cover
Contact Name
Riki
Contact Email
riki@ubd.ac.id
Phone
+6281807834703
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jl. Imam Bonjol No 41 Karawaci Ilir
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
Akuntoteknologi : Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Teknologi
ISSN : 20858108     EISSN : 25413503     DOI : -
Core Subject : Social,
Jurnal Akuntotenologi dikembangkan dengan tujuan menampung karya ilmiah Dosen dan Mahasiswa, baik hasil tulisan ilmiah maupun penelitian yang berupa hasil studi kepustakaan. Diharapkan dengan adanya jurnal ini akan menambah khasanah pengetahuan dan tukar informasi ilmiah, khususnya karya ilmiah dan penelitian yang akan bermanfaat sebagai referensi untuk kemajuan Negeri bersama.
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi" : 9 Documents clear
Pengaruh Kebijakan Dividen, Keputusan Investasi, Dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2013-2016) Florencia, Florencia; Jenni, Jenni
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v9i1.237

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kebijakan dividen, keputusan investasi, dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan di Perusahaan sektor Industri Barang Konsumsi. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan yang ada di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2013-2016. Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2013-2016. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sub sektor industri barang konsumsi yang sesuai dengan kriteria yang ditetapkan dengan jumlah sampel 8 perusahaan selama periode pengamatan 4 tahun berturut-turut sehingga total sampel sebanyak 43 perusahaan. Data dianalisis dengan menggunakan perangkat lunak SPSS (Statistical Product and Service Solution) versi 23. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kebijakan dividen tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Sedangkan keputusan investasi dan profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan
Pengaruh Tekanan Anggaran Waktu, Independensi Dan Pengalaman Auditor Terhadap Audit Judgment (Studi Empiris Pada Beberapa Auditor Kantor Akuntan Publik di Tangerang) Ghisela, Ghisela; Peng Wi, Peng Wi
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v9i1.238

Abstract

Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris pengaruh tekanan anggaran waktu terhadap audit judgment, pengaruh independensi terhadap audit judgment, pengaruh pengalaman auditor terhadap audit judgment serta pengaruh tekanan anggaran waktu, independensi dan pengalaman auditor secara simultan terhadap audit judgment pada Auditor Kantor Akuntan Publik di Tangerang. Populasi penelitian ini adalah auditor pada Kantor Akuntan Publik di Tangerang. Sampel ditentukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 55 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Kuesioner dalam penelitian ini menggunakan skala likert. Uji kualitas data menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Uji asumsi klasik menggunakan uji normalitas, uji multikolonieritas, dan uji heterokedastisitas. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tekanan anggaran waktu berpengaruh negatif dan signifikan terhadap audit judgment, independensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit judgment, pengalaman auditor berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit judgmen, dan secara bersama-sama keseluruhan variabel (tekanan anggaran waktu, independensi, dan pengalaman auditor) berpengaruh secara signifikan terhadap audit judgment.
Pengaruh Komite Audit, Ukuran Perusahaan, Dan Profitabilitas Terhadap Fee Audit Eksternal Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2012-2016 Apriyanti, Apriyanti; Sutandi, Sutandi
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v9i1.234

Abstract

Pada umumnya perusahaan go public menggunakan jasa auditor eksternal yang berdampak pada munculnya fee audit eksternal. Ada perusahaan yang mengeluarkan fee audit yang besar akan tetapi di lain sisi juga ada perusahaan yang mengeluarkan fee audit yang kecil. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui beberapa faktor yang mempengaruhi fee audit eksternal diantaranya komite audit, ukuran perusahaan, dan proifitabilitas perusahaan. Fee audit eksternal merupakan besaran biaya yang diterima oleh auditor dengan mempertimbangkan risiko penugasan, kompleksitas jasa yang diberikan, tingkat keahlian dan lain-lain. Pengungkapan fee audit eksternal masih bersifat sukarela, maka banyak perusahaan di Indonesia yang tidak mencantumkam jumlah fee pada laporan tahunan. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012-2016. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 50 data observasi yang diambil dari 10 perusahaan perbankan selama periode 2012-2016. Pada penelitian ini menggunakan uji hipotesis, uji asumsi klasik, uji statistik deskripsi dan analisis linear berganda digunakan untuk menguji variabel yang diduga berpengaruh terhadap fee audit eksternal. Hasil pengujian hipotesis parsial (t) menunjukkan bahwa komite audit dan ukuran perusahaan terdapat berpengaruh signifikan terhadap fee audit eksternal sedangkan profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap fee audit eksternal. Hasil pengujian hipotesis simultan (f) menunjukkan bahwa komite audit, ukuran perusahaan, dan profitabilitas secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap fee audit eksternal.
Pengaruh Profitabilitas, Kebijakan Hutang, Dan Kebijakan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Subsektor Property & Real Estate Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2013 – 2016) Wijaya, Wildan Cavarega; Herijawati, Etty
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v9i1.239

Abstract

Nilai perusahaan menggambarkan kinerja perusahaan dalam suatu periode. Semakin tinggi nilai perusahaan maka harga saham cenderung tinggi, sehingga para investor tertarik untuk menanamkan modalnya. Oleh karena itu penting untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi nilai perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh Profitabilitas, Kebijakan Hutang dan Kebijakan Dividen terhadap Nilai Perusahaan. Nilai perusahaan diukur oleh Price to Book Value (PBV). Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji hipotesis yang terdiri atas uji Adjusted R2, analisis regresi berganda, serta uji parsial (uji t) terhadap 12 perusahaan property &real estate. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Profitabilitas dan Kebijakan Dividen berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Sementara Kebijakan Hutang berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap nilai perusahaan. Nilai Adjusted R Square adalah sebesar 0.648 atau 64.8 %. Hal ini berarti 64.8 % variabel dependen yaitu nilai perusahaan dapat dijelaskan oleh ketiga variabel independen. Sedangkan 35.2 % dijelaskan oleh faktor lain seperti keputusan investasi, likuiditas, ukuran perusahaan, kepemilikan institusional yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini.
Analisis Kesadaran Akan Pajak, Pemahaman Dan Peraturan Pajak Dan Sanksi Pajak Terhadap Kepatuhan Membayar Wajib Pajak Orang Pribadi Dengan Pengetahaun Pajak Sebagai Variabel Moderasi Pada Karyawan PT. Sinar Mitra Mulia Tanuwijaya, Bery; Surjana, Mikael Tanuwiharja
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v9i1.235

Abstract

Penelitian Ini Bertujuan Untuk Menganalisis Kesadaran Akan Pajak, Pemahaman Dan Peraturan Pajak, Dan Sanksi Pajak Terhadap Kepatuhan Membayar Wajib Pajak Orang Pribadi Dengan Pengetahuan Pajak Sebagai Variabel Moderasi. Sumber Data Dalam Penelitian Ini Yaitu Responden Wajib Pajak Orang Pribadi Yang Terdaftar Sebagai Karyawan Di Pt Sinar Mitra Mulia Tangerang. Penelitian Ini Menggunakan Data Primer Dengan Metode Purposive Sampling Dalam Penentuan Sampel Dengan Jumlah Sampel 100 Orang. Dengan Pendekatan Kuantitatif. Hasil Analisis Menunjukan Tiga Variabel Independent Dan Satu Variabel Moderasi Yang Diuji Dengan Analisis Linear Berganda Dan Uji Mra (Moderated Regression Analysis). Hasilnya Dari Uji Analisis Linear Berganda Yaitu Kesadaran Akan Pajak 0,651, Pemahaman Dan Peraturan Pajak 0,00 Dan Sanksi Pajak 0,949. Maka Dapat Disimpulkan Setelah Diuji Analisis Linear Berganda Yaitu Hasilnya Variabel Kesadaran Akan Pajak Dan Sanksi Pajak Tidak Memberikan Pengaruh Terhadap Kepatuhan Mebayar Wajib Pajak Orang Pribadi. Dan Yang Memberikan Pengaruh Terhadap Kepatuhan Membayar Wajib Pajak Orang Pribadi Adalah Variabel Pemahaman Dan Peraturan Pajak Melalui Hasil Uji Signifikasi, Dan Untuk Uji Silmultan F Tabel (4;95) = 2,47 Dan F Hitung 10,575. F Hitung Lebih Besar Dari F Tabel Yang Artinya Variabel Independent Berpengaruh Terhadap Variabel Dependen. Dan Hasil Dari Uji Mra (Moderated Regression Analysis) Yaitu Kesadaran Akan Pajak 0,012, Pemahaman Dan Peraturan Pajak 0,00 Dan Sanksi Pajak 0,321. Maka Dapat Disimpulkan Setelah Uji Mra (Moderated Regression Analysis) Yaitu Hasilnya Variabel Yang Di Moderasi Pengetahuan Pajak Menunjukan Bahwa Tiga Variabel Tersebut Tidak Dapat Memoderasi Dan Memperlemah Dalam Kepatuhan Membayar Wajib Pajak Orang Pribadi.
Analisa Pengaruh Profitabilitas Dan Corporate Social Responsibility Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris pada Perusahaan yang mengikuti PROPER yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2016) Virginia, Jessica; Wibowo, Susanto
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v9i1.240

Abstract

Tujuan utama setiap perusahaan adalah mencari keuntungan atau laba, namun saat ini tujuan utama tersebut bukanlah misi utama bagi perusahaan masa kini, karena demi mencapai bisnis yang berkelanjutan, perusahaan dituntut tidak hanya mementingkan aspek profit saja. Corporate Social Responsibility merupakan salah satu kewajiban bagi setiap perusahaan di Indonesia, namun pada kenyataannya pelaksanakan Corporate Social Responsibility masih belum dilaksanakan sepenuhnya oleh seluruh perusahaan di Indonesia. Pencapaian laba perusahaan setiap tahunnya tidak menjamin perusahaan dapat bertahan dimasa mendatang dan tingkat keberhasilan pelaksanaan Corporate Social Responsibility masih belum dapat sepenuhnya diungkapkan, sehingga pada penelitian ini secara empiris bertujuan untuk menguji pengaruh Profitabilitas dan Corporate Social Responsibility terhadap Nilai Perusahaan pada perusahaan yang telah mengikuti Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup (PROPER) yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama tahun 2013-2016. Sampel yang digunakan sebanyak 11 perusahaan dengan periode pengamatan 4 tahun berturut-turut. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan melakukan teknik pengumpulan data berupa observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan melakukan analisa statistik deskriptif dan uji asumsi klasik, sedangkan untuk pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi linear berganda, uji signifikansi parsial, dan uji signifikansi simultan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap Nilai Perusahaan dan Corporate Social Responsibility tidak berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan
Analisis Pengaruh Corporate Governance Dan Kualitas Audit Terhadap Integritas Laporan Keuangan Pada Perusahaan Real Estate Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2016 Efian, Dita; Yuriyandhi, Yuriyandhi
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v9i1.236

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan bukti empiris mengenai pengaruh corporate governance (yakni komisaris independen dan komite audit) dan kualitas audit terhadap integritas laporan keuangan. Populasi dalam penelitian ini adalah laporan keuangan yang telah diaudit pada perusahaan sektor real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2014-2016. Penentuan sampel dilakukan dengan menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 22 perusahaan selama periode 3 tahun pengamatan berturut-turut sehingga total sampel sebanyak 66. Data penelitian ini menggunakan SPSS versi 23 dengan uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji determinasi, uji analisis regresi linear berganda, uji f dan uji t. Hasil dari penelitian yang telah diolah menunjukkan bahwa nilai signifikan komisaris independen yaitu 0.000, nilai signifikan komite audit yaitu 0.192 dan nilai signifikan kualitas audit yaitu 0.046. Dan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa corporate governance yaitu komite audit tidak berpengaruh signifikan terhadap integritas laporan keuangan, sedangkan komisaris independen dan kualitas audit berpengaruh signifikan terhadap integritas laporan keuangan.
Perusahaan Lq45 Dan Perusahaan Manufaktur Aneka Industri: Sebuah Pendekatan Studi Perbandingan Earning Per Share Dan Harga Saham Tahun 2013-2016 Dwiwahyuni, Pricillia; Salikim, Sakilim; Afa, Syarifarudin; Kurniawan, kito
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v9i1.692

Abstract

Saham merupakan sumber dana yang penting untuk perusahaan yang ingin mepertahankan eksistensinya. Harga saham dapat dipengaruhi oleh Earning per Share (EPS) untuk menunjukan seberapa besar kemampuan per lembar saham menghasilkan laba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan pada earning per share (EPS) dengan harga saham antara perusahaan LQ45 dan perusahaan manufaktur aneka industry tahun 2013-2016. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling dan data yang digunakan adalah data sekunder. Sedangkan metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kedua perusahaan mengalami pergerakan fluktuatif pada earning per share (EPS) dan harga saham. Pada peningkatan earning per share (EPS) berbanding lurus dengan harga saham pada perusahaan LQ45 dan perusahaan manufaktur aneka industri
Perbandingan Size dan Tax Avoidance pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Industri Barang Konsumsi dengan Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Industri dan Kimia pada tahun 2015 - 2016 Nuratriningrum, Ari; Komarudin, Holik; Irwan, irwan; Januardi, Lo
AKUNTOTEKNOLOGI Vol 9 No 1 (2017): Akuntoteknologi
Publisher : Universitas Buddhi Dharma/Fakultas Bisnis/Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31253/aktek.v9i1.693

Abstract

Alasan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah teori yang menyatakan bahwa semakin tinggi ukuran perusahaan maka tax avoidance juga mengikuti akan terjadi pada dua sub sektor yang diteliti yaitu sub sektor Manufaktur Industri Barang Konsumsi dan sub sektor Manufaktur Kimia. Sampel yang digunakan berjumlah 8 perusahaan untuk perusahaan sub sektor Manufaktur Industri Barang Konsumsi dan 14 perusahaan yang menjadi sampel untuk sub sektor Manufaktur Industri dan Kimia yang terdaftar di BEI pada tahun 2015 – 2016. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan metode purposive sampling dalam pengambilan sampel penelitian. Dan hasil analisa yang diperoleh pada Size dan Tax Avoidance tidak berlaku pada tahun 2016 kepada kedua subjek penelitian yaitu Manufaktur sub sektor Industri Barang Konsumsi dan Manufaktur Manufaktur sub sektor Industri Kimia karena data yang diperoleh pada tahun 2016 menunjukkan bahwa kenaikan di satu sisi selalu diikuti penurunan di sisi lainnya sehingga tidak sesuai dengan teori yang dinyatakan.

Page 1 of 1 | Total Record : 9