cover
Contact Name
Charis Fathul Hadi
Contact Email
chariselektro@gmail.com
Phone
+6285649231296
Journal Mail Official
chariselektro@gmail.com
Editorial Address
Prodi Teknik Elektro, Fakultas Teknik , Universitas PGRI Banyuwangi Jl.Ikan Tongkol No. 22 Banyuwangi 68416, Jawa Timur
Location
Kab. banyuwangi,
Jawa timur
INDONESIA
Journal Zetroem
ISSN : 2656081X     EISSN : 2656081X     DOI : -
jurnal zetroem yang dapat dimuat dalam jurnal ini meliputi bidang keilmuan Teknik Elektronika, Teknik Kendali, Sistem Tenaga, Telekomunikasi, Informatika, Sistem Distribusi. Makalah dapat berupa ringkasan laporan hasil penelitian atau kajian pustaka ilmiah. Makalah yang akan dimuat hendaknya memenuhi format yang telah ditentukan.
Articles 102 Documents
RANCANG BANGUN PENDETEKSI POLUSI UDARA BERBASIS MIKROKONTROLLER ATMEGA8 Wardatun Ni'mah; Charis Fathul Hadi
ZETROEM Vol 1 No 1 (2019): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v1i1.307

Abstract

Rancang bangun untuk pendeteksi polusi udara berbasis mikrokontroler ATmega8 menggunakan sensor MQ-9. System terdiri atas perangkat keras dan perangkat lunak. Perangkat keras terdiri dari mikrokontroler ATmega 8, rangkaian sensor MQ-9 dan di tampilkan dengan LCD 16 x 2 karakter. Perangkat lunak mikrokontroler dalam system ini di buat dengan menggunakan bahasa Bascom-AVR. System ini bekerja ketika sensor MQ-9 mendeteksi gas karbon monoksida yang melewati sensor. Kemudian keluarannya berupa tegangan yang dip roses oleh mikro kontroler dan di tampilkan ke LCD agar dapat mempermudah pembacaan gas yang telah di deteksi oleh sensor. System ini telah terealisasi dan dapat menampilkan angka indeks pada LCD agar kadar polutan di suatu tempatdapat di ketahui. Kata Kunci: ATmega 8, MQ-9,CO,LCD
RANCANG BANGUN ALARM ANTI PENCURI DENGAN NOTIFIKASI INFRAMERAH PADA RUMAH Moh Anas Ridwan; Charis Fathul Hadi
ZETROEM Vol 1 No 1 (2019): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v1i1.308

Abstract

Keamanan menjadi faktor utama dalam kehidupan manusia. Dalam segi kehidupan ada banyak individu dan kelompok melakukan segala cara untuk dapat mengamankan barang berharga miliknya. Ada beberapa alat atau sensor yang dapat dimanfaatkan untuk menjaga keamanan tempat tinggal. Salah satunya adalah sensor yang dapat mendeteksi keberadaan manusia yang lebih dikenal dengan Sensor optik yang dapat menerima pancaran sinar inframerah. Sensor ini akan mengeluarkan sinyal output yang dapat dimanfaatkan. Dalam penelitian ini diteliti bagaimana cakupan pendeteksian sensor, posisi sensor yang dapat menjangkau cakupan terluas, serta makhluk hidup atau benda apa saja yang bisa dideteksi oleh sensor ini.Pada peneletian ini diambil sampel rumah dimana jarak antara pintu dengan dinding depan, dan juga dinding samping kanan- dan kiri, untuk menentukan berapa jarak yang harus dideteksi oleh sensor nantinya. Hasil penelitian di Ketahui bahwa kebanyakan rumah dimasyarakat memiliki bentuk yang hamper sama dimana jarak antara dinding kanan dan kiri pada bagian depan rumah itu kebanyakan memiliki panjang area deteksi 8 meter. Oleh hal tersebut diatas dirancang sebuah piranti yang terdiri dari sensor optik C2165X, dan pemancaranya yaitu LED inframerah untuk mendeteksi keberadaan manusia yang mendekat kearah pintu rumah. Kata Kunci: Inframerah, Sensor Optik, Metode Pengamanan Rumah
RANCANG BANGUN SISTEM PENGAMAN SEPEDA MOTOR BERBASIS RELAY Nurul Adhim; Ratna MustikaYasi
ZETROEM Vol 1 No 1 (2019): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v1i1.309

Abstract

Dengan kemajuan teknologi seperti sekarang penulis membuat alat yang berfungsi untuk untuk mempermudah manusia dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Penulis mencoba membuat proto type sistem pengaman motor berbasis relay Sistem pengaman motor ini dapat memberikan rasa aman dari kehilangan kendaraan bermotor. Kata Kunci: Pengaman sepeda motor , relay
PENGEMBANGAM ALAT KONTROLPENGISIAN AIR OTOMATIS PADA TANDON Andy Sugeng Cahyono; Ratna Mustika Yasi
ZETROEM Vol 1 No 1 (2019): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v1i1.315

Abstract

Dengan kemajuan teknologi seperti sekarang penulis membuat alat yang berfungsi untuk mempermudah manusia dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. TRC945 penulis mencoba membuat miniatur pengisian air otomatis yang berbasis. Sistem ini dapat memberikan kemudahan dalam pengisian air dengan sensor air yang akan mendeteksi ketinggian dan kerendaham air pada tandon secara otomatis Sistem ini terdiri atas dan perangkat keras. perangkat keras terdiri dari transistor dan 2PC945 komponen lainnya pada rangkaian driver. memberikan informasi berupa karakter tentang tulisan sapaan kepada orang yang akan memberi ini formasi jika ada gagal sistem pada sensor sebagai langkah keamanan Kata kunci: Air, Teknologi, TRC945
RANCANG BANGUN ALAT PENDINGIN RUANGAN GENERATOR MENGGUNAKAN OUTPUT KIPAS DC DAN SENSOR SUHU LM35 BERBASIS MIKROKONTROLLER ATMEGA8535 Hasan Basri; Charis Fathul Hadi
ZETROEM Vol 1 No 1 (2019): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v1i1.317

Abstract

Begitu pentingnya perawatan terhadap mesin produksi/pembangkit untuk menghindari kerusakan dini pada mesin yang diakibatkan oleh panas berlebih sehingga dengan kemajuan teknologi seperti sekarang penulis membuat salah satu alat yang berfungsi untuk mempermudah manusia dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Penulis mencoba membuat prototype alat pendingin ruangan yang berbasis mikrokontroler ATmega8535.Sistem pendingin ini dapat memberikan kemudahan kepada manusia untuk mengontrol keadaan suhu dalam sebuah ruangan dengan sensor LM35 yang akan mendeteksi suhu, sehingga kipas sebagai output mikrikontrol akan berputar secara otomatis. Dan jika sensor mendeteksi keadaan suhu dibawah suhu aman maka kipas akan berhenti berputar secara otomatis. Sistem ini terdiri atas perangkat lunak dan perangkat keras. Perangkat keras terdiri dari sensor LM35, IC Mikrokontroller ATmega8535, LCD 16x2 dan komponen lainnya pada rangkaian. Perangkat lunak terdiri dari bahasa basic yang diisikan dalam mikrokontroler sebagai pemroses data. LCD akan memberikan informasi berupa karakter tentang tulisan keadaan suhu didalam ruangan. Kata kunci: Pendingin Otomatis, Sensor Suhu LM35, IC Mikrokontroler ATmega8535
Rancang Bangun Monitoring Suhu Kehilangan Kontak Pada Sekunder Transformator PT PLN (Persero): Rancang Bangun Monitoring Suhu Kehilangan Kontak Pada Sekunder Transformator PT PLN (Persero) Dwi Cahyo Kurniawan; Muh. Fainal Lawasi; Charis Fathul Hadi
ZETROEM Vol 1 No 2 (2019): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v1i2.595

Abstract

Jumlah transformator PT PLN yang sebagian besar penempatannya pada tempat terbuka, mempercepat besi dan plat logam mengalami korosi dan terdegradasi sehingga permukaan kontaknya tidak lagi sempurna. Pada sekunder transformator yang teraliri dengan tegangan dan arus listrik yang besar, akan terjadi disipasi panas yang berlebih karena timbul tahanan listrik pada titik koneksi sekunder transformator dengan kabel output. Hampir 75% kelainan yang dijumpai pada jaringan listrik adalah masalah koneksi. Pemantauan suhu kehilangan kontak pada koneksi sekunder tranformator merupakan upaya mengawasi kenaikan suhu pada titik koneksi sekunder transformator untuk memudahkan melakukan pemeliharaan transformator secara prediktif. Upaya ini dapat menekan gangguan akibat koneksi kehilangan kontak terutama pada sekunder transformator yang memiliki arus besar. Alat monitor menggunakan kendali IC ATMega 328P-PU, dengan sensor suhu DS18B20, dan pengiriman data menggunakan SIM800L berbasis SMS (Short Message Service) gateway. Menggunakan bahasa C dan C++ sebagai bahasa pemprograman dan Arduino sebagai compiler. Komunikasi dapat dilakukan dua arah, user dapat meminta data suhu pada server dan server dapat mengirim peringatan secara otomatis ketika suhu mencapai lebih dari 70°C dan mengirim peringatan kedua apabila suhu mencapai lebih dari 90°C. Hasil dari pengujian pada 30 kali percobaan dengan tingkat keberhasilan 96,67%, sehingga dapat digunakan sebagai alat monitoring suhu kehilangan kontak pada koneksi sekunder transformator.
Sistem Monitoring Inkubator Penetas Telur Berbasis Android: Sistem Monitoring Inkubator Penetas Telur Berbasis Android Fery Ardiansyah; Muh Fainal Lawasi; Charis Fathul Hadi
ZETROEM Vol 1 No 2 (2019): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v1i2.596

Abstract

Penelitian ini telah menghasilkan sebuah aplikasi monitoring berbasis android yang dibuat menggunakan bahasa pemrograman java dan sebuah prototipe mesin otomatis penetas telur menggunakan NodeMCU Esp8266 sebagai mikrokontroler dan modul wifi, DHT11 sebagai sensor suhu dan kelembapan, smart phone android yang dipakai media monitoring dan thingspeak yang berperan sebagi server. Dari pengambilan 15 data pada inkubator A 13 data terkirim dan 2 data tidak terkirim pada pengiriman perubahan suhu 29ËšC dan 32ËšC, sedangkan pada inkubator B dari pengambilan 15 data, 13 data terkirim dan 2 data tidak trkirim pada pengiriman perubahan suhu 28ËšC dan 39ËšC. Kecepatan pengiriman data inkubator A dari android ke inkubator berdasarkan pengaturan setpoin suhu yaitu 18,84 detik dengan persentase eror 13,33% dan inkubator B 14,64 detik dengan persentase eror 13,33%, sedangkan pengiriman data inkubator A dari inkubator ke android berdasarkan kelembapan telur yang dibaca sensor DHT11 yaitu 21 detik dengan persentase eror 0% dan inkubator B 18,1 detik dengan persentase eror 0%. Suhu dan kelembapan pada inkubator A dan B dapat dimonitoring dengan sebuah aplikasi monitoring berbasis android secara real time, sehingga proses pengawasan kinerja pada inkubator penetas telur menjadi lebih mudah dan praktis.
PENGARUH PEMBACAAN SENSOR GAS MQ136 TERHADAP PERSEBARAN DAN PERUBAHAN KECEPATAN UDARA: PENGARUH PEMBACAAN SENSOR GAS MQ136 TERHADAP PERSEBARAN DAN PERUBAHAN KECEPATAN UDARA Fellian Helmi Pristianto; Muhammad Arifin Ardi; Muhammad Nurkahfi; Ratna Mustika Yasi
ZETROEM Vol 1 No 2 (2019): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v1i2.597

Abstract

Sensor gas MQ-136 merupakan sensor yang dapat mendeteksi fenomena fisis konsentrasi gas belerang dengan rentang pembacaan antara 1 sampai dengan 100 PPM (Parts Per Million). Terjadinya perubahan kecepatan udara pada gas menyebabkan konsentrasi gas juga ikut berubah, hasil estimasi perubahan kecepatan udara yang mengenai gas dan diduga akan mempengaruhi kemmapuan pembacaan data oleh sensor. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan analisis perubahan kecepatan udara terhadap pembacaan sensor gas MQ136. Sensor ditempatkan pada beberapa titik dengan pola aliran udara yang dikondisikan. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh perubahan nilai konsentrasi gas SO2 terhadap laju perubahan kecepatan alir udara. Performa pembacaan sensor gas MQ136 dengan selisih pembacaan sebesar 0,3 Ppm.
Rancang Bangun Sistem Monitoring Cuaca Berbasis Internet Of Things (IoT) Totok Sugiyanto; Arif Fahmi; Razki Nalandari
ZETROEM Vol 2 No 1 (2020): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v2i1.855

Abstract

ABSTRAK - Sistem monitoring cuaca berbasis IoT di bangun bertujuan untuk memberikan sebuah informasi perubahan kondisi cuaca secara real-time kepada masyarakat dan informasi tersebut bisa di akses dengan mudah oleh semua orang melalui web. Device Sistem monitoring cuaca menggunakan sensor hujan (Rain Drop Water Sensor), sensor LDR (Light Dependent Resistor), sensor suhu dan kelembapan (DHT11), sensor tersebut di kombinasikan menjadi sebuah informasi cuaca (cerah, mendung, hujan). Informasi dikirimkan ke server kemudian ditampilkan pada Website yang di update setiap 1 detik sekali dan informasi cuaca di simpan ke server dalam bentuk data statistik. Cuaca cerah di dapatkan ketika sensor LDR nilai ADC nya di bawah 50 dan cuaca mendung di atas 50 data ADC sedangkan cuaca hujan di dapatkan ketika modul sensor hujan (raindrof sensor) menunjukan angka 100 – 750 dan kondisi tidak hujan menghasilkan nilai rata-rata ADC pada modul raindrof sensor menunjukan angka 1013 Pengiriman data berhasil di kirimkan ke server ketika NodeMcu memiliki akses internet yang setabil dengan nilai kecepatan internet rata-rata di atas 100 kbps. Pada saat akses internet kurang dari 100 kbps data tidak sepenuhnya terkirim ke server.data sensor yang di kirim ke server 87,7% berhasil dan 8 % gagal dari 25 kali pengambilan data. Error tersebut merupakan kesalahan terkecil jika di bandingkan dengan banyaknya pengambilan data yang terkirim ke server. Sedangkan error sensor kelembaban DHT11 berdasarkan data dari BMKG yaitu sebesar 0,14 % dan error sensor suhu DHT11 berdasarkan data dari BMKG yaitu sebesar 0,4 % dari 24 kali pengambilan data. selisih perbedaan nilai pembacaan suhu dan kelembaban di sebabkan karena pemakaian sensor yang berbeda jadi untuk akurasi pembacaan nilai suhu dan kelembaban secara otomatis berbeda dengan data sensor yang di gunakan.
Rancang Bangun Alat Penghitung Berat Udang Otomatis Berbasis ATmega 328p: Rancang Bangun Alat Penghitung Berat Udang Otomatis Berbasis ATmega 328p Hendro Sujanarko; Untung Suryadhianto; Wagiso
ZETROEM Vol 2 No 2 (2020): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v2i2.1014

Abstract

Indonesia sebagai salah satu Negara perairan seluas lebih dari 5.8 juta km². Dengan wilayah perairan yang seluas itu tentu saja banyak hasil laut yang bisa didapatkan di perairan Indonesia. Salah satu dari hasil laut yang paling menjanjikan yaitu udang. Kandungan gizi yang melimpah dalam udang menjadikannya salah satu komoditas eksport tertinggi di dunia. Perlu adanya peningkatan teknologi dalam proses pengemasan untuk bisa mengatasi besarnya jumlah permintaan. Salah satu contoh teknologi yang digunakan yaitu perpaduan antara microcontroller ATmega 328p, loadcell dan conveyor.Pengujian alat dilakukan dengan menjalankan udang yang telah siap kemas di atas conveyor berjalan lalu pada ujung conveyor diberi timbangan digital yang didalamnya sudah ada komponen microcontroller Atmega 328p, loadcell dan alat pendukung lainya. Cara kerja alat ini berdasarkan berat dari udang yang telah jatuh dari atas conveyor. Jika udang yang jatuh di atas timbangan digital beratnya telah sesuai dengan yang kita harapkan, maka secara otomatis timbangan tersebut memutus arus listrik pada conveyor yang membuatnya berhenti sejenak sampai kita meresetnya kembali. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Rancang bangun alat penghitung berat udang otomatis berbasis ATmega 328P memiliki tingkat ketelitian sebesar 99,7 % dan 0,3 % presentase error. Sedangkan perhitungan standar deviasi dari timbangan manual adalah sebesar 30,6 gram, sedangkan standar deviasi dari timbangan digital adalah sebesar 28,2 gram dan uji kelayakan alat yang dinilai oleh ahli dalam semua aspek mendapat nilai dengan kategori layak dengan persentase 90,5 %.

Page 1 of 11 | Total Record : 102