cover
Contact Name
Siti Fatimah
Contact Email
djtech@atidewantara.ac.id
Phone
+6285298742158
Journal Mail Official
djtech@atidewantara.ac.id
Editorial Address
Jl. K.H. Ahmad Razak No.2/7, Tompotika, Wara Sel., Kota Palopo, Sulawesi Selatan 91922
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Dewantara Journal of Technology
ISSN : 27742032     EISSN : 27766764     DOI : 10.59563
Dewantara Journal of Technology (Dewantara J. Tech) adalah terbitan berkala yang dapat diakses secara terbuka dan didistribusikan secara nasional. Jurnal ini melingkupi berbagai topik dalam disiplin ilmu teknik, termasuk studi konseptual, studi teoritis dan eksperimental, instrumentasi, dan studi multidisiplin lain yang melibatkan ilmu teknik elektro, mesin, sipil, rekayasa multimedia dan rekayasa pangan. Jurnal ini bertujuan menjadi wadah untuk bertukar hasil penelitian dari berbagai disiplin ilmu yang berkaitan dengan ilmu teknik. Selain itu sebagai pengembangan ilmu pengetahuan dan aplikasinya untuk memajukan teknologi di Indonesia. Dewantara Journal of Technology diterbitkan oleh Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo dalam dua kali setahun (November dan Mei).
Articles 12 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1" : 12 Documents clear
Sistem Layanan Informasi PT Chacha Networking System Mufti Nur Nazruddin; Muhlis Muhallim; Ahmad Ali Hakam Dani
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59563/djtech.v4i1.196

Abstract

Sepertinya website sudah menjadi sebuah kebutuhan bagi setiap organisasi, instansi, perusahaan komersil, dan lain sebagainya. Kebutuhan tersebut biasanya tidak hanya untuk promosi, namun juga berbagai kegiatan lainnya. PT Chacha Networking System adalah perusahaan yang bergerak di bidang penyedia jasa internet atau Internet Service Provider sehingga sangat membutuhkan sebuah media dalam perluasan pemasaran yang sifatnya mudah di akses bagi pelanggan maupun masyarakat. Untuk itu dalam penulisan tugas akhir ini penulis membuat sebuah sistem layanan informasi terpusat dalalm bentuk website sebagai media utama penyedia layanan informasi bagi perusahaan untuk masyarakat guna mengakses informasi terkait update perusahaan maupun dalam melakukan pendaftaran secara online. Dalam perancangan sistem ini penulis menggunakan metode waterfall, untuk bahasa pemrograman yang di gunakan adalah PHP dengan framework Laravel dan media Visual studio code sebagai editor penulisan program serta data base yang di gunakan adalah MySql. Sistem layanan ini dinilai efektif sebagai media layanan informasi pada perusahaan yang menyediakan fitur pendaftaran online yang dapat di akses guna memudahkan calon pelanggan dalam melakukan registrasi pelanggan baru. Sehinggan manajemen data pelanggan sangat efisien karna telah di digitalisasikan. Penulis berharap dengan adanya layanan ini dapat berbanding lurus dengan peningkatan yang di terima oleh perusahaan dalam setiap aspek
Aplikasi Informasi Pelayanan Desa Lumbewe Berbasis Android Nelly Safitri; Solmin Paembonan; Hasnahwati Hasnahwati
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59563/djtech.v4i1.197

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah Merancang dan membuat Aplikasi Informasi Pelayanan Desa Lumbewe Berbasis Android. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Waterfall. Metode pengumpulan data dalam penelitian dan (1) dokumentasi data; (2) desain sistem; (3) pengkodean; (4) pengujian dan (5) implementasi. Perancangan aplikasi yang dibuat menggunakan metode pengembangan Unified Modelling Language (UML) yang terdiri dari use case diagram, activity diagram, entity relationship dan sequence diagram. Adapun software yang digunakan dalam perancangan sistem informasi ini menggunakan API dengan bahasa pemrograman PHP, xampp sebagai webserver, MySQL sebagai database, Android Studio sebagai editor dan desain. Penelitian ini menghasilkan dua aplikasi yaitu aplikasi Admin yaitu web admin dan user yang terdiri dari beberapa fitur.
Material Manual Handling Sebagai Upaya Pengetahuan Dalam Meningkatkan Hasil Produksi Pengrajin Industri Genteng Hasbi Hasbi
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59563/djtech.v4i1.198

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mendeskripsikan pemahaman pengrajin genteng dalam pengoperasian Material Manual Handling, 2) menguraikan pemahaman pengrajin genteng terhadap penggunaan media dalam mengoperasikan Material Manual Handling, 3) menganalisis pemahaman pengrajin genteng terhadap penguasaan materi Material Manual Handling. Hasil peneltian menunjukan hubungan positif antara (1) Pemahaman pengrajin genteng dalam pengoperasian Material Manual Handling; (2) Pemahaman penggunaan media; dan (3) Pemahaman penggunaan pandua dalam megoperasikan MMH. Kompetensi kemampuan yang telah dianalisis dalam penelitian ini diperoleh dari angket yang dibagikan kepada pengrajin genteng. Dengan memperkenalkan alat material manual handling diharapkan dapat mempercepat proses produksi para pengrajin genteng dan juga dapat mengurangi risiko cedera tulang belakang yang dapat dialami oleh pekerja pada saat melakukan aktivitas pengangkatan genteng. Alat material handling yang digunakan merupakan alat yang sudah disesuaikan dengan ergonomic manusia sehingga mudah dan aman untuk digunakan.
Implementasi Responsive Website pada Sistem Informasi Laboratorium Eka Putri Abeyzia; Ahmad Ali Hakam Dani; Muhlis Muhallim
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perancangan suatu media sistem informasi berbasis website dapat digunakan untuk mempermudah pengelolaan informasi. Universitas Andi Djemma memiliki beberapa fakultas yang salah satunya adalah fakultas teknik yang terdiri dari dua program studi yaitu informatika dan sipil menyediakan fasilitas laboratorium sebagai sarana pendidikan untuk menunjang pengamatan dan percobaan. Dalam memenuhi informasi yang dibutuhkan pada kegiatan praktikum, laboratorium Fakultas Teknik Andi Djemma belum memiliki sistem website untuk menyebarkan informasi mengenai laboratorium sehingga didiperlukan perancangan sistem yang baru. Perancangan sistem informasi laboratorium fakultas teknik menggunakan metode waterfall. Dengan komponen yang digunakan untuk membangun sistem ini yaitu bahasa pemograman php dengan framework laravel dan visual studio code sebagai media editor penulis serta database yang digunakan adalah mySql. Dengan adanya sistem informasi laboratorium ini dapat memudahkan mahasiswa untuk mendapatkan informasi mengenai laboratorium yang terdapat pada Fakultas Teknik Universitas Andi Djemma.
Analisis Kualitas Bangunan terhadap Minat Beli Perumahan Permata Bukit Murante Palopo Isriana Isriana; Zahra Rismayanti; Ris Ris; Nurjannah Nurjannah; Muh Zadli Syahdi
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian analisis kualitas bangunan terhadap minat beli Perumahan Permata Bukit Murante Palopo telah dilakukan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui signifikansi hubungan antara kualitas bangunan terhadap minat beli Perumahan Permata Bukit Murante Palopo. Metode pengumpulan data dengan menggunakan tindakan observasi, wawancara dan kuesioner kepada responden pelanggan Perumahan Permata Bukit Permata Murante Palopo. Data yang didapatkan akan dianalisis secara deskriptif, uji validitas, dan uji reabilitas, serta analisis regresi berganda. Dari hasil analisis didapatkan nilai F hitung (76.236) > F tabel (1,687) dan nilai T hitung 6,758 > T tabel 3.259 dengan nilai probabilitas = 0,000 < 0,05 yang menunjukkan bahwa kualitas dan keberagaman bangunan perumahan dapat meningkatkan minat beli masyarakat terhadap Perumahan Permata Bukit Murante Palopo. Penelitian ini dapat memberikan saran dan rekomendasi bagi pengembang perumahan dalam mengembangkan strategi pemasaran dan meningkatkan kualitas bangunan guna menarik minat beli.
Sistem Informasi Koperasi Karyawan Simpan Pinjam Berbasis Android di PDAM Kota Palopo Eka Wahda Saputri Santo; Ahmad Ali Hakam Dani; Hasnahwati Hasnahwati
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59563/djtech.v4i1.206

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah membangun dan mengefektifkan aplikasi sistem informasi koperasi karyawan simpan pinjam berbasis android di pdam Kota Palopo yang mudah digunakan untuk mengolah data pinjaman dan simpanan yang diinputkan oleh pengguna serta memberikan solusi untuk pengguna agar mempermudah dalam melakukan proses pinjaman, angsuran dan simpanan dana yang dapat diakses menggunakan android dalam melakukan proses tersebut. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode waterfall. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan studi pustaka. Aplikasi yang dibuat menggunakan metode pengembangan Unified Modelling Language (UML) yang terdiri dari use case diagram, activity diagram, entity relationship dan sequence diagram. Adapun software yang digunakan dalam perancangan aplikasi ini menggunakan API dengan bahasa pemrograman PHP, XAMPP sebagai webserver, MySQL sebagai database, Android Studio sebagai editor dan desain. Penelitian ini menghasilkan dua aplikasi yaitu aplikasi Admin yaitu web admin dan user yang terdiri dari beberapa fitur. Aplikasi ini telah diuji dengan menggunakan metode pengujian black box. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat membantu pengguna dan pihak kantor PDAM dalam mengelola data-data yang ada dan dapat memudahkan penggunanya untuk melihat informasi-informasi yang ada secara online.
Sistem Informasi Geografis Perentalan Mobil di Kota Palopo Berbasis Android Ririn Hastuti Suardi; Ahmad Ali Hakam Dani; Hasnahwati Hasnahwati
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59563/djtech.v4i1.209

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk membuat sebuah aplikasi sistem informasi geografis perentalan mobil di kota palopo berbasis android. Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam penelitian ialah metode waterfall dengan teknik pengujian sistem yaitu blackbox. Aplikasi sistem informasi geografis ini dalam perancangannya menggunakan metode pengembangan UML (Unified Modelling Language) yang terdiri dari use case diagram, activity diagram, sequence diagram dan class diagram. Perancangan database logic menggunakan MySQL dan interface sistem. Adapun software yang di gunakan dalam perancangan dan pengimplementasi sistem menggunakan XAMPP sebagai web server, PhpMySQL sebagai database, android studio sebagai editor desain android. Aplikasi sistem informasi geografis perentalan mobil di kota palopo berbasis android meliputi halaman lokasi, halaman kategori, halaman data pemilik rental dan halaman terdekat. Pada pengujian usability dilakukan penyebaran kuisioner yang dibagikan kepada 25 responden yang diambil dari masyarakat umum. Skor yang diperoleh dari hasil pengujian usability adalah 94% dan masuk pada kategori “Sangat Layak”. Aplikasi telah diujicobakan sehingga diperoleh aplikasi yang berjalan dengan baik.
Sistem Informasi Penjualan Bibit Tanaman Berbasis Android di Kota Palopo Suci Restu Fauzi Fauzia; Ahmad Ali Hakam Dani; Hasnahwati Hasnahwati
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59563/djtech.v4i1.210

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah membangun dan mengefektifkan aplikasi sistem informasi Penjualan Bibit Tanaman Berbasis Android Di Kota Palopo yang dapat memudahkan para konsumen atau pembeli bibit tanaman yang dimana pembelian dapat di akses meggunakan android. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode waterfall. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan studi pustaka. Aplikasi yang dibuat menggunakan metode pengembangan Unified Modelling Language (UML) yang terdiri dari use case diagram, activity diagram, entity relationship dan sequence diagram. Adapun software yang digunakan dalam perancangan aplikasi ini menggunakan API dengan bahasa pemrograman PHP, XAMPP sebagai webserver, MySQL sebagai database, Android Studio sebagai editor dan desain. Penelitian ini menghasilkan dua aplikasi yaitu aplikasi Admin yaitu web admin dan user yang terdiri dari beberapa fitur. Aplikasi ini telah diuji dengan menggunakan metode pengujian black box. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat membantu pengguna dan penjual bibit tanaman yang ada dikota palopo dalam mengelola data-data yang ada dan dapat memudahkan penggunanya untuk melihat informasi bibit tanaman yang ada dan dapat melakukan pembelian secara online.
Aplikasi Class Reminders Berbasis Android dengan Menggunakan Metode System Development Life Cycle (SDLC) Yudhi Ponco Nugroho Nugroho; Solmin Paembonan; Muhlis Muhallim
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59563/djtech.v4i1.214

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat aplikasi Class Reminders berbasis android di Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Andi Djemma berbasis Android yang mudah digunakan oleh Mahasiswa dan Dosen. Metode penelitian yang digunakan ialah metode kualitatif untuk metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah (1) Angket atau kuesioner, (2) Observasi, (3) Studi pustaka. Dalam penelitian ini Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah prototype sebagai model SDLC dari sistem yang akan dibuat. Perancangan sistem menggunakan UML (Unified Modeling Language) yang terdiri dari use case diagram, activity diagram, sequence diagram dan class diagram. Adapun software yang di gunakan dalam perancangan dan pengimplementasi sistem menggunakan XAMPP sebagai webserver, MySQL sebagai database, Visual Studio Code sebagai editor desain web dan Android studio sebagai editor desain aplikasi android. Aplikasi Class Reminder berbasis android meliputi jadwal perkuliahan, jadwal khusus, jadwal seminar, kalender akademik dan pemberitahuan.
Aplikasi Pelaporan Penjualan dan Pembelian Barang Pada Koperasi Konsumen Sejahtera Wahyu Mandiri Bandar Udara Rampi Berbasis Web Regita Oktavia Regita; Solmin Paembonan; Hasnahwati Hasnahwati
Dewantara Journal of Technology Vol. 4 No. 1 (2023): Dewantara Journal of Technology Volume 4 No 1
Publisher : Akademi Teknologi Industri Dewantara Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59563/djtech.v4i1.216

Abstract

Aplikasi penjualan dan pembelian merupakan tools yang penting guna menunjang pengelolaaan barang dan administrasi mengingat pesatnya perkembangan teknologi (gadget) dewasa ini, untuk itu dibuatlah penelitian dan pengembangan aplikasi Sistem Informasi dengan studi kasus Koperasi sejahtera Wahyu Mandiri Rampi. Metode yang digunakan pada penelitian ini merupakan metode yang menghasilkan produk baru dari hasil penelitian itu sendiri yakni R&D atau research and development dengan model pengembangan Waterfall. Hasil dari penelitian ini diketahui bahwa: Aplikasi pelaporan penjualan dan pembelian barang dibangun menggunakan website dan dirancang menggunakan unified modelling language. Pada penelitian ini dihasilkan aplikasi yang mampu memberikan kemudahan kepada pegawai koperasi sejahtera wahyu mandiri. Data yang didapatkan dari kuesioner penelitian ini mendapatkan presentase kelayakan sangat layak yang artinya aplikasi ini suda layak digunakan dan mempunyai performa yang stabil.

Page 1 of 2 | Total Record : 12