signifikansi pengaruh teknologi informasi terhadap kinerja pengelolaan keuangan, Untuk menguji dan menganalisis signifikansi pengaruh kompetensi terhadap kinerja pengelolaan keuangan, Untuk menguji dan menganalisis signifikansi pengaruh kompensasi terhadap kinerja pengelolaan keuangan, Untuk menguji dan menganalisis variabel yang lebih dominan berpengaruh terlhadap kinerja keuangan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Objek Penelitian ini adalah Badan Pengelolaan Keuangan dan Asset Daerah (BPKAD) di Kota Baubau. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sensus yaitu seluruh pegawai Badan Pengelolaan Keuangan dan Asset Daerah Kota Baubau. Metode pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner dan diolah dengan menggunakan aplikasi statistik SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknologi informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pengelolaan keuangan; kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pengelolaan keuangan; kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pengelolaan keuangan; teknologi informasi merupakan variabel yang lebih dominan berpengaruh terhadap kinerja pengelolaan keuangan.
ANALISIS SUMBER DAN PENGGUNAAN MODAL KERJA PADA PT. INDOFOOD CBP SUKSES MAKMUR Tbk Pardana, Deki
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 2 No 2 (2019): NOVEMBER
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk menganalsis sumber dan penggunaan modal kerja pada PT. Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. Metode analisis data menggunakan metode kuantitatif. Metode pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Secara umum sumber dan penggunaan modal kerja pada PT. Indofood CBP Sukses Makmur Tbk untuk periode 2015 sampai dengan 2016 sudah efesien. Sumber modal kerja yang merupakan tulang punggung operasi perusahaan selalu tersedia dan mengalami kenaikan dari tahun sebelumnya, sehingga kebijakan perusahaan khususnya yang berkaitan dengan operasionalisasi guna mendapatan laba (profitabilitas) dapat dicapai. Kebijakan penggunaan modal kerja dapat dikatakan sesuai dengan sasaran manajemen.Melaui pengadaan kewajiban perusahaan sebagai salah satu sumber modal kerja perusahaan, PT. Indofood CBP Sukses Makmur Tbk mampu menggunakan sumber modal tersebut dengan efisien sehingga mampu menghasilkan kekayaan dalam bentuk aktiva yang berguna bagi jalannya aktivitas bisnis perusahaan selama tahun 2016.
ANALISIS EFEKTIVITAS PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH PADA BADAN PENGELOLA KEUANGAN, ASET DAN PENDAPATAN DAERAH (BPKAPD) KOTA BAUBAU Mahmuda, Dewi
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 2 No 2 (2019): NOVEMBER
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk menganalisis efektivitas pengelolaan keuangan daerah pada Badan Pengelola Keuangan, Aset Dan Pendapatan Daerah (BPKAPD) Kota Baubau Penelitian dilakukan di selama bulan Agustus sampai dengan September tahun2018.Metodeanalisis data yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkanbahwa rasio kemandirian Pemerintah Kota Baubau tahun 2015 sampai 2017 belum dapat dikatakan sebagai daerah yang mandiri dalam mengelola keuangan daerahnya. Rasio kemandirian di Kota Baubau selama tahun 2015, 2016 dan 2017 adalah masing-masing sebesar 10,79%, 12.65%.dan 11,82%. Sedangkan rasio efektivitas menunjukkan tingkat kemampuan keuangan daerah sangat efektif. Terbukti dengan hasil perhitungan rasio kemandirian selama tahun 2015, 2016 dan 2017 adalah masing-masing sebesar 102,79%., 119,97% dan 102,29%.
ANALISIS OVERLAY TERHADAP POTENSI PAJAK DAERAH SEBAGAI SUMBER PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) KOTA BAUBAU Rais R., Muhammad
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 2 No 2 (2019): NOVEMBER
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi pajak daerah sebagai sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) kota Baubau dengan menggunakan analisis overlay. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan studi dokumen. Data analisis dengan analisis overlay.Hasil penelitian menunjukkan pertumbuhan dan kontribusi dilakukan matrik berdasarkan berdasarkan analisis overlay tahun 2014-2016. Untuk tahun 2014 yang masuk kategori prima yaitu pajak hotel, pajak restoran, pajak reklame, pajak penerangan jalan, bea perolehan hak atas tanah dan bangunan dan pajak bumi dan bangunan (PBB). Dan kategori berkembang yaitu pajak hiburan dan pajak mineral bukan logam dan batuan. Sedangkan tahun 2015 yang masuk kategori prima yaitu pajak hotel, pajak restoran, pajak reklame, pajak hiburan, pajak penerangan jalan dan pajak bumi dan bangunan (PBB). Dan kategori berkembang yaitu pajak parkiran. Dan kategori terbelakang yaitu pajak mineral bukan logam dan batuan. Dan kategori potensial yaitu bea perolehan hak atas tanah dan bangunan. Sedangkan untuk tahun 2016 yang masuk kategori prima yaitu pajak hotel, pajak restoran, pajak reklame, pajak penerangan jalan, bea perolehan hak atas tanah dan bangunan dan pajak bumi dan bangunan (PBB). Dan kategori berkembang yaitu pajak parkir sedangkan kategori terbelakang yaitu pajak mineral bukan logam dan batuan karena pertumbuhan dan kontribusi ? 1.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN TINGKAT PENDIDIKAN TERHADAP MOTIVASI PEGAWAI PADA RSUD MAJENE Narwis, Agussalim; Sahur, M. Ramli
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 2 No 2 (2019): NOVEMBER
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/jiam.v2i2.461

Abstract

RSUD Majene adalah unsur penunjang penyelenggaraan Pemerintah Daerah Kabupaten Majene di bidang pelayanan kesehatan yang mempunyai tugas melaksanakan upaya kesehatan secara berdaya guna dan berhasil guna dengan mengutamakan upaya penyembuhan, pemulihan yang dilaksanakan secara serasi, terpadu dengan upaya peningkatan serta pencegahan dan melaksanakan upaya rujukan. Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Majene mempunyai tugas pokok: Melaksanakan Pelayanan Kesehatan (Caring) dan penyembuhan (Curing) penderita serta pemulihan keadaan cacat badan dan jiwa (Rehabilitation), serta melaksanakan upaya rujukan; menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang bermutu sesuai standar pelayanan rumah sakit, hasil penelitian menunjukkan bahwa Lingkungan Kerja berpengaruh signifikan  terhadap Motivasi pegawai pada Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Majene dan juga tingkat pendidikan, Data telah dianalis dengan menggunakan software SPSS versi 2.1, bahwa Pengaruh variabel bebas lingkungan kerja  terhadap motivasi adalah 0,139, artinya jika variabel gaji ditingkatkan 1 satuan dan tingkat pendidikan konstan maka akan menyebabkan peningkatan nilai variabel motivasi  sebesar 0,139 satuan.  Pengaruh tingkat pendidikan terhadap motivasi pegawai RSUD Majene. adalah 0,310 , artinya jika variable lingkungan kerja ditingkatkan 1 satuan dan tingkat pendidikan konstan  maka akan menyebabkan peningkatan nilai variabel motivasi  sebesar 0,310 satuan. Berdasarkan analisis korelasi berganda dapat diketahui bahwa variable tingkat pendidikan (X2) mempunyai pengaruh yang lebih dominan sebesar 0,310 dibandingkan lingkungan kerja (X1) sebesar 0,139. Kata Kunci : Disiplin kerja, Pegawai, Tingkat Pendidikan ABSTRACT Majene HOSPITAL is a supporting element of the regional government of Majene Regency in the field of health care that has the task of implementing health efforts effectively and successfully in order to prioritize healing efforts, recovery That are implemented in a compatible, integrated with the efforts to improve and prevent and carry out referral efforts. Majene District General Hospital has a basic task: implementing Caring and Healing (Curing) sufferers and restoring the condition of disability and body (Rehabilitation), and carrying out referral efforts; Conducting quality healthcare services according to hospital service standards, research results show that the working environment has significant effect on employee motivation at the district General Hospital of Majene and also Education, Data has been analysts by using SPSS software version 2.1, that the effect of a variable-free working environment against motivation is 0.139, meaning if the salary variable is increased by 1 unit and the constant education level will cause Increased motivational variable value of 0.139 units.  Effect of education on the motivation of the officers of the RSUD Majene. is 0.310, meaning that if the working environment variable is increased by 1 unit and the constant level of education it will lead to an increase in the motivational variable value of 0.310 units. Based on the multiple correlation analysis it can be noted that the education level variable (X2) has a more dominant effect of 0.310 than the working environment (X1) of 0.139.    
PERAN MEDIASI REPUTASI PERUSAHAAN TERHADAP HUBUNGAN UKURAN DEWAN DIREKSI DAN RETURN SAHAM Jao, Robert; Daromes, Fransiskus E.; Yono, Benhard
Jurnal Ilmiah Akuntansi Manajemen Vol 3 No 1 (2020): APRIL
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Buton

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/jiam.v3i1.611

Abstract

Ukuran yang besar dari dewan direksi bermanfaat bagi perusahaan untuk membentuk reputasi dan menjadi sinyal baik bagi investor. Penelitian ini memiliki tujuan menginvestigasi pengaruh ukuran dewan direksi terhadap return saham baik secara langsung maupun secara tidak langsung melalui reputasi. Populasi dalam penelitian ini berupa semua perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama tahun 2015-2018. Penggunaan metode non-probability secara purposive terpilih 32 perusahaan sebagai sampel dalam penelitian ini. Data yang digunakan berupa data sekunder terdiri dari laporan tahunan, corporate image index, dan harga saham penutupan. Untuk menguji hipotesis digunakan metode analisis jalur dan uji sobel. Hasil analisis menyatakan bahwa ukuran dewan direksi berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap reputasi perusahaan. Ukuran dewan direksi dan reputasi perusahaan berpengaruh secara positif namun tidak signifikan terhadap return saham. Penelitian ini juga menemukan bahwa pengaruh dewan direksi terhadap return saham tidak dapat dimediasi oleh reputasi perusahaan.

Page 3 of 11 | Total Record : 110