cover
Contact Name
lusi marlisa
Contact Email
lusimarlisa1@gmail.com
Phone
+6281373739955
Journal Mail Official
hericahyono808@gmail.com
Editorial Address
https://ojs.ummetro.ac.id/index.php/attajdid/pages/view/editorial-team?attajdid=Editorial+Teams
Location
Kota metro,
Lampung
INDONESIA
At-Tajdid : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Islam
ISSN : 25485784     EISSN : 25492101     DOI : http://dx.doi.org/10.24127/att.v4i01
Fokus dan scope: jurnal At-Tajdid merupakan jurnal pendidikan dan pemikiran islam,yang diterbitkan dua kali dalam setahun periode januari – juni, dan juli-desember. At-Tajdid merupakan artikel hasil penelitian dalam bentuk penelitian pengembangan, kualitatif, kuantitatif, studi literatur, aplikasi teori, dan studi analisis kritis dalam bidang pendidikan agama islam yang mencakup topik : pemikiran pendidikan islam pendidikan multikultural media dan teknologi pembelajaran pengembangan kurikulum pendidikan islam manajemen pendidikan islam Artikel menganalisis isu-isu terkini, masalah, kebijakan, dan praktik, serta menawarkan kebaruan dan implikasi praktis dalam pengembangan pendidikan islam.
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021" : 9 Documents clear
The Understanding of Islamic Thought as an Ideology and Methodology for the Indonesian Millennial Generation WA Ode Sifatu
AT-TAJDID Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/att.v5i01.1469

Abstract

This social study discussed the understanding of Islamic thought as a religious ideology and scientific methodology for the young Muslim generation who live, study, and work in a millennial time. There are many accusations and claims that Islam is a religion that only takes care of matters of religious ideology and worship and puts aside scientific and intellectual methodologies so that Islam is problematic to describe in the current context of the digital era by millennial generations in Indonesia as a country that is a big home for the world's largest Muslim adherents. To answer the above problems, we try to collect related literature. Then we study the phenomenological approach under the description of qualitative research design the work "Phenomenology in qualitative educational research: Philosophy as science or philosophical science." Next, the data will be checked and discussed, the original code created, the code reviewed, and all relevant themes reviewed. Finally, we get data findings that we believe are valid and reliable because we have answered the study questions with the appropriate method for review studies. The finding that Islam as a religion certainly has an ideology as a friendly religion to all human beings who rely on the truth. This truth, which Islam owned, can be understood and practiced with a methodological approach based on the holy Kalam Quran and Hadith
KONSEP BUDAYA DALAM PANDANGAN ISLAM SEBAGAI SISTEM NILAI BUDAYA GLOBAL (Analisis terhadap terhadap pemikiran Ali Ahmad Madkur) R Rofiani; Nurwadjah Ahmad; Andewi Suhartini
AT-TAJDID Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/att.v5i01.1556

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebudayaan dalam pandangan Islam sebagaimana yang dikemukakan oleh Ali Ahmad Madkur dalam kitab manhaj al-Tarbiyah fi al-Tashowwuri al-Islami, sebagai sistem nilai budaya global. Penelitian ini penting dilakukan karena tuntutan kebutuhan masyarakat secara global yang mengalami begitu banyak penurunan kualitas hidup akibat pesatnya perkembangan budaya barat atau budaya lain selain budaya Islam. Pemikiran Ali Ahmad Madkur memberikan wawasan penting terkait bagaimana kebudayaan dalam pandangan Islam ternyata mampu menjawab berbagai permasalahan hidup manusia, baik di bidang sosial, ekonomi, politik, Pendidikan, dan pengelolaan lingkungan hidup. Budaya Islam sebagai sistem nilai budaya dalam masyarakat diyakini dapat menjadi solusi bagi berbagai masalah dalam masyarakat selain kerusakan lingkungan dan ketidakadilan. Budaya Islam sebagai sistem nilai budaya memiliki karakteristik yang bersifat global dan diperlukan dalam kondisi masyarakat dunia saat ini.
The Relevance of Inquiry-Based Learning in Basic Reading Skills Exercises for Improving Student Learning Outcomes in Madrasah Ibtidaiyah Aslan Aslan
AT-TAJDID Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/att.v5i01.1473

Abstract

This study discussed inquiry-based learning activities in reading skills training students in Madrasah Ibtidayah and elementary schools in Indonesia. In learning to understand according to Islam, reading skills receive special attention from other skills such as speaking, listening, and writing skills. Get an understanding and application of strengthening reading learning that can be started from the elementary school level, and this theme will be discussed with the literature review method from national and international journal publications. A descriptive qualitative design study will be a method of analyzing a series of data. The review process involves a phenomenological approach, coding systems, and critical evaluation to produce data findings to answer our research themes that meet the findings' validity and reliability. Finally, we can conclude our findings, among others, that the ten publications and literature have confirmed that the application of inquiry-based learning approaches is very relevant to be applied in the learning environment of elementary madrasah schools. Thus these findings will be useful to whichever party
THE INFLUENCE OF MEDIA LEARNING SIGUM IN THE PANDEMIC TIME COVID-19 Salamudin Salamudin; Anda Kelana; Muslim Muslim; Nirwan Nirwan; Zuhud Suriono
AT-TAJDID Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/att.v5i01.1568

Abstract

Covid-19 has been declared a pandemic since the beginning of 2020 causing the learning process to be carried out from home with an online system at all levels of education. This study aims to determine how much influence the GIS Learning Media will have during the Pandemic. This type of research is a qualitative research based on literature study. This research was conducted at SMK Negeri 2 Binjai. The results showed that: (1) Students already have basic facilities that are used to carry out online learning with GIS learning media; (2) online learning with SIGUM learning media is very flexible in its implementation and is able to encourage independent learning and motivation to be more active in participating in learning; and (3) Learning using SIGUM learning media is included in innovative learning, which of course has weaknesses and strengths. In essence, innovative learning requires teacher creativity in designing, arranging and conditioning students so that they are enthusiastic in learning, have the ability to think, solve problems faced correctly, especially problems related to everyday life and the world of work later.Keywords: Learning Media, SIGUM, Pandemic Covid-19
RITUAL KEAGAMAAN SEBELUM BELAJAR SELAMA PEMBELAJARAN JARAK JAUH (STUDI KASUS DI SEKOLAH SWASTA ISLAM DAN SEKOLAH NEGERI) anita aisah; Ratna Sari
AT-TAJDID Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/att.v5i01.1471

Abstract

Situasi pandemi membuat sekolah harus melakukan beberapa penyesuaian kegiatan termasuk ritual keagamaan sebelum belajar. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menggali bagaimana ritual keagamaan sebelum belajar selama masa pandemi covid-19. Jenis penelitian ini merupakan penelitian studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Metode pengambilan data dilakukan melalui wawancara dan observasi. Waktu pengambilan data dilakukan pada tanggal 7 – 14 November 2020. Subjek pada penelitian ini adalah pendidik dan orangtua di empat sekolah. Empat sekolah terdiri dari dua sekolah Negeri dan dua sekolah swasta. Hasil yang diperoleh adalah kegiatan ritual keagamaan di empat sekolah berbeda-beda. Hal ini karena jenis sekolah, Negeri dan Swasta yang berbasis agama. Selain itu ada dua sekolah yang sudah melakukan pembelajaran tatap muka. Orangtua merupakan faktor pendukung dalam pelaksanaan ritual keagaman sebelum belajar selama pembelajaran jarak jauh.
PENDEKATAN FENOMENOLOGIS DALAM KAJIAN ISLAM Afif Syaiful Mahmudin
AT-TAJDID Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/att.v5i01.1597

Abstract

Penelitian terhadap agama tidak hanya berpatokan pada konsep normatif dari agama itu sendiri ataupun hanya mengacu pada ilmu-ilmu sosial, tetapi keduanya harus saling melengkapi. Peneliti yang kurang memahami agama yang sedang dikaji, pasti akan mengalami berbagai kesulitan karena realitas agama harus dilihat dari konsep agama itu sendiri. Berangkat dari problematika di atas, berbagai pendekatan metodologis dalam kajian atau studi Agama berhasil mendapatkan perhatian yang cukup besar dari para pemerhati agama. Kemudian dalam perkembangan studi Agama telah dirumuskan berbagai pendekatan yang berasal dari berbagai disiplin ilmu seperti filsafat, antropologi, sosiologi, sejarah, psikologi sampai kepada pendekatan fenomenologi. Pendekatan yang terakhir inilah yang akan menjadi pembahasan utama dari tulisan ini, fenomenologi agama menjadi sebuah kajian yang dilaksanakan untuk mencari makna atau esensi melalui manifestasi dari fenomena-fenomena keagamaan dalam suatu agama tertentu. Pendekatan fenomenologi dalam studi Islam berupaya mengungkapkan makna dari suatu gejala sehingga gejala tersebut dapat dipahami dan dapat diterapkan dalam ajaran-ajaran normatif, kegiatan-kegiatan keagamaan, institusi-institusi keagamaan, tradisi-tradisi dan simbol-simbol keagamaan.
PENGEMBANGAN MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN AKADEMIK Vista firda sari
AT-TAJDID Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/att.v5i01.1503

Abstract

Strategi yang paling tepat dalam meningkatkan kualitas pelayanan akademik pada perguruan tinggi adalah dengan meningkatkan variabel yang ada pada kualitas pelayanan secara nyata, keandalan, responsivitas, jaminan, dan empati, dengan dibuktikan dengan ketersesuaian yang ada di lapangan, di antaranya kesesuaian kurikulum antara harapan dan kenyataan, kesesuaian sarana dan prasarana perkuliahan antara harapan dan kenyatan, kesesuaian pelaksanaan perkuliahan antara harapan dan kenyataan, dan kesesuaian pembimbing akademik antara harapan dan kesesuaian.
NILAI NILAI PENDIDIKAN MULTIKULTURAL DALAM PERSPEKTIF TAFSIR AL-AZHAR KARYA BUYA HAMKA Ivatul Mukarromah; Buyung Syukron; Isti Fathonah
AT-TAJDID Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/att.v5i01.1599

Abstract

Dalam tulisan ini bertujuan menghadirkan problematika dan solusi pendidikan dalam wacana pendidikan multikultural yang dianalisa serta dikembangkan melalui pengkajian konsep serta nilai pendidikan multikultural dalam Al-Quran dengan perspektif tafsir Al-Azhar karya Buya Hamka. Metode pengkajian mengunakan kajian library riset atau kepustakaan dengan metode deskriptif kualitatif dan pendekatan tafsir maudu’i/tematik karna bersinggungan dengan kajian Al-Quran. Hasil penelitian menunjukan pada Qs. Al-Hujurat ayat 11-13   meng-intepretasi akan pendidikan multikultural berupa nilai-nilai pendidikan multikultural yakni: 1)Nilai Perdamaian, 2)Nilai Inklusivisme, 3)Nilai Kearifan, 4)Nilai Toleransi, 5)Nilai Humanisme.   
RELIGIUSITAS UNIVERSITY: STRATEGI INTERNALISASI NILAI-NILAI AIK DALAM MEMBANGUN KULTUR RELIGIUS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO Junaidi Songidan; Heri Cahyono; Liana Fadhilah
AT-TAJDID Vol 5, No 01 (2021): JANUARI-JUNI 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/att.v5i01.1523

Abstract

Tingginya jumlah amal usaha pendidikan Muhammadiyah memberikan kesempatan dalam mendaakwahkan nilai-nilai Al-Islam dan Kemuhammadiyahan secara lebih luas. Sudah sepatutnya Lembaga Pendidikan Muhammadiyah Memiliki strategi dalam menginternalisasikan nilai-nilai AIK kedalam keperibadian maupun lembaga sebagai keberlangsungan Muhammadiyah sebagai gerakan Islam. Tujuan penelitian ini Mengungkap strategi internalisasi nilai-nilai AIK di Universitas Muhammadiyah Metro, fenomena kultur religius di Universitas Muhammadiyah Metro. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, yaitu penelitian yang dilakukan dalam kehidupan yang sebenarnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif eksplanatori. Dalam internalisasi nilai-nilai religius di lembaga pendidikan tidak instan sehingga perlu dilakukan secara kontinue. Sehingga dalam menginternalisasikan nilai-nilia tersebut membutuhkan berbagai macam cara sebagaimana yang dikemukakan oleh agus wibowo yakni dengan keteladanan, latihan dan pembiasaan dan pemberian nasihat. Internalisasi nilai-nilai Islam (AIK) kedalam kompetensi pribadi dosen, karyawan dan mahasiswa UM Metro menjadi ciri khas pada penyelenggaraan pendidikan Muhammadiyah untuk membentuk manusia pembelajar yang bertaqwa, berakhlakul karimah, berkemajuan dan unggul dalam IPTEKS sebagai perwujudan tajdid dakwah amar ma’ruf nahi munkar.

Page 1 of 1 | Total Record : 9