cover
Contact Name
Iwan Tri Bowo
Contact Email
iwan13312229@gmail.com
Phone
+6285268719668
Journal Mail Official
lp3m@stikesmuh-pringsewu.ac.id
Editorial Address
Jl. KH. Ghalib No. 112 Pringsewu Lampung
Location
Kab. pringsewu,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Kesehatan
ISSN : 20896484     EISSN : 26558157     DOI : https://doi.org/10.35952/jik
Core Subject : Health,
Jurnal Ilmiah Kesehatan, This journal is intended as a medium for communication among stake holders on health research such as researchers, educators, students, practitioners of Health Office, Department of Health, Public Health Service center, as well as the general public who have an interest in the matter. with registered number ISSN ONLINE : 2655-8157, ISSN PRINT: 2089-6484. This journal contains a script on Health Sciences that includes: Nursing, Midwifery, Dental health, Pharmacy, Environmental Health, Nutrition, Health analyst, Labor Health, Public health.
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan" : 15 Documents clear
EFEKTIFITAS APLIKASI e-POSYANDU KESEHATAN (ePoK) TERHADAP PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN IBU DALAM PEMANTAUAN PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN BALITA Melly Damayanti; Nurul Aini Suria Saputri; Darwitri Darwitri
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2069

Abstract

Pemantauan pertumbuhan dan perkembangan balita merupakan fase penting dalam menentukan kualitas kesehatan di masa mendatang. Anak harus mendapatkan stimulasi yang tepat termasuk deteksi dan intervensi dini adanya penyimpangan tumbuh kembang. Aplikasi ePoK dapat digunakan oleh ibu sebagai alternatif pemantauan pertumbuhan dan perkembangan balita secara mandiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas penggunaan Aplikasi ePoK terhadap pengetahuan dan keterampilan ibu terhadap pemantauan pertumbuhan dan perkembangan balita. Jenis penelitian adalah quasi eksperimen dengan rancangan one-group pretest and posttest design. Penelitian ini dilakukan dilakukan di Kota Tanjungpinang. Responden adalah ibu yang memiliki balita berjumlah 152 orang. Responden diberikan Aplikasi ePoK untuk digunakan selama 1 bulan. Pengetahuan dinilai menggunakan kuesioner, sedangkan keterampilan dinilai dengan menggunakan daftar ceklis. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat peningkatan pengetahuan dan keterampilan responden sebelum dan setelah menggunakan aplikasi (11,62 dan 6,08). Juga terdapat perbedaan yasng signifikan pada pengetahuan dan keterampilan pemantauan responden sebelum dan setelah menggunakan Aplikasi ePoK dengan nilai p value < 0,05 (0,000
ANALISIS EFEKTIVITAS KONSELING APOTEKER PADA PASIEN TUBERKULOSIS TAHAP INTENSIF DI PUSKESMAS TALANG PADANG DAN KOTA AGUNG PROVINSI LAMPUNG Bayu Ari Sasongko; Ros Sumarny; Hesti Utami R
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2075

Abstract

Analisis Efektivitas Konseling Apoteker Pada Pasien Tuberkulosis Tahap Intensif Di Puskesmas Talang Padang Dan Kota Agung Provinsi Lampung. Tuberkulosis (TB) telah menjadi epidemi global yang melanda seluruh dunia, dan Indonesia peringkat kedua untuk kasus TB Paru . Upaya untuk melawan TB telah lama dilakukan,namun hasilnya masih belum memuaskan. Kegagalan penanganan TB disebabkan kurangnya kepatuhan pasien dalam mengonsumsi obat dan kurangnya pengetahuan pasien tentang penyakit dan pengobatannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa efektivitas konseling apoteker Puskesmas Talang Padang dan Puskemas Kota Agung Kabupaten Tanggamus Provinsi Lampung. Penelitian ini menggunakan desain Quasi-Experiment dengan pendekatan Non Randomized Control Group Pretest and Posttest Design. Sampel pada penelitian ini adalah penderita baru yang terdiagnosa TB dan yang akan menerima pengobatan dengan OAT di Puskesmas Talang Padang sebanyak 30 orang dan Puskesmas Kota Agung sebanyak 30 orang periode Juli 2021 – November 2021. Analisis bivariat dilakukan menggunakan metode uji statistik Paired T-Test. Hasil penelitian dari segi usia responden ada pada rentang 15 tahun hingga diatas 55 tahun. Dari segi jenis kelamin, laki laki(21 responden) lebih dominan dibandingkan dengan perempuan (9 responden) pada kelompok perlakuan. Kelompok kontrol laki-laki(20 responden), perempuan (10 responden). Pengaruh konseling oleh apoteker meningkatkan pengetahuan pasien tentang TB dan meningkatkan kepatuhan pasien dalam berobat. Terdapat perbedaan yang signifikan dalam pemberian konseling apoteker terhadap motivasi pasien, dengan sikap dan perilaku pasien, baik pada kelompok kontrol maupun kelompok perlakuan. Outcome terapi baik semua pasien kelompok perlakuan maupun kontrol diperoleh setelah melewati tahap intensif didapat hasil BTA negatif
HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU DENGAN PELAKSANAAN METODE KANGAROO MOTHER CARE (KMC) PADA BAYI BERAT LAHIR RENDAH (BBLR) DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH PRINGSEWU Desi Kurniawati; Anisa Ayu Lestari; Nurwinda Saputri
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2065

Abstract

Perawatan metode kangaroo mother care adalah perawatan untuk bayi berat lahir rendah (BBLR) dengan cara melakukan kontak kulit secara langsung antara ibu dengan bayinya. Pelaksanaan bayi BBLR perlu di dukung dengan pengetahuan yang baik, dari pengetahuan ini akan menunjang terhadap pemberian pelaksanaan yang berkualiatas dan aman terhadap bayi BBLR. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu dengan pelaksanaan metode kangaroo mother care (KMC) pada bayi berat lahir rendah (BBLR) di Rumah Sakit Umum Daerah Pringsewu. Metode penelitian ini menggunakan desain analitik kuantitatif dengan pendekatan cross cestional dan menggunakan teknik total sampling dengan jumah sampel 15 responden. Instrumen peneitian ini menggunakan kuesioner pengetahuan ibu dan pelaksanakan KMC. Analisis data yang digunakan yaitu chi square. Hasil penelitian diketahui bahwa responden yang mempunyai pengetahuan baik (46,7%), pengetahuan cukup (20,0%), dan pengetahuan kurang (33,3%). Hasil analisis hubungan pengetahuan ibu dengan pelaksanaan KMC didapatkan p-value = 0.012 yang artinya terdapat hubungan antara pengetahuan ibu dengan pelaksanaan metode kangaroo mother care (KMC) pada bayi berat lahir rendah (BBLR) Di Rumah Sakit Umum Daerah Pringsewu tahun 2022. Diharapkan pengetahuan ibu dalam melaksanakan KMC dengan baik dan diaksanakan secara rutin
KONSUMSI DAUN KATUK MENINGKATKAN KECUKUPAN ASI PADA IBU MENYUSUI Desi Ari Madiyanti; Istikomah Istikomah; Umi Ambarwati
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2070

Abstract

Pendahuluan: ASI merupakan makanan terbaik bagi bayi. Masalah menyusui umumnya adalah produksi ASI yang kurang. Hal ini dapat menyebabkan kegagalan menyusui. Kandungan daun katuk dapat meningkatkan hormon prolactin untuk menyusui sehingga produksi ASI meningkat. Tujuan: Diketahui hubungan konsumsi daun katuk dengan kecukupan ASI pada Ibu Menyusui Metode: Desain penelitian ini survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang memiliki bayi 0−6 bulan di Pekon Singosari Kecamatan Talang padang Kabupaten Tanggamus. Jumlah sampel dalam penelitian sebanyak 60 orang. Penelitian ini menggunakanan alisis univariat dan bivariate Hasil: Ada hubungan konsumsi daun katuk dengan kecukupan ASI pada Ibu Menyusui, dibuktikan p-value = 0,000
JENIS GANGGUAN SIKLUS MENSTRUASI BERDASARKAN LAMA PENGGUNAAN KONTRASEPSI SUNTIK PROGESTIN (KSP) Fayakun Nur Rohmah; Fitri Ariyana
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2061

Abstract

Alat kontrasepsi terbanyak yang dipilih oleh pasangan usia subur di Indonesia pada tahun 2021 yaitu suntik sebanyak 56,01%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan lama penggunaan KSP dengan jenis gangguan siklus menstruasi. Metode penelitian ini adalah survey analitik dengan pendekatan crosssectional. Teknik pengambulan data menggunakan accidental sampling pada bulan Mei s.d Juni 2022 dengan kriteria inklusi Akseptor KB suntik 3 bulan yang melakukan kunjungan ulang sesuai jadwal sebanyak 64 responden. Instrumen penelitian menggunakan checklist. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 78,1% akseptor mengalami gangguan siklus menstruasi dengan jenis terbanyak adalah amenorea (48,4%). Hasil uji statistik menggunakan uji bivariat Spearmen Rank menunjukkan nilai p=0,044. Kesimpulan : Terdapat hubungan lama penggunaan KSP dengan jenis gangguan siklus menstruasi.
ANALISIS PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF, BATITA BEBAS STUNTING Revinel Revinel; Fatimah Fatimah; Siti Nurhasiyah Jamil; Nur Nadila Khoiriyah
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2076

Abstract

Analisis Pemberian Asi Eksklusif, Batita Bebas Stunting. Persentase pemberian ASI eksklusif pada bayi berusia 0 – 6 bulan sebesar 71,58% tahun 2020, adanya perbaikan dari tahun sebelumnya sebesar 69,62%, sedangkan di daerah DKI Jakarta memberikan ASI Eksklusif sebesar 65,63%, di bawah cakupan nasional. Air Susu Ibu (ASI) sangat berperan dalam pemenuhan asupan gizi yang cukup terhadap tumbuh kembang anak, sehingga anak terhindar dari malnutrisi dan stunting. Tujuan penelitian ini menganalisis pemberian ASI eksklusif terhadap kejadian batita bebas Stunting di Puskesmas Kecamatan Kemayoran Jakarta Pusat. Penelitian menggunakan pendekatan cross sectional dengan desain kohort retrospektif, melakukan pengamatan ke belakang. Informasi pemberian ASI Ekskluif diperoleh dari observasi atau wawancara terstruktur, stunting tetapkan dengan antropometri terstandar. Hasil penelitian dari 101 batita, yang mendapatkan ASI Eksklusif sebesar 63 (62,4%), prevalensi stunting pada anak batita 12 (11,8%). Dari 12 batita mengalami stunting 8 (66,7%) yang tidak mendapatkan ASI Eksklusif, dan stunting mendapatkan ASI Eksklusif 4(33,3%). Analisis bivariat menggunakan chi-square dengan nilai p=0,03 (p>0,05) ada hubungan signifikan pemberian ASI ekaklusif secara optimal dampak terhadap kejadian Stunting pada Batita
PENGARUH FAKTOR REINFORCING DAN ENABLING RADIOGRAFER TERHADAP PENERAPAN KESELAMATAN RADIASI PADA PASIEN Asih Puji Utami; Widya Mufida; Yuyun Nailufar
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2066

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh faktor reinforcing dan enabling radiografer terhadap penerapan keselamatan radiasi pada pasien di Yogyakarta. Rancangan penelitian ini yaitu analitik explanatory dengan pendekatan penelitian kuantitatif dan menggunakan desain Cross Sectional Study. Desain penelitian tersebut dipilih untuk menganalisa hubungan dan pengaruh variabel independent (faktor reinforcing dan enabling radiografer) terhadap penerapan keselamatan radiasi pada pasien di Yogyakarta. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, dengan jumlah sampel adalah 171 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan cara pengisian kuesioner yang dibagikan kepada responden. Analisa data menggunakan univariat, analisa bivariat, dengan uji Chi Square maupun analisa multivariat dengan analisa regresi logistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara persepsi responden tentang supervisi pimpinan, rekan kerja, ketersediaan alat dan peraturan dengan penerapan keselamatan radiasi pada pasien, karena memiliki nilai p value < 0,05. Dari keempat variabel tersebut yang paling memberikan pengaruh terhadap penerapan keselamatan radiasi pada pasien adalah persepsi responden tentang peraturan keselamatan radiasi pada pasien, yaitu memiliki nilai signifikansi sebesar 0,038 dan memiliki OR 6,217 yang artinya jika responden memiliki persepsi yang baik tentang peraturan keselamatan radiasi pada pasien, maka akan keselamatan radiasi pada pasien sebesak 6,217 kali dibandingkan responden yang memiliki persepsi kurang baik tentang peraturan keselamatan radiasi pada pasien.
HUBUNGAN KARAKTERISTIK DOKTER DENGAN KESESUAIAN PERESEPAN OBAT BERDASARKAN INDIKATOR WHO DI PUSKESMAS Rasmi Zakiah Oktarlina; Magdalena Yosefin Saputra; Dyah Wulan Sumekar Rengganis Wardani
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2072

Abstract

Resep merupakan permintaan tertulis dari dokter kepada apoteker selaku pengelola apotek untuk mempersiapkan obat kepada pasien. Penulisan resep haruslah benar dan jelas agar dapat terhindar dari kesalahan dalam pembacaan resep, salah satu penyebab munculnya kesalahan medikasi yang dapat mengakibatkan kerugian bahkan kematian. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara karakteristik dokter dengan kesesuaian peresepan obat berdasarkan indikator WHO di Puskesmas Kota Bandar Lampung. Jenis penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan pendekatan cross-sectional. Sampel penelitian adalah 40 dokter umum di Puskesmas Kota Bandar Lampung. Variabel bebas penelitian ini merupakan karakteristik dokter, yaitu usia, jenis kelamin, masa kerja, dan banyaknya pasien per jam. Variabel terikat adalah kesesuaian peresepan obat berdasarkan indikator WHO. Hasil penelitian didapati tidak adanya hubungan yang signifikan antara karakteristik dokter dengan kesesuaian peresepan, yakni usia (p=0,809), jenis kelamin (p=1,000), masa kerja (p=0,937), dan banyaknya pasien dalam 1 jam (p=0,178). Tidak terdapat hubungan antara usia, jenis kelamin, masa kerja, dan banyaknya pasien dalam 1 jam dengan kesesuaian peresepan obat berdasarkan indikator WHO.
PENGARUH PEMBERIAN JUS KURMA (PHOENIX DACTILIFERA) TERHADAP KONTRAKSI UTERUS DAN PEMBUKAAN SERVIKS SELAMA KALA I PERSALINAN Istikomah Istikomah; Mufidah Mufidah; Analia Kunang; Sirly Diana
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2062

Abstract

Kelahiran bayi adalah hal membahagiakan sekaligus menimbulkan ketakutan, kecemasan (stress) dan kelelahan. Stress dan kelelahan persalinan dapat menghambat kemajuan persalinan. Pemberian hidrasi, nutrisi, dan kenyamanan serta pengaturan emosi dapat mengurangi stres fisik dan psikologis saat persalinan. Buah kurma merupakan buah bernutisi baik yang bermanfaat bagi ibu hamil dan akan melahirkan. Konsumsi buah kurma secara signifikan mempercepat kala 1 fase aktif persalinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pemberian Jus Kurma terhadap Kontraksi Uterus dan Pembukaan Serviks selama Kala I Persalinan. Penelitian ini adalah penelitian Randomized Controlled Trial (RCT) post test only control group design. Total sampel penelitian ini adalah 60 subjek dimana sampel merupakan sebagian ibu hamil dengan gravida
HUBUNGAN SPIRITUALITAS DENGAN KOMPETENSI MAHASISWA PERAWAT PRAKTIK KLINIK KEPERAWATAN PALIATIF Dwi Sri Handayani; Edy Suprayitno; Sri Riyana
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 12, No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v12i2.2067

Abstract

Kompetensi perawatan paliatif harus dimiliki mahasiswa perawat dalam menjalankan praktik keperawatan paliatif. Kompetensi yang harus dimiliki mahasiswa salah satunya adalah spiritualitas. Hambatan penerapan kompetensi perawatan dipengaruhi salah satunya kurangnya keakraban dalam perawatan spiritual pada pasien sehingga penting peningkatan spiritualitas pada perawat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara spiritualitas dengan kompetensi mahasiswa perawat dalam praktik klinik keperawatan paliatif. Metode penelitian menggunakan desain studi analitik menggunakan pendekatan cross sectional. Populasi yang digunakan adalah 156 mahasiswa perawat yang melaksanakan praktik klinik keperawatan paliatif di rumah sakit. Sampel penelitian sejumlah 81 mahasiswa dengan kriteria inklusi tercatat sebagai mahasiswa perawat tahap profesi ners prodi keperawatan tahun ajaran 2021/2022 Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta; belum memiliki pengalaman praktik sebagai tenaga perawat sebelumnya; bersedia menjadi responden ; dapat akses internet dan telah melalui praktik klinik stase keperawatan paliatif. Pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling. Pengambilan data penelitian menggunakan kuesioner online meliputi Alat ukur spiritual menggunakan Nurses’ spirituality and delivery of spiritual care (NSDSC). Alat ukur kompetensi menggunakan intrumen “Core nursing competency assessment tool for of outcome-based nursing education. Analisis statistik data penelitian dengan Spearman rank. Hasil penelitian menunjukkan spiritualitas mahasiswa perawat dalam menjalani praktik keperawatan paliatif sebagian besar cukup yaitu 59 orang (72.8%). Kompetensi keperawatan mahasiswa perawat selama praktik klinik keperawatan paliatif sebagian besar cukup yaitu 65 orang (80.2%). Hasil uji korelasi yaitu nilai signifikansi spritual keperawatan terhadap kompetensi adalah 0.001 (

Page 1 of 2 | Total Record : 15