cover
Contact Name
Rendy Rinaldy Saputra
Contact Email
-
Phone
+6282282977324
Journal Mail Official
jpgmistitalmultazam@gmail.com
Editorial Address
Jendral Sudirman Kota Baru Wates Kec. Balik Bukit
Location
Kab. lampung barat,
Lampung
INDONESIA
JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam)
Published by STIT AL MULTAZAM
ISSN : 24771848     EISSN : 25801759     DOI : -
Core Subject : Education,
JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam) eISSN 2580-1759; pISSN2477-1848 Journal is published by Research and Community Service Institution STIT Al Multazam. JPGMI aims at becoming the publication center of education researches in instruction, learning and teaching, curriculum development, learning environment, teacher education, educational technology, and educational development.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 2 (2019): JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam)" : 5 Documents clear
PENGARUH MANAJEMEN DAN MOTIVASI GURU TERHADAP KINERJA GURU DALAM MENINGKATKAN KUALITAS SISWA PADA MADRASAH ALIAH NEGRI 1 PRINGSEWU Junaidi, Muhammad; Yansahrita, Yansahrita
JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam) Vol 5, No 2 (2019): JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam)
Publisher : STIT AL MULTAZAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Madrasah Aliah Negeri 1 Peingsewu merupakan salah satu program mendukung pereintah, ikut turut serta dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, sehingga itu pun alasan yang menjadi tujuan dari Madrasah Aliah Negeri 1 Pringsewu. Motivasi yang ada didalam para guru dipastikan akan heterogen didalam bergabung kapada organisasi, hal ini bisa dipengaruhi oleh faktor pendidikan, kepribadian maupun kebutuhannya masing-masing, dengan adanya pemberian insentif akan dapat mempersempit perbedaan tujuan guru sebagai tenaga pendidik, sehingga dapat memotivasi pada diri guru agar bersemangat memberikan dedikasi yang tinggi terhadap Madrasah Aliah Negeri 1 Pringsewu. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah ingin mengetahui  (1) Pengaruh manajemen terhadap kinerja guru dalam meningkatkan kualitas siswa (2) Pengaruh motivasi terhadap kinerja guru dalam meningkatkan kualitas siswa (3)pengaruh manjemen dan motivasi terhadap kinerja guru dalam meningkatkan kualitas siswa. Hasil  analisis dan uji hipotesis memberikan kesimpulan bahwa secara bersama-sama manajemen (X1) dan motivasi (X2) berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru (Y) dalam meningkatkan kualitas belajar siswa di Madrasah Aliah Negeri 1 Pringsewu .  Hal ini dilihat dari nilai Fhitung yang diperoleh sebesar 8,744 lebih besar dari nilai Ftabel  4,255. Secara parsial diketahui bahwa manajemen (X1) maupun motivasi (X2) berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru (Y) dalam meningkatkan kualitas belajar siswa pada Madrasah Aliah Negeri Pringsewu.  Hal ini diperlihatkan dari nilai thitung variabel manajemen  (X1)= 3,696  dan  thitung variabel motivasi (X2)= 4,073 yang lebih besar dibandingkan dengan nilai t tabel. Berdasarkan data dan analisis secara kualitatif dan kuantitatif dalam penelitian ini dapat diambil suatu kesimpulan sebagai berikut :(1) Ada pengaruh yang signifikan manajemen terhadap semangat kinerja guru dalam meningkatkan kualitas siswa pada Madrasyah Aliah Negeri 1 Pringsewu. (2) Ada pengaruh yang signifikan motivasi terhadap kinerja guru dalam mengingkatkan kualitas belajar siswa pada Madrasah Aliah Negeri 1 Pringsewu. (3) Ada pengaruh yang signifikan manajemen dan motivasi secara bersama-sama terhadap kinerja guru.
UPAYA MENINGKATKAN PEMAHAMAN MEMBACA SISWA MENGGUNAKAN TEKNIK SKIMMING DI MI AL-KHAIRIYAH SINAR BANTEN TALANGPADANG Muhtarom, Muhtarom; Habsah, Rexsa
JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam) Vol 5, No 2 (2019): JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam)
Publisher : STIT AL MULTAZAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research was conducted with the aim to: (1) improve the process and student learning outcomes using skimming techniques in reading comprehension skills in fifth grade students of MI Al-khairiyah Sinar Banten Talangpadang, (2) describe student learning outcomes using skimming techniques in reading comprehension skills in Va MI Al-khairiyah Sinar Banten students in Talangpadang. This type of research is a quantitative study with a questionnaire, in the form of documentation and interviews to collect data while to determine the character of students using observation. The subjects of this study were 30 Va students. The data analysis technique used is inferential statistics. Based on data analysis, it was concluded that the learning outcomes (variable Y2) of students using skimming techniques (variable X) in reading comprehension skills (variable Y1) in Va MI Al-khairiyah Sinar Banten Talangpadang class students increased with a value of 0.765. Then the contribution becomes 76.5% based on the acquisition of R Square. This can be seen through the analysis of student learning outcomes through tests and questionnaires based on the significance value of 0,000 <0.05, also based on the value of t_count2.411 and3.449> t_tabel2.125 (db = 30) significance level of 5%, so t_count> t_table . Then Ha is accepted and H0 is rejected.
PENINGKATAN KREATIVITAS SISWA MELALUI PEMANFAATAN LIMBAH LINGKUNGAN Trisnawati, Trisnawati
JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam) Vol 5, No 2 (2019): JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam)
Publisher : STIT AL MULTAZAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Limbah lingkungan/limbah adalah produk sampingan dari pengelolaan sumberdaya alam yang sering luput dari perhatian manusia. Limbah juga membutuhkan solusi manajemen agar tidak menjadi masalah baru di masa depan, salah satunya adalah menjadi media alternatif untuk meningkatkan kreativitas. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas dan subjek penelitian adalah mahasiswa kelompok B di RA Fathul Ulum Poncokresno. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan peningkatan kreativitas siswa melalui pemanfaatan limbah lingkungan. Media yang digunakan adalah daun kering, manik, bungkus makanan ringan, kardus, daun, batang pisang, pelepah kayu dan pewarna. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar pengamatan aktivitas siswa, catatan lapangan, dan wawancara. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah untuk menganalisa semua data yang tersedia baik data kualitatif dan data kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pencapaian indikator kreativitas siswa telah meningkat dengan nilai pra-aksi dari 46,67% (Kategori Sedang), siklus 1 dari 66,67% (Kategori Sedang) dan dalam siklus 2 dari 80,00% (Kategori tinggi). Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan belajar dengan memanfaatkan limbah lingkungan dapat meningkatkan kreativitas siswa kelompok B di RA Fathul Ulum Poncokresno.
SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN DALAM MENENTUKAN PENERIMA KARTU INDONESIA PINTAR (KIP) DI SMP MUHAMMADIYAH 1 KALIREJO Sari, Dita Novita
JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam) Vol 5, No 2 (2019): JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam)
Publisher : STIT AL MULTAZAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Pendukung Keputusan (SPK) adalah sistem yang dapat membantu seseorang dalam mengambil keputusan yang akurat dan tepat sasaran. Pada penelitian ini digunakan metode SAW (Simple Additive Weighting) untuk menentukan kelayakan penerimaan KIP, Kartu Indonesia Pintar (KIP) merupakan bantuan tunai pendidikan sampai lulus sekolah menengah ke atas dengan usia anak sekolah 6-21 tahun. Sasaran penerima KIP adalah penerima Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) ataupun yang terdaftar sebagai peserta Program Keluarga Harapan (PKH) yang berasal dari keluarga kurang mampu. Pendistribusian KIP sering kali tidak tepat sasaran. Hal ini disebabkan karena perhitungan penerima KIP masih menggunakan sistem manual dan belum terkomputerisasi. Perhitungan manual dirasa semakin tidak efektif bagi staff yang bertugas dalam masalah pencacahan data peserta didik. Demi mempermudah pekerjaan dan menghindari kesalahan perhitungan data dengan sistem manual maka dibangunlah sebuah sistem pendukung keputusan yang dapat membantu mengambil keputusan penerima KIP secara cepat dan lebih akurat, yang diolah dengan sistem yang pasti dan tanpa unsur subyektif.
PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE SCRIPT TERHADAP KEMAMPUAN MENCERITAKAN KEMBALI CERITA ANAK YANG DIBACA PADA SISWA KELAS VII SEMESTER I DI SMP N 1 AMBARAWA TAHUN PELAJARAN 2011/2012 Puspita, Dian
JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam) Vol 5, No 2 (2019): JPGMI (Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Al-Multazam)
Publisher : STIT AL MULTAZAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan menggunakan model pembelajaran Cooperative Script dalam pembelajaran menceritakan kembali cerita anak yang dibaca. Tujuan dalam skripsi ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran Cooperative Script terhadap kemampuan menceritakan kembali cerita anak yang dibaca siswa kelas VII semester I. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas VII semester I SMP Negeri 1 Ambarawa yang terdiri atas delapan kelas yang berjumlah 303. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling. Kelas VII.A (kelas eksperimen) dan kelas VII.B (kelas kontrol). Instrumen yang digunakan berupa tes yang berbentuk soal uraian. Untuk analisis data dilakukan uji sampel menggunakan rumus uji beda untuk mengetahui keadaan awal antara kelas eksperimen dan kontrol. Setelah adanya perlakuan diantara kedua kelas tersebut, selanjutnya dilakukan uji statistik t-tes. Dari hasil analisis data menggunakan uji t-tes sampel berpasangan diperoleh nilai dari hasil uji beda t-test sampel berpasangan t= 3,656, lebih besar dari nilai t pada dk=n-2 dalam skala 5% diketahui nilai t sebesar 2,021 dan pada skala 1% nilai t sebesar 2,704. Hal ini menunjukkan adanya perlakuan pengaruh penggunaan model pembelajaran Cooperative Script terhadap kemampuan menceritakan kembali cerita anak yang dibaca.

Page 1 of 1 | Total Record : 5