cover
Contact Name
Yoze Rizki
Contact Email
fasilkom@umri.ac.id
Phone
+6281356764330
Journal Mail Official
fasilkom@umri.ac.id
Editorial Address
Redaksi Jurnal Fasilkom, Fakultas Ilmu Komputer Gedung Rektorat Lt. 4, Universitas Muhammadiyah Riau Jl. Tuanku Tambusai, Pekanbaru, Riau
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Jurnal FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer)
ISSN : 20893353     EISSN : 28089162     DOI : https://doi.org/10.37859/jf.v11i3.2781
Core Subject : Science,
Jurnal FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer) is expected to be a media of scientific study of research result, a thought and a study criticial analysis to a System engineering research, Informatics Engineering, Information Technology, Computer Engineering, Informatics Management, and Information System. We accept research papers which focused to these following topics: System Engineering Expert System Decision Support System Data Mining Artificial Intelligent Computer engineering Digital Image Processing Computer Graphic Computer Vision Genetic Algorithm Machine Learning Deep Learning Information System Design Business Intelligence and Knowledge Management Database System Big Data IOT Enterprise Computing ICT and Islam Technology Management and other relevant topics to field of Information Technology
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 7 No 2 (2018): Agustus 2018" : 5 Documents clear
PERANCANGAN TEKNOLOGI VOICE OVER INTERNET PROTOCOL (VoIP) MEMANFAATKAN INFRASTRUKTUR JARINGAN LISTRIK mitra unik; Sunanto Sunanto
JURNAL FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer) Vol 7 No 2 (2018): Agustus 2018
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer, Unversitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (518.167 KB) | DOI: 10.37859/jf.v7i2.609

Abstract

Kolaborasi teknologi jaringan dan teknologi multimedia memicu munculnya sebuah ide baru dalam menyiapkan teknologi komunikasi audio (voice) yang lebih murah dari segi infrastruktur karena dapat memanfaatkan jaringan listrik sebagai media penghantar jaringan data. Gagasan utama di balik ide komunikasi listrik / Powerline Communication (PLC) yaitu memanfaatkan jaringan distribusi listrik sebagai distribusi data serta dengan konsep memanipulasi jaringan listrik menjadi jaringan komputer. Sehingga memungkinkan komunikasi antar perangkat komputer terjadi khususnya digunakan sebagai alternatif solusi guna mengakomodasi kebutuhan komunikasi data bagi bangunan yang terletak di daerah-daerah yang belum menyediakan jaringan telekomunikasi dasar
IMPLEMENTASI WIRELESS MESH NETWORK MENGGUNAKAN CONTROLLER ACCESS POINT SYSTEM MANAGER DI LINGKUNGAN KAMPUS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH RIAU Januar Al Amien; Cuncun Wibowo
JURNAL FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer) Vol 7 No 2 (2018): Agustus 2018
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer, Unversitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1087.551 KB) | DOI: 10.37859/jf.v7i2.658

Abstract

Universitas Muhammadiyah Riau memiliki sebuah jaringan nirkabel yang tidak dapat diakses secara mobail sehingga menyulitkan user dalam mengakses jaringan jika berpindah-pindah tempat dikarenakan setiap institusi memiliki protokol dan Service set identifier (SSID) yang berbeda-beda. Dengan banyaknya SSID yang berbeda-beda menyulitkan administrator dalam mengontrol jaringan nirkabel. Wirelees Mash Network (WMN) merupakan jaringan nirkabel yang menggunakan protokol Mesh Made Easy (MME) sehingga dengan penerapan jaringan menggunakan WMN dapat diakses secara mobail. Controller Access Point System Manager (CAPSMAN) merupakan sebuah pengontrol jaringan wireless yang dilakukan secara terpusat sehingga memudahkan administrator dalam pengontrolan jaringan. Network Devlopment Life Ciycle (NDLC) merupakan metode yang digunakan dalam tahapan penerepaan jaringan WMN. Dari hasil simulasi yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan jaringan WMN dan menggunakan CAPSMAN jaringan wireless di Universitas Muhammadiyah Riau dapat diakses hanya dengan menggunakan satu SSID dapat diakses secara mobile dan dapat memudahkan administrator dalam pengontrolan jaringan yang dilakukan secara terpusat.
PENENTUAN PERMOHONAN PINJAMAN MENGGUNAKAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN (SPK) DENGAN METODE FUZZY TSUKAMOTO Regiolina Hayami; Harun Mukhtar; Ayodya Putri
JURNAL FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer) Vol 7 No 2 (2018): Agustus 2018
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer, Unversitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (672.62 KB) | DOI: 10.37859/jf.v7i2.776

Abstract

USP Swamita Swadaya Mandiri merupakan salah satu perusahaan swasta yang bergerak dalam bidang keuangan yang berada dibawah pengelolaan koperasi Swadaya Mandiri. Dalam pelaksanaan kegiatan operasional, USP Swamita Swadaya Mandiri menyediakan fasilitas pinjaman kepada pihak ketiga dalam hal ini disebut nasabah. Dalam proses penentuan keputusan diterima atau ditolaknya pengajuan peminjaman yang dilakukan oleh nasabah harus sangat diperhitungkan dengan baik agar kedepannya tidak terjadi kredit macet yang dapat merugikan pihak perusahaan. Maka dari itu dibutuhkan suatu sistem yang dapat membantu dalam menentukan keputusan penerimaan atau penolakan pengajuan peminjaman. Penggunaan metode Fuzzy Tsukamoto sangat tepat karena menggunakan teori representasi kebenaran dalam dua nilai benar atau salah dalam proses pendukung pengambilan keputusan. Dari pengujian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa pengambilan keputusan untuk penentuan penolakan dan penerimaan pemohonan lebih baik dengan adanya nilai standar untuk diterima atau tidaknya pengajuan tersebut
IMPLEMENTASI STEGANOGRAFI PADA TEKS TERENKRIPSI DENGAN ALGORITMA RSA MENGGUNAKAN METODE BPCS Yulia Fatma; Harun Mukhtar; Muhammad Taufik
JURNAL FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer) Vol 7 No 2 (2018): Agustus 2018
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer, Unversitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (456.531 KB) | DOI: 10.37859/jf.v7i2.783

Abstract

The internet network is growing rapidly and has a great impact on human life. The development of the internet network has enabled many people to exchange information or messages,one of tham by using email media. Apparently the internet is a path that in ni not too safe because it is a common communication media that can be used by everyone so prone to tapping information or messages. Therefore, security and confidentiality are needed in data communications. One may to keep messages safe is to use steganography technique. The steganography method used is the method of message insertion using BPCS (Bit Plane Complexity Segmentation). Before the message is inserted, the message is first encrypted using cryptography techniques. The cryptographic algorithm used is RSA algorithm. RSA algorithm consists of encryption algorithm and decryption algorithm. The confidential message is encrypted using RSA encryption algorithm and inserted using the insertion method of BPCS. With the technique of steganography on the image media then the delivery of a secret message will have a good level of security because it can not be detected directly by the senses of human vision. Keywords: cryptography, steganography, RSA, method BPCS Abstrak Jaringan internet berkembang dengan pesat dan memberikan pengaruh besar bagi kehidupan manusia. Perkembangan jaringan Internet telah memungkinkan banyak orang untuk saling bertukar informasi atau pesan salah satunya dengan media email. Ternyata, internet merupakan jalur yang tidak terlalu aman karna merupakan media komunikasi umum yang dapat digunakan semua orang sehingga rawan penyadapan informasi atau pesan. Oleh karena itu, keamanan dan kerahasiaan sangat dibutuhkan dalam komunikasi data. Salah satu cara untuk menjaga keamanan pesan adalah menggunakan teknik steganografi. Metode steganografi yang digunakan adalah metode penyisipan pesan, dengan menggunakan metode BPCS (Bit Plane Complexity Segmentation). Sebelum pesan disisipkan terlebih dahulu pesan tersebut dienkripsi dengan menggunakan teknik kriptografi. Algoritma kriptografi yang digunakan adalah algoritma RSA. Algoritma RSA terdiri dari algoritma enkripsi dan algoritma dekripsi. Pesan rahasia disandikan menggunakan algoritma enkripsi RSA dan disisipkan menggunakan metode penyisipan BPCS. Dengan adanya teknik steganografi pada media citra maka pengiriman suatu pesan yang bersifat rahasia akan memiliki tingkat keamanan yang baik karena tidak dapat dideteksi langsung oleh indera penglihatan manusia. Keywords: Kriptografi, Steganogari, RSA, Metode BPCS
ASSOCIATION RULE MINING UNTUK MENINGKATKAN PROMOSI PRODUK ( STUDI KASUS PADA PD. XYZ ) Doni Winarso; Anwar Karnaidi
JURNAL FASILKOM (teknologi inFormASi dan ILmu KOMputer) Vol 7 No 2 (2018): Agustus 2018
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer, Unversitas Muhammadiyah Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (469.779 KB) | DOI: 10.37859/jf.v7i2.789

Abstract

Analisis association rule adalah teknik data mining yang digunakan untuk menemukan aturan asosiatif antara suatu kombinasi item. penelitian ini menggunakan algoritma apriori. Dengan algoritma tersebut dilakukan pencarian frekuensi dan item barang yang paling sering muncul. hasil dari penelitian in menunjukkan bahwa algoritma apriori dapat digunakan untuk menganalisis data transaksi sehingga diketahui mana produk yang harus dipromosikan. Perhitungan metode apriori menghasilkan suatu pola pembelian yang terjadi di PD. XYZ. dengan menganalisis pola tersebut dihasilakn kesimpulan bahwa produk yang akan dipromosikan yaitu cat tembok ekonomis dan peralatan cat berupa kuas tangan dengan nilai support 11% dan confidence 75% .

Page 1 of 1 | Total Record : 5