cover
Contact Name
Anggun Fergina
Contact Email
anggun.fergina@nusaputra.ac.id
Phone
+6282214066121
Journal Mail Official
restikom@nusaputra.ac.id
Editorial Address
Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra Jl. Raya Cibatu Cisaat No.21, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Indonesia
Location
Kab. sukabumi,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Restikom : Riset Teknik Informatika dan Komputer
Published by Universitas Nusa Putra
ISSN : 26864800     EISSN : 26864797     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer ini diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra, sebagai jurnal yang terbit setiap empat bulan sekali yang fokus menyajikan tulisan-tulisan tentang Ilmu Komputer, Informatika dan Teknologi Informasi. Jurnal ini berisi artikel-artikel penelitian atau pengembangan konsep yang berkaitan dengan bidang-bidang Komputer Komputasi, Kemananan Komputer, Kecerdasan Buatan, Internet Of Thing, Rekayasa Perangkat Lunak, Jaringan Komputer, Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Lainnya. Jurnal RESTIKOM menerbitkan naska 3 kali dalam setahun yakni setiap bulan April, Agustus dan Desember.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 3 (2021): Desember" : 7 Documents clear
PENGUJIAN KERENTANAN WEBSITE WORDPRESS DENGAN MENGGUNAKAN PENETRATION TESTING UNTUK MENGHASILKAN WEBSITE YANG AMAN Rifqi Azis; Setiadi Yazid
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 3 No 3 (2021): Desember
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v3i3.87

Abstract

Perkembangan teknologi informasi berbasis web berkembang semakin cepat, dan semakin banyak digunakan. 60,4 persen pengembang menggunakan perangkat lunak wordpresssebagai framework pengembangan website.Dengan semakin banyaknya pemanfaatan wordpress semakin banyak pula laporan insiden keamanan informasi berupa web defacementatau insiden keamanan informasi lainnyaberupapencurian informasi berupa username dan passwordmaupun data pribadi lainnya.Oleh karena itu perlu dilakukan pengujian untuk menemukan kerentanan dari website yang menggunakan wordpress sebagai frameworkpengembangannya.Pengujian yang dilakukan dengan cara penetration testing yang diawali denganmelakukan pengumpulan informasi berupa kerentanan-kerentanan yang terdapat di dalam websitetarget, selanjutnya melakukan eksploitasiyang memanfaatkan informasi CVE-2021-29447berupa kerentanan terhadap serangan XML external entity (XXE),serta dengan metode bruteforce attack.Setelah diketahui kerentanan yang dapat dieksploitasi, maka dapat dilakukan perbaikan-perbaikan untuk menghasilkan website yang aman dari serangan hacker.Salah satu strategi untuk meningkatkan keamanan websitedapat menggunakan strategi defense in depthyang berfokus kepada technical control diantaranya dengan melakukan pembatasan akses pada sistem informasi, memanfaatkan fitur tambahan pada wordpressseperti penggunaan captcha atau menggunakan fitur multi otentikasidengan menggunakan aplikasi authyuntuk menghindari upaya serangan bruteforce dan secara berkala melakukan pembaruan versi dari sistem informasi yang digunakanuntuk menghindari risiko eksploitasi dari CVE-2021-29447.Sehingga dapat menghasilkan website yang aman dari serangan siber berupa pencurian informasiatau web defacement.
INDICATOR (MBTI) UNTUK MENENTUKAN PENEMPATAN KARYAWAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHT (SAW) Ririn Safitri; Andik Adi Suryanto; Alfia Nurlifa; Nia Maulina Ridiani
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 3 No 3 (2021): Desember
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v3i3.88

Abstract

Penempatan karyawan merupakan salah satu sumber dari salah satu fungsi terpenting dalam Manajemen Sumber Daya Manusia. Penempatan pegawai yang sesuai dengan harapan, bakat dan kepribadian pegawai, akan mampu meningkatkan motivasi, produktivitas dan kepuasan kerja. Salah satu Pemilihan Parameter MyersBriggs Type Indicator (MBTI) Untuk Menentukan Penempatan Karyawan Dengan Menggunakan Metode Simple Additive Weight (SAW). Tujuan dari penelitian ini membuat aplikasi penempatan pegawai dengan metode SAW adalah agar pegawai dapat melihat hasil berupa rangking yang telah diolah melalui parameter atau Kriteria MBTI. Pengumpulan data dilakukan dengan berbagai metode, antara lain: metode studi kepustakaan, wawancara dan browsing. Model proses yang digunakan adalah waterfall yang terdiri dari analisis kebutuhan sistem, perancangan, implementasi dan pengujian sistem. Dalam pembentukan sistem, dimulai dari pembentukkan proses, tabel, pepembentukkan menu dan perancangan antarmuka. Pada tahap implementasi menggunakan PHPMyAdmin untuk membangun database dan PHP untuk teknologi Serverside. Tahap terakhir adalah pengujian sistem yang dilakukan dengan Black Box Test.
IMPLEMENTASI METODE VECTOR SPACE MODEL UNTUK DETEKSI EMOSI MENGGUNAKAN DATA TEKS TWITTER Alun Sujjada; Anggun Fergina
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 3 No 3 (2021): Desember
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v3i3.89

Abstract

Makin maraknya penggunaan jejaring sosial dalam hal ini adalah Twitter, maka menjadikan aplikasi tersebut sebagai big data atau kumpulan data yang sangat besar. Secara tidak langsung penggunaan Twitter akan memberikan dampak, baik itu dampak positif maupun negatif. Salah satu dampak negatif yang terjadi adalah penyalahgunaan dari pengguna, dimana yang awal mulanya digunakan untuk ajang saling berbagi aktivitas keseharian, sekarang berganti untuk promosi kegiatan prostitusi yang berakhir dengan sebuah kejahatan pembunuhan, sehingga muncul penelitian tentang Twitter Forensic untuk menyelidiki kasus seseorang berdasarkan data-data yang terdapat pada Twitter. Penelitian ini adalah sangat penting, karena dengan mengetahui emosi seseorang berdasarkan data posting yang ada di akun Twitter nya, sehingga dapat menambahkan data penunjang untuk kegiatan Twitter Forensic yang memang belum dilakukan sampai saat ini. Beberapa jenis emosi yang dipergunakan pada penelitian ini adalah senang, sedih, dan marah. Salah satu cara untuk mengetahui emosi adalah dengan memanfaatkan kumpulan data Twitter sebagai data latih dan data uji untuk mengklasifikasi emosi pengguna yang dilihat dari status atau tweet yang dipublikasikan menggunakan text mining. Sistem dibuat untuk mengklasifikasikan tweet berdasarkan jenis emosinya. Sebelum mempelajari tweet untuk membentuk model pembelajaran, tweet melalui tahap pemrosesan awal (preproccessing) yang terdiri dari case folding (pengubahan huruf besar menjadi kecil), tokenizing (pemisahan per-kata), dan filtering (karakter dan stoplist). Kemudian menghitung bobot tiap kata dengan metode TF-IDF(Term Frequency- Inverse Document Frequency), serta mengukur tingkat similaritas menggunakan metode VSM (Vector Space Model). Tiga kali pengujian dilakukan dengan total data latih 225 tweet, sebanyak 45 data latih pada pengujian tahap pertama, 75 data latih tahap kedua, dan 105 data latih untuk tahap ketiga. Hasilnya menunjukkan akurasi klasifikasi emosi tweet berkisar antara 65% – 75%.
EVALUASI ANTARMUKA PROTOTYPE APLIKASI BERANDA LAYANAN DENGAN METODE HEURISTIC EVALUATION Galih Reksa Lingga Respati; Dana Indra Sensuse
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 3 No 3 (2021): Desember
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v3i3.90

Abstract

Beranda Layanan (BELA) adalah aplikasi perkantoran berbasis mobile milik Kantor Staf Presiden (KSP) yang dikembangkan secara mandiri. BELA merupakan pengembangan dari aplikasi Dashboard Layanan, suatu sistem informasi berbasis web yang terdiri dari 20 modul layanan Kesekretariatan yang saling terintegrasi sebagai bentuk transformasi digital dari layanan internal KSP. Dalam tahapan pereancangan pengembangan BELA belum dilakukan analisis terhadap antarmuka aplikasi yang akan digunakan. Melalui wawancara terhadap pengguna diperoleh beberapa catatan penting mengenai kemudahan dan kenyamanan antarmuka aplikasi BELA yang sudah ada. Sebagai bentuk pengembangan lanjutan, maka dilakukan perancangan antarmuka prototype aplikasi BELA versi 2 dengan pendekatan User Center Design. Demo prototype dilakukan oleh 20 responden pegawai KSP yang aktif menggunakan aplikasi BELA. Selanjutnya responden menjawab 28 pernyataan berdasarkan 10 aspek Heuristic Evaluation melalui form online. Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis data dari 28 pernyataan yang mewakili aspek Heuristic Evaluation tersebut, 24 item pernyataan memiliki nilai persentase diatas 65% dan termasuk dalam klasifikasi Baik dan Sangat Baik. Sementara itu 4 item pernyataan memiliki nilai dibawah 65% dan termasuk dalam klasifikasi Cukup Baik dan Kurang Baik pada aspek User Conrol and Freedom (p7) dan Help and Documentation (p26, p27, dan p28) sehingga perlu dilakukan perbaikan dan penambahan fungsi sesuai dengan rekomendasi yang telah diajukan.
APLIKASI LAPORAN ARUS KAS UNTUK TENAGA PENDAMPING LAPANGAN BERBASIS WEB (STUDI KASUS : KOPERASI BAYTUL IKHTIAR CABANG CICURUG) Syahid Abdullah; Yunita Ramanda
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 3 No 3 (2021): Desember
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v3i3.91

Abstract

Pada masa modernisasi ini, perkembangan teknologi yang cepat telah membawa kita ke dalam dunia baru, sebuah keadaan di mana teknologi mengambil bagian penting dalam kehidupan sehari-hari termasuk dalam penggunaan aplikasi berbasis website yang saat ini banyak digunakan. Perkembangan web telah memasuki berbagai bagian kehidupan, termasuk dalam dunia keuangan khusus nya koperasi. Laporan arus kas merupakan bagian dari laporan keuangan untuk membuktikan arus kas yang masuk dan arus kas yang keluar. Untuk itu industri memerlukan suatu sistem yang bisa mengumpulkan serta menaruh informasi arus kas sehingga arus pemasukan kas serta pengeluaran kas bisa tercatat lebih efisien serta efektif.. Riset ini bertujuan untuk merancang Aplikasi Laporan Arus Kas untuk petugas Tenaga Pendamping Lapangan berbasis web, aplikasi ini dimaksudkan untuk keperluan pengelolaan data-data tentang pencapaian target petugas dengan menggunakan teknologi informasi sehingga semua kegiatan dapat dikelola menjadi data yang berguna dalam pengelolaan manajemen koperasi serta menolong dalam pengambilan keputusan di lingkungan koperasi.. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan metode sistem waterfall. Metode waterfall ialah sistem untuk membangun data untuk memudahkan pengolahan informasi yang terorganisir sehingga mempermudah dalam pengaksesan informasi serta penyampaian data yang ada.. Sedangkan Tenaga Pendamping Lapangan adalah bagian yang bertugas di lapangan untuk melayani anggota yang ingin melakukan transaksi.
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEMETAAN DAN PELAPORAN KERUSAKAN JALAN DI WILAYAH KECAMATAN BAYONGBONG BERBASIS WEB Ivana Lucia Kharisma; Azkal Khalif; Hermanto; Kamdan
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 3 No 3 (2021): Desember
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v3i3.94

Abstract

Infrastruktur merupakan fasilitas umum yang dibangun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Salah satu infrastruktur yang cukup vital adalah Jalan. Kerusakan pada jalan dapat menghambat aktivitas serta perkembangan ekonomi pada masyarakat. Tidak adanya informasi kerusakan jalan serta sistim pelaporan kerusakan jalan di Kecamatan Bayongbong yang dapat diakses oleh masyarakat dapat memperlambat proses penyebaran informasi kerusakan jalan dan dapat berakibat lambatnya proses perbaikan jalan. Penelitian ini berfokus pada perancangan dan pengembangan Sistem Informasi Geografis pemetaan dan pengaduan kerusakan jalan di wilayah kecamatan Bayongbong berbasis Web. Pada proses pengembangan sistim ini menggunakan metode prototyping agar proses perancangan berjalan dengan cepat dan bertahap. Dengan adanya sistem ini akan sangat berguna bagi pemerintah daerah Kecamatan Bayongbong serta masyarakat di sekitar Kecamatan Bayongbong dalam memperoleh informasi pemetaan kerusakan jalan serta memudahkan proses pengaduan kerusakan jalan bagi masyarakat.
SISTEM INFORMASI BUDIDAYA IKAN LELE DI BALAI BENIH IKAN (BBI) BUNGUS Nurmaliana Pohan; Suciati Kartika Chandra; Febriyen Doris
Jurnal RESTIKOM : Riset Teknik Informatika dan Komputer Vol 3 No 3 (2021): Desember
Publisher : Program Studi Teknik Informatika Universitas Nusa Putra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52005/restikom.v3i3.113

Abstract

The Bungus Fish Seed Center as an institution that produces catfish seeds has developed good cultivation techniques and management of catfish farming businesses. This study aims to examine catfish farming techniques and the application of information systems in the management of catfish farming at the Bungus Fish Seed Center. The research method used is a mixed research method by means of observation, interviews, and documentation. The results showed that the Bungus Fish Seed Center applied good cultivation techniques, such as managing water quality, selecting superior seeds, using good and correct feed, and good pond maintenance techniques. The Bungus Fish Seed Center also implements an information system in managing catfish farming, such as a real-time monitoring system for catfish production, a pond water quality monitoring system, a feed recording system, a production cost calculation system, and a planning and production system as well as financial reporting. From the results of the analysis and design of catfish farming information systems, it can be concluded that information systems can provide benefits for catfish farmers in managing catfish farming businesses more effectively and efficiently. Thus, catfish farming at the Bungus Fish Seed Center has implemented good cultivation techniques. So that it is expected to make a positive contribution in increasing the productivity and quality of catfish and the economy in Indonesia.

Page 1 of 1 | Total Record : 7