cover
Contact Name
Bambang Setiawan
Contact Email
setiawan89.bambang@gmail.com
Phone
+6282316031146
Journal Mail Official
prophetic.jurnal@gmail.com
Editorial Address
Jl. Perjuangan, Sunyaragi, Kec. Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat 45132
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal
ISSN : 26543958     EISSN : 26850702     DOI : http://dx.doi.org/10.24235/prophetic.v1i01
Prophetic is journal that is focussed on professionalism, empathy, and Islamic counseling. It focus on scientific publication of research study, literature review, and case study which are related to the issues in the area of Islamic guidance and counseling. The journal is published regularly twice a year.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 2 (2019): Desember" : 10 Documents clear
Media Photovoice untuk Mengurangi Bullying pada Siswa Kelas VIII Di MTs Negeri 1 Kota Cirebon Hazmi Zulpikar
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5767

Abstract

Salah satu bentuk kekerasan yang sering terjadi di kalangan pelajar adalah bullying. Begitu pula yang terjadi di MTs Negeri 1 Kota Cirebon. Disana masih sering terjadi yang namanya saling ejek nama orang tua, mengejek bentuk badan, dan lain sebagainya. oleh sebab itu penelitian ini bertujuan untuk mengurangi bertambahnya perilaku bullying pada siswa kelas VII MTs Negeri 1 Kota Cirebon. Penelitian ini menggunakan media photovoice  dirasa paling tepat untuk mengurangi perilaku bullying siswa. Media photovoice  sebagai dirasa paing tepat untuk mengatasi masalah tersebut. Sehingga photovoice  diambil sebagai media untuk mengurangi perilaku bullying. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatan partisipan. Penelitian ini dilaksanakan secara kolaboratif dengan guru BK. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa photovoice  mampu mengurangi perilaku bullying siswa seperti cyber bullying dan physical bullying.
Hubungan Kecemasan dengan Performa Atlet Bola Voli pada Event Kejuaraan Antar Desa Di Desa Orimalang Kec. Jamblang Kab. Cirebon Yucky Putri Erdiyanti; Agus Maulana
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5813

Abstract

Berdasarkan hasil observasi I, II, dan III terdapat adanya hubungan antara kecemasan dan performa. Secara statistika koefisen korelasi yang ditemukan pada pertandingan pertama sebesar 0,404 pada tingkat hubungan sedang. Hasil korelasi yang ditemukan pada pertandingan kedua sebesar 0,583 pada tingkat hubungan sedang. Hasil korelasi yang ditemukan pada pertandingan ketiga sebesar 0,567 pada tingkat hubungan sedang. Berdasarkan teori dan hasil perhitungan statistika menyatakan bahwa adanya hubungan antara kecemasan dan performapada atlet bola voli pada event kejuaraan antar Desa di Desa Orimalang Kecamatan Jamblang Kabupaten Cirebon.
Konseling Islami: Suatu Alternatif bagi Kesehatan Mental Muzaki Muzaki; Agung Saputra
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5809

Abstract

Konseling Islami merupakan suatu proses pemberian bantuan terhadap individu agar mampu dan mempunyai kesadaran akan kehidupannya sebagai makhluk Allah SWT, sehingga hidup dengan ketentuan dan petunjuk Allah SWT serta mengembangkan potensi fitrah yang dimiliki demi mencapai kebahagiaan di dunia dan di akhirat. Konseling Islami berperan untuk membantu individu yang sedang mengalami masalah agar dapat kembali menemukan potensi dirinya dan dengan keimanannya diharapkan individu tersebut dapat mengatasi segala kesulitan yang sedang dihadapi. Inti tujuan konseling Islami adalah meningkatkan iman, Islam, dan ihsan bagi setiap individu yang diberi konseling hingga menjadi pribadi yang utuh, dan pada akhirnya diharapkan mereka semua akan hidup bahagia di dunia dan di akhirat. Menggabungkan peran agama ke dalam definisi sehat, maka akan didapatkan paradigma sehat yang komprehensif karena akan berdampak baik dalam kehidupan manusia manakala kepribadian yang ada pada diri manusia disesuaikan dengan konsepsi ajaran agamanya. Layanan konseling Islami merupakan suatu layanan yang tidak hanya mengupayakan manusia untuk bermental sehat dan hidup sejahtera, melainkan juga yang dapat menuntun kepada hidup yang sakinah, batin merasa tenang dan tenteram karena selalu dekat dengan Tuhan Yang Maha Esa. Kenyataan ini menunjukkan bahwa layanan konseling terlebih dalam bidang keagamaan keberadaannya sangat diperlukan masyarakat secara luas.
Penggunaan Metode Genogram untuk Meningkatkan Kemampuan Perencanaan Karir Nurhani Fathonah
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5814

Abstract

Pada usia remaja, mulai berpikir dan berharap mengenai perkembangan karir di masa yang akan datang, baik karir secara akademik maupun karir dalam hal pekerjaan yang baik dan mampu membanggakan. Pemikiran remaja mengenai masa depan, menjadi salah satu fokus layanan bimbingan dan konseling karir di Sekolah. Layanan bimbingan dan konseling karir di Sekolah salah satunya bertujuan untuk membantu peserta didik memahami, merencanakan serta mengambil keputusan akan kelanjutan karir dalam jangka pendek dan panjang. Untuk menunjang pelaksanaan layanan bimbingan dan konseling karir yang baik, guru bimbingan dan konseling perlu memiliki berbagai layanan dengan berbagai pendekatan, strategi dan teknik yang tepat guna. Strategi bimbingan karir melalui bimbingan klasikal dirasa mampu mengembangkan kemampuan membuat perencanaan karir pada peserta didik kelas XII SMAN 1 Kertasari tahun ajaran 2019-2020. Metode dan teknik yang digunakan yaitu bimbingan karir melalui teknik genogram. Secara konseptual, genogram berarti suatu model grafis yang menggambarkan asal-usul keluarga konseli dalam tiga generasi, yakni generasi dirinya, orang tuanya dan kakek neneknya. Genogram berfungsi untuk menyatakan karakter dari pribadi-pribadi yang terkait atau berarti bagi diri pribadi sendiri. Genogram karir menggunakan silsilah keluarga atau pohon keluarga untuk menawarkan edukasi antara anak dan keluarga, serta memberikan kesempatan bagi anak untuk belajar bagaimana mengukur dan menganalisis karir keluarga yang dapat berdampak terhadap pilihan dan keputusan keputusan karir bagi dirinya.
Efektivitas Konseling Realita untuk Mengembangkan Kompetensi Intrapersonal Remaja Herny Novianti
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5764

Abstract

This research aimed to produce effectiveness of reality counseling for developing adolescence intrapersonal competence. The method of research used quasi-experimental research design with one group pretest-posttest. The sample in this study were adolescence of LKSA Melati., aged 15-17 years, totaling 28 adolescents. Data was collected by intrapersonal competence instrument, arranged on the aspects of Self Knowledge, Self Direction, and Self Esteem. The results showed Reallity counseling effective to develop adolescence intrapersonal competence, increased of five indicators of Self-understanding, Self-acceptance, Self-regulation, Self-control, Self Confidence. Indicators were not significant for Self Image, and Self-utilization Recommendations showed for guidance and counseling study program, child social welfare institution (LKSA) and further research.
Profil Penalaran Moral Peserta Didik Kelas VIII di SMP Negeri 2 Ciledug, Kab. Cirebon Palasara Brahmani Laras
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5810

Abstract

Penalaran moral sebagai kemampuan kognitif individu dalam menimbang atau merespon suatu keputusan untuk menentukan sebuah tindakan. Penalaran moral menjadi prediktor perilaku kenakalan remaja, semakin rendah penalaran moral remaja, semakin tinggi perilaku kenakalannya. Menurut Kohlberg mengemukakan meskipun banyak faktor yang menimbulkan kenakalan remaja, tetapi tingkatan penalaran moral yang tinggi sekurang-kurangnya dapat berfungsi sebagai penghambat perilaku kenakalan. Oleh karena itu, untuk menemukan perilaku moral yang sebenarnya dapat ditelusuri memalui penalaran moralnya. Dalam rangka mengembangkan penalaran moral peserta didik, diperlukan strategi bimbingan dan konseling yang dirancang secara komprehensif, memenuhi kebutuhan siswa dan terandalkan melalui proses pengujian ilmiah. Agar peserta didik dapat meningkatkan penalaran moralnya secara efektif maka perlu dicari tahu terlebih dahulu gambaran atau profil dari tahapan penalaran moral peserta didik untuk selanjutnya disusun rancangan kegiatan bimbingan yang terencana, terorganisasi dan terkoordinasi selama periode waktu tertentu di sekolah.
Keluarga, Teman Sebaya dan Perilaku Seksual Remaja Suci Nofita Sari
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5765

Abstract

Remaja merupakan masa transisi dengan berbagai permasalahan yang sangat kompleks. Salah satu masalah yang menonjol dikalangan remaja terkait perilaku seksual. Tujuan penelitian ini untuk melihat hubungan teman sebaya serta keluarga dan perilaku seksual remaja. Disain penelitian menggunakan metode cross sectional dengan jumlah sampel 124 orang. Hasil penelitian menunjukkan 66,1% mahasiswa memiliki perilaku seksual berisiko dan pengaruh teman sebaya besar sebesar 49,2%. Sebagian besar remaja memperoleh dukungan keluarga besar (60,5%) dan sebagian besar tidak melakukan komunikasi (75,8%). Hasil uji hipotesis diperoleh remaja dengan pengaruh negatif teman sebaya yang besar lebih banyak melakukan perilaku seksual berisiko (70,5%) dibandingkan dengan pengaruh kecil (36,5%) dengan nilai PR 4,2 dimana remaja dengan pengaruh teman sebaya yang besar berisiko melakukan perilaku sesksual sebesar 4,2 kali.
Dampak Konseling Adiksi terhadap Klien Pasca Rehabilitasi Narkoba di Yayasan Pradita Madani Cempaka Kec. Kedawung Kab. Cirebon Herman Beni; Dini Aryanie
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5811

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh klien pasca rehabilitasi yang mengalami permasalahan mengenai kambuh (Relaps) setelah mengikuti program rehabilitasi narkoba. Dimana klien tidak bisa mengontrol untuk tidak memakai narkoba. Selain itu agar klien pasca rehabilitasi narkoba agar bisa mengontol dan mengawas diri agar tidak kambuh (relaps). Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan konseling adiksi, mengetahui dampak konseling adiksi terhadap klien pasca rehabilitasi, mengetahui cara mencegah kambuh (relaps) klien pasca rehabilitasi di Yayasan Pradita Madani Cempaka. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan datanya menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman  yaitu dengan reduksi data, penyajian data dan verification. Hasil penelitian ini: pertama, pelaksanaan konseling adiksi ada jangka pendek, jangka menegah, dan jangka panjang dan metode konseling adiksi FGD, FSG dan pemberian materi mengenai kambuh. Kedua, dampak konseling Adiksi yang di rasakan oleh klien pasca rehabilitasi narkoba untuk mencegah kambuh (relaps) sendiri berdampak positif, dengan wujud sikap optimis dan bersikap positif. Ketiga, cara mencegah kambuh (relaps) pada klien pasca rehabilitasi narkoba setelah mengikuti layanan konseling adiksi dengan subjek F, H, A, ASR. niat, menjauhkan diri dari lingkungan negatif, memilah teman yang baik, mempunyai kegiatan, dukungan keluarga dan berserah diri kepada Allah SWT.
Bimbingan Kelompok dengan Metode Investigasi Kelompok untuk Mengembangkan Kecerdasan Interpersonal Siswa Fitri Aprianti
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5766

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji efektivitas bimbingan kelompok menggunakan metode investigasi kelompok dalam mengembangkan kecerdasan interpersonal siswa. Dalam penelitian ini digunakan pendekatan kuantitatif, dengan metode penelitian Quasi Experimental. Desain eksperimen yang digunakan adalah desain eksperimen Nonequivalent Pretest-Postest Control Group Design. Penelitian dilakukan di MAN Talaga dengan mengambil subjek penelitian yakni siswa kelas X yang ditentukan menggunakan teknik purposive sampling (sampel bertujuan). Instrumen penelitian yang digunakan adalah Angket Kecerdasan Interpersonal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intervensi bimbingan kelompok menggunakan metode investigasi kelompok teruji efektif dalam mengembangkan kecerdasan interpersonal siswa.
Implementasi Pendidikan Seks bagi Remaja dalam Perspektif Islam dan Psikologi Pendidikan Jaja Suteja; Komariah Komariah
Prophetic : Professional, Empathy, Islamic Counseling Journal Vol 2, No 2 (2019): Desember
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24235/prophetic.v2i2.5812

Abstract

Maraknya penyimpangan-penyimpangan seksual di kalangan remaja yang terjadi di masyarakat merupakan suatu fenomena alamiah yang tidak bisa dihindari baik bagi orang tua, guru, kepala sekolah, tokoh agama  maupun masyarakat. Hal ini disebabkan, karena kurangnya pembinaan dan bimbingan secara khusus oleh pihak-pihak terkait terutama bimbingan dari kedua orang tuanya. Pendidikan seks yang benar perlu diajarkan oleh setiap orang tua kepada anak-anaknya sejak anak mengenal lingkungan, sampai menginjak dewasa. Pendidikan seks bagi anak dan remaja tidak harus merasa ditabukan lagi sepanjang pada garis yang telah ditentukan oleh kaidah-kaidah Islam dan norma yang berlaku di masyarakat.Pendidikan seks banyak dikaji oleh berbagai tokoh intelektual muslim. Sebagian besar, berpendapat bahwa penerapan pendidikan seks bagi remaja penting untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, karena pendidikan seks merupakan salah satu solusi alternatif dalam mengurangi perilaku penyimpangan-penyimpangan seksual khususnya di kalangan remaja. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa pendidikan seks bagi remaja dalam tinjauan psikologi pendidikan Islam sangat penting untuk diterapkan dan dilaksanakan oleh para orang tua, guru, dan para pendidik lainnya baik di rumah maupun di sekolah. Karena dengan adanya pendidikan seks, bagi remaja akan mampu mengurangi terjadinya penyimpangan-penyimpagan seksual yang sering terjadi di kalangan remaja. Pendidikan seks ini tidak mengajarkan tentang bagaimana caranya berhubungan intim antar lawan jenis khususnya kepada para remaja, melainkan merupakan bagian dari upaya preventif dalam mencegah penyimpangan-penyimpangan yang terjadi di kalangan remaja, termasuk di dalamnya penyimpangan seksualitas.

Page 1 of 1 | Total Record : 10