cover
Contact Name
Maria
Contact Email
-
Phone
+628161961710
Journal Mail Official
jmbkmm@untar.ac.id
Editorial Address
Program Studi MM Untar, Kampus 1, Gedung Utama, Lantai 14 Jl. Let. Jen. S. Parman No. 1 Grogol, Jakarta 11440
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
ISSN : -     EISSN : 25980289     DOI : http://dx.doi.org/10.24912/jmbk
Core Subject : Economy, Social,
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan (E-ISSN: 2598-0289) is a peer-reviewed journal, which provides a forum for publishing scientific articles in management and business field, including genuine research result, novel scientific review, and critics or comments about management nowadays. Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan published by Magister Manajemen Universitas Tarumanagara. Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan accepts articles or manuscript in the management and business field from various source, academics and researchers, both national and international.
Articles 21 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan" : 21 Documents clear
Pengaruh Covid-19 terhadap Pertumbuhan Fintech Pinjaman di Indonesia Louise Louise; Yanuar Yanuar
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18660

Abstract

COVID-19 pandemic affects every economic aspect globally, including the fintech P2P lending industry in Indonesia. Indonesia’s fast P2P lending fintech growth faces challenges during the COVID-19 pandemic. This study aims to detect whether there are significant differences in Indonesia’s fintech P2P lending growth before and during the COVID-19 pandemic, especially on these 5 variables: numbers of new customers, new investors, and amount of loan disbursement, TKB90 percentage, and amount of outstanding loan. Data analysis is done using paired T-test and Wilcoxon Signed Rank Test. This study concludes that there are significant differences between new borrower and the amount of loan disbursement before and during the COVID-19 pandemic, while there are no significant differences between new investors, TKB90 percentage, and amount of outstanding loans before and during the COVID-19 pandemic. Pandemi COVID-19 berdampak pada seluruh aspek perekonomian di dunia termasuk fintech pinjaman di Indonesia. Pertumbuhan fintech pinjaman di Indonesia yang begitu pesat dalam beberapa tahun ini kini memasuki tantangan baru di era pandemi COVID-19. Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah terdapat perbedaan signifikan pada pertumbuhan fintech pinjaman di Indonesia sebelum dan selama pandemi melalui lima variabel jumlah peminjam baru, pendana baru, penyaluran pinjaman, angka TKB90, dan jumlah pinjaman wanprestasi fintech pinjaman di seluruh Indonesia yang terdaftar dan memiliki izin OJK. Analisis data dilakukan menggunakan metode uji T dua sampel dependen dan uji Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan signifikan pada variabel jumlah peminjam baru dan penyaluran pinjaman sebelum dan selama pandemi COVID-19, dan tidak terdapat perbedaan signifikan pada variabel jumlah pendana baru, angka TKB90, dan jumlah pinjaman wanprestasi sebelum dan selama pandemi COVID-19.
Pengaruh Brand Image, Brand Awareness, dan Brand Trust terhadap Purchase Intention pada Produk Kecantikan Ramah Lingkungan Mirtsa Zahara Hadi; Keni Keni
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18649

Abstract

This study aims to analyze the effect of brand image, brand awareness, and brand trust on the purchase intention of eco-friendly beauty products. The total hypothesis proposed is 3 points. The data analysis technique used in this research is Partial Least Squares–Structural Equation Modeling (PLS-SEM) using SmartPLS software (3.3.0). The data analysis procedure was grouped into three stages, namely outer model analysis, inner model analysis, and hypothesis testing. The number of respondents sampled in this study was 100 respondents from a total of 119 respondents who answered the questionnaire that had been distributed. The results of the study showed, that there was an insignificant positive effect of brand image on purchase intention, while brand awareness positively and significantly influenced purchase intention, and there was a positive and significant influence of brand trust on purchase intention. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis pengaruh variabel brand image, brand awareness, dan brand trust terhadap purchase intention pada produk kecantikan ramah lingkungan. Total hipotesis yang diajukan sebanyak 3 poin. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Partial Least Squares–Structural Equation Modeling (PLS-SEM) dengan menggunakan software SmartPLS (3.3.0). Analisis data penelitian ini dilakukan dalam tiga tahap yaitu analisis outer model, analisis inner model, dan pengujian hipotesis. Responden penelitian ini berjumlah sebanyak 100 responden dari total 119 responden yang menjawab kuesioner yang telah disebarkan. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa terdapat pengaruh positif tidak signifikan brand image terhadap purchase intention, sedangkan brand awareness secara positif dan signifikan mempengaruhi purchase intention, serta terdapat pengaruh positif dan signifikan brand trust terhadap purchase intention.
Pengaruh Struktur Modal, Profitabilitas, dan Ukuran Perusahaan terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Pertambangan Batu Bara yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2016-2019 Efriyanti Efriyanti; Indra Widjaja
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18661

Abstract

The purpose of this research is to prove whether individually or simultaneously the independent variables (capital structure measured by Debt to Equity Ratio (DER), profitability measured by Return of Equity (ROE), and company value measured by Size) will have an impact on the dependent variable (company value). Through purposive sampling, 13 companies were found to have met the research criteria for a 4-year observation period from 2016 to 2019, and 52 observational data were obtained. Downloaded from the Indonesia Stock Exchange to obtain secondary data such as financial statements for all samples of companies. The data obtained were then calculated based on the formula for each variable and then reprocessed using the multiple linear regression test method along with the classical assumption test and at the end of the stage, the hypothesis was tested. The results of this research indicated that individually capital structure has a significant impact on company value with a significance value of 0.035, profitability also has a significant impact on company value with a significance value of 0.001, and company size is known to have no significant impact on company value with a significance value of 0.180 and simultaneously capital structure, profitability, and company size have a significant impact on company value with a significance value of 0.001. Tujuan dari penelitian ini untuk membuktikan apakah secara individual maupun secara simultan variabel independen (struktur modal yang diukur dengan Debt to Equity Ratio (DER), profitabilitas yang diukur dengan Return of Equity (ROE) dan ukuran perusahaan yang diukur dengan Size) akan berdampak terhadap variabel dependen (nilai perusahaan). Melalui purposive sampling didapatkan sampel penelitian sebanyak 13 perusahaan yang dianggap telah memenuhi kriteria penelitan untuk periode 4 tahun observasi dari tahun 2016 sampai dengan tahun 2019 dan diperoleh data pengamatan sejumlah 52 data. Dilakukan pengunduhan dari Bursa Efek Indonesia untuk memperoleh data sekunder berupa laporan keuangan untuk semua perusahaan sampel. Data yang diperoleh kemudian dilakukan perhitungan berdasarkan formula untuk masing-masing variabel kemudian diolah kembali dengan metode uji regresi linier berganda beserta uji asumsi klasik dan pada akhir tahapan dilakukan uji hipotesis. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan secara individual struktur modal berdampak signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai signifikansi sebesar 0,035, profitabilitas juga berdampak signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai signifikansi sebesar 0,001, ukuran perusahaan diketahui tidak berdampak signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai signifikansi sebesar 0,180 dan secara simultan struktur modal, profitabilitas dan ukuran perusahaan berdampak signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai signifikansi sebesar 0,001. 
Pengaruh Brand Prestige, Brand Credibility, dan Brand Knowledge terhadap Purchase Intention pada Inline Skate Flying Eagle di Jakarta Dela Vineza; Rezi Erdiansyah
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18674

Abstract

The purpose of this study was to examine the influence of the three variables of brand prestige, brand credibility, and brand knowledge on the purchase intention of inline skate Flying Eagle in Jakarta. The rationale of this study was because studies research focusing on inline skates isn’t yet available. The statistical method used was Regression analysis and SPSS as tools were used to process the data and descriptive statistics were obtained using IBM SPSS. The questionnaire was distributed online and used 125 respondents as a test tool and the type of sampling used was purposive sampling. The results obtained from the study and all independent variables have a significant effect on the brand credibility and brand knowledge variable. While brand prestige doesn’t have a significant effect on purchase intention. The ultimate goal of this research is that the company can find out the factors that must be improved. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji hubungan ketiga variabel brand prestige, brand credibility, dan brand knowledge terhadap niat beli Inline Skate Flying Eagle di Jakarta. Permasalahannya penelitian tentang inline skate belum banyak dilakukan, dan melihat pengaruhnya melalui variabel-variabel yang ada. Metode statistik menggunakan Regresi dan SPSS sebagai alat bantu digunakan untuk mengolah data dan statistik deskriptif diperoleh dengan menggunakan IBM SPSS. Kuesioner disebarkan secara online dan menggunakan 125 responden sebagai alat uji dan jenis pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Hasil yang diperoleh dari penelitian dan semua variabel independen berpengaruh signifikan terhadap variabel kredibilitas merek dan pengetahuan merek. Sedangkan prestige merek tidak berpengaruh signifikan terhadap niat beli. Tujuan akhir dari penelitian ini adalah agar perusahaan dapat mengetahui faktor-faktor yang harus ditingkatkan.
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Sekretariat Magister Manajemen
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18720

Abstract

JMBK Vol. 6 No. 3 Edisi Mei 2022
Pengaruh Service Quality dan Customer Experience terhadap Loyalitas Nasabah Bank di Jakarta: Trust sebagai Variabel Mediasi Leonardo Lantang; Keni Keni
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18645

Abstract

The purpose of this research is to verify whether: 1) service quality and customer experience can affect customer loyalty; 2) service quality and customer experience can affect the trust of customers; 3) customer trust can affect customer loyalty; 4) trust can mediate the effect of service quality and customer experience on customer loyalty. The sample was selected using a convenience sampling method with 151 respondents from of private bank in Jakarta. Data processing technique using structural equation modeling and calculated with application SmartPLS 3.3.0. The result of this research shows that: 1) service quality and customer experience have a positive effect on customer loyalty; 2) service quality and customer experience have a positive effect on customer trust; 3) customer trust has a positive effect on customer loyalty; 4) trust can positively mediate service quality and customer experience on customer loyalty. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji apakah: 1) kualitas layanan dan pengalaman nasabah dapat mempengaruhi loyalitas nasabah; 2) kualitas layanan dan pengalaman nasabah dapat mempengaruhi kepercayaan nasabah; 3) kepercayaan nasabah dapat mempengaruhi loyalitas nasabah; 4) kepercayaan nasabah dapat memediasi pengaruh kualitas layanan dan pengalaman nasabah terhadap loyalitas nasabah. Sampel dipilih dengan metode convenience sampling berjumlah 151 responden yang merupakan nasabah salah satu bank swasta di Jakarta. Teknik pengolahan data menggunakan model persamaan struktural yang dikalkulasi dengan aplikasi SmartPLS 3.3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) kualitas layanan dan pengalaman nasabah memiliki pengaruh yang positif terhadap loyalitas nasbah; 2) kualitas layanan dan pengalaman nasabah memiliki pengaruh yang positif terhadap kepercayaan nasabah; 3) kepercayaan nasabah memiliki pengaruh yang positif terhadap loyalitas nasabah; 4) kepercayaan nasabah dapat memediasi secara positif terhadap efek kualitas layanan dan pengalaman nasabah terhadap loyalitas nasabah.
Analisis Pengaruh Globalisasi terhadap Pertumbuhan Ekonomi di ASEAN Periode 2013-2019 Mikmayocha Virgan; Yanuar Yanuar
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18650

Abstract

This study aims to determine the effect of Economic Globalization from a point of view of Economic Freedom, Trade Openness, and Foreign Direct Investment on Economic Growth. The research sample uses panel data across seven ASEAN countries which are Cambodia, Indonesia, Malaysia, Singapore, Thailand, Philippines, and Vietnam from 2013 to 2019. This research method uses Multiple Linear Regression (MLR) with Fixed Effect Model (FEM) on Eviews 9.0. The result of this study explains that there is a positive and significant effect of Trade Openness on Economic Growth, while there is no significant effect between Economic Freedom and Foreign Direct Investment on Economic Growth. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Globalisasi Ekonomi dari sudut pandang Kebebasan Ekonomi, Keterbukaan Perdagangan, dan Penanaman Modal Asing terhadap Pertumbuhan Ekonomi. Sampel penelitian menggunakan data panel di tujuh negara ASEAN yaitu Kamboja, Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, dan Vietnam dari tahun 2013-2019. Metode penelitian ini menggunakan Regresi Linear Berganda dengan Fixed Effect Model (FEM) pada program Eviews 9.0. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa Keterbukaan Perdagangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi, sedangkan Kebebasan Ekonomi dan Penanaman Modal Asing tidak berpengaruh signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi. 
Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan To Deposit Ratio (LDR), dan Non-Performing Loan (NPL) terhadap Profitabilitas Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode Tahun 2017-2019 Novianti S. Putri; Indra Widjaja
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18662

Abstract

A bank is one of the intermediary institutions or intermediaries from parties who have excess funds to parties who need funds. Therefore, the bank is one of the sectors that has a very important role in the stability and growth of the economy as a whole. To assess the performance of banking companies can be measured using ratios including Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan to Deposit Ratio (LDR), and Non-Performing Loan (NPL). The purpose of this research is to know and analyze the impact of CAR, LDR, and NPL, partially and simultaneously on profitability at all banking companies (conventional and sharia) that are listed on the Indonesian Stock Exchange from the period 2017 to 2019. The research was conducted using samples from 41 banking companies. The samples were determined by the purposive sampling method. The results showed: 1) simultaneously tested that CAR, LDR, and NPL have a significant effect on profitability; 2) partially LDR and NPL have a significant effect on profitability, while CAR has no significant effect on profitability. Bank merupakan salah satu lembaga intermediasi atau perantara dari pihak yang memiliki kelebihan dana dengan pihak yang membutuhkan dana. Oleh karena itu, bank merupakan salah satu sektor yang memiliki peran yang sangat penting untuk stabilitas dan pertumbuhan perekonomian secara keseluruhan. Untuk menilai kinerja perusahaan perbankan, dapat diukur dengan menggunakan rasio diantaranya Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan to Deposit Ratio (LDR), dan Non-Performing Loan (NPL). Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh CAR, LDR, dan NPL, secara parsial dan simultan terhadap profitabilitas pada semua perusahaan perbankan (konvensional dan syariah) yang tercatat di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan 41 sampel perusahaan perbankan. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan: 1) secara simultan diuji bahwa CAR, LDR, dan NPL berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas; 2) diuji secara parsial bahwa LDR dan NPL berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas, sedangkan CAR tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas.
Pengembangan Branding Arung Jeram di Bogor Barat (New Venture Creation) Kusmayadi Kusmayadi; Eddy Supriyatna MZ
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18675

Abstract

The development of branding in this article is to examine strategies for the best implementation that can be applied to the design of branding and re-branding of Aligator Rafting tours in West Bogor. Branding is the giving of a name, term, sign, symbol, design, or a combination of these, which is made to identify the goods or services or groups of sellers and to differentiate them from those of competitors. The concepts used include; brand strategy, brand personality, and brand positioning which are then analyzed to determine branding design as well as branding design steps which are continued by design in the implementation of the re-branding of Aligator Rafting by changing the appearance of the design, which can then be used as corporate identity, including logotype, a mascot that takes the icon reptile as the mascot of Aligator Rafting which is of course visualized by the interests of Aligator Rafting, so that the brand image can be accepted by the public. Pengembangan branding pada artikel ini adalah mengkaji strategi-strategi untuk implementasi terbaik yang dapat diterapkan pada perancangan branding dan re-branding wisata arung jeram Aligator Rafting di Bogor Barat. Branding adalah pemberian nama, istilah, tanda, simbol, rancangan, atau kombinasi dari semuanya, yang dibuat dengan tujuan untuk mengidentifikasikan barang atau jasa atau kelompok penjual dan untuk membedakan dari barang atau jasa pesaing. Konsep-konsep yang dipergunakan diantaranya; brand strategy, brand personality, dan brand positioning yang selanjutnya dianalisis untuk menentukan perancangan branding sekaligus langkah-langkah perancangan branding yang diteruskan desain dalam implementasi re-branding Aligator Rafting dengan merubah perwajahan desain, yang selanjutnya dapat dijadikan corporate identity, meliputi logotype, maskot yang mengambil icon reptil sebagai maskot Aligator Rafting yang tentunya divisualisasikan sesuai dengan kepentingan Aligator Rafting, sehinga brand image bisa dapat diterima oleh publik selanjut visi dan misi serta tujuan Aligator Rafting dapat terwujud sekaligus turut serta dalam mewujudkan Bogor Barat menjadi destinasi wisata nasional dengan segala potensi yang ada.
Pengaruh Orientasi Pasar dan Orientasi Wirausaha terhadap Kinerja Bisnis pada UKM Butik di ITC Mangga Dua Aprillia Ferawati
Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmbk.v6i3.18646

Abstract

This research was conducted to see whether market orientation, entrepreneurial orientation, and marketing capability are factors that affect the performance of a boutique business, and it is hoped that this research can be input for business owners to be able to innovate and continue to survive in the face of competition. This type of research is quantitative and processed using PLS. This research was conducted at a boutique at ITC Mangga Dua. 108 questionnaires were distributed which were given to owners or managers. And this study found that market orientation, entrepreneurial orientation, and marketing capability have a significant effect on the performance of the boutique business. Penelitian ini dilakukan untuk melihat apakah orientasi pasar, orientasi wirausaha, dan kemampuan pemasaran menjadi faktor yang mempengaruhi kinerja bisnis butik, serta diharapkan penelitian ini dapat menjadi masukan bagi pemilik usaha agar dapat berinovasi dan terus bertahan menghadapi persaingan. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dan diolah menggunakan PLS. Penelitian ini dilakukan pada butik di ITC Mangga Dua. Kuesioner yang disebarkan sebanyak 108 yang diberikan kepada pemilik ataupun manajer. Dan pada penelitian ini menemukan bahwa orientasi pasar, orientasi wirausaha, dan kemampuan pemasaran berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja bisnis butik tersebut.

Page 1 of 3 | Total Record : 21


Filter by Year

2022 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 7 No 5 (2023): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 7 No 4 (2023): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 7 No 3 (2023): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 7 No 2 (2023): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 7 No 1 (2023): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6 No 6 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6 No 5 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6 No 4 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 3 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 2 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 6, No 1 (2022): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 5, No 6 (2021): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 5, No 5 (2021): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 5, No 4 (2021): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 5, No 3 (2021): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 5, No 2 (2021): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 5, No 1 (2021): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 4, No 6 (2020): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 4, No 5 (2020): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 4, No 4 (2020): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 4, No 3 (2020): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 4, No 2 (2020): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 4, No 1 (2020): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 3, No 6 (2019): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 3, No 5 (2019): Jurnal Manajemen Bisnis dan Kewirausahaan Vol 3, No 4 (2019): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 3, No 3 (2019): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 3, No 2 (2019): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 3 No 1 (2019): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 3, No 1 (2019): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 2, No 6 (2018): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 2, No 5 (2018): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 2, No 4 (2018): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 2, No 3 (2018): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 2, No 2 (2018): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 2, No 1 (2018): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 1, No 2 (2017): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 2 No 6 (2018): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan Vol 2 No 2 (2018): Jurnal Manajemen Bisnis Dan Kewirausahaan More Issue