cover
Contact Name
deni Triyanto
Contact Email
dtriyanto992@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
an@unihaz.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
MIMBAR : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik
ISSN : 22525270     EISSN : 26206056     DOI : -
Core Subject : Social,
MIMBAR : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik is scientific journal dedicated to development of Social Sciences the article is based on the field research finding and published in each six months regularly by the management of Social and political Faculty, the university of Prof. Dr. Hazairin, SH.
Arjuna Subject : -
Articles 176 Documents
PENGARUH KEPEMIMPINAN CAMAT TERHADAP EFEKTIVITAS KERJA PEGAWAI PADA KANTOR CAMAT CURUP KABUPATEN REJANG LEBONG Sudriyanti Putri; Shely Adelia
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 7 No 1 (2018): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32663/jpsp.v7i1.419

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan camat terhadap efektivitas kerja pegawai pada Kantor Camat Curup Kabupaten Rejang Lebong. Hipotesis penelitian ini adalah “kepemimpinan camat berpengaruh secara signifikan terhadap efektivitas kerja pegawai pada Kantor Camat Curup Kabupaten Rejang Lebong. Populasi dalam penelitian ini,yaitu pegawai pada Kantor Camat Curup Kabupaten Rejang Lebong yang berjumlah 22 orang, adapun sampel penelitian berjumlah 19 orang dengan derajat kepercayaan sebesar 5% sesuai dengan tabel perhitungan Isaac dan Michael. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan menggunakan tiga tahapan yaitu; a) uji normalitas data; b) analisis statistic deskriptif; dan c) uji pengaruh. Berdasarkan hasil analisis SPSS diketahui bahwa; (1) Kepemimpinan berpengaruh secara signifikan terhadap efektivitas kerja pegawai pada Kantor Camat Curup Kabupaten Rejang Lebong. Hal ini dilihat dari nilai korelasi yang diperoleh antara Variabel Kepemimpinan (X) dan Variabel Evektivitas Kerja (Y) adalah sebesar 71,498. Hasil pengujian menunjukkan p–value (Sig.) sebesar 0,000. Karena p–value (Sig.) < 5% maka H0 ditolak. Artinya, dengan kepercayaan 95%, dapat dinyatakan bahwa ada hubungan yang signifikan antara Variabel Kepemimpinan (X) dan Variabel Efektivitas Kerja (Y). (2) Untuk meningkatkan efektivitas kerja pegawai pada Kantor Camat Curup Kabupaten Rejang Lebong , maka perlu dilakukan manipulasi berupa peningkatan kepemimpinan oleh Camat Curup Kabupaten Rejang Lebong.
ANALISIS INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT DALAM PELAYANAN E-KTP DI KECAMATAN AIR NIPIS KABUPATEN BENGKULU SELATAN A. Aziz Zulhakim
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 3 No 2 (2014): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tata kelola pemerintahan yang baik merupakan suatu penyelenggaraan manajemen pembangunan yang bertanggungjawab, sejalan dengan prinsip demokratis serta terciptanya nilai yang efektif dan efisien. Kecamatan Air Nipis menjadi salah satu organisasi pemerintah yang menjadi pelaksana di dalam pelayanan e-KTP. Tentunya pembuatan e-KTP ini berlaku bagi semua warga yang terdata sebagai penduduk di Kecamatan Air Nipis. Penelitian ini mengacu pada 14 indikator Kepmenpan yang relevan, valid dan reliable untuk melakukan pengukuran atas indeks kepuasan masyarakat dalam pelayanan e-KTP yang dilakukan oleh aparat di Kecamatan Air Nipis. Berdasarkan hasil penelitian ini, penilaian Indeks Kepuasan Masyarakat terhadap pelayanan e-KTP di Kecamatan Air Nipis dapat dikategorikan baik. Penilaian ini berdasarkan 14 indikator dari Pedoman Umum yang dikeluarkan oleh Kep. Men PAN No. 25 tahun 2004. Hasil yang didapatkan dari nilai IKM yang setelah dikonversi, dengan penilaian sebagai berikut: Nilai Indeks x Nilai Penimbang atau hasil penilaian di dalam penelitian ini adalah 22.531 x 25 = 63.27. Nilai 63.27 dapat dikategorikan baik. Adapun penilaian secara keseluruhan akan pelayanan yang diberikan oleh aparatur, dari 14 indikator yang diuraikan, terdapat 3 unsur yang mendapat nilai kurang baik dan 11 unsur lainnya mendapatkan kategori penilaian baik. Untuk penilaian baik masih dirasa perlu untuk ditingkatkan kembali, agar pelayanan yang diharapkan oleh masyarakat benar-benar dirasakan baik.
IMPLEMENTASI UNDANG UNDANG NOMOR 6 TAHUN 2014 PASAL 24 TENTANG PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DESA DI DESA PEKIK NYARING KECAMATAN PONDOK KELAPA KABUPATEN BENGKULU TENGAH Anwar Hamid
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 6 No 4 (2017): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32663/jpsp.v6i4.239

Abstract

Pentingnya Analisis Implementasi Undang Undang Nomor 6 Tahun 2014 Pasal 24 tentang Penyelenggaraan Pemerintahan Desa di Desa Pekik Nyaring Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah yaitu guna menjauhkan praktik pnyelengaraan pemerintah desa yang tidak sesuai dengan regulasi yang ada. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi Undang Undang Nomor 6 Tahun 2014 Pasal 24 tentang Penyelenggaraan Pemerintahan Desa di Desa Pekik Nyaring Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah menggunakan metode kualitatif. Hasilnya menunjukkan dari segi akuntabilitas Pemerintahan Desa masih terdapat kekeliruan dalam pembagian anggaran belanja desa yang kurang sesuai dengan peraturan pemerintah. Dari segi profesionalitas, kurang disiplinnya pegawai dalam bekerja menimbulkan paradigma dimasyarakat bahwa dengan memberikan upah lebih maka urusan akan cepat selesai. Dari segi partisipatif dengan dilibatkannya unsur masyarakat dalam kegiatan yang dilaksanakan desa terdapat celah oleh golongan masyarakat tertentu yang ingin mendapatkan keuntungan lebih dan jalannya pemerintahan terhambat dikarenakan sarana dan prasarana yang kurang lengkap dan memadai seperti kantor desa yang kecil, kualitas SDM dan kendaraan oprasional untuk kegiatan lapangan.
PENGARUH PELAKSANAAN KEBIJAKAN ATAU ATURAN TERHADAP PELAYANAN SEKTOR PUBLIK DI KELURAHAN PURWODADI KECAMATAN ARGA MAKMUR KABUPATEN BENGKULU UTARA Adi Sutojo
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 4 No 2 (2015): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada hakekatnya penyelenggaraan pelayanan publik merupakan amanat yang diberikan rakyat kepada penyelenggara negara (ekskutif dan legislatif) untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Peningkatan kesejahteraan ini dilakukan dengan memprioritaskan pelayanan-pelayanan dasar bagi masyarakat. Surat Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara No: 63/Kep./M.PAN/7/2003 tentang Pedoman Umum Penyelenggaraan Layanan Publik merupakan kebijakan yang bertujuan untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dan bersifat Eksploratif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Pelaksanaan Surat Keputusan (SK) Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara (MENPAN) Nomor 63/KEP.M.PAN/7/2003 dilaksanakan secara baik di Kantor Lurah Purwodadi Kabupaten Bengkulu Utara. Secara kumulatif mayoritas responden merasakan hasil kepuasan yang relatif tinggi terhadap pelayanan publik di Kelurahan Purwodadi yang artinya pelayanan yang diberikan di Kelurahan Purwodadi bernilai tinggi atau memuaskan masyarakat. Pelaksanaan Surat Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara No.63/KEP/M.PAN/7/2003 berpengaruh terhadap Pelayanan Publik di Kelurahan Purwodadi Kecamatan Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara.
ANALISIS PEMBERIAN DANA DESA DALAM PENURUNAN ANGKA KEMISKINAN DI PROVINSI BENGKULU Harmiati Harmiati; Mulyadi Mulyadi; Evsa Wulan Suri; Deni Triyanto
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 8 No 1 (2019): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32663/jpsp.v8i1.833

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meneliti pengaruh pemberian dana desa terhadap penurunan angka kemiskinan di Provinsi Bengkulu. Data yang digunakan adalah data kemiskinan pada sembilan Kabupaten di Provinsi Bengkulu dari tahun 2015 -2018. Alat analisis yang digunakan adalah Scatter Plot Korelasi dengan data panel. Untuk melihat korelasi antara tingkat kemiskinan dengan besarnya dana desa yang diterima masing-masing Kabupaten di Provinsi Bengkulu tahun 2015 -2018. Hasil analisis dapat disimpulkan bahwa penurunan kemiskinan tidak berkorelasi dengan pemberian dana desa pada Kabupaten di Provinsi Bengkulu. Sehingga tujuan pemberian dana desa untuk peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat belum tercapai
ANALISIS PENERAPAN PRINSIP-PRINSIP GOOD GOVERNANCE DALAM PELAYANAN PERIZINAN Mulyadi Mulyadi; Romdana Romdana
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 7 No 2 (2018): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32663/jpsp.v7i2.679

Abstract

Penerapan prinsip-prinsip good governance pada pelayanan perizinan sangat penting karena untuk menjaga standar kualitas pelayanan perizinan yang diberikan oleh DPMPTSP Provinsi Bengkulu, Tujuan penelitian untuk mengetahui apakah prinsip-prinsip good governance telah diterapkan dengan baik pada pelayanan perizinan DPMPTSP Provinsi Bengkulu. Pendekatan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menemukan bahwa penerapan prinsip-prinsip good governance pada pelayanan perizinan di DPMPTSP Provinsi Bengkulu diterapkan dengan baik, sebagaimana dibuktikan dari hasil penelitian : 1) Transparansi pelayanan perizinan sudah baik terlihat bagaimana informasi pelayanan yang disediakan oleh DPMPTSP Provinsi Bengkulu bagi masyarakat yang akan mengakses pelayanan perizinan, 2) Resposivitas sudah diterapkan dengan baik terlihat bagaimana daya tanggap yang diberikan oleh aparatur pelayanan kepada masyarakat pengguna pelayanan yang mengalami kesulitan pendaftaran, 3) efektivitas dan efisiensi diterapkan dengan baik dilihat dari ketersediaan sumber daya yang layak, adanya monitoring dan evaluasi setiap 2 kali setahun serta adanya pembagian tugas pokok dan fungsi yang jelas dari atasan.
KUALITAS PELAYANAN PUBLIK BIDANG KESEHATAN PASCA BENCANA GEMPA BUMI 12 SEPTEMBER 2007 DITINJAU DARI DIMENSI KEYAKINAN DAN DIMENSI EMPATI DI BENGKULU UTARA Salamun Salamun
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 6 No 3 (2017): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32663/jpsp.v6i3.765

Abstract

Penelitian ini berupaya untuk mendeskripsikan kualitas pelayanan publik bidang kesehatan pasca bencana alam gempa bumi 12 September 2007 di Kabupaten Bengkulu Utara dengan study kasus pada Badan Pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Bengkulu Utara. Focus kajian dalam penelitian ini diarahkan pada dua dimensi utama kualitas pelayanan public, yaitu keyakinan (confidence), dan empati (emphaty). Penelitian ini metode yang digunakan adalah metode kualitatif dengan sasaran aparatur pelaksana dan pengguna jasa yang dipilih dengan tehnik purposive dan accidental sampling. Metode pengumpulan data menggunakan teknik wawancara mendalam (in-depth interview), observasi dan dokumentasi. Sedangkan analisis data menggunakan tehnik kualitatif deskriptif dengan model interaktif. Hasil penelitian menunjukkan: (1) dari dimensi keyakinan, para petugas BP-RSUD Kabupaten Bengkulu Utara memiliki kompetensi yang memadai dan sikap yang santun dalam memberikan pelayanan, (2) dari dimensi empati, terdapat adanya kesediaan dan upaya petugas untuk berempati terhadap kondisi-kondisi pengguna jasa. Secara umum kualitas pelayanan public di BP-RSUD Kabupaten Bengkulu Utara telah memenuhi kriteria baik. Karena dua dimensi utama yang menjadi focus dalam penelitian ini yaitu dimensi keyakinan dan dimensi empati sudah bisa dilakukan dengan baik sesuai dengan standar pelayanan yang di inginkan pengguna jasa layanan (costumers).
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PEMERINTAH TENTANG ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN Tri Purwanti
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 7 No 1 (2018): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32663/jpsp.v7i1.425

Abstract

Administrasi kependudukan adalah bagian sistem dari administrasi negara, memiliki peranan penting dalam pemerintahan dan pembangunan penyelenggaraan administrasi kependudukan. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan implementasi kebijakan pemerintah tentang administrasi kependudukan di Kantor Kecamatan Sindang Beliti Ilir Kabupaten Rejang Lebong, menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan pelaksanaan pelayanan administrasi kependudukan pada kantor kecamatan Sindang Beliti Ilir Kecamatan Rejang Lebong sudah memiliki landasan ketentuan perundang-undangan yang cukup komprehensif. Sistem dan prosedur pelayanan sudah dilaksanakan sesuai standar ketentuan UU Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan, selanjutnya standar pelayanan publik mengacu pada UU Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik. Sumber daya manusia pelaksanaan pelayanan tidak ada permasalahan berarti kecuali kurangnya personel yang sanggup menangani database SIAK secara utuh. Berkenaan dengan komunikasi Organisasi yang dilakukan Kantor Kecamatan adalah dua bentuk, komunikasi organisasi internal serta komunikasi organisasi eksternal (antar intansi/lembaga).
EFEKTIVITAS KOMUNIKASI KEPALA DESA DALAM MELESTARIKAN TRADISI GOTONG ROYONG DI DESA TABA PASEMAH KABUPATEN BENGKULU TENGAH Evsa Wulan Suri
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 6 No 4 (2017): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32663/jpsp.v6i4.241

Abstract

Gotong royong adalah ciri dari kehidupan bangsa Indonesia yang berlaku secara turun-temurun, sehingga membentuk perilaku sosial yang nyata kemudian membentuk tata nilai kehidupan sosial. Gotong royong adalah warisan budaya yang patut dilestarikan dan menjadi pondasi awal dalam membangun kemandirian desa demi tujuan pembangunan pemerintahan yang optimal. Namun derasnya arus globalisasi mempengaruhi aktualisasi gotong royong menjadi sesuatu yang langka. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif, yaitu wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Informan ini terdiri dari informan kunci yaitu (BPD). hasil penelitian dan pembahasan maka disimpulkan yaitu komunikasi yang dilakukan Kepala Desa Taba Pasemah terbukti sudah cukup efektif dan terjalin baik antara kepala desa dan masyarakat desa sehingga terdapat perubahan perilaku dan sikap bagi masyarakat yang apatis menjadi lebih aktif berperan dalam kegiatan gotong royong. Kepala Desa Taba Pasemah melakukan komunikasi baik secara personal maupun kelompok dan baik tatap muka maupun melalui media elektronik dan mendia sosial internet. Kepala Desa membagi kelompok kegiatan gotong royong seperti kelompok kematian, kelompok yasinan, kelompok acara syukuran, kelompok Sarapal Anam, dan sebagainya. Kepala Desa tetap mengintruksikan warga lain untuk selalu membantu apapun kegiatan yang butuh ditolong bagi warga yang apatis sebagai wujud bentuk komunikasi non verbal yang ampuh membuat warga yang apatis merasa malu dan kedepannya menjadi aktif dalam kegiatan gotong royong.
PENGARUH DISIPLIN KERJA, MOTIVASI KERJA DAN ETOS KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI ADMINISTRASI UNIVERSITAS PROF. DR. HAZAIRIN, SH BENGKULU Markoni Markoni; Fauzan Fauzan
Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial Dan Politik Vol 4 No 2 (2015): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni)
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Prof Dr Hazairin, SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah Bagaimana Pengaruh Disiplin Kerja, Motivasi Kerja dan Etos Kerja terhadap Kinerja Pegawai Administrasi Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH Bengkulu. Penelitian ini menggunakan data Primer dengan Sampel sebanyak 40 Orang Responden. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik Systematic rendom sampling. Analisis dilakukan dengan metode Regresi dan Korelasi Berganda. Sedangkan uji hipotesis menggunakan uji t dan Uji F, dengan α = 0,05Berdasarkan Persamaan Regresi Y = -1,872+ 0,463 X1 + 0, 484 X2 + 0, 221 X3, beserta Koefisien korelasi parsial Disiplin Kerja (r1.y =0,542), Motivasi Kerja (r2.y =0,670) dan Etos Kerja (r3.y = 0,275) serta Korelasi Simultan (R=0,927) baik secara parsial maupun secara simultan, berpengaruh secara significant terhadap Kinerja Pegawai Administrasi Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH Bengkulu. Oleh karena itu sebaiknya pimpinan Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH Bengkulu selalu memberikan perhatian dan pembinaan terhadap Disiplin Kerja, Motivasi Kerja dan Etos Kerja Pegawai Administrasi Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH Bengkulu.

Page 1 of 18 | Total Record : 176


Filter by Year

2013 2023


Filter By Issues
All Issue Vol 12 No 1 (2023): Mimbar Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 11 No 2 (2022): Mimbar Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember) Vol 11 No 1 (2022): Mimbar Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 10 No 2 (2021): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember) Vol 10 No 1 (2021): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 9 No 2 (2020): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember) Vol 9 No 1 (2020): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 8 No 2 (2019): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember) Vol 8 No 1 (2019): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 7 No 2 (2018): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember) Vol 7 No 1 (2018): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 6 No 4 (2017): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember) Vol 6 No 3 (2017): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 5 No 4 (2016): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember) Vol 5 No 2 (2016): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 4 No 4 (2015): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember) Vol 4 No 2 (2015): MIMBAR : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 4 No 2 (2015): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 3 No 4 (2014): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Desember) Vol 3 No 2 (2014): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (Juni) Vol 2 No 3 (2013): Mimbar : Jurnal Penelitian Sosial dan Politik (September) More Issue