cover
Contact Name
Nana Umdiana
Contact Email
nanaumdianaunsera@gmail.com
Phone
+628176717210
Journal Mail Official
kaibonabhinaya@gmail.com
Editorial Address
Jl. Raya Serang, Cilegom Km. 5
Location
Kota serang,
Banten
INDONESIA
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT
ISSN : -     EISSN : 26571110     DOI : http://dx.doi.org/10.30656/ka
Core Subject : Economy, Humanities,
Kaibon Abhinaya : Jurnal Pengabdian Masyarakat ISSN 2657-1110, this Journal contains the results of community service and empowerment activities in the form of the application of various fields of science including education, economics, engineering, agriculture, social, humanities, and computers.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 1 (2019)" : 7 Documents clear
PENINGKATAN KEMANDIRIAN PEREKONOMIAN MELALUI PROGRAM WIRAUSAHA SOSIAL DAN GOTONG ROYONG DESA SAMBI GEROWONG KEL SUKAWANA KEC SERANG PROVINSI BANTEN Rt. Erlina Gentari; lina marliana dewi; syamsudin syamsudin
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 1 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/ka.v1i1.975

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat adalah salah satu tridharma perguruan tinggi yang dimaksudkan agar sivitas akademika tidak hanya berfokus pada pengajaran dan penelitian semata‐mata hanya dalam konteks pengajaran dan penelitian itu sendiri. Pengabdian kepada masyarakat mendorong suatu kesadaran bahwa pendidikan secara hakiki haruslah membawa kemajuan pada suatu bangsa serta menawarkan solusi terhadap permasalahan bangsa. Pengabdian kepada masyarakat adalah penerapan dan penyebarluasan hasil penelitian pada masyarakat sesuai dengan kondisi dan masalah yang ada. Kondisi dan permasalahan nyata yang ada di masyarakat tidak pernah sama persis dengan kondisi yang ada, sehingga diperlukan penyesuaian, dan penyesuaian itu yang menjadi unik dan menjadi kekayaan intelektual tersendiri. yang diharapkan dapat menjadi ide untuk dikembangkan di institusi pendidikan lain. Aspek gotong royong sebagai faktor kunci dalam rangka pemberdayaan masyarakat,Pertama, gotong royong merupakan filosofi leluhur yang di dalamnya mengandung aspek nilai-nilai yang tinggi kualitasnya yaitu integritas,nilai kebangsaan, dan kegotong royongan Adapun Metode yang diterapkan untuk mengatasi permasalahan mitra adalah (1) Menggunakan strategi ceramah (Penyuluhan tentang kewirausahaan), (2) Pelatihan keterampilan berkreasi dan berinovasi membuat produk, (3) Melakukan pendampingan dan praktek pembuatan produk.   Kata Kunci: Kemandirian Perekonomian, Wirausaha Sosial,gotong royong 
Optimalisasi Produk Emping Melinjo Guna Meningkatkan Nilai Tambah Bagi Masyarakat Kampung Cipanas Baru Desa Mancak Kabupaten Serang Deni sunaryo
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 1 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/ka.v1i1.976

Abstract

Penduduk Desa Mancak berjumlah 4278 jiwa, yang terdiri dari laki-laki 2168 jiwa dan perempuan 2110 jiwa, umumnya penduduk bekerja di ladang dan buruh kasar serta pedagang, sedangkan untuk Ibu rumah tangga hanya membantu pekerjaan rumah.Luas Wilayah Desa Mancak 538.8 Ha dimana 64% nya adalah Pertanian dan perkebunan. Hasil utama alam dan ciri khas dari Desa Mancak adalah melinjo, kelapa dan bambu, pada pengabdian ini difokuskan pada optimalisasi pengembangan produk hasil olahan emping melinjo disebabkan sangat potensial untuk ditingkatkan nilai daya guna serta nilai tambah atas produk hasil olahan melinjo tersebut sehingga hasil produk olahan tidak semata hanya emping melinjo alami saja, namun mempunyai alternatif variasi produk hasil olahan emping melinjo dengan berbagai aneka macam tersebut.Tujuan pengabdian yang dilakukan adalah menjalankan fungsi Tridarma Perguruan Tinggi, metode yang digunakan adalah memberikan supervisi dan tahapan dalam membuat inovasi produk sampai dengan siap jual sesuai dengan beberapa segment pasar dan pada penelitian ini difokuskan pada satu kampung yaitu kampung Cipanas Baru Desa Mancak Kecamatan Mancak Kabupaten Serang.Hasil pengabdian ini memberikan manfaat bagi penduduk di Kampung Cipanas baru Desa Mancak guna meningkatakan nilai tambah produk dan menambah pendapatan bagi keluarga. Dan bagi pengabdi dalam menjalankan fungsi Tridarma Perguruan Tinggi.
Peningkatan Kesejahteraan Melalui Penyuluhan Kewirausahaan pada Warga PKK di Dusun Nanggulan, Kabupaten Sleman martina rahmawati masitoh; Lina Marliana Dewi; Deni Sunaryo; Hermansyah Andi Wibowo
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 1 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/ka.v1i1.978

Abstract

AbstrakPengabdian kepada masyarakat yang dilakukan bertujuan untuk memberikan solusi dari masalah yang dihadapi masyarakat dusun Nanggulan, Maguwoharjo, Depok, Sleman. Masalah yang ada di dusun ini adalah kurangnya kompetensi kewirusahaan yang dimiliki oleh para Ibu rumah tangga. Kompetensi ini semakin diperlukan di masa sekarang karena selain jumlah Ibu rumah tangga di dusun Nanggulan cukup tinggi, organisasi kewanitaan (PKK) tersedia, juga kurang sejahteranya keluarga di dusun tersebut. Oleh karena itu, kami mengadakan penyuluhan kewirausahaan mulai dari memunculkan ide produk, mengolah produk, pengemasan, pemerekan, dan distribusi. Hasilnya adalah banyak peserta yang merasa mendapat pencerahan terkait ide kewirausahaan, selain ilmu untuk mengolah produk, mengemas, mendistribusi dan mendaftarkan merek juga mereka dapatkan. AbstractCommunity service is aimed at providing a solution to the problems faced by the hamlet communities of Nanggulan, Maguwoharjo, Depok, Sleman. The problem in this hamlet is the lack of entrepreneurial competence possessed by housewives. This competency is increasingly needed in the present because besides the number of housewives in the hamlet of Nanggulan is quite high, women's organizations (PKK) are available, as well as less prosperous families in the hamlet. Therefore, we hold entrepreneurial counseling starting from generating product ideas, processing products, packaging, branding, and distribution. The result is that many participants feel enlightened about the idea of entrepreneurship, in addition to the knowledge of processing products, packaging, distributing and registering brands they also get. Keywords: entrepreneurship, marketing, products, packaging, brandsKata Kunci: kewirausahaan, pemasaran, produk, pengemasan, merek 
Peningkatan Ekonomi Masyarakat Dengan Berwirausaha Rempeyek Bayam Di Desa Cigelam Kecamatan Ciruas Kabupaten Serang Andari Andari; Dian Maulita; Denny Putri Hapsari
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 1 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/ka.v1i1.985

Abstract

Kemiskinan merupakan salah satu masalah yang dihadapi dalam perekonomian Nasional maupun perekonomian daerah. Desa Cigelam merupakan daerah yang mayoritas keadaan ekonomi masyarakatnya masih ditingkat menengah kebawah dengan mata pencaharian sebagai petani. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah (1) Memberikan pengetahuan, dan keterampilan untuk menjadi pelaku usaha (2) Menumbuhkembangkan  jiwa berwirausaha dengan memanfaatkan tanaman bayam menjadi rempeyek bayam (3) Membentuk usaha dagang rempeyek bayam. Metode pelaksanaan kegiatan terdiri dari beberapa tahapan yakni sebagai berikut: (1) Perencanaan dan persiapan; (2) Pelaksanaan; (3) Evaluasi. Dengan diadakannya seminar kewirausahaan serta pelatihan pembuatan rempeyek bayam bagi masyarakat Desa Cigelam diharapkan dapat menciptakan lapangan pekerjaan, meningkatkan keterampilan masyarakat, meningkatkan kemampuan berwirausaha serta meningkatkan pendapatan masyarakat dengan memanfaatkan potensi desa.
Peternak Ayam Kampung Di Desa Panggungjati Kecamatan Taktakan Kota Serang Propinsi Banten fara fitriyani; Ika Utami Widyaningsih
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 1 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/ka.v1i1.989

Abstract

Desa Panggungjati Kecamatan Taktakan Kota Serang Propinsi Banten merupakan salah satu daerah peternak ayam kampong. Peternak mengalami kendala dalam proses produksi yang berkelanjutan karena bibit ayam yang dimiliki peternak jumlahnya terbatas dan sulitnya mendapatkan bibit diluar daerah. Selain itu, peternak juga memiliki kendala dalam memasarkan ayam kampong yang telah terdiversifikasi karena karakteristik konsumen yang beragam.Pengabdian masyarakat dilakukan untuk memberikan metode mencari informasi mendapatkan bibit dengan mudah, cepat dan berkualitas serta meningkatkan pemasaran ayam kampong dengan memanfaatkan teknologi informasi dengan internet. Hasil yang ingin dicapai adalah peternak dapat melakukan proses produksi yang berkelanjutan dan memiliki manajemen pemasaran yang baik sehingga dapat meningkatkan pendapatan. Metode pelaksanaan yang dilakukan adalah dengan melakukan identifikasi pengetahuan peternak, melakukan FGD pada masing-masing peternak, melakukan pelatihan belajar internet, penerapan internet masuk desa, evaluasi dan monitoring. Key words: Peternak, teknologi informasi, internet, pendapatan
Peningkatan Kemampuan Berwirausaha Bagi Pelaku Usaha Ternak Puyuh Di Link Pesanggrahan Walantaka Kecamatan Walantaka Kota Serang Nafiudin Nafiudin; Nana Umdiana
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 1 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/ka.v1i1.991

Abstract

Limitations Knowledge about production and entrepreneurship ability generally makes it difficult for business actors to survive and develop, and this is what happens to business people in the guest house link in the Walanta village, Walantaka sub-district, Serang City. Based on these problems, we aim to provide solutions namely increasing entrepreneurship skills. for business people at Pesanggarahan Link, Walantaka District. By providing counseling and giving automatic egg incubators as an effort to increase the ability of entrepreneurship and foster an entrepreneurial spirit. The results of this service are an increase in entrepreneurial literacy and Increased Enthusiasm of Entrepreneurship for business actors and prospective new business actors Keeyword: Entrepreneurship Spirit, Entrepreneurial Ability
Inovasi Dan Peningkatan Nilai Jual Produk Hasil Umkm Melalui Pelatihan Pembuatan Bolu Kukus Berkarakter Santi Riana Dewi; Maulida Agustin; Farhan April Nurcahyo
KAIBON ABHINAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol. 1 No. 1 (2019)
Publisher : Universitas Serang Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30656/ka.v1i1.1003

Abstract

Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan oleh dosen bersama dengan mahasiswa. Pengabdian ini dilaksanakan di Desa Susukan Kecamatan Tirtayasa. Tujuan dari pengabdian adalah meningkatkan ketrampilan dan kesejahteraan masyarakat dengan membuat produk-produk inovatif hasil UMKM. Adanya inovasi dari produk-produk tersebut diharapkan mampu memberikan nilai jual lebih, sehingga dapat meningkatkan keuntungan yang diperoleh para pelaku usaha. Selama ini produk bolu kukus yang banyak dijual kurang variatif, sehingga diperlukan adanya inovasi agar berkembang. Pembuatan bolu kukus berkarakter yang diberi merek Rainbow Cake, tidak memerlukan penambahan biaya produksi yang besar, tetapi diperlukan kreatifitas kemampuan untuk menggambar di atas bolu. Dengan memberikan pelatihan pembuatan bolu kukus berkarakter diharapkan selain mengasah ketrampilan para pelaku usaha dalam berkreatif dengan seni menggambar di atas bolu, tetapi juga akan meningkatkan penghasilan. Pada pelatihan diberikan juga cara-cara pengemasan dan labeling produk agar lebih bersih dan menarik. Selain itu bolu kukus berkarakter diharapkan mampu memperluas segmen pasar, sehingga dapat dijadikan produk favorit untuk semua kalangan masyarakat. Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat selain memberikan tantangan kepada para dosen dan mahasiswa agar lebih kreatif dan inovatif, juga akan meningkatkan kualitas  dan keberalangsungan produk yang dihasilkan pada waktu yang akan datang.

Page 1 of 1 | Total Record : 7