cover
Contact Name
Yanuar Bagas Arwansyah
Contact Email
yanuarbagasa@upy.ac.id
Phone
+6285799355583
Journal Mail Official
jurnalskripta@upy.ac.id
Editorial Address
Jl. PGRI II No.232, Sonosewu, Ngestiharjo, Kec. Kasihan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184
Location
Kota yogyakarta,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Skripta
ISSN : 24433705     EISSN : 27459705     DOI : https://doi.org/10.31316/skripta.v6i2
Core Subject : Education, Social,
SKRIPTA: JURNAL PEMBELAJARAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA diterbitkan pertama kali pada bulan Mei 2015 dengan P-ISSN 2443-3705 dan E-ISSN 2745-9705 oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas PGRI Yogyakarta. Jurnal ini dikelola dengan menggunakan open journal system (OJS) dan peer-reviewed online journal. Jurnal SKRIPTA: JURNAL PEMBELAJARAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA yang oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas PGRI Yogyakarta ini didedikasikan untuk menerbitkan tulisan-tulisan ilmiah mengenai pendidikan bahasa, sastra, dan linguistik. Jurnal ini terbit 2 kali setahun pada bulan Mei dan November. Redaksi menerima tulisan/artikel hasil penelitian/pemikiran di bidang Linguistik, Budaya, Bahasa, dan Sastra serta Pembelajarannya.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 7, No 1 (2021): SKRIPTA MEI 2021" : 6 Documents clear
KEMAMPUAN MEMPRODUKSI TEKS EKSPOSISI SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS DI KOTA MATARAM DITINJAU DARI ASPEK STRUKTUR TEKS EKSPOSISI Rosmayanti, Nur Ida; Mahsun, Mahsun; Mahyudi, Johan
Jurnal Skripta Vol 7, No 1 (2021): SKRIPTA MEI 2021
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (851.133 KB) | DOI: 10.31316/skripta.v7i1.994

Abstract

This study aims to describe the ability to produce Non-Literature Genre Text of High School in Mataram City,West Nusa Tenggara .The problem in this research are : How is  the ability to produce  exposition text by students senior high school based on the structure of the exposition text. The approach used in this study is a qualitative and quantitative approach. Population Data  of this research are exposition text.The methode of data collection is done by listening to the method of proficiency involved.Data were analyzed qualitative and quantitative then presented through informal methods. The result of this study indicate that the ability of students  Senior High School of  Mataram city in producing exposition text is in the category of  underprivileged, that is equal to 57,50 under category of  sufficiently  capable score (67-78). The inability appear also qualitatively in lack of proper use of understanding of  based exposition text.
PENGARUH LAGU ANAK BERJUDUL “HEY TAYO” TERHADAP KEMAMPUAN ANAK MENYEBUTKAN WARNA PADA ANAK USIA 4 TAHUN Irmandari, Ade
Jurnal Skripta Vol 7, No 1 (2021): SKRIPTA MEI 2021
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (828.193 KB) | DOI: 10.31316/skripta.v7i1.1083

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan kemampuan anak dalam menyebutkan warna-warna karena pengaruh dari lagu anak yang berjudul “hey tayo” pada anak usia 4 tahun. Anak yang berusia 4 tahun dikatakan adalah masa emas dalam menyimpan memori. Pada usia ini juga anak mulai memiliki kemampuan untuk membedakan warna, bentuk, dan ukuran. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengambilan datanya melalui wawancara yang direkam ketika sedang berdialog dengan subjek. Kegiatan tersebut guna untuk mendapatkan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan anak menyebutkan warna-warna yang dipengaruhi lagu “hey tayo”, leingkungan sekitra, dan bahasa ibu.
ANALISIS KESALAHAN MORFOLOGI KATA PADA LAMAN BERITA DARING PUBLIKASI ONLINE.ID Utami, Melania Arinka Putri; Muzaqqi, Muhammad; Ningrum, Sanggar Pawesti Regita; Ulya, Chafit
Jurnal Skripta Vol 7, No 1 (2021): SKRIPTA MEI 2021
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (836.172 KB) | DOI: 10.31316/skripta.v7i1.1214

Abstract

Manusia menggunakan bahasa dalam aspek tulisan dan tuturan. Kesalahan-kesalahan berbahasa dapat terjadi dalam aspek tulisan. Kesalahan dalam aspek tulisan dapat terjadi karena keterbatasan pemahaman dan wawasan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi, mengetahui, dan memperbaiki kesalahan-kesalahan berbahasa dalam berita daring pada laman Publikasi Online.Id sebagai evaluasi pentingnya penggunaan bahasa yang tepat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa suatu tulisan dapat dianalisis dengan kajian analisis kesalahan berbahasa.
CITRAAN DALAM ANTOLOGI PUISI SUJUD SENDU KARYA USWATUN KHASANAH DKK DAN IMPLIKASINYA Ramdani, Reza; Nirmala, Afsun Aulia; Anwar, Syamsul
Jurnal Skripta Vol 7, No 1 (2021): SKRIPTA MEI 2021
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (869.281 KB) | DOI: 10.31316/skripta.v7i1.1441

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang salah satu unsur fisik pada puisi yaitu citraan yang terdapat dalam Antologi Puisi Sujud Sendu karya Uswatun Khasanah, dkk. dan implikasinya pada pembelajaran bahasa Indonesia di SMP kelas VIII yaitu pada teks puisi . Hasil penelitian terdapat 6 jenis citraan yaitu citraan penglihatan, pendengaran, penciuman, rasaan, rabaan dan gerak.
TINDAK TUTUR ILOKUSI ASISTEN LABORATORIUM (ASLAB) DALAM PROSES PEMBELAJARAN DI LABORATORIUM UMM Ambarwati, Putri
Jurnal Skripta Vol 7, No 1 (2021): SKRIPTA MEI 2021
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (996.326 KB) | DOI: 10.31316/skripta.v7i1.953

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan tentang fungsi dan bentuk dari tindak tutur ilokusi yang diutarakan oleh Asisten Laboratorium (Aslab) dalam proses pembelajaran di laboratorium UMM. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Data yang digunakan berupa data tulis yaitu satuan lingual yang mengandung unsur-unsur dari adanya bentuk dan fungsi dari tindak tutur ilokusi. Sedangkan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu informan penelitian yaitu mahasiswa-mahasiswi yang bekerja sebagai asisten laboratorium di berbagai laboratorium Universitas Muhammadiyah Malang. Teknik pengumpulan data yaitu menggunakan teknik Tes Melengkapi Wacana (TMW) atau Discourse Completion Test untuk mempermudah peneliti dalam mengumpulkan banyak data dalam waktu yang singkat. Kemudian, teknik analisis data yang digunakan oleh peneliti yaitu teknik analisis data model interaktif yang terdiri dari empat tahapan yaitu pengumpulan data, reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelian yang diperoleh yaitu terdapat 9 data yang merupakan tindak tutur asertif (5 data berfungsi menyatakan dan 4 data berfungsi mengusulkan), 8 data yang merupakan tindak tutur direktif (3 data yang berfungsi memerintah dan 5 data yang berfungsi memohon), 14 data yang termasuk dalam bentuk tindak tutur ekspresif (8 data yang berfungsi sebagai permintaan maaf dan 6 data berfungsi sebagai pengucapan terima kasih, 8 data tindak tutur deklaratif yang keseluruhannya memiliki fungsi yang sama yaitu menjatuhkan hukuman, dan tidak menunjukkan adanya tindak tutur ilokusi komisif dari keseluruhan data yang telah ada.
ANALISIS TINDAK TUTUR DAN FUNGSI TUTURAN EKSPRESIF DALAM ACARA SARAH SECHAN DI NET TV Maharani, Amanda
Jurnal Skripta Vol 7, No 1 (2021): SKRIPTA MEI 2021
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (890.423 KB) | DOI: 10.31316/skripta.v7i1.956

Abstract

Penelitian ini merupakan suatu kajian pragmatik. Memiliki tujuan untuk mendeskripsikan tentang penggunaan tindak tutur yang disampaikan penutur dan kawan tutur dalam acara Sarah Sechan di Net TV berupa tindak tutur lokusi, ilokusi, perlokusi, dan tuturan ekspresif yang berfungsi untuk memuji, meminta maaf, ucapan selamat malam, mengharap, mengeluh, mengkritik, dan ucapan terima kasih. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik simak, rekam dan catat. Hasil  dari penelitian ini adalah data berupa jenis-jenis tindak tutur yang akan diklasifikasikan dalam lokusi, ilokusi, dan perlokusi. Serta data beberapa tuturan ekspresif yang terdapat dalam acara Sarah Sechan di Net TV.  Berdasarkan hasil analisis tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa pada acara Sarah Sechan di Net TV terdapat, jenis-jenis tindak tutur lokusi, ilokusi, perlokusi dan fungsi tuturan ekspresifnya yang terdiri dari tuturan ekspresif memuji, meminta maaf, ucapan selamat malam, mengharap, mengeluh, mengkritik, dan ucapan terima kasih.Kata Kunci: Sarah Sechan, lokusi, ilokusi, perlokusi, ekspresif.

Page 1 of 1 | Total Record : 6