cover
Contact Name
Yuyun Taufik S.Pd., M.Si
Contact Email
yuyuntaufik@plb.ac.id
Phone
+628122181115
Journal Mail Official
yuyuntaufik@plb.ac.id
Editorial Address
Jl. Pahlawan No. 59 Bandung 40123 Telp. (022) 2506500, Fax. (022) 2512564
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal)
ISSN : -     EISSN : 24433756     DOI : 10.38204
Core Subject : Science,
ATRABIS - Jurnal Administrasi Bisnis yang dikterbitkan oleh Program Studi Administrasi Bisnis berisi kajian hasil penelitian dosen-dosen di Program Studi tersebut. Kajian penelitian yang disusun menjadi sumber pengembangan pengetahuan khususnya di Program Studi Administrasi Bisnis.
Articles 147 Documents
Analisis Strategi Pemasaran VHO Syariah yang Diterapkan Emaki Al-Ma'Some Resort Lembang Superwiratni; Ita Karnita; Sri Marini
ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal) Vol 9 No 1 (2023): ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal)-Juni 2023
Publisher : Program Studi Administrasi Bisnis POLITEKNIK LP3I BANDUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38204/atrabis.v9i1.1354

Abstract

Hotel dikategorikan menjadi dua macam jenis yaitu hotel conventional dan hotel berbasis syariah dimana untuk meningkatkan occupancy dijaman teknologi yang sudah maju dengan mengoptimalkan ecommerce yang salah satunya adalah Virtual Hotel Operation yang berbasis syariah. Untuk meningkatkan pangsa pasar maka perusahaan perlu menerapkan strategi bersaing dengan menggunakan metode SWOT, yakni suatu strategi yang dilakukan oleh perusahaan untuk mengetahui sejauh mana kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman yang dilakukan oleh perusahaan untuk meningkatkan,pangsa pasar. Hal ini perlu dilakukan oleh perusahaan mengingat bahwa persaingan dengan perusahaan pesaing yang bergerak di bidang usaha yang sama sangat ketat, sehingga perusahaan perlu menyusun strategi yang dapat meningkatkan pangsa pasarnya. Salah satu hotel syariah di Lembang yang bekerjasama dengan virtual hotel oprasional RedDoorz Syariah adalah Emaki Al-Ma’some Resort syariah. Menurut Freddy Rangkuti (2008), analisis SWOT adalah identifikasi dari berbagai faktor secara sistematis untuk merumuskan strategi perusahaan. Analisis ini didasarkan pada logika yang dapat memaksimalkan kekuatan (Strength) dan peluang (Opportunities), namun secara bersamaan dapat juga meminimalkan kelemahan (Weakness) dan ancaman (Threats).
Analisis Kerja Pegawai di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bandung II Andry Nurmansyah; Yuyun Taufik; Fadhila Ayuningtyas
ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal) Vol 9 No 1 (2023): ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal)-Juni 2023
Publisher : Program Studi Administrasi Bisnis POLITEKNIK LP3I BANDUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38204/atrabis.v9i1.1439

Abstract

Work motivation is a driving force in a person to behave and work diligently in accordance with the duties and obligations that have been given to him. Employee work motivation is needed in a company or government agency. If employees in a company or government agency do not have enough work motivation, it will affect the productivity and performance of employees in doing a job. So employee motivation is very important to be investigated further. This research study aims to find out the observations of employee motivation at Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bandung II, find out the constraints on solutions and alternatives in solving problems based on motivational theories so that work motivation can be given more attention and can improve the quality of work for its employees. . The data collection method used is the quantitative method with direct observation in the field so that the writer can explain the results of the research using numbers in the data collection process to the interpretation of the research. After analyzing and discussing the problem, the writer concludes that the review of employee motivation at Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bandung II has been carried out quite well. Motivasi kerja merupakan pendorong dalam diri seseorang untuk berperilaku dan bekerja dengan giat sesuai dengan tugas dan kewajiban yang telah diberikan kepadanya. Motivasi kerja pegawai sangat dibutuhkan dalam sebuah perusahaan maupun instansi pemerintahan. Apabila para pegawai dalam sebuah perusahaan maupun instansi pemerintah tidak cukup memiliki motivasi kerja, maka akan mempengaruhi produktivitas dan kinerja pegawai dalam melakukan sebuah pekerjaan. Maka motivasi kerja pegawai sangat penting untuk diteliti lebih lanjut. Studi penelitian ini bertujuan untuk mengetahui amatan motivasi kerja pegawai di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bandung II, mengetahui kendala solusi dan alternatif dalam pemecahan masalah berdasarkan teori-teori motivasi sehingga motivasi kerja dapat lebih diperhatikan lagi dan dapat memberikan peningkatan kualitas kerja bagi para pegawainya. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu metode kuantitatif dengan observasi secara langsung pengamatan di lapangan sehingga penulis dapat menjelaskan hasil penelitian menggunakan angka dalam proses pengumpulan data hingga penafsiran dari penelitiannya. Setelah melakukan analisis dan pembahasan masalah, penulis memperoleh kesimpulan bahwa tinjauan motivasi kerja pegawai di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Bandung II sudah terlaksana dengan cukup baik.
Evaluasi Pelatihan UKM Naik Kelas Pada Rumah BUMN Bandung Prima Vandayani; Jajang Rohmana
ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal) Vol 9 No 1 (2023): ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal)-Juni 2023
Publisher : Program Studi Administrasi Bisnis POLITEKNIK LP3I BANDUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38204/atrabis.v9i1.1440

Abstract

SMEs have become the cog of the economy with an important role in creating employment and income for the society, requiring incubation support through incubator institutions, one of which is Rumah BUMN Bandung, which provides coaching, assistance and business development in the form of training. However, a number of problems were identified as an illustration of the training implementation in this incubator. The purpose of this study is to provide an overview about the training evaluation of SMEs Scaling Up at Rumah BUMN Bandung. The type of research used is quantitative with a descriptive survey method on a cross-sectional approach to data collected by interview, observations and scoring data of SMEs Scaling Up in 2021. The unit of analysis is Rumah BUMN Bandung with the unit of observation being carried out on a sample of 1180 SMEs Scaling Up taken by census technique. The data analysis technique was performed statistically using the frequency distributive and the mean. The results showed that generally, training of SMEs Scaling Up at Rumah BUMN Bandung based on scoring data tend not to be able to improve the business capabilities of the SMEs, although there are still some SMEs that are able to improve their business capabilities after attending training at the Rumah BUMN Bandung. UKM telah menjadi roda penggerak perekonomian dengan peran pentingnya dalam penciptaan lapangan kerja dan pendapatan bagi masyarakat, membutuhkan dukungan inkubasi melalui lembaga inkubator salah satunya Rumah BUMN Bandung yang memberikan pembinaan, pendampingan, dan pengembangan usaha dalam bentuk pelatihan. Namun sejumlah permasalahan yang ditemukan disinyalir sebagai gambaran pelaksanaan pelatihan pada inkubator tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran tentang evaluasi pelatihan pada UKM naik kelas di Rumah BUMN Bandung. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode survey deskriptif pada pendekatan cross sectional terhadap data yang dikumpulkan dengan teknik wawancara, observasi dan data skoring UKM naik kelas tahun 2021. Unit analisis adalah Rumah BUMN Bandung dengan unit observasi dilakukan pada sampel sebesar 1.180 UKM naik kelas yang diambil dengan teknik sensus. Teknik analisis data dilakukan secara statistika menggunaan distributif frekuensi dan nilai rata-rata. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelatihan UKM naik kelas pada Rumah BUMN Bandung cenderung belum dapat meningkatkan kapabilitas usaha dari UKM binaanya, meskipun masih ada beberapa UKM yang mampu meningkatkan kapabilitas usahanya setelah mengikuti pelatihan di Rumah BUMN Bandung.
Pelaksanaan Pelayanan Prima Pada Kasir Di Toserba Griya Pasteur Bandung Sri Widaningsih
ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal) Vol 9 No 1 (2023): ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal)-Juni 2023
Publisher : Program Studi Administrasi Bisnis POLITEKNIK LP3I BANDUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38204/atrabis.v9i1.1325

Abstract

Berbelanja menjadi salah satu aktivitas dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, dan tempat berbelanja yang nyaman dan mampu memberikan pelayanan primalah yang menjadi tujuan masyarakat dewasa ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pelaksanaan pelayanan prima pada kasir di Toserba Griya Pasteur. Metode yang adalah metode deskriptif, metode deskriptif ini adalah suatu metode dalam meneliti status kelompok manusia, suatu obyek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran, ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Teknik pengumpulannya datanya melalui studi kepustakaan, studi lapangan yang terdiri observasi dan wawancara, serta studi dokumentasi. Hasilnya adalah pelayanan prima yang dilakukan di toserba Griya Pasteur sudah berjalan dengan baik dan menggunakan SOP A3 yaitu attitude, Attention, dan Action, dimana seluruh pelaksanaannya tentunya disesuaikan dengan SOP yang telah di tetapkan pihak perusahaan dan tentunya sesuai dengan kebutuhan konsumen.
Strategi Promosi Digital Fore Coffee Dalam Menciptakan Brand Awareness Fore Flagship Store Surabaya
ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal) Vol 9 No 1 (2023): ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal)-Juni 2023
Publisher : Program Studi Administrasi Bisnis POLITEKNIK LP3I BANDUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38204/atrabis.v9i1.1454

Abstract

Work from café menjadi fenomena yang sedang trend di kalangan masyarakat Indonesia. Selain itu, kopi juga adalah salah satu hasil komoditas perkebunan yang bernilai tinggi. Tidak heran, mulai banyak coffee shop yang bermunculan. Salah satu merek kopi yang cukup populer di Indonesia adalah Fore Coffee. Meskipun banyak orang yang cukup aware dengan Fore Coffee itu sendiri, tapi belum banyak orang yang mengetahui tentang Fore Flagship Store Surabaya. Oleh karena itu Fore Coffee melakukan strategi promosi digital bekerjasama dengan para Key Opinion Leader (KOL) yang aktif di platform media sosial Instagram untuk meningkatkan brand awareness Fore Flagship Store Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif berdasarkan observasi pemilihan KOL, konten unggahan yang dilakukan oleh KOL dan data sekunder berupa hasil tangkapan layar dari insight unggahan para KOL. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi Fore Coffee dalam mengembangkan strategi promosi digital yang lebih efektif dan efisien dalam meningkatkan brand awareness dari Fore Flagship Store di Surabaya.
Layanan Zis Di Masjid Daarul Muhajir Kec. Margaasih Kab. Bandung
ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal) Vol 9 No 1 (2023): ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal)-Juni 2023
Publisher : Program Studi Administrasi Bisnis POLITEKNIK LP3I BANDUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38204/atrabis.v9i1.1461

Abstract

Ibadah Zakat merupakan salah satu kewajiban umat islam dan merupakan rukun Islam yang ke-empat dengan mengeluarkan, menyisihkan, dan membayarkan sebagian harta atau penghasilannya kepada orang lain yang membutuhkan. Khususnya Ibadah Zakat Fitrah pelaksanaannya setelah ibadah Shaum pada bulan Ramadan hingga waktu penyerahkannya yang paling utama adalah setelah shalat subuh dan sebelum shalat Ied sesuai dengan hadis dari Abu Hurairah. Masjid Daarul Muhajir yang merupakan bagian dari Lembaga Amil Zakat (LAZ) telah melakukan fungsinya dengan memberikan layanan penerimaan dan pendistribusin zakat, infaq, dan sedekah bagi umat muslim warga Komplek Bumi Asri Mekar Rahayu dan sekitarnya. Hasil penelitian diperoleh yakni sistem pelayanan Masjid Daarul Muhajir memiliki serangkaian proses dalam tata kelola zakat, infaq, sedekah (ZIS) dimulai dari tahap persiapan, penerimaan, pendistribusian, dan peningkatan kualitas layanan dalam hal pencatatan yang dilakukan secara transparan dengan menggunakan aplikasi ZIS online.
Tinjauan Disiplin Kerja Karyawan Pada Masa Pademi Covid-19 Ditoko Indomaret Nanjung Kabupaten Bandung Hamdani; Heddy Setiawan
ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal) Vol 9 No 1 (2023): ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis (e-Journal)-Juni 2023
Publisher : Program Studi Administrasi Bisnis POLITEKNIK LP3I BANDUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38204/atrabis.v9i1.1463

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui disiplin kerja karyawan pada masa covid-19 di perusahaan PT Indomaret Nanjung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskripsi, yaitu penelitian yang menggambarkan atau memaparkan kondisi apa adanya tanpa memberikan pelakuan atau manipulasi pada objek yang diteliti pada Toko Indomaret Nanjung Setelah membahas masalah tersebut, penulis menyimpulkan bahwa disiplin kerja karyawan pada masa covid-19 di PT Indomaret Nanjung telah terlaksana dengan cukup baik.